Hukum Surat Berharga Pertemuan 13

advertisement
copyright by elok hikmawati
1

Manajer Investasi adalah Pihak yang
kegiatan usahanya mengelola Portofolio
Efek untuk para nasabah atau mengelola
portofolio investasi kolektif untuk
sekelompok nasabah, kecuali perusahaan
asuransi, dana pensiun, dan bank yang
melakukan sendiri kegiatan usahanya
berdasarkan peraturan perundangundangan yang berlaku.
copyright by elok hikmawati
2

Manajemen investasi adalah
manajemen profesional yang mengelola
beragam sekuritas atau surat berharga
seperti saham, obligasi dan aset lainnya
seperti properti dengan tujuan untuk
mencapai target investasi yang
menguntungkan bagi investor.
copyright by elok hikmawati
3

Investor tersebut dapat berupa institusi
(perusahaan asuransi, dana pensiun,
perusahaan dll) ataupun dapat juga
merupakan investor perorangan, dimana
sarana yang digunakan biasanya berupa
kontrak investasi atau yang umumnya
digunakan adalah berupa kontrak investasi
kolektif (KIK) seperti reksadana.
copyright by elok hikmawati
4

Lingkup jasa pelayanan manajemen
investasi adalah termasuk melakukan
analisis keuangan, pemilihan aset,
pemilihan saham, implementasi
perencanaan serta melakukan
pemantauan terhadap investasi.
copyright by elok hikmawati
5

Reksadana adalah wadah dan pola
pengelolaan dana/modal bagi
sekumpulan investor untuk berinvestasi
dalam instrumen-instrumen investasi yang
tersedia di Pasar dengan cara membeli unit
penyertaan reksadana.

Dana ini kemudian dikelola oleh Manajer
Investasi (MI) ke dalam portofolio investasi,
baik berupa saham, obligasi, pasar uang
ataupun efek/sekuriti lainnya.
copyright by elok hikmawati
6

Menurut Undang-undang Pasar Modal
nomor 8 Tahun 1995 pasal 1, ayat (27):
“Reksadana adalah wadah yang
dipergunakan untuk menghimpun dana
dari masyarakat Pemodal untuk selanjutnya
diinvestasikan dalam portofolio Efek oleh
Manajer Investasi.”
copyright by elok hikmawati
7

Pada reksadana, manajemen investasi mengelola
dana-dana yang ditempatkannya pada surat
berharga dan merealisasikan keuntungan ataupun
kerugian dan menerima dividen atau bunga yang
dibukukannya ke dalam "Nilai Aktiva Bersih" (NAB)
reksadana tersebut.

Kekayaan reksadana yang dikelola oleh manajer
investasi tersebut wajib untuk disimpan pada bank
kustodian yang tidak terafiliasi dengan manajer
investasi, dimana bank kustodian inilah yang akan
bertindak sebagai tempat penitipan kolektif dan
administratur.
copyright by elok hikmawati
8

Berdasarkan Undang-undang Pasar Modal Nomor 8
Tahun 1995 pasal 18, ayat (1), bentuk hukum
Reksadana di Indonesia ada dua, yakni :
Reksa Dana berbentuk Perseroan (PT. Reksa Dana)
suatu perusahaan (perseroan terbatas), yang dari sisi
bentuk hukum tidak berbeda dengan perusahaan lainnya.
Perbedaan terletak pada jenis usaha, yaitu jenis usaha
pengelolaan portofolio investasi.
b. Kontrak Investasi Kolektif
kontrak yang dibuat antara Manajer Investasi dan Bank
Kustodian yang juga mengikat pemegang Unit Penyertaan
sebagai Investor. Melalui kontrak ini Manajer Investasi diberi
wewenang untuk mengelola portofolio efek dan Bank
Kustodian diberi wewenang untuk melaksanakan penitipan
dan administrasi investasi.
a.
copyright by elok hikmawati
9
Manajer Investasi sebagai pengelola Reksa
Dana terbuka berbentuk kontrak investasi
kolektif dapat menjual dan membeli
kembali Unit Penyertaan secara terusmenerus sampai dengan jumlah Unit
Penyertaan yang ditetapkan dalam
kontrak.
 Dalam hal pemegang Unit Penyertaan
melakukan penjualan kembali, Manajer
Investasi wajib membeli kembali Unit
Penyertaan tersebut.

copyright by elok hikmawati
10

Pengelolaan Reksa Dana, baik yang
berbentuk Perseroan maupun yang
berbentuk kontrak investasi kolektif,
dilakukan oleh Manajer Investasi
berdasarkan kontrak.

Kontrak pengelolaan Reksa Dana
berbentuk Perseroan dibuat oleh direksi
dengan Manajer Investasi.

Kontrak pengelolaan Reksa Dana terbuka
berbentuk kontrak investasi kolektif dibuat
antara Manajer Investasi dan Bank
Kustodian.
copyright by elok hikmawati
11
Bank kustodian atau disingkat kustodian
adalah suatu lembaga yang bertanggung
jawab untuk mengamankan aset
keuangan dari suatu perusahaan ataupun
perorangan.
 Bank kustodian di Indonesia adalah bank
umum yang telah mendapatkan
persetujuan dari BAPEPAM sebagai
kustodian.

copyright by elok hikmawati
12

Bank kustodian ini akan bertindak :
– sebagai tempat penitipan kolektif dari asset
–
–
–
–
–
seperti saham, obligasi,
melaksanakan tugas administrasi seperti
menagih hasil penjualan, menerima deviden,
mengumpulkan informasi mengenai
perusahaan acuan seperti misalnya RUPS
tahunan,
menyelesaikan transaksi penjualan dan
pembelian,
melaksanakan transaksi dalam valuta asing
apabila diperlukan, serta
menyajikan laporan atas seluruh aktivitasnya
sebagai kustodian kepada kliennya.
copyright by elok hikmawati
13

Daftar bank kustodian di Indonesia berdasarkan data BAPEPAM
adalah sebagai berikut :
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
Bank Central Asia
Standard Chartered Bank
Bank Internasional Indonesia
Bank CIMB Niaga
HSBC
Citibank N.A
Bank Permata
Lippo Bank
Bank Negara Indonesia
Bank Sumitomo Mitsui Indonesia
Bank Artha Graha
Bank UOB Indonesia
Deutsche Bank
Bank Rakyat Indonesia
Bank Mandiri
Bank Mega
Bank Panin
Bank Danamon
Bank Bukopin
Bank DBS Indonesia
copyright by elok hikmawati
14

Manajer Investasi wajib dengan itikad
baik dan penuh tanggung jawab
menjalankan tugas sebaik mungkin
semata-mata untuk kepentingan Reksa
Dana.

Dalam hal Manajer Investasi tidak
melaksanakan kewajibannya, Manajer
Investasi tersebut wajib bertanggung
jawab atas segala kerugian yang timbul
karena tindakannya.
copyright by elok hikmawati
15
Download