Uploaded by User42559

4.-Deskripsi-Analisis-SWOT-Komponen-C-Sumber-Daya-Manusia-Final-2011 (1)

advertisement
Laporan Evaluasi Diri
Deskripsi SWOT Komponen Evaluasi Diri
Komponen D. Sumber Daya Manusia
D.1 Sistem rekrutmen dan seleksi dosen dan tenaga kependidikan
Rekruitmen dosen dan tenaga kependidikan (meliputi teknisi, staf administrasi dan
petugas kebersihan) dilakukan secara terbuka. Rekruitmen ini biasanya dilakukan secara
serentak bersamaan dengan test Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) secara nasional,
dengan persyaratan umum menggunakan standar nasional dan ditambah persyaratan
khusus seperti syarat minimal IPK untuk calon dosen harus minimal 3.00 (skala 4).
Pengumuman rekruitmen dilakukan melalui berita di harian surat kabar nasional dan
Website Universitas, yang memberitahukan tentang adanya kebutuhan tenaga dosen dan
tenaga kependidikan. Berdasarkan pengumuman di media massa, calon peserta seleksi
CPNS mendaftarkan diri dengan menyerahkan berkas-berkas untuk kemudian dilakukan
seleksi secara administrasi. Setelah lolos seleksi administrasi, peserta akan menjalankan
sejumlah tahapan seleksi sebagai berikut:
1. Ujian tertulis dengan materi umum;
2. Ujian praktik untuk calon dosen berupa praktik mengajar (micro teaching) dan untuk
calon tenaga kependidikan berupa test ketrampilan yang semuanya dilakukan di
program studi;
3. Wawancara di tingkat fakultas;
4. Wawancara di tingkat universitas.
Nilai hasil test untuk masing-masing unit panitia diserahkan pada tingkat di atasnya dan
kemudian dilakukan perhitungan akhir oleh panitia tingkat universitas. Perlu juga
disampaikan bahwa kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) sebelumnya telah
disampaikan pada Rapat Pimpinan (Rapim) di fakultas yang selanjutnya oleh pemimpin
fakultas disampaikan pada saat Rapim tingkat universitas. Dengan demikian, rekruitmen
SDM selalu diadaptasikan dengan kebutuhan pada unit-unit struktural terendah dalam
hal ini program studi.
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
1
Laporan Evaluasi Diri
Setelah proses rekruitmen, seleksi, dan kelulusan, tahapan berikutnya adalah
penempatan. Penempatan dosen dan tenaga kependidikan disesuaikan dengan bidang
yang dipilih pada saat penerimaan dosen dan tenaga kependidikan.
D.2 Pengelolaan dosen dan tenaga kependidikan.
Pengelolaan dosen menjadi tanggung jawab atasan langsung dari unit kerja tempat staf
tersebut bertugas. Semua staf pada level program studi menjadi wewenang sepenuhnya
setua dan sekretaris program studi dengan selalu memperhatikan instruksi ataupun
koordinasi pemimpin di tingkat fakultas. Pengelolaan tenaga dosen meliputi tiga aspek
dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu dalam bidang pengajaran, penelitian dan,
pengabdian kepada masyarakat.
Upaya meningkatkan kemampuan mengajar dosen, langkah-langkah yang rutin dilakukan
adalah:
1. Pelatihan PEKERTI;
2. Pelatihan Applied Approach;
3. Pelatihan penulisan buku ajar;
4. Support untuk studi lanjut
5. Active learning .
Kesemuanya di koordinasikan secara rutin dengan UPT Pelayanan Pendidikan
Universitas
Lampung.
Terkait
dengan
deklarasi
Universitas
Lampung
untuk
meningkatkan Penjaminan Mutu dalam bidang akademik, dosen juga sering diikutkan
dalam berbagai pelatihan pembelajaran bermutu.
Dalam upaya menjamin mutu perkuliahan, dosen diwajibkan melaksanakan kegiatan
perkuliahan di kelas sebanyak minimal 14 kali dari total pertemuan sebanyak 16 kali.
Pengawasan atas kegiatan ini dilakukan menggunakan instrumen berupa daftar hadir
perkuliahan yang didalamnya berisi laporan mengenai frekuensi kehadiran dan berita
acara perkuliahan. Bagi dosen yang tingkat kehadirannya rendah akan mendapat
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
2
Laporan Evaluasi Diri
pemberitahuan dan bahkan peringatan dari Ketua Jurusan. Selain itu, penjaminan mutu
perkuliahan dilakukan melalui monitoring dan evaluasi perkuliahan tiap akhir semester.
Mekanismenya ditempuh melalui penyebaran kuisioner yang berisi poin-poin pertanyaan
terkait dengan item-item penjaminan mutu perkuliahan. Evaluasi ini dilakukan terhadap
seluruh mata kuliah dan penyebaran kuistioner diambil sampel sebanyak 20 orang
mahasiswa yang mengikuti mata kuliah yang bersangkutan. Kegiatan ini dilakukan oleh
KPMU berkoordinasi dengan Tim Penjaminan Mutu Jurusan.
Dalam bidang penelitian peningkatan kapasitas dosen Jurusan Akuntansi menerapkan
pola pembinaan dosen junior oleh dosen senior. Pembinaan paling awal dilakukan
melalui pengiriman dosen yunior untuk mengikuti Pelatihan Metodelogi Penelitian yang
secara rutin dilakukan oleh Lembaga Penelitian (LP) Universitas Lampung. Melalui
pelatihan ini para dosen dibekali dengan kemampuan metodelogis sesuai dengan
perkembangan terkini ditambah informasi mengenai peluang-peluang memperoleh hibah
dana penelitian.
Setelah mengikuti pelatihan tersebut di atas, pembinaan dosen dilakukan melalui Peer
Group masing-masing dosen. Jurusan Akuntansi mempunyai 3 (tiga) Peer Group, yaitu
(1) Akuntansi Keuangan, (2) Akuntansi management dan (3) Akuntansi Sektor Publik.
Di dalam Peer Group inilah terjadi transfer pengetahuan antara peneliti senior ke peneliti
junior. Dengan adanya Peer Group ini diharapkan dosen akan lebih konsentrasi pada
bidang kajian yang lebih spesifik sehingga akan lebih memberikan kontribusi optimal bagi
peningkatan kompentensi dosen, mahasiswa dan alumni.
Pembinaan selanjutnya dilakukan melalui praktek penelitian secara langsung dengan
didampingi dosen senior. Mekanisme ditempuh melalui pelibatan dosen muda sebagai
anggota peneliti dalam kegiatan hibah penelitian yang dilakukan oleh senior. Secara
Informal pembinaan penelitian dalam hal bagaimana membuat proposal dan melakukan
penelitian, senantiasa terjadi interaksi harmonis. Indikasi ini tampak dari peningkatan
kualitas dan kuantitas hibah penelitian yang diperoleh oleh staf dosen di Jurusan
Akuntansi. Hal ini juga terjadi karena adanya peningkatan dana penelitian yang diberikan
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
3
Laporan Evaluasi Diri
oleh Fakultas. Dan hasil penelitian diharapkan dapat dipublikasi, paling tidak
dipublikasikan pada Jurnal Jurusan yaitu Jurnal Akuntansi dan Keuangan.
Sedangkan dalam upaya mendekatkan dunia kampus dengan masyarakat, Jurusan
melakukan pembinaan dalam hal pengabdian kepada masyarakat. Bidang ketiga ini
kurang mendapat perhatian dosen, disebabkan angka kreditnya yang cukup kecil. Namun
demikian, Pihak Jurusan maupun Fakultas selalu berusaha melakukan pembinaan.
Dalam hal pengabdian masyarakat pihak Fakultas telah menyediakan dana pengabdian
sebanyak minimal 5 (lima) judul pertahun. Selain itu pengabdian dosen juga dilakukan
melalui
, pendampingan
Praktek Kerja Lapangan (PKL) bagi mahasiswa Program
Diploma 3 Akuntasi dan Perpajakan. Pada Tahun 2011 awal dimulainya pendampingan
dosen kepada mahasiswa yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang terkoordinir
pada Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Lampung.
Pembinaan sumber daya manusia dilakukan terhadap para staf pengajar, dan tenaga
kependidikan. Pembinaan terhadap tenaga kependidikan didasari oleh pertimbangan
pentingnya peran tenaga kependidikan dalam menunjang kegiatan layanan di lingkungan
Program Studi. Pembinaan tenaga kependidikan mencakup peningkatan kapasitas bidang
administrasi kearsipan dan penguasaan teknologi komputer. Pembinaan ini secara teknis
dilakukan melalui koordinasi dengan Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas.
D.3 Profil dosen dan tenaga pendukung
Sampai saat ini Jurusan Akuntansi memiliki 41 orang staf pengajar yang sebagian besar
berkualifikasi S-2 . Hal ini sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan-undangan
yang mensyaratkan dosen berpendidikan minimal S-2.
Komposisi staf pengajar Jurusan Akuntansi pada saat ini terdiri dari 24 dosen laki-laki
dan 17 dosen perempuan. Komposisi pendidikan dosen, yaitu 5 dosen berpendidikan
S3 (Doktor), 27 dosen berpendidikan Magister (S2) dan selebihnya berpendidikan
Sarjana (S1).
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
4
Laporan Evaluasi Diri
Dosen JurusanAkuntansi yang saat ini melanjutkan pendidikan S2 sebanyak 4 orang, S3
sebanyak 8 orang, yang tersebar di berbagai Universitas di Indonesia, seperti: Universitas
Gadjah Mada (UGM), Universitas Padjajaran (Unpad), Univeritas Indonesia (UI) serta
Universitas di Luar Negeri.
Ditambah Tabel
Dari jenjang fungsional, 13 orang dosen memiliki jabatan funsional Asisten Ahli, 14 orang
dosen memiliki jabatan Lektor, 7 orang memiliki jabatan Lektor Kepala serta terdapat
dua orang lagi yang sedang menempuh proses, untuk pengajuan ke jenjang Guru
Besar/Profesor.
Dosen Jurusan Akuntansi yang telah tersertifikasi dan memiliki sertifikat sebanyak 14
orang, serta 2 orang yang telah dinyatakan lulus namun belum mendapatkan sertifikat.
Pengelolaan pembagian tugas kepada dosen didasarkan pada pembagian SWMP (Setara
Waktu Mengajar Penuh) yang meliputi Tri Darma Perguruan Tinggi, Pengajaran,
Penelitian dan Pengabdian.
D.4 Karya akademik dosen (hasil penelitian, karya lainnya)
Kegiatan akademik dosen-dosen di Program Studi terbagi dalam 3 kelompok yaitu,
pengajaran (meliputi pembuatan buku ajar dan penuntun praktikum), penelitian (meliputi
penelitian dan publikasi) dan pengabdian pada masyarakat.
D.5 Peraturan kerja dan kode etik
Untuk mendukung suasana kerja yang kondusif, pihak Rektorat Universitas Lampung
secara periodik telah menerbitkan peraturan-peraturan yang dapat digunakan sebagai
pedoman bagi dosen dan tenaga kependidikan.
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
5
Laporan Evaluasi Diri
Secara umum ketentuan-ketentuan yang terkait dengan tugas akademik dosen tertuang
dalam peraturan akademik, misalnya tugas Pembimbingan Akademik, Pembimbingan
Skripsi dan lain-lain. Pembagian tugas secara khusus misalnya ketika dosen menjabat
suatu jabatan struktural, tugas sekaligus wewenang tertuang dalam SK penugasan sesuai
dengan jabatan struktural yang diemban.
Demikian juga untuk tenaga kependidikan, pembagian tugas selalu diberikan kepada yang
bersangkutan sekaligus bersamaan dengan penerimaan SK penugasannya. Namun
demikian pembinaan terhadap kinerja semua staf secara otomatis berada dibawah
koordinasi struktural di atasnya. Peraturan-peraturan tersebut tertuang dalam Statuta
Universitas Lampung, Panduan Umum Universitas Lampung, Panduan Penulisan Karya
Ilmiah (SK Rektor No: 51/J26/PP/2004).
Agar Suasana akademik yang baik dan hubungan antar civitas akademika berjalan dengan
baik, Universitas Lampung setiap tahunnya menerbitkan Peraturan Akademik dan Kode
Etik (SK Rektor No : 246/UN/DT/2011)
D.6 Pengembangan staf
Pengembangan staf pengajar merupakan komitmen Fakultas Ekonomi Universitas
Lampung secara Umum dan Program Studi S1 Akuntansi secara khusus, yang bertujuan
untuk meningkatkan kualitas layanan yang diberikan kepada mahasiswa khususnya dan
kepada masyarakat umumnya. Bentuk pengembangan staf yang dilakukan adalah berupa
pengembangan kemampuan pengetahuan, pengembangan kemampuan teknis (untuk
dosen seperti penugasan terhadap suatu peralatan melalui keikutsertaan dalam workshop,
dukungan untuk aktif dalam seminar dan lain-lain).
Untuk tenaga kependidikan, pengembangan selalu didasarkan kepada kemampuan dan
tugas yang diembannya. Pengembangan staf administrasi misalnya berupa pelatihan
komputer, pelatihan administrasi dan lain-lain.
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
6
Laporan Evaluasi Diri
D7. Keberlanjutan pengadaan dan pemanfaatannya
Sebagaimana terlihat dari profil dosen, keberkelanjutan pengadaan dan pemanfaatan staf
dosen sangat baik, karena mayoritas dosen (63%) berusia diatas 40 tahun. Hal ini
menandakan manajemen berkelanjutan.
Kualifikasi bidang keahlian dan strata pendidikan dosen juga sangat baik, sehingga pada
masa-masa mendatang Program Studi tidak terlalu mendapatkan kendala dalam hal
potensi SDM.
Untuk memotivasi tenaga kependidikan, pimpinan Fakultas mengadakan pemilihan
tenaga kependidikan terbaik setiap tahunnya.
Analisis SWOT Komponen Evaluasi Diri
Komponen D Sumber Daya Manusia
Internal
1.
2.
3.
4.
5.
Eksternal
KEKUATAN (S)
Rekruitmen dosen selektif;
Memiliki dosen tetap
dengan kualifikasi
pendidikan baik S-1
(17,07%); S-2 (66%); dan S3 (17,07%)
Pengalaman dosen;
mengajar baik (Beban Kerja
di PT sendiri 94,5% diluar
PT 5,5 %)
Kualifikasi tenaga
kependidikan baik (S-1,
D3);
Tersedianya Peraturan
Kerja dan Kode Etik.
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
KELEMAHAN (W)
1. Produktivitas
Penelitian dan
pengabdian dosen
rendah;
2. Publikasi dosen pada
jurnal ilmiah
terakreditasi nasional
dan internasional
rendah.
7
Laporan Evaluasi Diri
PELUANG (O)
1. Adanya kesempatan
melanjutkan
pendidikan;
2. Adanya kesempatan
mengikuti kursus,
seminar, lokakarya,
pelatihan;
3. Ada kesempatan
kerjasama penelitian
dan pengabdian.
ANCAMAN (T)
1. Tuntutan
Stakeholders
terhadap kualifikasi
dan kompetensi
semakin meningkat.
S–O
1. Memfasilitasi dosen
melanjutkan pendidikan;
2. Mengirim dosen mengikuti
seminar dan lokakarya.
W–O
1. Memperbanyak
kesempatan mengikuti
pelatihan/kursus
metodologi penelitian.
S–T
1. Meningkatkan kualifikasi
dan kompetensi dosen dan
tenaga kependidikan.
W–T
1. Menyelenggarakan
forum ilmiah bagi
dosen;
2. Menerbitkan jurnal
ilmiah terakreditasi.
Berdasarkan analisis SWOT, strategi peningkatan kualifikasi, dan kompetensi dosen serta
tenaga pendukung dilakukan melalui peningkatan pendidikan, penelitian dan pengabdian
serta publikasi ilmiah.
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
8
Laporan Evaluasi Diri
Program Studi
S1 AKUNTANSI
Fakultas Ekonomi Universitas Lampung
9
Download