FORMULIR SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER I TAHUN 2011/2012 No. Dok. : FO-UGM-FTP-QP-7.5.16/L04 Berlaku sejak : 1 Juni 2011 Revisi : 03 Halaman :1 dari 2 MATA UJIAN TANGGAL UJIAN WAKTU SIFAT UJIAN DOSEN : KIMIA PANGAN & HASIL PERTANIAN KODE: TPP 2111 SKS : 2SKS : 8 Nopember 2011 : 100 menit : Buku Tertutup (Closed Book), boleh bawa kalkulator. : 1. Prof. Dr. Ir. Umar Santoso, M.Sc. 2. TELAH DIKOREKSI OLEH KETUA PROGRAM STUDI : TPHP TANGGAL : ________________________ TANDA TANGAN : ____________________ Petunjuk: Kerjakan semua soal-soal berikut ini pada Lembar Jawaban yang tersedia. Mulailah dari yang Saudara anggap paling mudah lebih dahulu. Lembar Soal ini boleh dibawa pulang. 1. Lipida a. Dalam pengertian umum, lipida adalah ……………………….. Lipida dapat diklasifikasi menjadi 3 kelompok, yaitu lipida sederhana, lipida majemuk, dan turunan-turunan lipida. Terangkan masing-masing. b. Selama pengolahan dan penyimpanan, kemungkinan lemak/minyak dapat mengalami kerusakan hidrolitik maupun kerusakan oksidatif. Sebutkan paling tidak 5 faktor yang mempengaruhi cepat-lambatnya kerusakan oksidatif lemak/ minyak. c. Sebutkan cara atau usaha-usaha untuk menghambat kerusakan oksidatif lemak/ minyak. Nilai : 30 2. Margarine / Antioksidan a. Margarine adalah sistem emulsi tipe ……………………..Jika misalnya suatu margarine (kadar lemak 80%) ditambahkan antioksidan BHT, tiap satu kemasan isi 250gram maksimum mengandung berapa mg BHT? b. Sebutkan paling tidak 4 macam antioksidan sintetik yang Saudara ketahui. c. Sebutkan hal-hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih antioksidan yang akan digunakan pada suatu produk makanan. Nilai : 20 3. Vitamin & mineral a. Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi stabilitas vitamin selama pengolahan/ penyimpanan pangan. b. Pengawet sulfit tidak sesuai untuk mengawetkan bahan pangan yang kaya vitamin……………………, contoh bahan pangan tersebut adalah……………….... Nilai : 10 4. Toxic substances: a. Zat racun yang terdapat pada biji lamtoro adalah ………………… Sebutkan caracara untuk mengurangi atau menginaktifkan zat racun tersebut. FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS GADJAH MADA Jl. Flora, Bulaksumur Yogyakarta 55281 Telp: (0274)589797; Fax:(0274)589797 E-mail : [email protected] Certificate No. ID10/1484 FORMULIR SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER I TAHUN 2011/2012 No. Dok. : FO-UGM-FTP-QP-7.5.16/L04 Berlaku sejak : 1 Juni 2011 Revisi : 03 Halaman :2 dari 2 b. Aflatoxin B merupakan zat racun yang dihasilkan oleh jamur jenis………………………, jamur ini sering tumbuh pada bahan pangan/ hasil pertanian misalnya…………………., yang disimpan pada kondisi ……………………… Zat racun ini bersifat hepatotoxic, artinya ……………………………… Nilai : 10 5. Flavor a. Dari segi ilmu dan teknologi pangan, flavor adalah ……………….…. b. Sebutkan 4 macam sensasi rasa dasar, berikan contoh senyawanya. c. Jika standard rasa manis sukrosa adalah nilai 100, maka tingkat kemanisan fruktosa adalah………………… Nilai : 10 6. BTP (Food Additives) a. Pengertian Bahan Tambahan Pangan (Food Addivites) adalah ……..……………. b. Bahan-bahan yang sudah dianggap aman untuk digunakan dalam pangan oleh FDA dimasukkan kategori GRAS. Singkatan dari apa GRAS? c. Sebutkan BTP berikut ini: Pengawet (preservatives), contoh (1)………………., biasanya ditambahkan pada (2) ………………………….. Pen-kelat logam (chelating agent), fungsinya untuk (3) …………..…………contoh (4.)…………..…, biasanya ditambahkan pada (5)…………………………. Emulsifier, contoh (6)………………, contoh penggunaannya pada (7)…..………. Antikerak (anticaking agent), fungsinya untuk (8).. ………………….contoh (9) ….…...…………, biasanya ditambahkan pada (10) ………………………. Nilai : 20 = Selamat mengerjakan, semoga Anda sukses = FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS GADJAH MADA Jl. Flora, Bulaksumur Yogyakarta 55281 Telp: (0274)589797; Fax:(0274)589797 E-mail : [email protected] Certificate No. ID10/1484