Schroder Dana Prestasi

advertisement
Schroder Dana Prestasi
Frequently Asked Questions
1.
Mengapa Kebijakan Investasi Reksa Dana Schroder Dana Prestasi harus dirubah?
Pada bulan September 2012, Otoritas Jasa Keuangan (OJK, d/h Bapepam & LK) menerbitkan penyempurnaan
Peraturan nomor IV.C.3 tentang Pedoman Pengumuman Harian NAB Reksa Dana Terbuka. Beberapa pokok
penyempurnaan dalam peraturan dimaksud yang terkait dengan Schroder Dana Prestasi adalah:
Pasal 2 (2) Keputusan Ketua Badan Pengawas Pasar Modal No: KEP-516/BL/2012:
Reksa Dana Campuran yang Pernyataan Pendaftarannya telah efektif pada saat ditetapkannya Keputusan ini, wajib
menyesuaikan Portfolio Efek-nya sesuai dengan ketentuan angka 1 huruf d Peraturan Nomor IV.C.3 Lampiran
Keputusan ini paling lambat tanggal 30 Juni 2013.
Angka 1 huruf (d) Peraturan IV.C.3:
Reksa Dana Campuran adalah Reksa Dana yang melakukan investasi pada Efek Bersifat Ekuitas, Efek Bersifat
Utang, dan/atau instrumen pasar uang dalam negeri yang masing-masing tidak melebihi 79% (tujuh puluh sembilan
per seratus) dari Nilai Aktiva Bersih, dimana dalam portofolio Reksa Dana tersebut wajib terdapat Efek Bersifat
Ekuitas dan Efek Bersifat Utang.
2.
Apa implikasi penyempurnaan peraturan tersebut ke Reksa Dana Schroder Dana Prestasi?
Reksa Dana Schroder Dana Prestasi (”RD Prestasi”) adalah Reksa Dana yang telah memperoleh pernyataan efektif
dari Bapepam pada tahun 1997 dengan kebijakan investasi sebagai berikut.
Efek Ekuitas
: 70-95%
Efek Utang
: 0-25%
Instrumen pasar uang
: 5-30%
Berdasarkan ketentuan yang berlaku pada saat peluncurannya, RD Prestasi masuk ke dalam kategori Reksa Dana
Campuran.
Dengan dikeluarkannya penyempurnaan Peraturan IV.C.3 tersebut di atas, perlu dilakukan penyelarasan atas
kebijakan investasi RD Prestasi agar sesuai dengan definisi Reksa Dana Campuran sebagaimana tercantum dalam
peraturan dimaksud.
3.
Bagaimana kebijakan investasi RD Prestasi setelah dilakukan penyelarasan?
Setelah melakukan penelaahan yang mendalam dari berbagai aspek, termasuk dalam hal ini aspek hukum dan
peraturan, spesifikasi produk, tipe nasabah/pemegang unit penyertaan serta strategi investasi yang telah dan akan
diterapkan terhadap RD Prestasi, PT Schroder Investment Management Indonesia (”PT SIMI”) memutuskan untuk
melakukan perubahan kebijakan investasi Reksa Dana dimaksud menjadi sebagai berikut:
Kebijakan Investasi Lama



Efek Ekuitas
:
Efek Utang
:
Instrumen pasar uang :
70-95%
0-25%
5-30%
Kebijakan Investasi setelah Diselaraskan



Efek Ekuitas
:
Efek Utang
:
Instrumen pasar uang :
80-100%
0-20%
0-20%
Setelah perubahan Kebijakan Investasi tersebut di atas menjadi efektif, sesuai ketentuan yang berlaku, RD Prestasi
selanjutnya masuk dalam kategori Reksa Dana Saham
4.
Mengapa RD Prestasi menjadi Reksa Dana Saham?
Hal-hal yang mendasari keputusan merubah klasifikasi RD Prestasi dari sebelumnya Reksa Dana Campuran menjadi
Reksa Dana Saham antara lain karena:
(i)
Sesuai dengan Kebijakan Investasi sebagaimana tercantum dalam KIK dan Prospektus, RD Prestasi
memang dimaksudkan untuk utamanya berinvestasi pada saham;
(ii)
Data historis menunjukkan bahwa sejak peluncurannya, alokasi saham dalam portofolio RD Prestasi selalu
lebih dari 80% dari total portofolio;
FAQ – Schroder Dana Prestasi
(iii)
(iv)
(v)
Tolok ukur yang digunakan adalah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang merupakan tolok ukur atas
kinerja saham-saham di Indonesia;
Walaupun masuk dalam kategori Reksa Dana Campuran menurut ketentuan yang berlaku saat
diterbitkannya, karena komposisi saham yang relatif cukup besar maka RD Prestasi memiliki profil risiko
yang cukup tinggi (agresif);
Mengingat tidak pernah ada perubahan terhadap kebijakan investasi sejak diluncurkan, maka kami serta
agen penjual RD Prestasi berpendapat bahwa pemegang unit/nasabah memiliki ekspektasi bahwa RD
Prestasi akan memberikan tingkat imbal hasil yang setara dengan kinerja saham dalam jangka panjang.
Dengan mempertimbangkan hal-hal tersebut di atas, kami menarik kesimpulan bahwa dalam upaya memenuhi
kepentingan pemegang unit penyertaan, lebih sesuai untuk merubah kebijakan investasi menjadi seperti tersebut di
atas daripada menurunkan batas atas komposisi efek ekuitas ke level 79% sesuai peraturan IV.C.3 yang baru.
Dengan demikian, strategi investasi dan profil risiko dari RD Prestasi tidak akan berubah dan akan konsisten dengan
apa yang telah diterapkan semenjak peluncuran Reksa Dana ini.
5.
Kapan perubahan ini akan efektif?
Apabila segala sesuatu sesuai dengan perkiraan kami, termasuk persetujuan dari OJK, penyelarasan kebijakan
investasi RD Prestasi akan efektif akhir bulan Juni 2013.
6.
Apakah kewajiban penyesuaian Kebijakan Investasi terhadap Reksa Dana Campuran berlaku kepada seluruh
Reksa Dana Campuran di Indonesia?
Ya. Dalam hal kebijakan investasi Reksa Dana Campuran tidak sesuai dengan ketentuan penyempurnaan Peraturan
nomor IV.C.3 yang diterbitkan pada bulan September 2012, wajib menyesuaikan portofolio Efeknya sesuai dengan
ketentuan angka 1 huruf d Peraturan dimaksud.
7.
Bagaimana tingkat risiko Schroder Dana Prestasi setelah dilakukannya penyelarasan?
Mengingat bahwa strategi investasi dan profil risiko dari RD Prestasi tidak berubah setelah dilakukannnya
penyelarasan kebijkan investasi, maka secara umum tidak ada perubahan terhadap profil risiko produk.
8.
Jika ada pertanyaan lanjutan, siapa yg bisa nasabah hubungi?
Nasabah dapat menghubungi Agen Penjual Efek Reksa Dana masing-masing atau menghubungi tim pemasaran PT
SIMI di nomor +62 (21) 2965 5100.
Disclaimer
The views and opinions contained herein may not necessarily represent views expressed or reflected in other Schroders
communications, strategies or funds.
Important Information
The information and opinions contained in this document have been compiled or arrived at by PT. Schroder Investment
Management Indonesia (“Schroders Indonesia”) from sources honestly believed by Schroders Indonesia to be reliable
and in good faith, and Schroders Indonesia may not have undergone verification or due diligence examination into the
accuracy of such information. All opinions or estimates contained in these documents are entirely Schroders Indonesia’s
judgement as of the date of this document and are subject to change without notice.
The information contained in this document is provided for information purposes only, and cannot be regarded as warranty
as to performance or profitability of the portfolio under Schroders Indonesia’s management. You should remember that the
value of investments can go down as well as up and is not guaranteed.
The content of this document and all confidential information relating to Schroders must be treated by you in the strictest
confidence. It may only be used for the purposes of assessing this proposal. Confidential information includes (but is not
limited to):






Schroders’ proposed investment strategies, processes, know-how and details of the proposed investment
mandate;
fee and commission arrangements;
information about other Schroders’ clients;
any third party information which are subject to confidentiality restrictions;
fund holdings data; and
our staff details.
FAQ – Schroder Dana Prestasi
Confidential information should not be disclosed to any third party and should only be disclosed to those of your
employees, agents and professional advisers who are required to see such information for the purposes of assessing the
proposal. You should ensure that these persons are made aware of the confidential nature of such information and treat it
accordingly.
You acknowledge and agree that unauthorised disclosure or use of confidential information would cause irreparable harm,
damages would not be an adequate remedy and we shall be entitled to all forms of equitable relief.
You shall return and/ or destroy all confidential information at our written request.
Neither party shall disclose any information or make any announcement relating to this document or its subject matter
without the prior written approval of the other party except as required by law or by any legal or regulatory authority. This
document contains indicative terms for discussion purposes only and is not intended to provide the sole basis for
evaluation of the model proposed/investment.
PT Schroder Investment Management Indonesia
th
30 Floor, IDX Building, Tower 1
Jl. Jend Sudirman Kav 52-53
Jakarta 12190, Indonesia
PT Schroder Investment Management Indonesia is regulated by Otoritas Jasa Keuangan (formerly Bapepam and LK), the
Indonesian Financial Services Authority.
FAQ – Schroder Dana Prestasi
Download