Uploaded by User81550

Embriogenesis pada tumbuhan lumut diawali dengan adanya fertilisasi antara ovum dengan spermatozoid

advertisement
Embriogenesis pada tumbuhan lumut diawali dengan adanya fertilisasi antara ovum
dengan spermatozoid. Ovum dihasilkan oleh alat kelamin betina (arkegonium), sedangkan
spermatozoid dihasilkan oleh alat kelamin jantan (anteridium). Proses fertilisasi berlangsung
di arkegonium. Secara singkat, prosesnya yaitu: 1) spema keluar dari anteridium;
2)spermatozid berjalan menuju arkegonium; 3)spermatozoid mebuahi ovum di dalam
akegonium (Sumardi I dan Susi S, 2004).
Saat anteridium matang dan terbasahi oleh air, maka anteridium akan membengkak
dan meledak. Adanya tekanan dari anteridium yang meledak tersebut menyebabkan sperma
terdorong keluar, bahkan terkadang sperma melejit ke udara sehingga memunkinkan
penyebarannya pada daerah yang relatif luas. Fertilisasi dapat berlangsung bila keadaan
airnya tercukupi Menurut Sumardi I dan Susi S(2004), . Pada arkegonium yang telah masak,
sel saluran leher dan sel saluran perut mengalami degenerasi sehingga saluran leher berisi
potoplasma sel-sel yang mendegenerasi. Protoplasma tersebut secara imbibisi menyerap air
sehingga menggembung dan mendesak sel penutup arkegonium hingga terlepas, dan
protoplasma keluar. Sementara itu, spermatozoid yang telah keluar dari anteridium berenang
bebas. Meskipun beberapa spermatozoa berhasil mencapi lubang arkegonium, tetapi hanya
satu yang berhasil membuahi sel telur. Gerak spermatozoid menuju arkegoniu juga
disebabkan oleh daya tarik zat protein dan garam potasium yang terdapat dalam cairan
protoplasmayang keluar dari saluran leher arkegonium (kemotaksis) (Prasetyo, T I, dan
Fatchurrahman, 1992).
Download