DePreSi - bagaimanakah obat dapat membantu?

advertisement
Depresi - bagaimanakah obat dapat membantu?
Hal lain apakah yang perlu saya ketahui tentang penggunaan obat-obat untuk depresi?
Obat-obat antidepresan dapat meningkatkan risiko bunuh diri, terutama saat Anda mulai menggunakan obat
tersebut atau saat Anda meningkatkan dosis atau jumlah yang Anda gunakan. Segeralah hubungi dokter Anda
jika depresi Anda semakin buruk atau Anda merasa ingin menyakiti diri Anda sendiri.
Apakah depresi itu?
Obat-obat antidepresan dapat memiliki efek samping yang tidak biasa/langka yang disebut serotonin syndrome.
Gejala serotonin syndrome adalah:
Gejala depresi antara lain:
• Merasa kebingungan
• Mengalami halusinasi. Seorang yang mengalami
halusinasi melihat, mendengar, merasa, mencium
atau mengecap sesuatu yang sebenarnya tidak
ada
• Merasa gelisah dan cemas
•
•
•
•
•
•
Detak jantung yang cepat
Perubahan pada tekanan darah
Demam
Merasa mual dan muntah-muntah
Kaku-kaku pada otor atau tremor
Serangan kejang-kejang
Hubungi segera dokter Anda jika Anda mengalami gejala apa saja diatas.
DEPRESSION
Indonesian/Bahasa Indonesia
Depresi adalah penyakit medis yang dapat memiliki dampak serius pada kesehatan fisik dan
mental.
• Merasa sedih hampir sepanjang hari, hampir
setiap hari
• Kehilangan minat dalam segala kegiatan yang
biasanya Anda sukai
• Kekurangan energi
• Perubahan kebiasaan tidur
• Perubahan nafsu makan
• Perubahan gairah seks
• Perasaan putus asa, ketidakberdayaan,
tidak berharga atau bersalah
• Tidak dapat berkonsentrasi atau mengambil
keputusan
• Cepat atau mudah marah
• Semakin cemas
• Pikiran tentang kematian atau bunuh diri
Jika Anda mengalami gejala apa saja yang tersebut di atas di hampir sepanjang hari selama minimal
dua minggu, maka Anda mungkin menderita depresi.
Apoteker dan para ahli kedokteran juga dapat membantu dengan informasi tentang efek samping yang
disebabkan oleh obat-obat antidepresan; namun perubahan pengobatan apa saja hanya boleh dilakukan
oleh dokter Anda.
Seberapa umumkah depresi itu?
Catatlah gejala Anda dan efek samping obat Anda. Bawalah catatan tersebut saat Anda pergi ke dokter dan
tanyakan jika Anda ingin informasi lebih lanjut tentang bagaimana antidepresan bekerja untuk Anda.
Depresi adalah penyakit umum di Australia. Penyakit ini lebih umum pada wanita dan dapat
mempengaruhi orang-orang di semua usia, termasuk anak-anak dan orang muda.
Kerabat dan keluarga penting untuk memberi dukungan dan perawatan, tapi mungkin tidak memiliki jawaban
akurat untuk pertanyaan Anda. Setiap pasien masing-masing berbeda. Karena itu, tidak semua informasi yang
tersedia di internet akurat dan spesifik untuk penyakit Anda.
Apa penyebab depresi?
Hindari atau batasi minum minuman keras (air anggur, bir dan minuman beralkohol termasuk koktail), tembakau,
atau narkoba. Minuman keras, tembakau dan narkoba dapat memengaruhi cara kerja obat Anda.
Brosur Medimate, yang tersedia dalam beberapa bahasa, dapat membantu Anda memahami dan
menggunakan antidepresan, atau obat lainnya, bersama dengan dokter dan apoteker Anda. Brosur ini
dan informasi yang berguna lainnya tersedia pada situs web National Prescribing Service Medicinewise
(NPS):
www.nps.org.au/translated-health-information-about-medicines.
Seseorang yang saya kenal juga menderita depresi. Haruskah saya memberikan obat
saya kepadanya?
Jangan sekali-kali berbagi obat Anda dengan siapa saja. Obat Anda telah diresepkan untuk gejala Anda
dan tepat untuk riwayat medis Anda. Obat Anda mungkin berbahaya untuk orang lain.
Jika seseorang yang Anda kenal tampak memiliki gejala yang mirip dengan gejala Anda, doronglah agar dia
pergi ke dokter.
Bagaimana jika saya perlu bantuan dalam bahasa Inggris?
Mintalah seorang juru bahasa jika Anda memiliki kesulitan berkomunikasi dengan dokter atau apoteker
Anda. Pilihlah juru bahasa profesional daripada anggota keluarga atau teman. Juru bahasa telah terlatih
dalam memahami istilah medis dan diminta untuk menjaga kerahasiaan informasi.
Dokter atau apoteker Anda dapat menelepon Translating and Interpreting Service/TIS (Layanan Penerjemahan
dan Jasa Juru Bahasa) pada nomor 131 450. Layanan ini gratis dan tersedia 24 jam sehari, tujuh hari seminggu.
Brosur ini berisi informasi umum dan tidak menyertakan semua kemungkinan efek samping atau semua nama merek obat-obatan.
Penyebab pasti depresi tidak diketahui. Sejumlah faktor yang berkaitan dengan depresi, antara
lain:
• Riwayat depresi dalam keluarga
• Situasi yang menyedihkan seperti pengangguran, masalah hubungan, isolasi atau berkabung
• Penyakit lain
Terkadang depresi dapat terjadi tanpa alasan yang jelas.
Pengobatan apakah yang ada untuk depresi?
Depresi dapat diobati. Beberapa pengobatan tersedia seperti pada daftar di bawah ini:
• Obat-obat antidepresan dapat membantu penderita depresi. Obat-obat tersebut efektif dalam
mencegah kumat dan kambuh saat digunakan dalam jangka panjang. Obat-obat hanya
dapat diresepkan oleh dokter umum atau psikiater.
• Pengobatan psikologis seperti terapi kognitif perilaku (cognitive behaviour therapy/CBT). Hal ini
meliputi berbicara dengan seorang profesional kesehatan jiwa seperti psikiater, psikolog, pekerja
sosial atau konselor. Psikoterapi dapat membantu orang memecahkan masalah dan mampu
menghadapi tantangan.
• Terapi Elektro konfulsif (Electro-convulsive therapy/ECT) suatu pengobatan aman dan efektif untuk
depresi parah dan yang tidak bereaksi pada obat-obatan atau pengobatan lain. Dokter Anda dapat
memberi tahu tentang ECT jika pengobatan ini dianjurkan untuk Anda.
Banyak orang menggunakan kombinasi pengobatan untuk membantu mengendalikan depresi.
Bagaimanakah cara kerja obat-obatan antidepresan?
Obat-obat antidepresan membantu memulihkan dan memelihara tingkat kesehatan zat-zat kimia
otak. Biasanya efektif dalam mengendalikan gejala depresi dan membantu untuk menghentikan
kembalinya gejala depresi.
Apa yang perlu diketahui oleh dokter saya untuk memberi saya obat
antidepresan?
Beritahu dokter Anda sebanyak mungkin informasi tentang gejala dan riwayat medis Anda,
penyakit apa saja yang Anda derita atau pernah Anda derita di masa lampau.
Adapted from Sydney & South Western Sydney LHD Mental Health Services, Consumer Medication Brochure Series (2009).
Beri tahu dokter Anda tentang obat apa saja dan obat tradisional atau herbal yang Anda gunakan. Ini
dapat mempengaruhi cara kerja obat Anda.
CONSUMER MEDICATION BROCHURE SERIES
Depresi
Depresi
Depresi
Anda perlu membicarakan dengan dokter jika Anda merencanakan untuk hamil atau jika Anda telah hamil atau
menyusui bayi saat menggunakan obat untuk depresi.
Berapa lama saya harus minum obat antidepresan?
Obat-obat untuk depresi tidak akan langsung menghentikan gejala. Anda biasanya perlu menggunakan
obat antidepresan secara teratur selama beberapa minggu untuk memperoleh pengaruh obat
sepenuhnya. Anda juga perlu terus menggunakan obat-obat antidepresan untuk beberapa lama setelah
sembuh total dari depresi. Perubahan pengobatan apa saja harus dibicarakan dengan dokter Anda.
Apa sajakah jenis obat antidepresan itu?
Ada beberapa jenis obat antidepresan. Anda mungkin perlu mencoba beberapa jenis obat antidepresan
di bawah supervisi dokter untuk mencari obat yang tepat untuk Anda.
Serotonin and noradrenaline reuptake inhibitors (SNRI)
‘Serotonin and nonadrenaline reuptake inhibitor’ menyasar
dua zat kimia otak: serotonin dan noradrenaline.
Nama generik
Nama merek
Venlafaxine
Desvenlafaxine
Duloxetine
Reboxetine (NARI)
Effexor XR
Pristiq
Cymbalta
Edronax
Apa sajakah efek samping dari obat antidepresan?
Terdapat berbagai jenis obat antidepresan yang tidak sama pengaruhnya bagi setiap orang. Efek
samping ialah reaksi yang tidak diinginkan terhadap obat.
Obat-obat antidepresan dikenal tidak menyebabkan efek samping berjangka panjang dan tidak menyebabkan
ketergantungan.
Jenis obat-obat antidepresan dan efek sampingnya
Obat-obat Tricyclic antidepressant (TCA)
Obat-obat antidepresanTricyclic dapat amat efektif.
Nama generik
Nama merek
Amitriptyline
Clomipramine
Dothiepin
Doxepin
Imipramine
Nortriptyline
Endep
Anafranil
Prothiaden atau Dothep
Deptran
Tofranil
Allegron
Efek samping obat-obat antidepresan tricyclic
antara lain:
• Merasa mengantuk
• Mulut kering
• Penglihatan kabur
• Masalah buang air kecil
• Pening (merasa semuanya berputar di
sekitar Anda)
• Berat badan meningkat
• Masalah seksual
• Konstipasi (sulit buang air besar)
• Detak jantung cepat atau tidak teratur
Penting untuk menggunakan obat-obat antidepresan tricyclic sesuai petunjuk dokter Anda. Jangan mengubah
jumlah yang Anda gunakan. Obat-obat antidepresan tricyclic dapat berbahaya jika digunakan melebihi dari dosis
yang telah diresepkan untuk Anda.
Selective serotonin reuptake inhibitors (SSRI)
Gejala depresi antara lain:
Jenis obat antidepresan ini menyasar zat kimia
otak secara khusus yang disebut serotonin.
Nama generik
Nama merek
Citalopram
Escitalopram
Fluoxetine
Fluvoxamine
Paroxetine
Sertraline
Cipramil
Lexapro
Lovan, Prozac
Luvox
Aropax
Zoloft
Beberapa efek samping umum obat-obat ‘selective
serotonin reuptake inhibitor’ antara lain:
• Mual dan muntah-muntah
• Gangguan pencernaan (rasa tidak nyaman di
bagian atas perut, sendawa atau rasa kenyang
yang tidak nyaman saat makan)
• Sakit perut
• Diare
• Konstipasi (sulit buat air besar)
• Ruam (rash)
• Keringat yang berlebihan
• Merasa Cemas
• Pusing
• Sulit untuk tidur atau sangat mengantuk
• Gemetar
• Masalah seksual
Noradrenalin and specific serotonergic antidepressants
(NaSSA)
Efek samping umum obat ‘selective reuptake
serotonin and nonadrenaline’ antara lain:
• Merasa mual dan muntah-muntah
• Pening (merasa semuanya berputar
mengelilingi Anda)
• Sulit tidur
• Mimpi yang tidak biasa
• Keringat berlebihan
• Konstipasi (sulit buang air besar)
• Gemetar
• Merasa cemas
• Pusing
• Masalah seksual
Efek samping umum obat-obat ‘selective
noradrenaline and specific serotonergic’
antara lain:
Jenis obat antidepresan ini hanya boleh diresepkan jika
Anda juga merasa cemas atau sulit tidur. Jenis obat
• Merasa mengantuk
ini juga menyasar pada dua zat otak spesifik: serotonin • Nafsu makan semakin besar dan berat badan
dan noradrenaline.
naik
Nama generik
Nama merek
Mirtazepine
Avanza
Monoamine oxidase inhibitors (MAOI)
Obat-obat antidepresan ‘monoamine oxidase inhibitor’
kurang umum dibandingkan dengan jenis obat
antidepresan lain.
Obat-obat tersebut dapat terpengaruh oleh makanan
yang dikonsumsi. Anda harus berhati-hati dengan
makanan yang Anda konsumsi saat diberi jenis obat ini.
Dokter Anda dapat memberi Anda daftar makanan yang
harus dihindari saat menggunakan obat tersebut.
Anda juga harus berhati-hati dalam menggunakan
jenis obat yang lain, termasuk obat-obat herbal atau
tradisional. Bicarakan dengan dokter Anda tentang hal ini.
Nama generik
Nama merek
Phenelzine
Tranylcypromine
Moclobemide
(reversible inhibitor from
MAO)
Nardil
Parnate
Aurorix, Mohexal
Efek samping umum obat-obat antridepresan
monoamine oxidase inhibitor, antara lain:
• Pening (merasa semuanya berputar
mengelilingi Anda)
• Perubahan tekanan darah
• Merasa mengantuk
• Sulit tidur
• Pusing
• Timbunan cairan dalam tubuh (misalnya,
pembengkakan pada kaki dan pergelangan
kaki)
• Penglihatan kabur
• Kenaikan berat badan
Dapatkah saya berhenti menggunakan obat jika saya mulai merasa sehat?
Anda harus selalu menggunakan obat Anda seperti yang diarahkan oleh dokter. Jangan mengubah
jumlah obat yang Anda gunakan. Anda harus berbicara dengan dokter sebelum Anda menghentikan obat.
Menghentikan secara tiba-tiba penggunaan obat dapat menyebabkan penyakit yang parah.
Download