105 BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN 5.1 Simpulan

advertisement
BAB 5
SIMPULAN DAN SARAN
5.1
Simpulan
Berdasarkan pada analisa hasil pengolahan data, maka peneliti
membentuk simpulan bahwa hasil penelitian ini merupakan suatu model yang
relatif dapat diterapkan kepada perusahaan sejenis dengan beberapa
penyesuaian pada penerapannya. Selain itu, simpulan lainnya berkaitan
dengan seluruh tujuan penelitian dan juga implikasi hasil penelitian, yaitu
sebagai berikut:
1.
Variabel Green Marketing (X) memiliki pengaruh yang sinifikan
terhadap variabel Brand Image (Y). Besarnya pengaruh variabel Green
Marketing terhadap variabel Brand Image dapat diketahui dengan
melihat nilai R square pada Tabel 4.23, dimana nilai R2 = 0.338 =
33.8%. Jadi 33.8% nilai dari variabel Brand Image dipengaruhi oleh
variabel Green Marketing, sedangkan sisanya sebesar 66.2%
dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. Jika variabel
Green Marketing naik, maka variabel Brand Image akan naik pula.
Dan sebaliknya jika variabel Green Marketing turun, maka variabel
Brand Image akan turun pula.
2.
Variabel Green Marketing (X) memiliki pengaruh yang sinifikan
terhadap variabel Customer Purchase Behavior (Z) . Besarnya
pengaruh variabel Green Marketing terhadap variabel Consumer
Purchase Behavior dapat diketahui dengan melihat nilai R square
pada Tabel 4.26, dimana nilai R2 = 0.257 = 25.7%. Jadi 25.7% nilai
dari variabel Consumer Purchase Behavior dipengaruhi oleh variabel
Green Marketing, sedangkan sisanya sebesar 74.3% dipengaruhi oleh
variabel lain di luar penelitian ini. Jika variabel Green Marketing naik,
maka variabel Consumer Purchase Behavior akan naik pula. Dan
sebaliknya jika variabel Green Marketing turun, maka variabel
Consumer Purchase Behavior akan turun pula.
105
106
3.
Variabel Brand Image (Y) memiliki pengaruh yang sinifikan terhadap
variabel Consumer Purchase Behavior (Z). Besarnya pengaruh
variabel Brand Image terhadap variabel Consumer Purchase Behavior
dapat diketahui dengan melihat nilai Rsquare pada Tabel 4.29, dimana
nilai R2 = 0.405= 40.5%. Jadi 40.5% nilai dari variabel Consumer
Purchase Behavior dipengaruhi oleh variabel Brand Image,
sedangkan sisanya sebesar 59.5% dipengaruhi oleh variabel lain di
luar penelitian ini.
4.
Pengaruh tidak langsung / indirect effect variabel Green Marketing (X)
ke Cosumer Purchase Behavior (Z) melalui variabel Brand Image (Y)
adalah seperti berikut =
ρ yxxρ zy= (0.338) x (0.405) = 0.137. jadi
33.8% nilai Green Marketing (X) ke Consumer Purchase Behavior
(Z) yang secara tidak langsung dipengaruhi Brand Image (Y).
Sedangkan sisanya sebesar 66.2% dipengaruhi oleh variabel lain
diluar penelitian ini.
5.2
Saran
Berdasarkan pada hasil penelitian ini, maka peneliti memiliki
beberapa saran, di mana saran-saran tersebut dijelaskan berikut ini:
1.
Berdasarkan pengaruh yang dihasilkan oleh program Green Marketing
terhadap Brand Image. dari butir pernyataan kuesioner yang telah disebar
didapat bahwa Green Marketing yang dilakukan PT. PANAKSARA masih
belum besar pengaruhnya dalam mengubah Brand Image Aksara cabang
Pacific Place. Konsumen tidak memperhatikan secara spesifik tentang label
yang diinformasikan
PT.PANAKSARA menyangkut kegiatan ramah
lingkungan. Untuk itu, PT. PANAKSARA perlu memperhatikan kembali
informasi yang disampaikan tentang eco-label agar pesan mengenai label
PT.PANAKSARA yang dibuat melalui pendekatan program Green
Marketing dengan tepat tersampaikan ke konsumen. Misalnya disetiap Desain
Paper bag Aksara terdapat selogan – selogan ramah lingkungan yang
menekankan tindakan nyata Aksara dalam melakukan Green Marketing.
107
2.
Berdasarkan pengaruh Green Marketing terhadap Consumer Purchase
Behavior. Dari hasil kuesioner yang didapat, bahwa konsumen belum merasa
terbimbing dalam pengambilan keputusan untuk membeli Green Product. Hal
itu menyebabkan rendahnya penjualan terhadap produk hijau di PT.
PANAKSARA cabang Pacific Place. Maka dari itu, PT PANAKSARA perlu
menambah product knowledge tentang produk recycle, dan membimbing
konsumen melalui signage yang di display di setiap sudut yang terlihat oleh
konsumen.
3.
Berdasarkan pada pengaruh Brand Image terhadap Consumer Purchase
Behavior, dari hasil kuesioner yang diadapat, konsumen belum menggunakan
dengan baik dan efektif kemasan ramah lingkungan yang diberikan
perusahaan. Jadi perusahaan perlu meminimalisir produksi kemasan ramah
lingkungan agar tidak boros. Dan membatasi pemberian kemasan kepada
konsumen untuk dijadikan koleksinya. Pemberian kemasan sebaiknya
dibatasi dengan kartu tanda keanggotaan atau member.
4.
Untuk pengembangan ilmu pemasaran. Adanya pengaruh langsung antara
Green Marketing terhadap Brand Image serta dampaknya pada Consumer
Purchase Behavior. Konsep Green Marketing dalam pemasaran perlu
diimplementasikan lebih lanjut.
5.
Untuk pemerintah. Program “Go Organik 2010” yang dicanangkan oleh
pemerintah, perlu dilanjutkan serta turut aktif dalam kampanye-kampaye
tentang produk yang ramah lingkungan agar dapat memberikan informasi
kepada masyarakat yang lebih akurat lagi. Sehingga dapat berpengaruh pada
semakin banyaknya pengguna produk yang ramah lingkungan.
6.
Untuk penelitian yang selanjutnya.
a. Dengan menggunakan alat analisis path analysis peneliti memperoleh
hasil seperti ini. Namun sangat dimungkinkan berbeda bila penelitian
yang akan datang melakukan penelitian ini dengan metode atau alat
analisis yang berbeda pula.
b. Dalam penelitian ini, variabel Promotion Mix belum dimasukkan
sebagai penelitian. Untuk itu peneliti merekomendasikan penelitian
yang akan datang.
108
Download