MENGELOLAH PEMASARAN Tujuan Instruksional Khusus : 1. Mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan mengenai strategi produk dan penentuan harga 2. Mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan tentang strategi saluran distribusi 3. Mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan tentang strategi promosi 5.1 Cakupan Pemasaran Usaha Setelah usaha bidang informatika dan teknologi informasi direalisasikan, maka tugas lain yang tidak kalah penting adalah melakukan pemasaran usaha. Tujuan dari aktivitas ini adalah mempromosikan produk dan jasa yang dibuat kepada masyarakat sehingga meraka beredia menjadi pelanggan dari suatu usaha dengan membeli barang dan jasa yang disediakan. Secara luas dimaksud dengan pemasaran adalah tindakan suatu entitas usaha untuk merencanakan dan melaksanakan rancangan produk, penentuan harga, distribusi dan promosi terhadap produk atau jasa yang dihasilkan. Dari definisi pemasaran tersebut kemudian dibuat bauran pemasaran (marketing mix), yaitu kombinasi dari strategi produk, strategi penentuan harga, strategi distribusi, dan strategi promosi yang digunakan untuk menjual berbagai produk atau jasa. Misalnya suatu usaha yang membuat paket perangkat lunak atau software house, maka bauran pemasaran yang dilakukan adalah; Tindakan perusahan untuk merencanakan dan melaksanakan rancangan perangkat lunak (strategi produk) Penentuan harga perangkat lunak (strategi penentuan harga) Distribusi perangkat lunak yang dihasilkan dengan menjual perangkat lunak melalui toko-toko komputer tertentu (strategi distribusi) 49 Manajemen Kewirausahaan Promosi perangkat lunak yang dihasilkan mengiklankan perangkat lunak tersebut di komputer (strategi promosi) dengan majalah Sesuai dengan uraian diatas, maka pada Bab 5 materi difokuskan pada tiga hal, yaitu; (1) strategi produk dan penentuan harga, (2) saluran distribusi, dan (3) strategi promosi. 5.2 Strategi Produk dan Penentuan Harga Bentuk suatu produk dapat didefinisikan secara luas dengan mencakup produk secara fisik (tangible product) atau jasa (intangible product) yang memuaskan kebutuhan pelanggan. Seorang wirausahawan harus terus meningkatkan produk atau jasa yang ada dan mengembangkan produk dan jasa yang baru untuk memuaskan pelanggan setiap waktu. Produk atau jasa dibagi kedalam tiga jenis, yaitu; 1. Produk konsumen, yaitu produk yang sering dibeli dan tersedia secara luas bagi konsumen, misalnya komputer PC, printer, flashdisc, jasa pendidikan pemrograman komputer 2. Produk belanja, yaitu produk yang jarang dibeli oleh konsumen, ketika konsumen bersiap untuk membeli produk belanja, pertama mereka akan berkeliling untuk melihat perbandingan kualitas dan harga dari produk pesaing, misal laptop, software akuntansi, ISP 3. Produk spesial, yaitu produk yang dibutuhkan oleh pelanggan tertentu, mereka memerlukan upaya khusus untu membelinya. Misalnya komputer mainframe, software SAP. Ketika mengevaluasi produk spesial, konsumen mendasari keputusannya terutama pada pertimbangan kekhususan kegunaan, kompabilitas, dan kualitas, bukan pada harga Dalam merancang strategi produk dan penentuan harga, permasalahan yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut; 1. Menentukan Target pasar 2. Menciptakan produk atau jasa baru 3. Diferensiasi produk 4. Startegi penentua harga 5. Kasus harga produk teknologi informasi 50 Manajemen Pemasaran 5.2.1 Menentukan Target Pasar Menentukan target pasar secara umum dapat diklasifikasikan menjadi dua, yaitu; - Pasar konsumen, yaitu berbagai produk dan jasa yang langsung digunakan oleh konsumen - Pasar industri, yaitu berbagai produk dan jasa yang dibeli oleh perusahaan lain untuk digunakan dalam operasi usahanya Karakteristik lain yang digunakan untuk mengklasifikasikan target pasar adalah; - Jenis kelamin, pemekaian produk dan jasa yang dibedakan atas dasar laki-laki dan perempuan - Tingkat usia, pemakaian produk dan jasa yang dibedakan atas dasar tingkatan usia - Tingkat pendapatan, pemakaian produk dan jasa yang dibedakan atas dasar perbedaan pendapatan - Profesi, pemakaian produk dan jasa yang dibedakan atas dasar profesi Misalnya kasus Dell Computer menentukan target pasar dengan cara membedakan jenis spesifikasi komputer untuk pemakaian dirumah, di kantor atau pemakaian komputer di perusahaan. Ditambah penjualan lewat internet, Dell Computer berhasil meningkatkan 40% dari total pendapatannya. 5.2.2 Menciptakan Produk atau Jasa Baru Apabila usaha sudah berjalan, maka wirausahawan yang pandai harus mampu menciptakan produk dan jasa baru, dimana produk atau jasa baru tidak harus mewakili sebuah penemuan yang terkenal, kebanyakan produk atau jasa baru merupakan pengembangan dari produk atau jasa yang sudah ada. Misalnya Hewlett-Packard menciptakan printer yang lebih cepat dari sebelumnya. Untuk bisa menciptakan produk baru, HewlettPackard harus melakukan riset, sehingga diketahui keinginan pelanggan akan sebuah produk yang tidak tersedia di pasar. Langkah-langkah dalam menciptakan produk atau jasa adalah: - Mengembangkan ide produk atau jasa - Menilai kelayakan ide produk atau jasa - Merancang dan menguji produk atau jasa - Mendistribusikan dan mempromosikan produk atau jasa - Pengawasan pasca produk atau jasa 51 Manajemen Kewirausahaan Misalnya pada pertengahan tahun 1990-an, IBM memutuskan untuk menambah kecepatan pemrosesan data. IBM mengeluarkan biaya yang cukup besar sebagai hasil dari keputusan ini. Hasilnya permintaan produk yang diperbaiki meningkat dan menghasilkan pendapatan yang sangat tinggi. Tindakan IBM dalam menambah kecepatan pemrosesan data dilakukan sesuai dengan langkah-langkah tersebut, hal ini membutuhkan biaya yang cukup besar, sehingga harus dilakukan dengan perhitungan yang matang. 5.2.3 Diferensiasi Produk Seorang wirausahawan yang pintar akan berupaya agar perusahaannya menghasilkan produk atau yang memiliki diferensiasi (perbedaan) dengan para pesaingnya. Cara untuk melakukan diferensiasi produk atau jasa adalah: Membuat rancangan produk yang unik, misalnya AT&T perusahanan telekomunikasi yang memiliki reputasi dunia, berupaya meningkatkan kepercayaan dari konsumen, berupaya menggunakan komponen yang berkualitas tinggi, memberikan pelayanan yang baik, dan menawarkan berbagai jaminan dari produk yang dihasilkan Memberikan kemasan yang unik, strategi pengemasan dapat menentukan kesuksesan atau kegagalan sebuah produk, khususnya produk yang berkualitas sama. Misalnya Nokia terus berupaya memberikan bentuk kemasan (casing) yang menarik terhadap handpone yang dibuat sehingga produknya menjadi unggul, walaupun fitur-fiturnya hampir sama dengan produsen lain Memberikan merek yang unik, merek adalah metode untuk mengidentifikasikan dan membedakan berbagai produk dari para pesaing. Merek biasanya diwakili oleh nama atau simbol. Misal perusahaan komputer Dell, HP, IBM, Toshiba masing-masing memiliki logo yang unik dari berbagai produk yang dihasilkan. 52 Manajemen Pemasaran 5.2.4 Strategi Penentuan Harga Harga suatu produk yang ditawarkan suatu entitas usaha adalah suatu keputusan yang sangat penting karena menyangkut pendapatan yang diperoleh. Wirausahawan harus menentukan secara tepat harga sebuah produk yang ditawarkan karena akan berdampak pada nilai usaha yang dimiliki. Apabila harga yang ditetapkan oleh perusahaan terlalu tinggi, maka hasil pendapatan perunit yang diterima memang akan meningkat, namun kondisi ini akan berdampak pada kuantitas unit penjualan lebih rendah. Demikian pula sebaliknya, apabila penetapan harga produk terlalu murah akan menghasilkan kuantitas penjualan yang lebih tinggi, tapi akan mengurangi pendapatan perunit yang diterima. Pertimbangan penentuan harga sebuah produk adalah sebagai berikut: Penentuan harga berdasarkan biaya produksi, semua komponen biaya harus dihitung kemudian ditentukan harganya. Biaya produksi perunit akan tergantung pada volume produksi, apabila volume produksi meningkat, maka biaya perunit rata-rata akan menurun Penentuan harga berdasarkan suplai persediaan, misalnya perusahaan komputer Compac akan menurunkan harga komputer personal yang ada untuk memberikan ruang kepada komputer model baru yang segera akan dipasarkan Penentuan harga berdasarkan harga pesaing, banyak usaha menentukan harga atas dasar persaingan dengan harga kompetitor. Kalau harga yang ditetapkan kompetitor turun, maka dengan segala upaya dilakukan penurunan harga agar tetap mampu bersaing. Biasanya harga tiap wilayah berbeda-beda tergantung dengan kompetitor setempat 5.2.5 Harga Produk Teknologi Informasi Saat teknologi informasi (IT) semakin tergabung dalam produk, perusahaan harus memikirkan kembali strategi penentuan harga yang lama. Biasanya harga produk tergantung pada biaya tenaga kerja dan bahan baku (biaya variabel), serta biaya overhead. Namun, apabila komponen IT sudah dominan pada sebuah produk, maka harga sangat dipengaruhi oleh biaya merancang dan menguji, sedangkan pengaruh dari biaya variabel menjadi sangat kecil. Misalnya sebuah chip, akan membutuhkan biaya ratusan milyar untuk melakukan rancangan dan pengujian, 53 Manajemen Kewirausahaan tapi apabila selesai dan diproduksi, biaya variabel chip sangat kecil (hanya puluhan ribu atau bahkan kurang), demikian juga terjadi pada produksi perangkat lunak biaya terbesar adalah biaya pengembangan dan uji coba, sedangkan biaya vaiabelnya sangat murah, karena sangat mudah untuk digandakan. 5.3 Saluran Distribusi Saluran distribusi menggambarkan jalur produk dari produsen ke pelanggan, dimana keputusan perusahaan yang berkaitan dengan distribusi akan berkaitan dengan kinerja perusahaan, karena mempengaruhi ongkos kirim produk dari asal barang tersebut diproduksi sampai ke tangan pelanggan. Jenis saluran distribusi dibagi kedalam tiga jenis; Saluran distribusi langsung, produsen melakukan transaksi langsung dengan pelanggan. Contohnya Dell Computer menjual produknya langsung dari pemesanan pelanggan lewat internet. Sehingga tidak dijumpai toko yang mewakili Dell dalam menjual komputer Saluran distribusi satu tingkat, satu perantara pemasaran diantara produsen dan pelanggan. Misalnnya Time Warner Corporation (sekarang milik America Online) menggunakan saluran distribusi langsung ke toko pengecer musik yang ada di US untuk menjual film dan rekaman CD. TWM memilih mengunakan keryawannya sendiri untuk mendistribusikan produknya ke toko pengecer, tidak melalui grosir Saluran distribusi dua tingkat, dua perantara pemesaran berada di antara produsen dan pelanggan Ketiga jenis saluran distribusi tersebut dapat dilihat pada gambar 5.1 5.3.1 Cakupan Pasar Khusus usaha yang menghasilkan produk, setiap perusahaan yang menggunakan perantara pemasaran harus menentukan rencana atau cakupan pasar, yaitu tingkatan atas distribusi produk diantara toko pengecer. Cakupan pasar dapat diklasifikasikan kedalam tiga jenis; 1. Distribusi intensif, distribusi produk ke hampir semua toko yang mungkin 54 Manajemen Pemasaran 2. Distribusi selektif, distribusi produk melalui toko yang dipilih 3. Distribusi eksklusif, distribusi produk hanya satu atau beberapa toko yang dipergunakan Saluran Langsung Produsen Alternatif Saluran Satu Tingkat Produsen Produsen Pedagang Grosir Pelanggan Pelanggan Saluran Dua Tingkat Produsen Pedagang Grosir Pengecer Pengecer Pelanggan Pelanggan Gambar 5.1: Jenis saluran distribusi 5.3.2 Toko dan Bukan Toko Meskipun banyak pengecer menggunakan toko untuk menawarkan jasa mereka, namun banyak yang tidak mengunakan toko. Tiga jenis pengecer bukan toko yang umum adalah pengecer mail-order, situs web dan vending machine. Pada pembahasan lebih lanjut materi Wirausaha Informatika difokuskan pada pembuatan situs. Yang dimaksud dengan Mail-oder adalah, menerima pesanan melalui surat atau telpon, kemudian produsen mengirim produk tersebut. Misalnya jaringan belanja di rumah (home shopping network) adalah bentuk pengecer mail-order dengan mengirimkan katalog ke konsumen. Sedang Situs Web adalahmenciptakan situs dimana semua orang dapat memesan produk. Keunggulan utama metode ini dibandingkan dengan mail-order adalah tidak perlu katalog yang dikirim ke pelanggan, karen semua informasi produk dapat diakses lewat situs. Misalnya Amazon.com menyediakan layanan daftar buku dan produk lainnya yang dapat dikirim kepada pelanggan sehingga 55 Manajemen Kewirausahaan pelanggan tidak perlu pergi le toko pengecer untuk membeli produk tersebut. Vending machine (mesin penjaja) digunakan untuk menjual produk ringan, misalnya permen, minuman, asuransi perjalanan, dimana konsumen memasukan koin pada mesin, kemudian akan keluar barangnya. 5.4 Strategi Promosi Setelah sebuah produk atau jasa telah dihasilkan, diberi harga, dan didistribusikan dengan tepat, namun masih harus dipromosikan. Promosi digunakan sebagai tambahan atas strategi pemasaran yang lain yaitu; strategi produk, penentuan harga dan distribusi. Promosi adalah tindakan menginformasikan atau mengingatkan konsumen tentang spesifikasi produk atau merek yang dihasilkan oleh suatu usaha. 5.4.1 Bauran Promosi Bauran promosi adalah kombinasi metode promosi yang digunakan suatu usaha untuk meningkatkan penerimaan produk yang dihasilkan. Empat metode promosi adalah; 1. Periklanan. Iklan adalah penyajian penjualan nonpersonal yang dikomunikasikan melalui bentuk media atau non media untuk mempengaruhi sejumlah besar pelanggan. Meskipun periklanan umumnya lebih mahal dibandingkan dengan metode lain, namun banyak menjangkau konsumen. Bentuk iklan dapat dikelompokkan sebagai berikut; Surat kabar, Majalah, Radio, Televisi, Internet, surat, telemarketing (penggunaan telepon untuk mempromosikian produk), periklanan luar (menggunakan billboard atau papan tanda), periklanan transportasi (iklan yang dipamerkan pada alat transportasi seperti pada bus atau taksi), periklanan khusus (iklan pada T-shirt, topi, stiker). Contoh program iklan adalah sebagai berikut; - Dell Computer melakukan promosi iklan lewat internet. Pada tahun 1994, Dell Computer mulai menggunakan internet secara intensif untuk mempromosikan gagasan penjualan langsung kepada pelanggan. Dell membuat situs awal dengan dukungan teknik informasi dan panduan harga yang memungkinkan pelanggan 56 Manajemen Pemasaran melakukan mix and match (pembeli memilih sendiri spesifikasi komputer sesuai harganya) dengan komponen harga. Tahun 1996, Dell berhasil menjual laptop, komputer meja dan server sebesar $ 1 juta setiap hari. Desember 1999, situsnya memiliki dua juta pengunjung dan berhasil menjual lebih dari $ 30 juta dalam sehari. - Compaq mengeluarkan lebih dari $ 100 juta pertahun untuk iklan, dan hasilnya dapat meningkatkan pangsa produk yang dihasilkan. 2. Penjualan personal. Penjualan personal adalah presentasi penjualan secara personal yang digunakan untuk mempengaruhi permintaan satu konsumen atau lebih. Biasanya yang melakukan promosi penjualan personal adalah asuransi dan kartu kredit. 3. Promosi penjualan. Promosi penjualan, yaitu serangkaian aktivitas yang dimaksudkan untuk mempengaruhi konsumen. Strategi promosi penjualan yang paling umum adalah; rabat (potensi mendapatkan pembayaran kembali dari produsen ke konsumen), kupon (pemberian potongan dari kupon yang diberikan pada konsumen), sampling (memberikan sample gratis yang mendorong konsumen untuk mencoba merek atau produk tertentu), pameran (menyediakan display khusus untuk mempromosikan produk tertentu), premium (pemberian hadiah secara cuma-cuma kepada konsumen yang membeli produk tertentu). Contoh promosi penjualan sampling adalah America Online (AOL) memberikan sejumlah sambungan online gratis terbatas kepada beberapa pelanggan potensial. 4. Hubungan masyarakat. Hubungan masyarakat, tindakan yang diambil dengan tujuan menciptakan atau memelihara kesan yang menyenangkan bagi masyarakat. Contohnya adalah acara khusus (melakukan pertandingan olah raga), rilis berita (tulisan singkat berisi pengumuman mengenai perusahaan melalui media), konferensi pers (pengumuman lisan tentang perusahaan melalui media) Bagi suatu usaha, bauran promosi tersebut dapat dipilih satu atau sebagaian, bahkan semuanya tergantung dari karakteristik produk dan target pasar. 57 Manajemen Kewirausahaan 5.4.2 Promosi Lewat Internet Internet telah menjadi salah satu cara yang paling populer bagi suatu usaha untuk mengiklankan produk dan jasa yang dihasilkan suatu usaha. Beberapa perusahaan menggunakan situs mereka sendiri untuk mengiklankan produkproduk mereka. Banyak perusahaan lain mempromosikan produk mereka pada situs (afiliasi) lain yang umumnya dilihat oleh orang-orang yang membeli produk mereka. Salah satu iklan internet yang terkemuka adalah iklan spanduk (banner ad) yang biasanya berbentuk segi empat dan ditempatkan diatas halam web. Contoh adalah Toyota, perusahaan ini sering menggunakan iklan spanduk dan mendapatkan lebih dari 150.000 pengguna jasa internet bersedia mengetikkan nama dan alamat mereka di sebelah iklan iklan untuk memperoleh informasi lebih banyak mengenai produk Toyota. Alternatif lain dari iklan internet adalah tombol iklan. Jika pengguna mengeklik tombol iklan tersebut, maka pengguna akan masuk ke situs perusahaan yang mengiklankan di halaman tersebut. Ketika perusahaan mengiklankan pada situs yangbukan miliknya, maka perusahaan tersebut harus membayar serangkaian jasa kepada perusahaan yang memiliki situstersebut, biasanya berdasarkan jumlah klik oleh pengguna, iklan itu sendiri, atau jumlah pesanan produk oleh pengguna. 5.5 Menyusun Startegi Pemasaran Dari ide usaha yang telah dilakukan analisis kelayakan usha pada Bab 3, buatlah strategi pemasaran dengan mengikuti tempalte tabel 5.1. Tabel 5.1: Tabel Strategi Pemasaran : □ Produk konsumen □ Produk belanja □ Produk spesial Target pasar : □ Pasar konsumen, dengan (Memilih dan menguraikan) pengklasifikasian target pasar berdasarkan (misal jenis kelamin, usia, pendapatan); __________________________________ __________________________________ __________________________________ □ Produk industri, jenis industri __________________________________ Rencana deferensiasi produk atau : □ Rancangan produk atau jasa yang unik Jenis produk atau jasa (memilih) 58 Manajemen Pemasaran jasa (Memilih dan menguraikan) Penentuan harga (Memilih dan menguraikan) : Metode pembayaran (Memilih dan menguraikan) Saluran distribusi (Memilih dan menguraikan) : Cakupan pasar (Memilih) : Bauran promosi : Promosi lewat internet (Memilih dan menguraikan) : : Keterangan ________________________ □ Produk atau jasa dengan kemasan unik Keterangan ________________________ □ Produk atau jasa dengan merek yang unik Keterangan ________________________ □ __________________________________ Keterangan ________________________ □ Berdasarkan biaya produksi Biaya material Rp. _______________ Biaya tenaga kerja Rp. _______________ Biaya permesinan Rp. _______________ Biaya lain-lain Rp. _______________ Total biaya (harga)Rp. _______________ □ Berdasarkan harga pesaing Harga dari pesaing 1, Rp. _____________ Harga dari pesaing 2, Rp. _____________ Harga dari pesaing 3, Rp. _____________ Harga ditetapkan Rp. _____________ □ Kas dengan diskon Rp. _______________ □ Kredit Rp. ___________ per ___________ □ Distribusi langsung □ Distribusi bertingkat Distributor _________________________ Pengecer __________________________ □ Distribusi insentif □ Distribusi selektif □ Distribusi eksklusif □ Iklan, media _______________________ □ Penjualan personal, __________________ □ Promosi penjualan, __________________ □ Hubungan masyarakat, _______________ □ Website, URL _______________________ □ Banner, pada website ________________ 59 Manajemen Kewirausahaan Latihan: 1. Misal Anda akan mengembangan usaha perakitan komputer, jelaskan strategi penetapan harga apa yang akan anda pilih. Jelaskan alasannya. 2. Berikan contoh dua macam usaha dibidang informatika atau teknologi informasi yang menggunakan saluran distribusi secara langsung dan distribusi secara bertingkat. 3. Kunjungi Web site Dell Computer (www.dell.com) jelaskan informasi apa saja yang ditampilkan pada Web tersebut berkaitan dengan promosi yang dilakukan oleh Dell. 60 Manajemen Pemasaran Catatan: 61 Manajemen Kewirausahaan (Halaman ini sengaja dikosongkan) 62