9 BAB 2 PRODUK DAN JASA 2.1 Pengertian Produk

advertisement
BAB 2
PRODUK DAN JASA
2.1
Pengertian Produk
Produk adalah seperangkat atribut baik berwujud maupun tidak berwujud,
termasuk didalamnya warna, harga, nama baik pabrik, nama baik toko yang menjual
(pengecer), dan pelayanan pabrik serta pelayanan pengecer, yang diterima oleh
pembeli guna memuaskan keinginannya (Alma,2004:139).
Produk adalah sesuatu yang diperjualbelikan dengan tujuan untuk mendapatkan
keuntungan dari sesuatu hasil kreativitas seseorang, tim marketing, atau perusahaan.
Wijayanti (2012:13).
Menurut Kotler dan Armstrong dalam Ginting (2011:90) mendefenisikan
produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar untuk perhatian,
penggunaan dan konsumsi yang dapat memuaskan keinginan atau kebutuhan. Produk
lebih dari sekedar barang yang dapat diukur. Dalam arti luas produk mencakup
fisik, jasa, orang, organisasi, gagasan, atau gabungan dari semua itu.
Sedangkan menurut Abdullah dan Tantri (2012:155) mutu produk berarti
kemampuan produk untuk melaksanakan fungsinya termasuk keawetan, keandalan,
ketepatan, kemudahan dipergunakan dan diperbaiki serta atribut bernilai yang lain.
Dari segi ini dapat dilihat ada beberapa tingkatan produk, pada tiap tingkatan
ada tambahnya, seperti (Alma,2004:141) :
1.
Produk utama/inti (core benefit) adalah produk yang manfaat sebenarnya
dibutuhkan dan akan dikonsumsi oleh pelanggan dari setiap produk atau
yang paling dasar dari produk adalah manfaat inti.
Dalam bisnis food & beverages, manfaat utama yang dibeli konsumen adalah
makanan yang lezat dan memuaskan nafsu makan. Konsumen menginginkan
suatu makanan dan minuman yang dapat memuaskan nafsu makan dan
rasa lezat yang mereka cari.
2.
Produk generik (generic product) adalah produk dasar yang mampu memenuhi
fungsi produk yang paling dasar (rancangan produk minimal agar dapat
berfungsi) atau bentuk dasar dari suatu produk yang dapat dirasakan oleh panca
indra.
Produk F&B yang sudah terkenal biasanya mempunyai merek tertentu, sehingga
merek tersebut akan selalu mudah diingat.
9
10
3. Produk harapan (expected product) adalah produk formal yang ditawarkan
dengan berbagai atribut dan kondisinya secara normal (layak) diharapkan dan
disepakati untuk dibeli atau serangkaian atribut dan kondisi-kondisi yang
biasanya diharapkan oleh pembeli pada saat mereka membeli suatu produk.
Produk F&B yang dibeli seharusnya memberikan mutu, kualitas, dan kebersihan
yang dapat dipertanggung jawabkan.
4. Produk pelengkap (augmented product) adalah berbagai atribut produk yang
dilengkapi atau ditambahi berbagai manfaat dan layanan, sehingga dapat
memberikan tambahan kepuasan dan bisa dibedakan dengan produk pesaing atau
sesuatu yang termasuk dalam manfaat-manfaat dan pelayanan-pelayanan
tambahan yang membedakan produk yang ditawarkan oleh suatu badan usaha
dengan produk yang ditawarkan oleh para pesaing.
Produk F&B yang dijual juga harus diberi garansi (jaminan), agar konsumen
lebih yakin dengan produk tersebut
5. Produk potensial (potential product) adalah segala macam tambahan dan
perubahan yang mungkin dikembangkan untuk suatu produk dimasa mendatang
atau segala penambahan dan perubahan-perubahan.
Produk yang sudah ada dikembangkan lagi sesuai dengan permintaan konsumen
dan penambahan daerah pemasaran.
2.2
Klasifikasi Produk
Dalam mengembangkan strategi pemasaran produk dan jasanya Ginting
(2011:92) membagi produk dalam dua kelas yakni produk konsumen dan produk
industrial.
a.
Produk Konsumen adalah produk yang dibeli oleh konsumen akhir untuk
dikonsumsi perorangan. Jenis produk konsumen:
1.
Produk Konfinien adalah produk yang biasanya dibeli oleh konsumen secara
langsung dengan pembanding dan upaya minimum.
2.
Produk belanjaan adalah produk konsumen yang kurang peminatnya dimana
pelanggan membandingkan kenyamanan, mutu, harga, dan gaya.
3.
Produk special adalah produk konsumen dengan ciri unik atau identitas
merek untuk mana sekelompok pembeli tertentu bersedia untuk melakukan
upaya khusus.
11
4. Produk tak dicari adalah produk yang tidak dikenal atau kalaupun dikenal
biasanya orang tidak berpikir untuk membelinya.
b.
Produk Industrial adalah produk yang dibeli untuk proses lebih lanjut atau
digunakan untuk menyelenggarakan bisnis. Kelompok produk industrial ada tiga
yaitu : bahan dan suku cadang, barang modal serta persediaan dan jasa.
Dalam MS dan Ernawaty (2010:156) produk memiliki dua ciri yaitu produk
bisnis dan produk konsumen.
“Bussiness Product is a product used to manufacture other goods or service to
facilitate an organizations, or to resell to other consumers; consumen product
is product bought to satisfy an individuals personal wants.”
2.3
Spesifikasi Produk
Bisnis ini bergerak pada bidang Food & Beverages. Food and beverage service
adalah "food flow" (dari pembelian makanan(purchasing) untuk layanan kepada
pelanggan) terutama berkaitan dengan pengiriman dan penyajian makanan untuk
pelanggan, setelah selesainya produksi pangan. Kadang-kadang, melibatkan
transportasi jika ada pemisahan fasilitas produksi dan pelayanan.
Produk yang ditawarkan oleh Bros in The Box adalah Burger serta makanan
dan minuman lainnya dengan menggunakan food truck dengan segmen pasar
masyarakat menengah ke atas yang memiliki mobilitas tinggi di tengah kota jakarta
seperti karyawan, mahasiswa, dan pelajar SMA.
Berikut ini adalah desain dari Food Truck yang akan digunakan oleh Bros In
The Box dalam kegiatan sehari-hari.
Gambar. 2.1 Gambar Desain Food Truck
Sesuai dengan segmen pasar yang telah Bros in The Box targetkan, adapun
berbagai varian produk yang kami tawarkan seperti berikut:
I.
Burger
12
Burger yang kami sediakan ada berbagai pilihan jenis dari mulai roti hingga
sausnya, Customer dapat sesuai selera memilih dan membuat burger dengan
kreasi mereka sendiri atau memilih dari menu yang telah disediakan yaitu cheese
burger dan original burger.
13
Gambar 2.2 Burger Menu
II. Varian Nasi
Menu varian nasi yang kami tawarkan konsepnya sama dengan burger pada
customer bisa memilih sendiri dimulai dari nasi putih atau butter rice dengan
topping-topping yang kami sediakan, customer dapat memilih sesuai selera
mereka.
14
III. Waffle
Waffle adalah kue yang sangat populer di negara Belgia dan Amerika, dengan
bentuk yang unik seperti batang cokelat yang berlubang-lubang persegi, kue ini
biasa dinikmati dengan topping strawberry, cokelat, madu, sirup maple, atau ice
cream.
IV. Pancake
Pancake adalah kue dadar yang dibuat dari terigu, telur ayam, gula, dan susu.
Bahan dicampur dengan air membentuk adonan kental yang digoreng di atas
wajan datar yang diolesi sedikit minyak. Setelah matang pancake bisa
dihidangkan sewaktu masih hangat ataupun setelah dingin. Kue ini dimakan
dengan tambahan mentega dan sirup, selai, atau madu. Selain itu pancake juga
sering dimakan dengan keju, buah, atau irisan daging.
Adonan biasanya dicampur bahan pengembang seperti baking powder, soda, bir,
atau kocokan putih telur. Pancake yang enak biasanya adalah pancake yang
ringan karena berisi udara yang terperangkap di dalam adonan. Adonan juga
tidak perlu terlalu banyak diaduk agar tidak mengeras.
15
V. Crepes
Crepes adalah pancake tipis yang terbuat dari gandum dan merupakan makanan
yang sangat digemari di seluruh eropa dan tempat lainnya. Bahan utamanya
adalah terigu, telur, susu, mentega, dan garam. Terdapat dua jenis crepes, yaitu
crepes manis yang terbuat dari tepung gandum dan crepes asin yang terbuat dari
tepung buckwheat.
Crepes berasal dari Bregtane, sebuah wilayah di Perancis bagian barat, dimana
crepes disebut sebagai kramphouezh. Namun, konsumsi crepes sekarang sudah
meluas di seluruh Prancis. Buckwheat berasal dari Tiongkok, dan setelah
menyebar ke eropa timur berkembang menjadi makanan sejenis yang disebut
blintz. Di Bregtane, crepes biasanya disajikan secara tradisional dengan saus
apel. Di kawasan eropa tengah, makanan sejenis ini disebut Palacinka,
Palatschinken, Palacsinta. Semua julukan ini berasal dari kata Rumania Placinta
yang berarti kue. Di kebanyakan daerah jerman, crepes disebut sebagai
Pfannkuchen, dan dalam bahasa Belanda pannekoeken. Kedua kata ini, berasal
dari kata ‘pan’ dan ‘cake’ yang masing-masing berarti ‘pemanggang’ dan ‘kue’.
16
VI. Panini Sandwich
Panini adalah roti lapis yang berasal dari Italia. Dalam roti lapis panini dapat
biasanya diisi dengan irisan daging olahan seperti salami, mortadella, ataupun
prosciutto beserta dengan keju, irisan tomat, dan tuna.
VII. Varian Jus (Juice)
Jus (berasal dari bahasa Inggris juice, namun lebih tepatnya fruit juice) adalah
cairan yang terdapat secara alami dalam buah-buahan. Sari buah populer
dikonsumsi manusia sebagai minuman. Beberapa jenis sari buah yang terkenal.
17
VIII.
Ice Lychee Tea
Merupakan sebuah minuman berbahan dasar teh yang kemudian dicampur
dengan buah dan sari lychee. Minuman ini sangat popular dikalangan
masyarakat oleh karena rasanya yang manis dan memiliki rasa lychee.
2.2
Keunggulan Produk/Jasa
Keunggulan dari produk yang Bros in The Box tawarkan adalah
1. Memiliki kualitas yang baik sesuai dengan prosedur professional kitchen.
2. Harga yang terjangkau dengan kualitas yang baik.
3. Bahan makanan yang kami sediakan selalu fresh dan dengan kualitas baik.
4. Serta konsep yang kami tawarkan kepada pelanggan berbeda dari yang
lainnya.
2.3
Kelemahan Produk/Jasa
Kelemahan dari Food Truck Bros in The Box adalah karena usaha F&B ini
masih terbilang baru, maka Bros in The Box harus memperbanyak link agar banyak
client yang menyukai dan ingin berinvestasi pada Bros in The Box.
18
Download