BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN 6.1 KESIMPULAN 1. Siklus

advertisement
BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN
6.1 KESIMPULAN
1. Siklus hidup produk Tela Tela mengalami fase penurunan (decline),
perusahaan melakukan inovasi dan kreativitas guna menjaga eksistensi dalam
bisnis franchise.
2. Inovasi dan kreativitas bersama-sama berpengaruh terhadap eksistensi.
Pengaruh inovasi dan kreativitas terhadap eksistensi yang dilakukan CV. Effa
Indoboga adalah nyata dan signifikan.
3. Pengaruh indikator variabel inovasi dan kreativitas terhadap variabel
eksistensi yang dilkaukan CV. Effa Indoboga adalah nyata dan signifikan.
4. Pengaruh indikator variabel inovasi dan kreativitas terhadap indikator variabel
eksistensi.
Dari hasil regresi dapat disimpulkan bahwa:
a. Variabel inovasi:
-
Inovasi produk, sistem produksi bahan baku terpusat, pengembangan
sistem bisnis, dan sistem pemasaran berpengaruh nyata terhadap semua
indikator eksistensi.
-
Pengembangan sistem franchise dan service berupa fasilitas hanya
berpengaruh nyata terhadap eksistensi (franchisee berkeinginan untuk
menambah produk-produk CV. Effa Indoboga (Mr. Piss dan
Tofubakuso)).
Variabel kreativitas:
-
RBT berpengaruh nyata terhadap semua indikator eksistensi.
-
Tagline dan bulletin berpengaruh nyata terhadap semua indikator
eksistensi, kecuali (keuntungan yang didapatkan franchisee selama
kontrak kerjasama).
-
penghargaan (reward) hanya berpengaruh nyata terhadap eksistensi
(keuntungan yang didapatkan franchisee selama kontrak kerjasama).
-
jingle lagu Tela Tela hanya berpengaruh nyata terhadap eksistensi
(franchisee akan memperpanjang kontrak kerjasama dengan franchisor
CV. Effa Indoboga).
6.2
SARAN
1. Perusahaan harus melakukan inovasi dan kreativitas yang dapat mendongkrak
penjualan, meningkatkan jumlah gerai dan kontrak kerjasama agar tidak
terlalu lama dalam fase penurunan (decline), demi menjaga eksistensi dalam
dunia bisnis franchise khususnya bidang makanan. Misalnya perusahaan
membuat inovasi tambahan varian rasa baru untuk produk Tela Tela atau
menambah produk baru agar konsumen tidak bosan. Membuat kreativitas pada
kemasan, sedikit merubah atau meperbaharui kemasan, desain atau bentuknya
agar konsmen atau franchisee tidak jenuh.
2. Perusahaan harus melakukan pembaharuan atau sedikit merubah inovasi agar
lebih inovatif lagi dan mempromosikan kreativitas yang sudah dilakukan
kepada masyarakat luas serta franchisee, guna mempertahankan eksistensi
perusahaan dalam menghadapi persaingan bisnis franchise khususnya bidang
makanan. Beberapa indikator yang dicermati yaitu:
1) Support product: menambah varian rasa baru agar lebih variatif yang
nantinya akan mempengaruhi pada penjualan di outlet dan kaitannya
dengan peningkatan inovasi guna mempertahankan eksistensi perusahaan.
2) Inovasi produk selain Tela Tela: perusahaan harus lebih mengenalkan
produk selain Tela Tela tersebut agar masyarakat luas mengetahuinya,
sehingga tujuan melakukan inovasi guna mempertahankan eksistensi dapat
tercapai dengan maksimal.
3) Desain counter: menambahkan lampu kelap kelip sebagai penambah daya
tarik atau pusat perhatian orang yang lewat outlet atau melihatnya.
4) Pelayanan kantor pusat: meningkatkan lagi pelayanan kepada mitra,
misalkan dengan merespon orderan luar kota dengan segera mungkin.
5) Maskot botella: perusahaan memberikan atau membagikan boneka tela
sebagai merchandise pada event pameran bisnis atau event lainnya agar
Tela Tela lebih dikenal banyak masyarakat kaitannya dengan kreativitas
yang dilakukan guna mempertahankan eksistensi.
Download