1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang Seiringnya waktu

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1
Latar belakang
Seiringnya waktu, perabadan manusia terus berkembang. Berbagai hal positif
telah ditemukan guna kehidupan manusia tetapi hal tersebut tidak diimbangi dengan
kehidupan sosial manusia. Kehidupan dalam bersikap dan berperilaku terhadap
sesama manusia. Hal ini terbukti dengan mulai memudarnya moral manusia, nilainilai kehidupan yang mulai di tinggalkan juga effek-effek buruk dari pengaruh
kehidupan sosial manusia. Manusia lebih cenderung bersikap ke hal-hal yang
buruk/negatif. Berperilaku buruk sangat rentan dilakukan oleh orang dewasa
sehingga memberikan effek buruk terhadap anak-anak. Hal ini mempengaruhi anak
untuk mencontoh perbuatan yang sama. Anak-anak menjadi terjerumus dalam
kehidupan yang tidak baik dan sangat rentan dengan hal-hal yang berbau negatif.
Banyak faktor yang mempengaruhi anak menjadi berperilaku buruk, salah satunya
adalah lingkungan kehidupan sosial,media sosial dan pendidikan yang kurang
memadai.
Perkembangan
sosial
media
beberapa
waktu
lalu
sangatlah
pesat,seiringnya dengan perkembangan media sosial memberikan dampak positif dan
negatif. Dampak negatif ini yang semakin lama semakin parah. Tak jarang sosial
media menampilkan hal-hal yang buruk,tidak layak komsumsi oleh publik,khususnya
anak-anak. Sehingga terjadi hal-hal yang tidak baik terjadi dan bahkan mencelakakan
orang lain di lakukan oleh anak di bawah umur. Dampak negatif seringkali
menimbulkan effek yang buruk terjadi bagi anak-anak sehingga anak terjerumus
dalam perbuatan yang tak sepantasnya dilakukan. Tidak sedikit anak yang menjadi
tersangka dan terkena jeratan hukum akibat dari perbuatan mereka.
Di Negara kita Indonesia, pengawasan terhadapat media sosial itu rendah
baik media cetak,media elektronik seperti televisi dan internet. Sosial media di
Negara kita sering luput dari pengawasan dan menampilkan sesuatu hal yang tidak
baik untuk di lihat sehingga dampak yang burukpun terjadi.. Di Indonesia media
sosial jarang menampilkan suatu tayangan yang memberikan dampak positif yang
1
2
memberikan suatu pendidikan moral dan etika kepada anak-anak. Media sosial lebih
mementingkan sisi hiburan dan rating penonton sehingga memikirkan manfaat dari
tayangan tersebut dilupakan. Banyak hiburan yang tidak layak ditayangkan dan tidak
mendidik diberikan melalui media elektronik televisi seperti sinetron,drama cintacinta ,dan tayangan-tayangan lainnya yang tidak mendidik. Tayangan-tayangan itu
memberikan effek yang kurang baik bagi masyarakat terutama anak-anak. Tidak
sedikit dari mereka mulai meniru adegan-adegan/aksi dari tayangan tersebut. Media
sosial menciptakan tren-tren yang kurang baik di kalangan anak-anak muda sehingga
banyak anak yang terjerumus dalam hal negatif seperti narkoba,menggendarai
kendaraan dengan kecepatan tinggi, pornografi,sex bebas,dan lainnya. Pemerintah
Indonesia seharusnya lebih peka,mengawasi dan membatasi media-media sosial
sebelum ditunjukkan kepada masyarakat selain peran orang tua dan orang-orang
disekitar lingkungan anak itu. Juga kepada media sosial lebih peka dan memikirkan
manfaat dari media itu sebagaimananya media bias memberikan effek manfaat yang
baik kepada pengguna media sosial dan mendidik masyarakat terutama anak-anak
untuk berbuat hal-hal yang positif. Sehingga generasi muda Indonesia tidak
terjerumus ke hal-hal negatif.
Dari latar belakang diatas,penulis ingin mengangkat sebuah film animasi dari
sebuah graphic novel yang berisikan sebuah cerita yang menarik dan memiliki pesan
moral yang baik. Film ini diharapkan dapat berguna bagi masyarakat khususnya
anak-anak ditengah maraknya media sosial menampilkan hiburan yang kurang baik
bagi masyarakat. Ceritanya berisikan sebuah kisah perubahan hidup yang terjadi
pada seorang nenek-nenek yang awalnya hidupnya selalu murung,bersedih,dan tidak
mempunyai semangat hidup setelah ditinggal oleh sang kakek menjadi seorang
nenek yang baik hati,ceria,dan mempunyai semangat hidup lagi. Sang nenek ini
mempunyai seorang cucu perempuan yang tiap minggunya datang berkunjung
kerumahnya. Awalnya sang anak perempuan itu kaget dan tidak tahu yang terjadi
terhadap neneknya dan sang nenek menceritakan sebab dari perubahan yang terjadi
dalam hidupnya. Anak perempuan itu senang atas perubahan yang terjadi pada
neneknya. Itulah merupakan awal dari perjalan yang baru di dalam hidup neneknya.
Sejak itu apabila sang cucu datang ke rumah nenek,ia selalu menceritakan hal-hal
yang baik terjadi dalam hidupnya kepada sang cucu. Perbuatan-perbuatan yang baik
dari sang nenek itulah diharapkan dapat menjadi sebuah pelajaran yang baik dan
3
berguna untuk penontonnya. Isi dari cerita ini dan nilai-nilai yang terkandung dalam
film animasi ini dapat tersampaikan dengan baik dan dimengerti oleh masyarakat.
1.2
Lingkup Proyek Tugas Akhir
Dalam mengerjakan proyek komunikasi visual memiliki ruang lingkup
sebagai film yang berhubungan dengan animasi seperti 3D Short Movie yang berasal
Graphic novel “ Hadiah Terindah” untuk memberi hiburan yang berguna bagi
masyarakat dimana terdapat nilai-nilai,dan moral yang terkandung di dalam film ini
juga pengembangan cerita dari novel dan memberikan suatu visual,audio yang baik
kepada penonton. Film ini berfokus kepada isi pesan yang di sampaikan melalui
visual agar sampai kepada penonton khususnya anak-anak dan susunan cerita,gambar
yang di sajikan melalui animasi pendek ini dapat menarik simpatik masyarakat juga
minat dari masyarakat terhadap animasi pendek ini. Isi pesan dari film animasi
pendek ini dapat berguna bagi penontonnya. Masyarakat dapat menerima animasi
pendek ini dengan baik,meresponnya.
Download