BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Di dalam dunia bisnis

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Di dalam dunia bisnis, persaingan yang terus meningkat sudah pasti tidak dapat
dihindari lagi. Setiap perusahaan harus memikirkan cara untuk bertahan hidup dalam
persaingan bisnis mereka. Keunggulan produk, harga yang kompetitif, servis pelayanan
yang baik, pemasaran yang tepat sasaran serta inovasi – inovasi baru dalam
pengembangan produk baru ataupun pelayanan harus selalu ditingkatkan karena itu
merupakan harga mutlak yang harus ditingkatkan jika ingin memenangkan persaingan
dalam bisnis.
Disamping semua perbaikan terus menerus dalam meningkatkan produk dan
pelayanan, perusahaan juga harus memikirkan cara untuk memperluas jangkauan
pasarnya untuk mendapatkan konsumen baru sehingga meningkatkan market share
perusahaan dan tentu saja tetap menjaga hubungan baik dengan konsumen lama. Karena
dengan cara inilah perusahaan bisa terus bertahan dalam persaingan di era globalisasi ini
dan tetap berkembang.
Ketika perusahaan sudah kompetitif terhadap pesaingnya sedangkan persaingan
dirasa semakin ketat karena banyaknya pesaing yang bermunculan, maka sebaiknya
setiap pengusaha memikirkan cara untuk menarik perhatian konsumen. Konsumen
merupakan unsur penting yang harus diperhatikan oleh setiap usaha, baik yang bergerak
dalam bidang produk ataupun jasa.
2
Oleh karena itu, setiap pengusaha membutuhkan pemasaran dan strategi bersaing
yang tepat untuk bisa menarik perhatian konsumen dan memenangkan persaingan.
Dengan adanya pemasaran yang baik, konsumen akan mengetahui tentang adanya suatu
produk atau jasa yang ditawarkan beserta promosi – promosi yang diberikan sehingga
mereka lebih aware terhadap perusahaan dan produk kita serta dapat meningkatkan
market share dan profit perusahaan. Salah satu media komunikasi yang dapat diandalkan
dalam pemasaran sekarang ini yaitu dengan menggunakan bantuan Teknologi Informasi.
Dengan bantuan teknologi informasi konsep pemasaran tidak lagi berjalan dengan
komunikasi satu arah melainkan bisa menjadi komunikasi dua arah sehingga interaksi
antara konsumen dan penjual dapat diwujudkan melalui teknologi ini. Komunikasi dua
arah sangat membantu dalam penyampaian informasi karena perusahaan tidak tahu
informasi apa yang benar – benar dibutuhkan oleh konsumen sehingga perusahaan
harus mempunyai feedback pertanyaan balik dari konsumen. Selain, itu tidak bisa
dipungkiri lagi, dengan bantuan teknologi ini pemasaran yang kita lakukan dapat
dilakukan kapan saja, dimana saja serta dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
Salah satu bentuk media komunikasi dengan bantuan teknologi informasi yaitu
internet. Pemasaran suatu produk atau jasa dapat dilakukan secara on-line, hal ini biasa
disebut e-marketing. E-marketing memberikan banyak kemudahan dan keuntungan bagi
konsumen, rekan bisnis dan perusahaan. Salah satunya yaitu konsumen dapat dengan
mudah memperoleh informasi tentang kebutuhan produk atau jasa yang diperlukan dan
memesannya tanpa harus meninggalkan rumah atau kantor, kehilangan waktu di
perjalanan, menguras tenaga dengan mencari barang kesetiap tempat yang belum tentu
sesuai dengan yang diinginkan. Rekan bisnis dapat dengan mudah melihat produk –
3
produk yang ditawarkan, apakah ada produk baru atau penawaran promosi lainnya dan
memesannya lewat website . Brand atau image perusahaan juga akan meningkat seiring
bertambahnya jumlah konsumen yang membuka website perusahaan.
Implementasi Online marketing strategi (e- marketing) yang tepat akan dapat
membantu memperluas pasar bisnis usaha, dan website perusahaan akan memiliki nilai
tambah karena dapat menunjang perkembangan bisnis. Dengan semakin bertambah
banyaknya pengguna internet sekarang ini karena mengertinya orang akan besarnya
manfaat internet, baik untuk tujuan informasi, hiburan maupun untuk tujuan bisnis
terutama dalam menghadapi persaingan ekonomi dalam pasar bisnis yang sejenis.
Disamping itu, sudah menjadi trend perusahaan – perusahaan besar dalam berbelanja
menggunakan internet karena lebih menghemat waktu dan praktis. Maka pemasaran
produk melalui website merupakan langkah yang tepat untuk saat ini.
Dengan banyaknya terjadi persaingan yang ketat, pesatnya perkembangan internet,
serta sangat bermanfaatnya website, maka Surya Persada memutuskan untuk
menerapkan online marketing strategi (e - marketing) sebagai sarana pemasaran
produknya. Surya Persada merupakan usaha yang bergerak dalam bidang penjualan
produk – produk furniture seperti lemari pakaian, spring bed, kitchen set, kursi dan
produk – produk furniture lainnya.
Banyaknya persaingan usaha yang sejenis, maka Surya Persada ingin menampilkan
sesuatu yang berbeda dari pesaingnya yaitu dengan melayani kebutuhan konsumennya
kapanpun dan dimanapun dengan menerapkan website Online marketing strategi (emarketing). Dengan menerapkan e-marketing dapat juga memperluas pangsa pasar,
4
memberikan informasi yang lengkap yang berguna kepada konsumen serta dapat
meningkatkan jumlah calon konsumen baru. Produk – produknya yang berupa barang –
barang furniture akan sangat berguna jika menggunakan strategi pemasaran pada website
karena konsumen akan lebih mudah untuk melakukan pencarian informasi mengenai
spesifikasi dari produk yang diinginkan dan membandingkannya dengan produk lain
yang mungkin akan merepotkan dilakukan jika harus datang dan berinteraksi lansung.
Dengan adanya website diharapkan Surya Persada dapat memperluas jangkauan
pasar, meningkatkan jumlah konsumen barunya dari berbagai daerah dan lebih
kompetitif dibandingkan pesaingnya. Website pemasaran juga akan membuat konsumen
sadar akan keberadaan Surya Persada dan meningkatkan brand Surya Persada di pasar
bisnisnya. Berdasarkan hal - hal tersebut, maka ingin dilakukan perancangan website
terhadap Surya Persada sebagai bagian dari strategi pemasarannya. Karena itu dipilih
ANALISIS DAN PERANCANGAN E – MARKETING PADA SURYA PERSADA.
1.2 Ruang Lingkup
Dengan tujuan agar penulisan skripsi ini dapat lebih terfokus, maka diputuskan
untuk membatasi ruang lingkup hanya pada analisa strategi pemasaran dengan
memperhatikan kondisi internal dan eksternal perusahan dan perancangan aplikasi
pemasaran berbasis web. Perancangan website untuk pemasaran produk – produk dan
pelaksanaan strategi dari Surya Persada melingkupi transaksi pemesanan produk dan
pemberian informasi spesifikasi produk, aplikasi front – end ( untuk konsumen ), dan
back-end ( website untuk administrasi ).
5
1.3 Identifikasi Masalah
Masalah yang akan diidentifikasi yaitu :
1. Strategi bersaing apa yang bisa digunakan Surya Persada untuk bisa memenangkan
persaingan terhadap para pesaingnya ?
2. Bagaimana untuk bisa memberikan informasi yang lebih mendetail dan mengena ke
konsumen?
1.4 Tujuan dan Manfaat
Adapun tujuan yang ingin dicapai adalah :
1. Menganalisis sistem pemasaran yang berjalan pada Surya Persada saat ini dan
menganalisis strategi bersaing guna untuk menentukan alternatif strategi yang tepat.
2. Merancang aplikasi e-marketing yang dapat mendukung strategi pemasaran yang
telah dibuat, seperti proses pemesanan secara online dan pemberian informasi yang
mudah lengkap dan detail.
Manfaat yang didapat perusahaan adalah :
1. Diharapkan perusahaan dapat memperoleh inspirasi mengenai strategi pemasaran
yang lebih komprehensif dan
dinamis, dapat secara mudah untuk menjangkau
konsumen potensial serta membangun hubungan baik dengan konsumen.
2. Mempermudah pemberian informasi kepada konsumen tentang program – program
yang diberikan maupun event – event yang akan diadakan, hingga informasi produk
produk furniture baru secara cepat dan ter up-to-date.
3. Bisa memberikan pelayanan dengan cara baru bagi para konsumennya.
6
1.5 Metodologi
1.5.1 Dalam melakukan pengumpulan data, metodologi yang digunakan adalah :
1. Studi pustaka.
2. Studi lapangan, yaitu dengan melakukan wawancara dan survey.
1.5.2 Metode analisis data
1. Metodologi analisis bisnis
Adapun metode – metode yang digunakan dalam analisis bisnis, yaitu :
1. Analisis Lima Kekuatan Porter.
2. Metode Kerangka Kerja Perumusan Strategi.
2. Metodologi analisis sistem
Dalam menganalisis sistem maka akan digunakan 7 tahap internet marketing. Dalam
hal ini difokuskan pada tahap ke 1 hingga ke tahap ke 3 yaitu Framing the market
opportunity, Formulating the market strategy, Designing the customer experience.
1.5.3 Metode Anslisis Perancangan
Dalam melakukan perancangan akan menggunakan 4 tahap akhir dari 7 tahap
internet marketing yaitu Crafting the customer interface, Designing the marketing
program, Leveraging customer information through technology, Evaluating the
marketing program.
7
1.6 Sistematika Penulisan
Dalam penulisan skripsi ini dibagi menjadi 5 bab, yaitu :
Bab 1 : Pendahuluan
Dalam bab ini akan dibahas mengenai latar belakang, identifikasi masalah yang
dihadapi, ruang lingkup dari analisis dan perancangan yang akan dilakukan,
serta tujuan dan manfaat yang ingin dicapai.
Bab 2 : Landasan Teori
Pada Bab ini membahas mengenai teori-teori yang berkaitan yang digunakan
sebagai landasan dari analisis dan perancangan yang akan dilakukan dalam
penulisan skripsi ini.
Bab 3 : Analisis Sistem
Bab ini akan membahas mengenai riwayat usaha, struktur organisasi, serta
analisis terhadap sistem yang berjalan serta permasalahan yang dihadapi dan
alternatifnya.
Bab 4 : Perancangan E-Marketing
Bab ini membahas mengenai perancangan atas analisis yang telah dilakukan
pada bab 3. Bab ini akan membahas mengenai perancangan terhadap alternatif
sebagai solusi dari permasalahan yang ada.
8
Bab 5 : Simpulan dan Saran
Bab ini berisi kesimpulan dari seluruh analisis dan perancangan yang telah
dilakukan serta masukan-masukan yang bisa dilakukan untuk melakukan
tindak lanjut terhadap pemecahan masalah.
Download