Document

advertisement
PENGARUH SUHU PENETASAN TERHADAP PERKEMBANGAN EMBRIO, DAYA
TETAS TELUR DAN MORTALITAS LARVA NILA GIFT (Genetic Improvement for
Farmed Tilapia)
Oleh:
Muhammad Mukhtith Junaidi
04308144010
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perlakuan suhu media penetasan
terhadap perkembangan embrio ikan, daya tetas telur Nila GIFT dan mortalitas larva Nila GIFT.
Penelitian ini menggunakan telur yang telah dibuahi dan telah dierami dalam mulut induk
betina ikan Nila GIFT beberapa jam setelah pembuahan. Selanjutnya telur ditempatkan pada
wadah pengeraman berupa bekas ember cat tembok yang telah dibersihkan dengan diameter
25cm yang telah dipersiapkan dan ditetapkan suhunya yaitu 27°C, 32°C, dan 34°C. data yang
diamati dalam penelitian ini adalah: daya tetas telur ikan, mortalitas larva dan perkembangan
embrio ikan. Data dari daya tetas telur dan mortalitas dari larva nila GIFT di analisis
menggunakan Analisis varians satu factor untuk mengetahui perbedaan nilai rata-rata pada
perlakuan yang diberikan. Uji DMRT (Duncan’s Multiple Range Test) untuk mengetahui
perbedaan antar perlakuan yang diberikan. Analisis perkembangan embrio ikan Nila GIFT
dilakukan secara deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan
terhadap daya tetes telur Nila GIFT. Hasil daya tetes telur tertinggi pada suhu 32°C yaitu
68.66%. pengaruh suhu terhadap mortalitas larva NIla GIFT sangat signifikan, mortalitas
tertinggi pada suhu 34°C yaitu 100%. Perkembangan embrio ikan pada masing-masing suhu
perlakuan menunjukkan pada suhu 32°C dan 34°C lebih cepat dibandingkan dengan suhu 27°C.
Kata kunci
: suhu, penetasan, perkembangan, embrio, daya tetas, telur, mortalitas dan larva\
Influences of Hatching Temperatures towards Embryo Development, Egg Hatchability,
and Larvae Mortality of Farmed Tilapia (Genetic Improvement for Farmed Tilapia)
By:
Muhammad Mukhtith Junaidi
04308144010
ABSTRACT
This research aims at determining influences of the temperature treatment of hatching
media towards fish embryo development, egg hatchability of farmed tilapia and larvae mortality
of farmed tilapia.
This research used eggs which have been fertilized and incubated in the female-parent
mouth of farmed tilapia few hours after fertilization. After that, the eggs were placed in
incubation containers in the forms of 3 paint buckets which have been cleaned with a tip of 25cm
prepared with temperatures of 27°C, 32°C, and 34°C. Data studied in this research were egg
hatchability, larvae mortality, and fish embryo development. Data of the egg hatchability and the
mortality of farmed tilapia larvae were analyzed using the One-Factor Variant Analysis to
determine differences of average values on treatments given. The DMRT test (Duncan’s
Multiple Range Test) was done to determine differences among treatments given. Analysis on
the embryo development of farmed tilapia was done descriptively.
Research results show that temperatures do not present significant differences on farmed
tilapia’s egg hatchability. The result of the highest egg hatchability at the temperature of 32°C
was 68.66%. The influence of temperatures on farmed tilapia mortality is very significant and the
highest mortality at 34°C is 100%. The development of the fish embryo on treatment
temperatures at 32°C and 34°C are faster than one at 27°C
Keywords
: temperature, hatching, development, embryo, hatchability, egg, mortality, and
larvae
Download