BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah Energi

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Masalah
Energi merupakan kebutuhan pokok dalam kehidupan manusia. Salah
satu bentuk energi yang paling banyak dimanfaatkan oleh manusia adalah
energi listrik. Energi ini dapat dibangkitkan dengan berbagai cara di
antaranya adalah mengubah dari energi angin, energi fosil, energi surya, dan
energi panas (uap atau nuklir).
Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) adalah pembangkit listrik
yang memanfaatkan energi panas dari uap/steam untuk memutar turbin
sehingga dapat digunakan untuk membangkitkan energi listrik melalui
generator. Uap yang dibangkitkan ini berasal dari perubahan fase air yang
berada pada boiler karena mendapatkan energi panas dari hasil pembakaran
bahan bakar. Secara garis besar sistem pembangkit listrik tenaga uap terdiri
dari beberapa peralatan utama: pompa, boiler, turbin, generator, dan
kondenser.
PT Kaltim Prima Coal (KPC) merupakan salah satu perusahaan
tambang batu bara terbesar di Indonesia. Perusahaan ini memiliki PLTU
sendiri yang digunakan sebagai sumber energi utama untuk menyuplai
kebutuhan listrik di perusahaan tersebut. Bahan bakar utama yang
digunakan untuk membangkitkan energi listrik ini adalah batu bara. Batu
bara ini dibakar dan digunakan untuk menguapkan air yang akan memutar
turbin dan generator sehingga menghasilkan listrik. PLTU juga memiliki
komponen – komponen utama seperti boiler, turbin uap, generator,
kondenser, dan pompa. Komponen – komponen ini memiliki spesifikasi
masing – masing yang berpengaruh terhadap efisiensi listrik yang
dihasilkan. Efisiensi tersebut juga dipengaruhi oleh umur komponen, besar
pembebanan, dan lama pembebanannya. Maka dari itu, perlu dilakukan
1
analisis unjuk kerja dari tiap komponen utama agar efisiensi energi listrik ini
dapat ditingkatkan.
1.2. Perumusan Masalah
Dari latar belakang di atas dapat dirumuskan masalah :
1.1.1. Bagaimana perhitungan unjuk kerja dari tiap komponen utama PLTU
di PT KPC.
1.1.2. Apa saja faktor – faktor yang mempengaruhi unjuk kerja dari tiap
komponen utama PLTU di PT KPC.
1.1.3. Bagaimana cara meningkatkan efisiensi masing-masing komponen
utama PLTU di PT KPC.
1.3. Batasan Masalah
1.3.1. Penelitian dilakukan di PLTU Tanjung Bara Unit 02 PT Kaltim Prima
Coal (KPC).
1.3.2. Komponen – kompnen yang diteliti adalah pompa (feedwater pump),
boiler, turbin uap, dan kondenser.
1.3.3. Fluida kerja pada PLTU ini adalah air murni (pure water).
1.4. Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian tugas akhir ini adalah untuk menghitung unjuk
kerja dari tiap komponen utama PLTU di PT KPC. Dengan menganalisis
unjuk kerja ini, maka dapat diketahui faktor – faktor yang mempengaruhi
efisiensi sistem. Setelah itu, diharapkan efisiensi sistem dapat ditingkatkan
dengan menyesuaikan besarnya faktor – faktor tersebut.
1.5. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian ini bagi penulis adalah menambah ilmu dan
pengalaman penulis dalam menganalisis unjuk kerja suatu sistem dalam
industri pada umumnya dan sistem PLTU pada khususnya. Bagi perusahaan
2
(PT KPC), penelitian ini dapat dijadikan acuan atau sebagai sumber
data/informasi mengenai komponen – komponen utama di PLTU Tanjung
Bara guna meningkatkan efisiensi listrik yang dihasilkan.
3
Download