Uploaded by User38133

bisnis-go-online-its-no-or-never

advertisement
Suryadin Laoddang | Dosen Jualan
J
ika saya diminta untuk memilih satu kata yang melambangkan kekuatan
saat ini, saya akan memilih kata teknologi. Teknologi telah membawa
perubahan yang begitu besar. Mulai dari cara kita ngobrol dengan orang
lain, mencari informasi, hingga kebiasaan kita berbelanja berubah karena
teknologi. Lalu jika saya dipaksa untuk menyebutkan alat apa yang sangat
berpengaruh saat ini, maka saya akan memilih sosial media. Sosial media
sukses menjadi kekuatan super power dalam merubah peradaban media.
Merubah tatanan sosial, budaya, politik, ideologi, politik hingga ekonomi.
Teknologi dan sosial media tumbuh dengan kecepatan yang tak dinyana
sebelumnya. Gaya hidup dan pola komunikasi ummat manusia seketika berubah
sepenuhnya. Dulu kalau lapar, kita langsung mencari makanan dan makan. Tapi
sekarang, ketika kita lapar yang pertama kali dicarai bukan makanan, melainkan
media sosial. Nge-tweet dulu, baru pergi makan siang. Tidak berhenti di situ,
ketika makanannya telah tersaji yang pertama kali dilakukan bukan mengambil
langsung makan. Melainkan menyalakan fasilitas kamera di smartphone.
Memotretnya, lalu menyebarkannya ke media sosial. Barulah memakannya.
Media sosial telah menjadi bagian penting kehidupan masyarakat abad kini.
Sosial media juga menjadi bagian penting dalam komunikasi pemasaran. Media
sosial telah menjadi salah satu alat kampanye yang penting.
Padahal, media sosial sejak awal peruntukkannya bukan sebagai media
kampanye. Ia adalah media komunikasi. Namun tak dapat dipungkiri, banyak
merk (produk dan jasa) yang sukses dijual secara online. Di dalam negeri sendiri
(baca : Indonesia) bisnis online makin menjamur, dari pebisnis online hingga
skala rumah tangga berlomba raup rupiah dari bisnis online. Dari sekedar
menggunakan SMS Marketing, BBM, Facebook, Twitter, Youtube, Instagram
hingga web site. Dari yang bergerilya secara gratisan. Hingga yang bekerja
profesional dengan jalur promosi berbayar. Namun, bagaimana harus
memulainya, silahkan kulik tipsnya.
RISET PASAR, DAN MEMILIH
PRODUK-JASA YANG AKAN DIJUAL
Meski terbilang mudah untuk
menjalankan bisnis online, menjual
tidak boleh sembarangan dalam
memilih produk yang dijualnya.
Memilih produk tanpa terlebih dahulu
melakukan analisis pasar akan membuat penjualan Anda tidak mampu
memperoleh penjualan dalam jumlah
yang signifikan. Jika ingin bermain di
pasar dalam negeri, untuk melakukan
riset tersebut, Anda bisa melakukannya secara online dengan menggunakan (1) Google.co.id, (2) Google
Trends Indonesia, (3) Google Keyword
Planner. Jika ingin merambah pasar
luar negeri Anda bisa menambahkannya dengan menggunkan (4)
Google Translate dan (5) Google lokal
di negara target.
TENTUKAN JENIS MEDIANYA
Cara terpopuler, praktis dan tercepat untuk sebuah capaian berbisnis
online adalah melalui media sosial.
Kepemilikan akun media sosial seperti
Facebook, Twitter, Instagram, Pinterest, BBM yang gratis atau BBM bisa
menjadi solusi Anda yang ingin bisnis
online tapi modal masih terbatas.
Selain melalui media sosial, Anda
juga dapat memanfaatkan Media
Market Place alias Market Share
terdaftar seperti OLX, Berniaga,
Jejualan, Tribun Jual Beli, Viva hingga
KasKus.
MULAILAH MEMBANGUN TOKO
ONLINE.
Anda perlu mengisi situs atau akun
media sosialnya dengan konten yang
berguna bagi bisnis dan calon pembelinya. Informasi produk, spesifikasi,
harga, nomor kontak, cara pembelian,
dan lain sebagainya harus ada dalam
media pemasaran online Anda. Cobalah mempersuasi calon pembeli agar
melakukan
pembelian
setelah
mengunjungi situs atau media sosial
Anda. Caranya bisa dengan menulis
konten yang informatif, menarik, dan
ber-guna bagi pembeli, atau dengan
me-rancang situs sedemikian rupa
agar mudah ditemui dan mudah
dihubungi calon pembeli. Desain yang
cantik dan menarik urusan kesekian.
PILIHLAH NAMA DOMAIN YANG
TEPAT.
Domain adalah alamat website yang
menjadi penunjuk jalan bagi para
buyer agar bisa mengunjungi toko
online Anda. Memilih nama domain
yang sempurna adalah sesuatu yang
sangat penting. Tidak harus ngotot
menggunakan nama merk atau brand
Anda. Gunakan saja nama yang
direkomendasikan dari hasil riset tadi.
Yang penting terjadi transaksi penjualan dulu. Kelak, sambil menabung
hasil penjualan tadi, barulah membangun web yang menggunakan nama
domain berbau merk atau brand Anda.
TETAPKAN SISTEM PEMBAYARAN.
Tentukanlah sistem pembayaran
atau model transaksi yang berlaku
dalam sebuah toko online yang Anda
mainkan. Ada banyak alternatif sistem
pembayaran, misalnya via transfer
antar rekening dan pembayaran tatap
muka antara seller dan buyer. Tidak
menutup kemungkinan Anda akan
mendapat konsumen dari luar negeri.
Untuk buyer yang menggunakan
satuan mata uang yang berbeda, Anda
bisa menggunakan sistem pembayaran PayPal atau transaksi menggunak
Western Union di Kantor Pos.
PUBLIKASIKAN TOKO ONLINE.
Kompetitor dalam bisnis online
lebih banyak dibanding bisnis offline.
Hal ini disebabkan oleh beragamnya
kompetitor yang berasal dari berbagai
belahan dunia. Untuk itu, seller harus
mampu memposisikan toko online-nya
sehingga memiliki pangsa pasar yang
jelas dan pasti. Sebagai salah satu cara
membangun brand awareness di
kalangan konsumen, publikasikan
toko online-nya kepada target pasar
secara luas. Maka rajinlah promosikan
bisnis online Anda lewat sosial media,
atau secara konvensional pada orangorang disekitar Anda.
Download