Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi Strategi Promosi Perdagangan Iran Central Chamber of Cooperatives (ICC) Oleh: M. R. Ramezani Sekretaris Jenderal ICC Bali- Indonesia Juli, 2007 1 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Pertama-tama, izinkan saya untuk mengucapkan terima kasih yang setulusnya kepada para penyelenggara kegiatan ini, yaitu the International Cooperative Alliance (ICA) dan Indonesian Co-operative Council (DEKOPIN) yang memberikan kehormatan kepada saya untuk mengambil bagian secara aktif dalam kegiatan penting ini. 2 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Dengan tujuan mencapai keadilan sosial dan menciptakan kesempatan yang sama bagi pengembangan dan peningkatan kemanusiaan, sistem ekonomi Republik Islam Iran dalam Konstitusinya didasarkan pada tiga bagian: pemerintahan, swasta, dan koperasi. • Iran Central Chamber of Cooperatives merupakan organisasi koperasi tertinggi dan perwakilan non pemerintah bagi sektor koperasi serta ditetapkan sebagai mata rantai terakhir antara sistem pemerintahan dan koperasi. Rentang otoritas ICC pada sektor koperasi sama dengan rentang otoritas Kamar Dagang Iran (Iran Chamber of Commerce), Industri dan Pertambangan pada sektor swasta. 3 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Dengan mempertimbangkan pentingnya sektor koperasi dalam perekonomian negara, Iran Central Chamber of Cooperatives (ICC) menunjukkan kepentingan, harapan dan klaim sektor koperasi melalui keberadaan yang efektif dalam pembuatan keputusan ekonomi makro dan proses pengambilan keputusan oleh anggota Dewan dan Sidang Tinggi negara, yang mana presiden dan para menteri hadir atau merupakan anggotanya. Beberapa diantaranya seperti di bawah ini: 1. 2. 3. 4. Dewan Tinggi Promosi Ekspor Non-minyak Dewan Keuangan dan Kredit Dewan Tinggi Bursa Saham Dewan Pembuat Keputusan Organisasi Promosi Perdagangan Iran 5. Kantor Pusat Koordinasi Hubungan Ekonomi Luar Negeri 6. Sidang Perusahaan Internasional Iran 4 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Setelah melewati sejumlah kesulitan paska kemenangan revolusi dan perang yang tak terelakkan, ekonomi pemerintahan merupakan sebuah pilihan yang mutlak, dan dengan memulai perencanaan dan stabilitas ekonomi menggunakan mekanisme pasar dan sistem permintaan-penawaran, serta mempersiapkan keterlibatan sektor koperasi dan swasta secara luas dalam ekonomi negara, aktivitas sektor non-pemerintahan telah menjadi pusat perhatian lebih daripada sebelumnya. • Sebagaimana disebutkan di atas, sektor koperasi dalam Konstitusi Republik Islam Iran telah menjadi salah satu dari tiga sektor ekonomi • Berdasarkan kebijakan pemerintah saat ini, obligasi dan tanggung jawab pemerintah harus dialokasikan secara dramatis pada sektor koperasi dan swasta (dalam hal ini, prioritas diberikan kepada sektor koperasi, dan kebijakan ini secara serius ditindaklanjuti oleh pihak berwenang pada tingkat tinggi negara dalam format pasal 44 Konstitusi). 5 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi Dengan demikian, (ICC) telah merencanakan untuk menindaklanjuti hal-hal berikut: • • • • • • Meningkatkan sumbangan sektor koperasi dalam ekonomi negara dari 5% menjadi 25% dalam kurun waktu 10 tahun mendatang. Dengan mempertimbangkan isu bahwa pemerintah telah memberikan prioritas alokasi bisnis pada sektor koperasi, maka dengan mengikuti kebijakan ini, Iran Central Chamber of Cooperatives mencoba untuk menyerap aktivitas bisnis yang lebih memberikan keuntungan bagi sektor koperasi. Sesuai keinginan pemerintah agar baik sektor koperasi dan swasta menjadi lebih aktif dalam membebaskan ekonominya dan memperoleh bagian yang lebih di dalam ekonomi nasional, maka ICC berusaha menciptakan keseimbangan yang diperlukan dalam rangka memperoleh bagian dalam ekonomi nasional dibandingkan dengan sektor swasta, dengan secara teratur menghadiri persidangan pengambilan keputusan yang disebutkan di atas. Dengan sedemikian rupa, melalui kompetisi murni, koperasi dapat sekuat dan seaktif sektor swasta dalam perekonomian negara. Strategi lain yang diambil ICC untuk promosi perdagangan adalah pembebasan pengenaan pajak dan diskon melalui cara-cara legal dan menerapkan hukum dan peraturan yang diperlukan. Dalam rangka mencapai keadilan sosial dan sejalan dengan kebijakan pembebasan, Pemerintah Republik Islam Iran berencana untuk memberikan porsi bisnis pemerintah kepada rakyat yang berpendapatan rendah. ICC merupakan pionir dalam hal ini dan berusaha mengorganisir bagian masyarakat pinggiran yang dianggap sebagai rakyat berpenghasilan rendah melalui pembentukan koperasi besar, sedemikian rupa sehingga ICC mencoba untuk menerima bagian mereka dari pemerintah melalui koperasi tersebut dan membayar keuntungannya kepada masyarakat setelah mengatur penciptaan keuntungan bagian ini. Satu dari strategi lain ICC adalah mengatur pembentukan the Cooperative Development Bank, dan ini merupakan langkah yang diambil ICC melalui pengembangan sektor koperasi. 6 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Dalam masa sensitif saat ini, dengan memanfaatkan pengalaman koperasi dan terima kasih atas hubungan yang positif dan aktif dengan ICA, melalui penguatan koperasi, ICC sebagai perwakilan non-pemerintah dari sektor koperasi berupaya lebih jauh untuk mempersiapkan kondisi bagi koperasi untuk berpartisipasi lebih lanjut dalam aktivitas ekonomi. Juga dengan mengubah kelebihan potensial menjadi aktual, mencoba membuat kapasitas yang dibutuhkan dalam menyelesaikan kewajiban berat ini yang diemban oleh sektor koperasi. 7 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Sebagai contoh, ICC membantu pengembangan ekspor produk dan jasa koperasi, dengan tujuan menemukan tempat yang cocok dalam pasar global melalui penyelenggaraan pameran-pameran internasional dalam negeri dan pameran eksklusif di negara yang menjadi target pasar. ICC hingga kini telah menyelenggarakan 12 pameran dalam negeri dan luar negeri seperti Kenya, Algeria, Dubai, Senegal, Uganda, Djibouti, dll. • Selain itu langkah lain yang telah diambil ICC adalah: Pengiriman delegasi dagang dan ekonomi untuk mempelajari pasar target, Penyelenggaraan pelatihan seminar dan lokakarya. 8 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Dalam rangka mengumpulkan dan menata fasilitas kecil yang banyak milik koperasi, dengan menggunakan hukum yang berlaku Iran Central Chamber of Cooperatives telah merencanakan untuk membentuk perusahaan induk yang besar. • Dana pengembangan ekspor non-pemerintah juga akan ditetapkan oleh ICC dalam bentuk koperasi dengan keikutsertaan luas dari pihak koperasi. Kenyataannya, di bawah dukungan pemerintah bisnis ekonomi besar ini akan mempersiapkan dasar untuk kehadiran koperasi dalam pasar global. • Selain itu, sektor koperasi Iran akan terlibat dalam aktivitas asuransi untuk pertama kalinya; dengan kata lain, ICC telah berencana untuk membentuk perusahaan asuransi besar dengan partisipasi koperasi. 9 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Dalam interaksi konstruktif dengan pusat pembuat keputusan, khususnya di parlemen, Iran Central Chamber of Cooperatives telah menciptakan fraksi parlemen yang kuat dengan 140 anggota dan dapat menetapkan kepentingan, harapan dan gagasan, seperti biaya fasilitasi perdagangan koperasi dan menerima keuntungan legal untuk mendukung aktivitas perdagangan di sektor koperasi, termasuk pembebasan pajak pendapatan dalam undang-undang ratifikasi di parlemen oleh dukungan dan bantuan anggota fraksi ini. • Melalui penyelenggaraan forum, dengan tujuan membantu menciptakan dan memperkuat semangat kerjasama antar koperasi, Iran Central Chamber of Cooperatives mengupayakan setiap usaha untuk mengembangkan kerjasama di kalangan koperasi manufaktur, distribusi, dan jasa serta dapat menyediakan produk final sektor koperasi bagi anggota dengan harga yang wajar. 10 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Melalui penyelenggaraan pameran dan seminar eksklusif internasional yang berkaitan dengan pengembangan dagang di Iran dan berpartisipasi dalam pameran dan seminar koperasi internasional yang diselenggarakan oleh perusahaan lain melalui pengiriman delegasi ahli koperasi, ICC mencoba untuk berbagi pengalaman dengan organisasi koperasi dari negara lain dan juga bermaksud ikut serta dalam pengembangan kerjasama di Iran dan negara lain. Contoh yang bagus dari hal ini adalah penyelenggaraan International Cooperative Trade Fare and the Symposium on Trade Networking among Cooperatives di Iran pada Oktober 2006 dan ikut serta dalam kegiatan ini. 11 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Bagaimanapun, dengan adanya kaum muda dan berpendidikan dalam masyarakat Iran, yang merupakan proporsi besar dalam populasi Iran dan kebanyakan berbakat dalam kreativitas dan wiraswasta, telah menciptakan landasan yang sesuai untuk mengorganisir mereka dalam pendapatan-jangka-pendek dan bisnis koperasi ekonomi kecil, yang berada di bawah dukungan pemerintah. Untuk mengembangkan aktivitas sektor koperasi dan mencapai 25% bagian dari ekonomi nasional, secara serius ICC telah menindaklanjuti proyek ini di sejumlah bidang yang berbeda, seperti industri agro-processing, perikanan, karpet, handicraft, jasa teknik dan permesinan, transportasi, perumahan, dll. ICC akan membantu dan mendukung kaum muda yang terorganisir untuk memperoleh kredit yang diperlukan dan menyediakan proyek produksi. Tujuan ICC dalam upaya ini adalah penciptaan lapangan kerja dan meningkatkan produksi yang berkaitan erat dengan strategi pembangunan. 12 Simposium tentang Jejaring Perdagangan antar Koperasi • Akhir kata, sekali lagi saya menghaturkan apresiasi kepada penyelenggara kegiatan ini dan setiap orang yang terlibat di dalamnya, untuk upaya mereka dalam mengembangkan kerjasama antar koperasi, dan saya juga menghargai mereka untuk meyediakan peluang berharga ini kepada saya untuk memperkenalkan strategi ICC dalam promosi perdagangan. 13 Terima Kasih 14