Mengapa Suplemen Nutrisi dibutuhkan tubuh?

advertisement
Mengapa Suplemen Nutrisi dibutuhkan tubuh?
Written by Administrator
Friday, 16 May 2014 11:52 - Last Updated Friday, 16 May 2014 11:55
Jawabannya dapat bervariasi pada setiap orang. Antara lain karena stress yang berlebihan,
tingkat polusi yang tinggi seperti di Jakarta, latihan atau pekerjaan yang terlalu berat, ingin
membentuk otot, pengolahan makanan yang salah, sistem pencernaan yang terganggu dan
istirahat yang kurang. Semua ini akan meningkatkan kebutuhan anda terhadap suplemen.
Tubuh kita perlu bahan bakar sebagai sumber tenaga. Selain itu tubuh juga membutuhkan
berbagai nutrisi untuk proses perkembangan, penyembuhan dan pemeliharaan serta untuk
menjalankan berbagai fungsi dalam tubuh. Konsumsi makanan yang tepat akan menjadi faktor
penting bagi keberhasilan seorang binaragawan. Sesuaikanlah diet agar dapat mengoptimalkan
latihan kita
Air
Air merupakan elemen terpenting bagi tubuh kita. 2/3 dari berat badan kita merupakan air dan
otot kita mengandung banyak air. Jadi jika ingin otot kita berkembang dengan baik konsumsilah
air dalam jumlah yang mencukupi. Kebutuhan air bagi orang normal adalah kurang lebih 1/2
galon per hari, sedangkan bagi binaragawan 1-2 galon per hari tergantung beratnya latihan
yang dilakukan. Seringkali kita melupakan pentingnya air bagi tubuh. Biasakanlah untuk tidak
lupa untuk minum air, agar kondisi tubuh dapat terpelihara dengan baik dan terhindar dari
resiko yang tidak perlu hanya karena kita lalai.
Protein
1/4
Mengapa Suplemen Nutrisi dibutuhkan tubuh?
Written by Administrator
Friday, 16 May 2014 11:52 - Last Updated Friday, 16 May 2014 11:55
Setelah air, nutrisi lain yang sangat penting bagi perkembangan otot anda adalah protein.
Setiap orang membutuhkan protein, namun binaragawan membutuhkan lebih banyak protein
dari kebutuhan orang biasa. Normalnya setiap orang membutuhkan konsumsi protein 1 gr per 1
kg berat tubuhnya per hari. Seorang binaragawan membutuhkan kurang lebih dua kali lipatnya,
yaitu sebanyak 2 s/d 3 gr per kg berat tubuhnya per hari tergantung berat latihan yang
dilakukan. Dengan mengkonsumsi protein yang mencukupi, perkembangan otot lebih optimal
dan otot akan terlihat lebih keras, kekuatan otot bertambah, proses pemulihan otot menjadi
lebih cepat, dll. Protein dapat diperoleh baik dari sumber protein hewani (seperti daging sapi,
daging ayam, ikan, susu, dll) maupun sumber protein nabati (kacang-kacangan). Carilah
sumber protein dengan kandungan lemak yang rendah, sebab yang kita inginkan adalah
penambahan massa otot yang disertai dengan penurunan kadar lemak dalam tubuh. Tubuh kita
mampu mencerna 30-50 gram protein dalam sekali makan, jadi usahakan agar setiap kali
makan jumlah konsumsi protein anda tidak melebihi jumlah tersebut agar dapat tercerna
dengan baik.
Frekuensi Makan
Seorang binaragawan harus mengkonsumsi berbagai jenis makanan dengan jumlah kalori
yang cukup tinggi agar dapat menjalankan program latihan dengan optimal dan terpenuhi
kebutuhan nutrisi bagi perkembangan otot. Selain itu kemampuan tubuh kita untuk mencerna
makanan terbatas. Oleh sebab itu jika orang biasa membagi waktu makannya 3 kali sehari,
maka bagi seorang binaragawan jumlah itu tidak cukup. Memang bisa saja seorang
binaragawan memenuhi kebutuhan nutrisinya dengan makan dalam porsi yang sangat besar
sebanyak 3 kali dalam sehari, namun mengingat keterbatasan kemampuan tubuh untuk
mencerna makanan, hal ini kurang baik dilakukan. Oleh sebab itu lebih baik jika waktu makan
dibagi menjadi 4-7 kali sehari dalam porsi yang lebih kecil. Dengan cara ini kebutuhan energi
akan terpenuhi dengan baik dan makanan yang masuk juga dapat dicerna dengan baik oleh
tubuh.
Protein Shake
Kadang kita mengalami kesulitan untuk makan 4-7 kali sehari. Misalnya kita sedang dalam
perjalanan atau tidak punya cukup waktu. Jika demikian kita dapat mengganti beberapa waktu
makan kita dengan mengkonsumsi protein shake. Protein shake sangat efektif untuk membantu
pemenuhan kebutuhan protein. Sebab selain tentunya kaya dengan kandungan protein, protein
shake tidak mengandung lemak. Kita dapat mengkonsumsi protein shake dengan
2/4
Mengapa Suplemen Nutrisi dibutuhkan tubuh?
Written by Administrator
Friday, 16 May 2014 11:52 - Last Updated Friday, 16 May 2014 11:55
menambahkan susu non fat atau berbagai macam buah-buahan sesuai selera.
Pemenuhan Kebutuhan Tenaga
Protein memberikan nutrisi bagi perkembangan otot dalam tubuh, namun tubuh juga
memerlukan sumber tenaga yang didapat dengan mengkonsumsi karbohidrat dan lemak. Ada
tiga macam sumber karbohidrat, yang pertama adalah sumber karbohidrat yang berasal dari
makanan berserat yaitu buah-buahan dan sayur-sayuran, kemudian simple karbohidrat yang
didapat dari konsumsi gula dan yang terakhir adalah kompleks karbohidrat yang didapat dari
nasi, kentang, jagung, roti, dll. Simple karbohidrat dalam waktu singkat diubah menjadi energi.
Kelebihan energi yang ada akan langsung tersimpan dalam tubuh dalam bentuk lemak.
Sedangkan kompeks karbohidrat akan diproses dalam waktu yang cukup lama sebelum
menjadi tenaga dan energi yang dihasilkan juga dapat secara bertahap digunakan, jadi jarang
terjadi kelebihan energi dari konsumsi jenis karbohidrat ini. Tiap gram protein dan karbohidrat
menghasilkan 4 kalori sedangkan 1 gram lemak menghasilkan 9 kalori. Jadi batasilah konsumsi
lemak dan gula, kurang lebih 10-15% per hari dari seluruh konsumsi makanan agar kita dapat
mengontrol kadar lemak di tubuh kita.
Vitamin, Mineral dan Suplemen
Selain memenuhi kebutuhan protein dan karbohidrat, serta membatasi konsumsi lemak dan
gula, tubuh kita juga perlu vitamin dan mineral yang mencukupi. Kebutuhan vitamin dan mineral
bagi binaragawan lebih tinggi dibanding orang dengan aktivitas normal. Oleh sebab itu akan
sangat baik jika kita dapat mengkonsumsi vitamin dan mineral tambahan setiap hari. Selain itu
berbagai macam suplemen dapat kita pilih untuk melengkapi diet, pilihlah yang sesuai dengan
kebutuhan kita.
Label Makanan
Perhatikanlah keterangan mengenai kandungan dari makanan yang kita beli agar kita dapat
mengontrol masukan kalori yang dikonsumsi. Perhatikan pula berapa kadar lemak yang
terkandung pada makanan tersebut. Walaupun dua macam produk makanan memiliki jumlah
kalori yang sama namun jika satu produk memiliki kandungan lemak yang jauh lebih tinggi
dibanding yang lain, tentunya akan lebih baik jika kita memilih produk dengan kadar lemak lebih
3/4
Mengapa Suplemen Nutrisi dibutuhkan tubuh?
Written by Administrator
Friday, 16 May 2014 11:52 - Last Updated Friday, 16 May 2014 11:55
rendah. Pilihlah produk dengan kandungan protein atau karbohidrat tinggi dan lemak rendah.
4/4
Download