Sosialisasi-SEREMPAK

advertisement
Sosialisasi SEREMPAK, Mengajak Perempuan manfaatkan teknologi dan berkembang
bersama UKM
Sosialisasi SEREMPAK, Mengajak Perempuan manfaatkan teknologi dan berkembang
bersama UKM yang diadakan di Surabaya 25 Juli 2016 lalu membuka mata saya bahwa
seorang perempuan pada dasarnya memiliki sifat mandiri yang tinggi. Alasan itu pula yang
menguatkan bahwa sesibuk apapun dirinya di luar tetap tidak bisa lepas dari urusan rumah.
Mengangkat tema Menjaring UKM bersama SEREMPAK, acara sosialisasi yang dihadiri dari
beberapa organisasi perempuan, salah satunya Asosiasi UMKM di Surabaya, berjalan
dinamis dan hidup. Beberapa narasumber yang berkompeten di bidangnya dihadirkan,
antara lain Ratna Susianawati, SH, Asisten Deputi Kesetaraan Gender Bidang Infrastruktur
dan Lingkungan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Ina A.
Murwani, Deputy Head of Marketing BINUS Business School, Jakarta, Martha Simanjutak,
Ketua Pokja SEREMPAK dan Founder IWITA, Sri Rahayu, Owner PT Panca Aryns, dan Hadiatul
Hikmah, Owner Selaris
Sebelum ke acara inti, acara dibuka dengan tarian khas Surabaya, Tari Remo, kemudian
dilanjutkan dengan pidato pembukaan oleh Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan
Keluarga Berencana. Dalam pidato itu, ada 3 topik besar yang digaris bawahi tujuan acara ini
yaitu Pembangunan Berkelanjutan, Good Governor, dan Penyetaraan Gender.
Talkshow pertama disampaikan oleh Ibu Ratna Susianawati yang membahas pentingnya
Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk perempuan. Ratna mengajak perempuan
Indonesia untuk memanfaatkan teknologi dalam bidang bisnis. TIK mempermudah
perempuan meluaskan bisnis dan meningkatkan ekonomi keluarga. Data APJII menyebutkan
pengguna Internet di Indonesia didominasi oleh Perempuan, yakni sebesar 52%. Fenomena
ini menguatkan agar perempuan memanfaatkan internet dalam arti yang positif, salah
satunya dengan mengembangkan bisnis.
Sri Rahayu, Owner PT Panca Aryns dan Aryns Farm, menjadi narasumber ke 2 yang
mengajak peserta mendengarkan kisah dirinya saat pertama kali mengelola bisnis. Sebelum
ada internet, Sri Rahayu menggunakan komunikasi melalui Telepon dan SMS. Dan sekarang,
TIK, Ia gunakan sebagai sarana komunikasi internal dan eksternal. Keuntungan Pemanfaatan
TIK bagi pengusaha adalah mudah menjaring konsumen. Agar bisnis berjalan mulus, Sri
memberikan kunci strategi agar sukses menjadi pengusaha, caranya dengan giat promosi,
menambah jaringan, dan mengupdate Sumber Daya Manusia.
Materi ke tiga oleh Bu Ina A. Murwani yang menjelaskan tentang Tips Branding &
Pemasaran untuk UKM. Pembuka Talkshow, Ina melontarkan ‘teori TUKIJEM’. TUKIJEM
dijadikan contoh membangun sebuah brand.
Kata Ina, “Brand adalah Identitas! Brand harus merefleksikan produk, harga, dan promosi,
serta Chanel!”
Yang harus diperhatikan ketika menentukan Brand harus menunjukkan superioritas dari
kompetitor. Jika produknya kelas menengah kebawah, brand TUKIJEM cocok digunakan.
Namun bila ingin produk berkesan ‘Mahal’ dan menyasar kelas menengah keatas, contoh
brand yang digunakan adalah D’2Qjam. Beda tulisan, sama bacaannya :D
Sebuah Brand harus memiliki personality karena berhubungan langsung dengan identitas
produk. Personality bisa diwakilkan melalui warna dan logo brand. Tahap mencari Logo
Brand caranya dengan menentukan target konsumennya lebih dulu. Dengan mengenali
kebutuhan konsumen, akan tercipta brand apa yang cocok digunakan.
Begitupun trik mempromosikan brand, caranya dengan menjual logo. Tips utk promosi
online dengan bergabung platform web online, sedangkan tips promosi offline ikut acara
Bazaar yang sesuai segmen produk.
Sesi terakhir, Ibu Martha Simanjutak, Ketua Pokja SEREMPAK dan Founder IWITA
(Indonesian Woman IT Awareness) mengenalkan sebuah portal interaktif sebagai media
komunikasi seputar Perempuan dan Anak di www.serempak.id Website Serempak berisi
informasi kegiatan perempuan dan anak serta forum pengembangan Teknologi Informasi
Komunikasi yang dipandu oleh pakar dibidangnya. Di website ini masyarakat dapat
berpartisipasi menyalurkan aspirasi untuk membangun Indonesia mellaui Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak
Sosialisasi SEREMPAK, Mengajak Perempuan manfaatkan teknologi dan berkembang
bersama UKM, bersama kita bisa!
Download