Artikel ini tentang iklan khas Ramadan Tanda Ramadan sudah

advertisement
Artikel ini tentang iklan khas Ramadan
Tanda Ramadan sudah dekat diantaranya adalah munculnya iklan khas Ramadan. Sobat 7twist yang
perhatian dengan tayangan televisi pasti tahu apa saja iklan yang biasanya tampil menjelang dan saat
Ramadan. Hal ini merupakan sesuatu yang unik sehingga menjadi kenangan yang tak terlupakan. Banyak
iklan yang mengubah penampilannya saat Ramadan sebagai bentuk strategi pemasaran. Saking
bagusnya, terkadang Sobat 7twist sampai hafal dengan jingle lagunya, kan? Yuk, kita absen apa saja
iklan yang biasa muncul menjelang Ramadan.
Iklan Sirup. Sirup? Pasti terbayang langsung dalam benak Sobat 7twist deretan produsen sirup yang
biasa hadir saat bulan Ramadan. Ya, benar. Apalagi kalau bukan Marjan dan sirup ABC. Iklan Marjan
yang sungguh tidak mengenal waktu dan tempat, benar-benar menjadikannya kuat mengakar dalam
ingatan. Padahal sirup itu bisa diminum kapan saja, tidak harus menunggu puasa. Tetapi karena ujian
paling berat dalam berpuasa adalah menahan haus, maka iklan sirup sangat memengaruhi hak
tenggorokan, yang akan berefek terhadap daya beli yang menguat terhadap produk sirup. Sehingga
produsen sirup akan benar-benar total dalam mempromosikan produknya. Sampai puasa berakhir pun,
kita akan tetap menjumpai Marjan atau ABC dalam parsel Lebaran. Anehnya lagi, pemirsa seolah tidak
pernah bosan dengan sirup. Selamat menyiapkan sirup untuk Ramadan.
Itulah 7 iklan yang biasa dijumpai di layar kaca saat Ramadan. Sebenarnya masih banyak lagi iklan lain
saat mendekati Lebaran. Seperti iklan sarung, iklan sandal, iklan biskuit dan iklan khas lainnya yang
sangat kental dengan suasana Ramadan. Semakin seringnya iklan ini muncul maka ini adalah pertanda
bahwa Ramadan segera tiba. Alhamdulillah, mari kita sambut dengan sukacita.
Download