BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Alam merupakan

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Alam merupakan sumber penunjang hidup yang harus diperhatikan
kelestariannya, karena alam merupakan warisan turun - temurun dan masa depan
bagi kelangsungan hidup anak / cucu kita dimasa yang akan datang. Hasil–hasil
alam yang melimpah, sangat bermanfaat untuk kebutuhan primer maupun
sekunder kita, salah satu kegunaan dari hasil alam adalah untuk kepentingan
medis / kesehatan.
Sedari jaman dahulu kita telah mengenal tanaman obat sebagai salah satu hasil
alam yang digunakan untuk menyembuhkan nenek moyang kita dikala ia jatuh
sakit. Cara pengolahan tanaman obat itu sendiri berbeda-beda di setiap daerah.
Mereka memiliki ciri khas pengolahannya masing-masing. Pengolahannya
tersebut bahkan telah digunakan secara turun–temurun hingga sekarang. Obat
tradisional diakui keamanan dan manfaatnya apabila telah digunakan secara turuntemurun minimal tiga generasi. Tanaman obat merupakan laboratorium farmasi
terlengkap karena mengandung puluhan ribu senyawa organik yang bersifat obat.
Penggunaan tanaman obat sebagai obat dikatakan sama tuanya dengan umur
manusia itu sendiri. Dalam penggunaan yang sesuai dengan kebutuhan dan
takaran, obat tradisional tidak memiliki efek samping yang berarti, Obat
tradisional dikatakan tidak memiliki efek samping karena, tanaman obat yang
terkandung di dalamnya bukan berupa senyawa aktif. Secara umum berdasarkan
hasil survei beberapa sumber artikel mengenai negara-negara penghasil obat
tradisional terbesar, telah diketahui beberapa negara yaitu meliputi Cina,
Indonesia, Korea, dan India. Dari beberapa negara tersebut yang memperoleh
predikat sebagai negara penghasil obat tradisional nomor 1 di dunia sampai saat
ini adalah Cina. Cina atau sering disebut juga sebagai negara “Tirai Bambu” ini
memiliki pengobatan tradisional sebagai warisan budaya negara yang telah diakui
oleh dunia. Pengobatan tradisional Cina bahkan dianggap sebagai salah satu
pengobatan alternatif medis saat ini. Berdasarkan sejarahnya, perkembangan obat
tradisional Cina telah ada dan berkembang selama ribuan tahun, Dan cara
penyebarannya secara turun-temurun yaitu sebagai salah satu warisan keluarga.
Teori yang digunakan pengobatan tradisional Cina berdasarkan beberapa filsafat,
salah satunya adalah teori Yin Yang.
Tanah air kita Indonesia merupakan salah satu penghasil tanaman obat selain
Cina. Indonesia disebutkan merupakan laboratorium tanaman obat terbesar di
dunia. Tidak heran Indonesia mendapatkan predikat tersebut karena Indonesia
memiliki kekayaan alam yang melimpah dan kaya akan macam-macam suku
bangsa dan budaya. Sebagian besar herbal dunia tumbuh di negeri ini. Indonesia
memiliki puluhan ribu jenis tumbuhan tingkat tinggi dengan ribuan diantaranya
merupakan tanaman obat. Nenek moyang bangsa kita memanfaatkan modal
tersebut secara cerdas, hingga dikenal istilah Jamu sebagai ramuan khas Indonesia
yang berasal dari tanaman obat. Beberapa bukti pemakaian jamu di masa lalu
tertulis di atas daun lontar, prasasti / relief candi di Indonesia.
Kini seiring dengan berjalannya waktu dan berkembangnya komunitas di
Nusantara. Telah banyak menjamur disetiap daerah, berbagai pengobatan
tradisional budaya tionghoa, seperti ramuan herbal, pijat, dll. Hal itu membuat
pamor tanaman obat tradisional Indonesia tergeser, orang-orang lebih percaya
kepada pengobatan tradisional Cina yang memang sudah sejak lama terbukti
khasiatnya, belum lagi ditambah pesatnya perkembangan dunia medis dan
pemasaran obat-obatan kimia modern, ramuan / tanaman obat tradisional semakin
tertinggal. Orang-orang beralih memilih obat modern karena lebih praktis untuk
dikonsumsi.
Untuk itu diperlukan media pelestarian budaya mengenai Obat tradisional sebagai
salah satu warisan budaya selain kesenian dan situs prasejarah, Gunanya untuk
lebih memperdalam pengetahuan masyarakat mengenai macam-macam obat
tradisional beserta kandungan dan khasiatnya guna dimanfaatkan untuk
memberikan solusi alami kesehatan tubuh dalam kehidupan sehari-hari.
1.2 Lingkup Proyek
Lingkup proyek tugas akhir ini adalah solusi desain berupa buku yang dapat secara
tepat dan efektif menambah pengetahuan masyarakat Indonesia mengenai khasiat
tanaman obat tradisional dan meningkatkan minat serta penggunaan tanaman obat
tradisional sebagai solusi kesehatan sehari-hari.
Download