MES KEDIRI GELAR WORKSHOP PASAR MODAL SYARIAH Kediri

advertisement
MES KEDIRI GELAR WORKSHOP PASAR MODAL SYARIAH
Kediri (22/10) – Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Pengurus Daerah Kediri Gelar Workhsop Pasar
Modal Syariah di Aula BI, Kota Kediri sebagai upaya untuk memberikan wawasan dan mendorong
perkembangan pasar modal syariah. Workshop ini digelar bekerjasama dengan MES Pusat dan
beberapa pihak, seperti BEI, Dewan Syariah Nasional MUI, Indo Premier Sekuritas, dan lainya.
Panitia pelaksana workshop ini berupaya keras untuk dapat mewujudkan terselenggaranya kegiatan
ini. Pasalnya, workshop pasar modal merupakan hal baru bagi masyarakat di Kediri dan sekitarnya.
Meskipun pernah diselenggarakan seminar tentang pasar modal di Kediri. Sekretaris Umum MES
Kediri yang sekaligus sebagai Ketua Panitia Workshop, Ropingi el Ishaq, menyatakan bahwa kegiatan
ini diselenggarajan sebagai bentuk upaya mendorong perkembangan ekonomi syariah. Selama ini
ekonomi syariah masih fokus padaperbankan syariah, sementara domain ekonomi lainnya belum
banyak diperhatikan untuk menunjang pertumbuhan ekonomi syariah. Pasar modal merupakan
domain yang tidak kalah pentingnya dalam ekonomi syariah. Dan sementara ini, pasar modal syariah
sudah digagas dan menunjukkan perkembangan yang cukup baik. Oleh karena itu, masyarakat luas
perlu dikenalkan dan diberikan wawasan, bahkan didorong untuk masuk emnjadi pelaku pasar modal
syariah, sehingga ekonomi syariah akan berkembang dalam berbagai sisi. Tidak melulu perbankan
syariah.
Lebih dari seratus peserta dari berbagai kalangan mengikuti kegiatan ini. Ada akademisi, praktisi
perbankan, birokrat, dan pengusaha. Mereka Nampak bersemangat mengikuti semua materi hingga
tuntas, mulai dari pukul 08.00 sampai 13.00 WIB. Sejak dibukanya acara dengan lantunan ayat-ayat
suci al-Qur’an dan sambutan pembukaan oleh Ketua MES Kediri, Dr. H. Ahmad Subakir, M.Ag,
peserta begitu khidmat mengikuti acara. Sedianya acara ini juga akan dihadiri oleh Kepala BI kantor
Perwakilan Kediri, Bapak Joko Raharto, namun karena beliau ada halangan mendadak, maka acara
pembukaanpun hanya diawali dengan satu sambutan, yaitu dari Ketua MES Kediri. Dinginnya air
conditioner (AC) di aula yang begitu menusuk tulang terasa hilang, oleh keasyikan mereka mengikuti
materi yang sampaikan secara bergantian oleh Deri Yustria dari BEI, Ahmad Azharudin Lathif dari
Dewan Syariah Nasional, serta Edi Murdiono beserta tim dari Indo Premier Sekuritas. Acarapun
diakhiri dengan proses pembukaan rekening sekuritas oleh Indo Premier Sekuritas.
MES selaku pelaksana kegiatan berharap Workshop Pasar Modal yang merupakan tindak lanjut dari
Sekolah Pasar Modal yang pernah diselenggarakan di UNISKA Kediri pada tahun 2014 dapat
mendorong munculnya para pelaku pasar modal syariah di Kediri.(ReI)
Download