BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Ruang angkasa adalah misteri yang selalu ingin diketahui oleh orang-orang semenjak dari jaman dahulu. Banyaknya kepercayaan akan bintang, matahari dan benda-benda angkasa akan memberikan pemberitahuan bencana ataupun kabar baik dan sebagainya. Hingga sekarang, dengan perkembangan pengetahuan astronomi, kita bisa mengetahui adanya planet-planet yang ada yang ada selain dari planet Bumi kita. Ruang angkasa sangat luas dan sangatlah kompleks, kadang tidak sesuai dengan akal pikiran manusia. Tetapi pelajaran mengenai ruang angkasa pastilah sudah diketahui semenjak umur dini, sebelum sekolah sekalipun. Karena alam semesta itu berada di sekeliling kita, baik siang maupun malam. Untuk mengetahui tentang tata surya, di jaman sekolah juga sudah dipelajari akan adanya planet-planet, jarak planet dan sebagainya. Tetapi untuk mempelajari hal yang sangat susah, kadang membuat anak-anak juga bingung akan tata surya. Apalagi anak-anak SD sekarang juga lebih tertarik akan sosialisasi, pelajaran yang terlalu beratpun kebanyakan ditinggalkan dan pengetahuan berharga tertinggal. Ditambah lagi kurikulum di sekolah juga mengajarkan anak untuk aktif dalam mencari informasi di luar sekolah dimana jaman sekarang semua ingin praktis dan mengerti apa yang dijelaskan tanpa mencari tahu dari membaca media cetak. Untuk itu, supaya lebih memberi keterangan yang lebih mendetail tetapi tidak memberatkan dalam mempelajarinya, saya memutuskan untuk membuat suatu animasi edukasi yang simpel dan menarik tetapi tidak membuat anak-anak susah akan mempelajarinya. Supaya ketika dalam menjawab pertanyaan dari 1 2 lingkungan sekolah maupun lingkungan sekitar mengenai langit dan alam semesta, anak-anak dapat menjawab juga mengerti dari hasil pembelajaran animasi ini. 1.2 Lingkup Proyek Tugas Akhir Proyek Tugas Akhir ini menyesuaikan dengan prinsip desain dan animasi yang diberikan dalam motion grafis 2D ilustrasi yang menarik untuk anak-anak SD kelas sekitar 3 sampai 5 SD (lebih spesifik untuk anak kelas 4 SD). Memberikan pembelajaran mengenai tata surya dan astronomi.