BIOLOGI Reproduksi bakteri: TRANSFORMASI Masuknya DNA telanjang ke dalam sel bakteri dan mengubah sel bakteri TRANSDUKSI Pemindahan materi genetik satu sel bakteri ke sel bakteri lainnya dengan perantara organisme lain yaitu bakteriofage. KONJUNGASI Pemindahan materi genetik secara langsung melalui kontak sel dengan membentuk struktur seperti jembatan di antara dua sel bakteri yang berdekatan. Umumnya terjadi pada bakteri gram negatif. Insulin secara Rekombinan Tidak semua orang mampu memproduksi insulin yang cukup. Pada awalnya insulin bersumber dari babi namun, dengan rekayasa genetik, memungkinkan untuk mengisolasi DNA/RNA dari jaringan dan memurnikannya. Kemudian, gen ini memerintahkan bakteri untuk menghasilkan insulin.keuntungannya hal ini lebih mudah dilakukan untuk memproduksi dalam jumlah banyak dan lebih mudah dimurnikan sehingga biaya produksi menjadi lebih murah. Cara pembuatan insulin secara Rekombinan l EKSTRAKSI Mrna dari sample pankreas manusia. Gunakan pelarut untuk melepaskan protein tanpa mempengaruhi DNA /RNA Sebagian Mrna manusia mempunyai ekor yang terdiri dari basa adenin yang berpasangan dengan timin dan sitosin dengan guanin. 2 Hal ini mendesak Mrna untuk bergeser ke arah bead (affinity chromatography). Sebagian besar DNA dan non-Mrna tidak dapat melekat pada bead dan keduanya terpisah dari mRNA 3 Plasmid disisipkan ke bakteri secara transformasi sehingga banyak salinan plasmid yang akan dibuat.biasanya setiap bakteri memilki satu plasmid. Khususnya Escherichia coli, bakteri usus sebagai ’pekerja’. Bakteri rekombinan yang baru memiliki gen yang baru. DNA mengkode sebuah protein yang menginstruksi bakteri untuk membuat Mrna baru yang membuat rotein baru. Tujuannya untuk menciptakan bakteri yang menghasilkan insulin bagi manusia. 4 karena sejumlah mRNA telah diekstraksi, maka terdapat gen aktif pankreas. Untuk menemukan bakteri rekombinan spesifik dengan insulin sebagai target spesifik , kita membutuhkan ‘peta’ . Pada proses ini, perlu dibedakan baik sekuen insulin DNA ataupun protein insulin. Sel yang dapat mengekspresikan insulin dengan benar diidentifikasi. Kemudian dapat berkembang dalam jumlah banyak dalam media yang dibuat dalam asam amino, vitamin dan gula.sehingga insulin dalam jumlah banyak dapat diproduksi dengan cepat (bakteri menggandakan diri setiap 40 menit). Pecahkan sel, kemudian murnikan insulin dari protein bakteri dengan kromatografi. 5 Kemas insulin murni, lalu simpan di vial atau injeksi.