ILUSTRASI KEHIDUPAN KITA : penuh dengan gejolak, masalah, perjuangan tiada henti untuk mencapai kedewasaan iman, kepribadian Kristus dan mencapai kemuliaan raja-raja yang diwarnai kekudusan, hidup sebagai imam atas umat di bumi. Tidak ada jalan pintas, karena jalan pintas hanya membuat seseorang mencapai masalah berikutnya lebih cepat, karena kehidupan adalah kumpulan titik masalah, bagaikan ujian naik kelas, yang memang harus dijalani. Tidak bisa dihindari karena akan ada ujian susulan bagi mereka yang absen. Tuhan tidak kejam, IA Pribadi yang baik, yang rela merendahkan diri-Nya menjadi manusia dan mati menebus kita. Dia tidak kejam kalau Dia memproses kita, karena tujuan akhirnya, kita masuk kekekalan dengan membawa karakter yang disempurnakan. Karakter dibentuk selama kita hidup di bumi dan di dalam kekekalan, kita akan ditempatkan sesuai ukuran kemuliaan kita. Rajawali bersarang di tempat yang tinggi, bisa di bukit-bukit batu yang terjal, yang sulit dijangkau, bukan di pohon-pohon seperti kebanyakan burung lainnya. Selain bersarang di tempat tinggi, rajawali juga hinggap, menunggu, terbang dan mayoritas hidup di tempat tinggi. Tempat tinggi, menggambarkan tempat tahta Tuhan, dalam hadirat Tuhan, tempat yang sulit dijangkau oleh musuh-musuh kita, yaitu kuasa-kuasa kegelapan dan rohroh jahat di udara. Kristen rajawali menyukai hadirat Tuhan, suka berdoa, doa pribadi, pendalaman Alkitab pribadi, saat teduh dengan Tuhan. Hadirat Tuhan, itulah tempat yang aman di zaman yang tidak aman ini, zaman orang jahat, generasi teroris dan generasi orang egois. MARI kita menjadi seumpama biji kopi. Panasnya air tidak merubah kopi, kopi yang merubah air menjadi air kopi. Kopi larut dan menyatu dengan air dan mewarnai air dengan rasa kopi. Biarkan panasnya kehidupan ini, tidak merusak kasih dan semangat kita, tetapi justru kita mewarnai lingkungan yang keras ini dengan kasih BAPA. Kita mewarnai dunia yang apatis dengan pengharapan dan iman. Panasnya kehidupan, sengitnya persaingan bisnis, muaknya kehidupan pendeta yang tidak menjadi teladan, jahatnya mertua yang menindas, kejamnya pasangan yang menghianati, biarlah tetap membuat kita setia mengiring TUHAN dan biarlah TUHAN yang membuat semua indah pada waktunya. Makin panas airnya, makin nikmat kopinya. Makin besar masalahnya, makin hebat kuasa TUHAN dinyatakan. Makin besar masalahnya dan makin pas waktunya, semakin tepat momennya, maka kemuliaan Tuhan semakin nyata, kuasanya semakin besar dan semakin menjadi saksi, betapa hebatnya Tuhan. Rajawali hidup dalam pola keluarga, berpasangan seperti burung merpati, berpasangan sampai maut memisahkan mereka. Jika salah satu mati, maka rajawali baru mencari pengganti pasangannya dan akan kawin dalam musim kawin tahun depan. Rajawali membuat sarangnya khusus buat keluarganya, bahkan dalam radius kilometer tertentu (10-60 km persegi). Dia akan menghalau rajawali lain yang datang untuk bersarang di daerah teritorialnya. Itu dilakukan untuk mendapat jaminan keamanan dan jaminan sumber makanan bagi anak2nya. Kristen rajawali adalah kristen yang komitmen dengan keluarganya, melayani keluarganya, menjadi imam bagi keluarganya. Mengurus dan mengasihi keluarganya dengan benar. Kristen rajawali akan menaruh prioritas 1. Pelayanan Tuhan 2. Pelayanan keluarga 3. Pelayanan gereja, yayasan, atau komunal lainnya