MODUL PERKULIAHAN APLIKASI KOMPUTER Sistem Operasi Fakultas Program Studi Sistem Informasi Sistem Informasi Tatap Muka 02 Kode MK Disusun Oleh MK90001 Ayuliana, ST., MMSI. Abstract Kompetensi Membahas mengenai pengertian sistem operasi, jenis-jenisnya dan fungsi sistem operasi, sejarah sistem operasi windows. Bagian-bagian dari sistem operasi windows 7, dan konfigurasinya. Mahasiswa mengetahui dan mampu menjelaskan dan mempraktekkan manajemen sistem operasi windows 7 dengan benar Pengenalan Sistem Operasi Definisi Sistem operasi adalah perangkat lunak yang pertama dijalankan ketika komputer di hidupkan. Hal-hal yang dilakukan oleh sistem operasi diantaranya : a. Mengatur kinerja sistem perangkat keras. b. Berinteraksi dengan perangkat lunak c. Berinteraksi dengan pengguna Fungsi Sistem Operasi 1. Menyediakan instruksi untuk menampilkan elemen-elemen pada layar dimana pengguna berinteraksi dengan sistem. 2. Memindahkan program-program aplikasi kedalam memory (RAM) sehingga dapat dipakai oleh penguna sistem. 3. Mengatur interaksi antara program aplikasi dengan hardware dan software lainnya. 4. Mengatur bagaimana cara data dan atau informasi itu di akses dari dan disimpan ke storage. 5. Menyediakan keamanan dasar melalui penyediaan user id dan password Jenis-Jenis Sistem Operasi UNIX Dikembangkan pada tahun 1969 oleh tim AT&T pada laboratorium Bell. Beberapa orang yang termasuk di dalamnya adalah Ken Thompson, Dennis Ritchie, dan Douglas Mcllroy. Sistem operasi ini bersifat profit. Namun ada pula satu produk mereka yang bersifat gratis seperti FreeBSD, OpenBSD dan NetBSD. FreeBSD merupakan produk dari UNIX yang bersifat gratis. SO ini diperuntukkan untuk komputer server, karena performanya sangat bagus. Namun kekurangannya adalah SO ini masih bersifat tekstual (command prompt) untuk menunjang kemampuannya. 2014 2 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id LINUX Linux sejatinya adalah Unix, namun ini merupakan versi gratisnya. Pencetusnya adalah Linus Torvald, diawali oleh keinginannya membuat sistem operasi yang free untuk dipakai semua orang dan dikembangkan dengan bebas. Maka lahirlah Linux.Dikembangkan pada tahun 1969 oleh tim AT&T pada laboratorium Bell. Beberapa orang yang termasuk di dalamnya adalah Ken Thompson, Dennis Ritchie, dan Douglas Mcllroy. Sistem operasi ini bersifat open source. Artinya kode-kode pemrogramannya terbuka untuk kita ketahui dan modifikasi sendiri. Oleh karena itulah banyak sekali varian dari linux ini sehingga menjadi salah sistem operasi yang cepat perkembangannya. Awalnya sistem operasi ini masih berbasis teks (text based). Namun saat ini kita tidak perlu khawatir, kini Linux telah mengadopsi X-window system dan banyak variannya yang aspek GUInya sudah sangat bagus. APPLE Apple adalah pencetus sistem operasi GUI berkonsep WINP(window,icon,pointer). Nama sistem operasinya yang terkenal adalah MacOS. S/O ini sangat handal dalam hal grafis. Inilah yang dicoba disaingi oleh produk baru Microsoft yaitu Windows Vista. MICROSOFT 1. DOS DOS(disk operating system) merupakan sistem operasi yang masih sangat sederhana. Perintah – perintah di S/O ini masih bersifat tekstual. Namun aplikasinya masih ada di Microsoft Windows, yaitu di aplikasi command prompt. Aplikasi ini bias digunakan dengan cara : - tekan tombol start > run - ketik “cmd” > tekan enter 2. Microsoft Windows Sistem operasi yang satu ini telah mengadopsi GUI (Graphical User Interface). Walaupun tidak murni inovasi dari Microsoft, namun karena aspek GUI inilah MS Windows sangat dikenal. Produk terbarunya adalah Windows 8. 2014 3 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id Sejarah Windows Windows merupakan jenis sistem operasi yang dibuat dan dikembangkan oleh perusahaan Microsoft. Windows juga salah satu jenis sistem operasi yang populer digunakan oleh masyarakat dunia. 1. Sebelum Microsoft merilis sebuah sistem operasi yang berbasis tampilan gambar seperti yang sekarang kita ketahui tenyata sistem operasi yang pertama diciptakan adalah sistem operasi berbasis modus teks dan command-line ( MS-DOS ). 2. Windows Graphic Environment 1.0 merupakan sistem operasi pertama yang dirilis Microsoft dengan berbasis tampilan gambar pada tahun 1985. Sistem operasi ini tidak akan dapat berjalan tanpa adanya sistem operasi DOS. Sebenarnya sistem operasi ini hanya meningkatkan kemampuan MS-DOS. Sistem operasi ini menggunakan teknologi 16-bit. 3. Windows versi 2.x merupakan pengembangan sistem operasi dari versi sebelumnya yang dirilis pada tahun 1987. Windows versi ini memiliki kemampuan untuk memperkecil (minimized) dan memperbesar (maximized) tampilan. Versi ini menggunkan floppy disk untuk berjalan. 4. Windows versi 2.0x dan versi 2.1x merupakan pengembangan sistem operasi versi sebelumnya. Sistem operasi ini masih menggunkan teknologi 16-bit. Walaupun demikian versi ini lebih popular karena terdapat aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word dan Excel for windows. Tidak seperti versi sebelumnya versi ini memerlukan harddisk untuk berjalan. 5. Windows versi 3 merupakan versi yang menjadi awal kesuksesan sistem operasi yang dibuat dan dikembangkan oleh Microsoft pada tahun 1990. Versi ini merubah total tampilan sehunnga mudah digunakan pengguna. 6. Windows versi 3.1 merupakan pengembangan dari versi sebelumnya yang dirilis tahun 1992. Perubahan yang terjadi antara lain memiliki tampilan yang menarik dan bagus, memiliki multimedia untuk memutar video, adanya File Manager, adanya Program Manager. Versi ini juga mendukung sistem 32 bit disk access. 7. Windows NT merupakan sistem operasi Windows yang pertama dibuat dengan menggunakan kernel hibrida. Sedangkan versi sebelumnya hanya menggunakan kernel monolithic. 8. Windows versi 95 merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 1995 dengan menggunakan arsitek teknologi 32-bit. Versi ini berjalan dengan sendirinya di dalam modus 386 Enhanced, dengan menggunakan memori virtual dan model pengalamatan memori flat 32-bit. Fitur-fitur itu menjadikan aplikasi Win32 untuk mengalamatkan RAM 2014 4 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id virtual sebanyak maksimal 2 gigabyte (dengan 2 gigabyte sisanya dicadangkan untuk sistem operasi). 9. Windows versi 98 merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 1998. Versi ini secara umum jauh lebih stabil dan dapat diandalkan dibandingkan dengan versi sebelumnya. Windows 98 mencakup banyak driver perangkat keras bar, mendukung sistem berkas FAT32 yang lebih baik, mendukung USB, dan Internet Connection Sharing. 10. Windows 2000 merupakan sistem operasi yang dirilis februari tahun 2000. Versi ini dikenal dengan Windows NT 5.0 atau “NT 5.0″. Versi ini ditujukan untuk bisnis (workstation dan server). Fitur Windows 2000 lebih berorientasi untuk binis dan industri seperti Active Directory (sebuah model jaringan pengganti model jaringan NT domain), seperti Domain Name System (DNS), Lightweight Directory Access Protocol (LDAP), dan Kerberos untuk menghubungkan antara mesin. 11. Windows ME ( Millennium Edition ) merupakan sistem operasi yang dirilis september tahun 2000. Versi ini mendukung aplkasi multimedia dan Internet yang lebih baik. Versi ini memiliki fitur “System Restore,” yang mengizinkan para penggunanya untuk mengembalikan ke keadaan semula jika mengalami kegagalan. 12. Windows XP merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 2001. Versi ini menggunakan kernel Windows NT 5.1, sehingga memiliki kestabilan yang bagus dan menggantikan produk Windows yang berbasis 16-bit. 13. Windows Vista merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 2001. Versi ini memang dibuat agar memiliki keamanan yang tangguh dibandingkan dengan versi sebelumnya. dengan memperkenalkan sebuah modus pengguna yang terbatas, yaitu User Account Control (UAC), yang digunakan untuk menggantikan filosofi “administrator-by-default” yang diberlakukan pada Windows XP. 14. Windows 7 merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 2009. Versi ini memiliki kernel NT 6.1. Versi klien dari Windows 7 dirilis dalam versi 32-bit dan 64-bit walaupun versi servernya (yang menggantikan Windows Server 2008) dirilis hanya dalam versi 64-bit, atau yang dinamakan Windows Server 2008 R2. Setiap pengguna akan mendapat perlindungan 3 lapis jika ada permintaan mengunduh file dari yang tak dikenal. Windows 7 didesain dengan fitur baru dan peningkatan performa dari Windows Vista. 15. Windows 8 merupakan sistem operasi yang dirilis tahun 2012. Versi ini cukup menghebohkan karena memiliki perbedaan yang cukup jauh dari versi sebelumnya. Versi ini menggunakan UI (User Interface) dan memiliki tampilan yang disebut Metro sehingga pengguna dapat langsung berinteraksi dengan mudah menggunakan touch screen. Sistem operasi ini memiliki versi yang berbeda seperti Windows 8 untuk PC, Windows 8 RT untuk Tablet, dan Windows Phone 8 untuk smartphone. 2014 5 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id Windows 7 Desktop 1. Start Button, menyediakan akses ke aplikasi, setting dan konfigurasi, dokumen, mematikan komputer. 2. Pinned Program, menyediakan satu kali klik untuk mengakses aplikasi-aplikasi yang sering digunakan. 3. Notification Area, tempat icon menunjukkan peringatan, informasi dan aplikasi yang berjalantapi tidak terlihat. 4. Icon, dengan melakukan klik dua kali, akan membuka aplikasi atau dokumen yang diinginkan. 5. Recycle Bin, merupakan tempat untuk menyimpan file-file yang tidak digunakan/dibuang. Konfigurasi dengan Control Panel Control panel merupakan kumpulan perangkat (tool) untuk melakukan penyesuaian dan pengaturan sistem windows sehingga pengguna dapat bekerja dengan efisien. Diantara jenis-jenis pengaturan : 1. Pengaturan Hardware Secara umum sistem operasi terkini secara langsung dapat mengenali hardware yang terpasang pada sistem komputer, selama hardware tersebut memiliki fitur ‘plug and 2014 6 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id play’. Ada beberapa issue yang diperhatikan dalam pengaturan hardware yaitu kompatibilitas driver, meliputi : versi sistem operasi dan arsitektur. 2. Pengaturan software dan aplikasi Software aplikasi adalah sebuah atau beberapa program yang dapat membantu pengguna untuk melakukan sesuatu dengan bantuan komputer, seperti : aplikasi bisnis (dalam perusahaan), aplikasi pengolahan kata, games dan lainnya. 3. Pengaturan folder dan file File adalah kumpulan data yang memiliki nama dan disimpam pada media penyimpanan komputer. Ada 2 kategori file, yaitu : a. Executable file, berupa file yang berisi perintah dan instruksi kepada komputer untuk menjalankan sesuatu. b. Data file, berisi data (huruf, angka, gambar dan suara)dalam bentuk digital yang dapat disunting (edit). File ini memerlukan program aplikasi untuk dapat membukanya, Nama file harus unik, tidak lebih dari 255 huruf di ikuti dengan ekstensi yang sesuai dengan jenis filenya. 2014 7 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id Daftar Pustaka Reza Lutfi Ananda; Sejarah Sistem Operasi Komputer Windows; http://ilmukomputer.org/wpcontent/uploads/2013/07/Reza-Sejarah-windows1.pdf; diakses : 6 September 2013 2014 8 Aplikasi Komputer Ayuliana, ST., MMSI. Pusat Bahan Ajar dan eLearning http://www.mercubuana.ac.id