perilaku konsumen dalam

advertisement
ANALISIS PERILAKU RUMAHTANGGA TERHADAP KONSUMSI IKAN
DI KECAMATAN MENGGALA KABUPATEN TULANG BAWANG
Oleh
Rita Heni Triandini1, Yaktiworo Indriani2, dan F.E. Prasmatiwi2
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui tahap-tahap pengambilan keputusan
pembelian ikan oleh rumahtangga di Menggala, (2) mencermati pola konsumsi ikan
oleh rumahtangga di Menggala, dan (3) menganalisis faktor-faktor yang
mempengaruhi rumahtangga dalam mengkonsumsi ikan di Menggala.
Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Menggala. Penelitian ini dilakukan dengan
metode survai. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data
konsumsi ikan diperoleh dari survai pendahuluan atau pra survai. Pengambilan data
dilaksanakan pada bulan Januari—Februari 2005
Berdasarkan hasil penelitian (1) tahap-tahap pengambilan keputusan pembelian ikan :
sebagian besar rumahtangga responden tidak setiap hari mengkonsumsi ikan,
responden melakukan pembelian ikan 2 kali per minggu di pasar tradisional dan
pedagang keliling untuk memenuhi selera/kebiasaan makan rumahtangga, walaupun
responden tidak pernah mendapatkan informasi tentang jenis ikan, manfaat, serta
kandungan gizi ikan tersebut. Dasar utama responden dalam membeli ikan adalah
karena kesegaran dan rasa ikan di mana hal itu menunjukkan kualitas ikan, (2) pola
konsumsi ikan : jumlah pembelian ikan per bulan yang dilakukan oleh responden
mencapai rata-rata 14,91 kilogram per rumahtangga, (3) faktor-faktor yang
mempengaruhi rumahtangga dalam mengkonsumsi ikan : pendapatan dan jumlah jenis
ikan. Ikan yang paling banyak disukai oleh rumahtangga di Menggala adalah ikan
gabus, patin, lais, lele, dan wader, tetapi ketersediaan ikan tersebut di pasar atau di
tempat pembelian yang lain sangat terbatas sehingga perlu untuk diatasi. Hal ini dapat
dijadikan masukan bagi nelayan dan petani ikan di Menggala agar lebih
memperbanyak budidaya dan hasil tangkapan ikan tersebut di daerah sendiri agar
responden tidak kesulitan untuk mendapatkan ikan yang disukainya.
Download