Mengenal nama dan lambang bilangan.

advertisement
Mengenal nama dan lambang
bilangan.
CONTOH NAMA BILANGAN :
SERATUS LIMA PULUH
CONTOH LAMBANG BILANGAN :
150
Latihan : tentukan nama bilangan untuk
lambang bilangan berikut :
 Nama bilangan : seratus tiga puluh tujuh
 Lambang bilangannya : 137
 Nama bilangan : dua puluh lima
 Lambang bilangannya : 25
 Nama bilangan : seribu dua ratus tiga puluh
 Lambang bilangan : 1.230
Nilai angka
Contoh :
Untuk bilangan
1.450
Nilai angka 1 pada bilangan di atas = 1.000
didapat dari 1.450 -> angka 1 nya tetap, angka lain
setelah angka 1 dijadikan 0 (angka 4, angka 5 dan
angka 0 nya dijadikan 000)
Nilai angka 4 pada bilangan di atas = 400
Nilai angka 5 pada bilangan di atas = 50
Nilai angka 0 pada bilangan di atas = 0
Nilai tempat
Setiap angka pada bilangan menempati tempat
tertentu.
Angka yang berada di tempat paling kanan (paling
akhir) memiliki nilai tempat satuan
Angka di sebelah kiri satuan memiliki nilai tempat
puluhan
Angka di sebelah kiri puluhan memiliki nilai tempat
ratusan
Contoh :
562
Pada bilangan
tentukan nilai tempat dari
masing – masing angka!
Kita mulai dari angka yang paling kanan, yaitu angka
2. Angka 2 memiliki nilai tempat satuan.
Disebelah kiri angka 2 (satuan) adalah angka 6, itu
artinya angka 6 memiliki nilai tempat puluhan.
Sementara angka 5 yang berada di sebelah kiri angka
6 (puluhan) memiliki nilai tempat ratusan.
Secara berurutan, maka nilai tempat adalah sebagai
berikut :
Ratusan, puluhan, satuan
Tapi,
Selain ratusan, puluhan dan satuan, masih ada lagi
nilai tempat lainnya.
Beberapa nilai tempat lain :
Jutaan, ratusan ribu, puluhan ribu, ribuan
Contoh : 562 memiliki nilai tempat ratusan (5),
puluhan (6) dan satuan (2).
Jika disebelah kiri angka 5 kita tambahkan 4 angka
lagi, menjadi : 1.478.562 maka nilai tempatnya
adalah …
1.478.562
Angka 2, nilai tempatnya satuan
Angka 6, nilai tempatnya puluhan
Angka 5, nilai tempatnya ratusan
Angka 8, nilai tempatnya ribuan
Angka 7, nilai tempatnya puluhan ribu
Angka 4, nilai tempatnya ratusan ribu
Angka 1, nilai tempatnya jutaan
Membaca Lambang Bilangan
1.478.562
Bagaimana cara kita membaca bilangan di atas?
Angka 1 yang memiliki nilai tempat jutaan, kita baca
1 juta atau satu juta.
Perhatikan, setelah angka 1 ada tanda titik (.)
kemudian setelah tanda titik ada 3 angka, sebelum
tanda titik berikutnya. Nah, 3 angka tersebut
adalah kelompok ribuan.
Sehingga, 478 kita baca empat ratus tujuh puluh
delapan ribu
Dan, 3 angka berikutnya setelah tanda titik yang
kedua dibaca seperti biasa, yaitu lima ratus enam
puluh dua.
1.478.562
Jadi, bilangan diatas kita baca :
Satu juta empat ratus tujuh puluh
delapan ribu lima ratus enam puluh
dua.
Menulis lambang bilangan
Contoh :
Sembilan ribu empat ratus tujuh puluh tiga, terdiri
dari :
9 ribuan
4 ratusan
7 puluhan
3 Satuan
sehingga dapat ditulis 9.473 (jangan
lupa menuliskan tanda titik setelah angka ribuan
ya)
Contoh 2 : satu juta tiga ratus enam puluh ribu
empat ratus lima puluh
Terdiri dari :
1 jutaan
Angkanya dibaca
3 ratus ribuan
dari
atas
ke
6 puluh ribuan
bawah
0 ribuan
4 Ratusan
5 Puluhan
0 satuan
Sehingga dapat ditulis menjadi : 1.360.450
Contoh soal :
Tentukan lambang bilangan dari
Seratus delapan puluh lima
(NB : se sama artinya dengan satu )
Jawabannya : 185
Lima ratus tujuh puluh lima ribu enam ratus lima
Jawabannya : 575.605
Tentukan nama bilangan dari
251.304
Jawabannya : dua ratus lima puluh satu ribu tiga
ratus empat
19.410
Jawabannya : sembilan belas ribu empat ratus
sepuluh
Latihan soal : tentukan lambang bilangannya!
1.
Dua ratus tiga belas ribu tiga ratus dua puluh
sembilan = …………
2. Sebelas ribu tiga ratus = ……………..
3. Empat ratus dua puluh ribu tujuh ratus tujuh
puluh lima = …………
Jawabannya :
1.
213.329
2. 11.300
3. 420.775
Latihan soal : tentukan nilai tempatnya!
1.
Nilai tempat angka 2 pada 45. 219 adalah …..
2. Nilai tempat angka 9 pada 218.349 adalah …..
3. Nilai tempat angka 0 pada 41.209 adalah …..
4. Nilai tempat angka 1 pada 165.298 adalah …..
Jawabannya :
1.
Ratusan
2. Satuan
3. Puluhan
4. Ratus ribuan
Download