TERMS OF REFERENCE “Pengamalan Islam Itu Cinta”

advertisement
TERMS OF REFERENCE
“Pengamalan Islam Itu Cinta”
LATAR BELAKANG
Peralihan menuju dunia perkuliahan merupakan masa dimana mahasiswa baru harus
mampu beradaptasi dengan lingkungan barunya. Kehidupan awal kuliah ini merupakan masa
yang penting bagi para mahasiswa baru. Agar perubahan ini tidak membuat para mahasiswa baru
menuju arah yang salah, diperlukan pendirian dan pertahanan diri yang kuat untuk para
mahasiswa baru. Pendirian dan pertahanan diri ini salah satunya dapat diperkuat dengan
menanamkan nilai-nilai Islam yang tercermin dalam sikap dan perilaku seorang muslim, salah
satunya adalah nilai cinta kasih, ukhuwah, dan sikap saling menolong antar sesama muslim.
Keislaman seseorang perlu di jaga dengan baik dan konsisten setiap saat. Dalam
menjaganya, perlu adanya keseimbangan antara urusan dunia dan urusan akhirat. Sehingga,
penting untuk mengadakan kegiatan ke-islaman di awal kuliah bagi para mahasiswa baru
khususnya muslim dan muslimah di Fakultas Ilmu Komputer ini. Hal ini ditujukan agar nilainilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari dapat tersegarkan kembali. Acara ini juga sebagai
wadah para mahasiswa baru untuk meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama muslim,
meningkatkan rasa solidaritas dan membantu para mahasiswa baru dalam beradaptasi di
lingkungan baru ini.
Seperti yang kita tahu, bahawa Islam merupakan agama yang penuh dengan cinta kasih.
Cinta disini terbagi menjadi dua macam, yakni cinta kepada Allah dan cinta kepada sesama
makhluk ciptaan-Nya. Namun dalam kenyataannya, kita seringkali lupa mengamalkan ajaran ini.
Tidak sedikit manusia yang mengaku cinta pada Allah, akan tetapi perilaku yang dilakukannya
tidak mencerminkan perilaku cinta kepada Allah. Ada juga orang yang mengaku mencintai
saudaranya sesama muslim, namun ia masih sering membicarakan serta menfitnah saudaranya,
ketika saudaranya tidak tahu. Untuk itulah dalam acara SIWAK-NG 2016 ini, kami ingin
memberikan pemaparan kepada mahasiswa baru mengenai pengamalan cinta yang diajarkan
islam. Baik itu cinta kepada Allah, ataupun cinta kepada sesama makhluk ciptaan-Nya.
TUJUAN UMUM
Kajian ini bertujuan untuk memberikan pemaparan kepada mahasiswa baru mengenai
pengamalan cinta yang diajarkan islam. Baik itu cinta kepada Allah, ataupun cinta kepada
sesama makhluk ciptaan-Nya dan diharapkan para mahasiswa baru setelah menerima materi ini
akan lebih tersadarkan serta termotivasi untuk terus senantiasa mengamalkan perilaku cinta
dalam islam.
MATERI
Pembicara diharapkan untuk menyampaikan materi :
1. Penjabaran dari bentuk implementasi cinta terhadap Allah s.w.t.
2. Penjabaran dari bentuk implementasi cinta terhadap sesama makhluk.
*Dua materi diatas bisa dikaitkan dengan kisah-kisah sahabat dan sebagainya
**Pembicara diperkenankan menyampaikan materi di luar poin-poin tersebut, asalkan masih
berhubungan dengan topik yaitu “Pengamalan dari Islam itu Cinta”
DETAIL ACARA
Hari, tanggal
: Minggu, 30 Oktober 2016
Pukul
: 09.00 - 11.00
Tempat
: Curug Cilember
Jumlah Peserta
: 100
Bentuk Acara
: Kajian
Fasilitas
: Toa, Konsumsi
SUSUNAN ACARA
Waktu
Durasi
Kegiatan
Pengisi
09.45 – 09.50
5’
Pembukaan
MC
09.50 – 10.35
45’
Penyampaian Materi
Pembicara
10.35 – 10.45
10’
Sesi Tanya Jawab
MC
10.45 – 10.50
5’
Penutupan
MC
Download