Uploaded by Salsabilla Dewi Fortuna

528189 Perbedaan sifat kualitatif dan kuantitatif

advertisement
Perbedaan sifat kualitatif
dan kuantitatif
Perbedaan sifat kualitatif dan kuantitatif terletak
pada aspek kajian mengenai sifat yang diatur oleh
gen, yakni sifat yang tidak dipengaruhi oleh
lingkungan (kualitatif) dan sifat yang dipengaruhi
oleh lingkungan (kuantitatif). Secara garis besar
perbedaan tersebut adalah sebagai berikut:
Sifat kualitatif
Sifat Kualitatif adalah sifat yang menyangkut kualitas, yaitu sifat pada ternak
yang tidak dapat diukur, tetapi dapat dibedakan dan dikelompokkan dengan
tegas, misalnya warna bulu, ada tidaknya tandu, dll ( Hartatik, 2019). Sifat
kualitatif adalah sifat-sifat yang pada umumnya dijelaskan dengan kata-kata
atau gambar, misalnya warna bulu atau kulit, pola warna, sifat bertanduk atau
tidak bertanduk yang dapat dibedakan tanpa harus mengukurnya (Warwick et
al., 1995)
1. Dapat dikelompokkan dengan tegas
2. Dikontrol hampir sepenuhnya oleh gen, lingkungan tidak memberi
pengaruh yang spesifik
3. Diatur oleh satu atau beberapa pasang gen
4. Tampak dari luar
5. Tidak dapat diukur
Sifat kuantitatif
Sifat Kuantitatif adalah sifat yang menyangkut jumlah, yaitu sifat pada ternak
yang dapat diukur, misalnya produk susu. Sifat kuantitatif dipengaruhi oleh
banyak pasangan gen dan sangat dipengaruhi oleh lingkungan (Hartatik, 2019).
Sifat kuantitatif adalah sifat-sifat produksi dan reproduksi atau sifat yang dapat
diukur, seperti bobot badan dan ukuran-ukuran tubuh. Ekspresi sifat ini
ditentukan oleh banyak pasangan gen (poligen), baik dalam keadaan
homozigot maupun heterozigot dan dipengaruhi oleh lingkungan,
yaitu melalui pakan, penyakit dan pengelolaan, tetapi tidak dapat
mempengaruhi genotipe hewan (Warwick dkk., 1995; Martojo, 1992)
1. Tidak dapat dikelompokkan dengan jelas
2. Dikontrol sepenuhnya oleh lingkungan
3. Diatur banyak pasang gen
4. Dapat diukur
Download