BAB 1. PENDAHULUAN 1. 1. Latar Belakang Stresor psikososial

advertisement
BAB 1. PENDAHULUAN
1. 1. Latar Belakang
Stresor psikososial diketahui dengan baik memainkan peranan
penting dalam hal etiologi, pemeliharaan, dan penatalaksanaan sejumlah
gangguan jiwa.1 Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders 4th
edition Text Revision (DSM-IV-TR) menyebutnya sebagai masalah
psikososial dan lingkungan (psychosocial and environmental problems).2
Stres merupakan sebuah konsep yang umum dalam masyarakat
dan dipercaya berkaitan dengan terjadinya suatu penyakit.3 Stres merujuk
kepada proses adaptasi dari individu segera setelah ia mendapatkan
tantangan internal dan eksternal. Ketidakmampuan beradaptasi terhadap
stres akan mengubah fungsi otak dan fisiologi perifer dan dapat
meningkatkan terjadinya masalah psikologi yang luas (misalnya gangguan
depresi, burnout, ansietas, nyeri) dan gangguan somatik.4
Suatu peristiwa dalam kehidupan seseorang dapat dilewati oleh
orang itu sebagai peristiwa yang wajar dalam kehidupannya, sedangkan
peristiwa yang sama oleh orang lain dapat menjadi suatu problem sesaat;
sedangkan untuk orang lain lagi, peristiwa yang sama itu dapat menjadi
sumber konflik yang berkepanjangan, sehingga peristiwa itu menjadi suatu
stresor yang bermakna. Tidak semua orang yang mengalami stresor
akan mengalami gangguan jiwa; demikian pula, stresor yang sama yang
dialami oleh beberapa orang dapat menimbulkan gangguan jiwa yang
UNIVERSITAS SUMATRA UTARA
berbeda. Gangguan jiwa yang sama pada beberapa orang belum tentu
disebabkan oleh stresor yang sama; ada orang yang gangguan jiwanya
timbul tanpa stresor, sedangkan pada orang lain timbulnya oleh satu atau
lebih stresor dan pada orang lain lagi gangguan jiwa yang sama timbul
oleh stresor yang berbeda.5
Jika pada seseorang terdapat lebih dari satu masalah psikososial
dan lingkungan, dokter dapat menuliskannya sepanjang masalah-masalah
tersebut dipertimbangkan relevan. Secara umum, dokter seharusnya
hanya menuliskan masalah psikososial dan lingkungan
yang terdapat
selama setahun belakangan sejak evaluasi sekarang, namun dokter boleh
memilih untuk mencatat masalah psikososial dan lingkungan yang terjadi
pada tahun-tahun sebelumnya jika masalah-masalah itu secara nyata
mempunyai peranan terhadap gangguan jiwa.2
Faktor
masalah
psikososial
dan
lingkungan
dapat
juga
mempengaruhi bagaimana seseorang bisa melakukan coping terhadap
penyakit dan sebaik apa respons mereka terhadap pengobatan. Informasi
masalah psikososial dan lingkungan ini menjadi penting khususnya bagi
penderita dengan gangguan mood saat stresor lingkungan dapat menjadi
faktor pencetus penting bagi sebuah episode penyakit.6
Berdasarkan latar belakang di atas, peneliti tertarik untuk
mengadakan penelitian mengenai distribusi masalah psikososial dan
lingkungan pada pasien gangguan bipolar.
UNIVERSITAS SUMATRA UTARA
1. 2. Rumusan Masalah
Dengan memperhatikan latar belakang diatas, dapat dirumuskan
masalah penelitian sebagai berikut:
1. Bagaimana distribusi masalah psikososial dan lingkungan pada
pasien gangguan bipolar?
2. Bagaimana karakteristik sosiodemografik pasien gangguan bipolar
berdasarkan usia, jenis kelamin,
tingkat pendidikan, status
pekerjaan dan status perkawinan?
1. 3. Tujuan Penelitian
a. Tujuan Umum
Mengetahui gambaran (deskripsi) tentang distribusi masalah
psikososial dan lingkungan pada pasien gangguan bipolar.
b. Tujuan Khusus
1. Mengetahui hal-hal apa saja yang menjadi masalah
psikososial dan lingkungan pada pasien gangguan
bipolar
2. Mengetahui
karakteristik
sosiodemografik
pasien
gangguan bipolar berdasarkan usia, jenis kelamin, tingkat
pendidikan, status pekerjaan, dan status perkawinan.
1. 4. Manfaat Penelitian
1. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperluas pengetahuan
tentang masalah psikososial dan lingkungan pada pasien
UNIVERSITAS SUMATRA UTARA
gangguan bipolar dan bermanfaat sebagai masukan bagi
petugas kesehatan dalam penatalaksanaan pasien gangguan
bipolar secara komprehensif;
2. Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi penelitian
selanjutnya atau penelitian yang sejenis.
UNIVERSITAS SUMATRA UTARA
Download