Paroki Santo Servatius Kampung Sawah Panduan Pengisian Kartu Keluarga Katolik. Panduan ini bertujuan untuk memberikan pedoman bagi pengurus lingkungan dalam mendata umat Katolik yang berada di Lingkungannya. Pengertian dan tujuan KK Katolik. Kartu Keluarga Katolik dimaknai sebagai bentuk pencatatan administrasi bagi umat Katolik yang bertempat tinggal di paroki tertentu. Tujuan KK Katolik adalah : 1) Mengetahui data kuantitatif dan kualitatif umat Katolik yang berada di paroki tertentu. 2) Sumber data untuk memudahkan memberikan pelayanan pastoral kepada umat beriman yang bertempat tinggal di paroki. Warga yang didata dalam KK Katolik. Secara umum yang dimaksud dengan Keluarga katolik adalah: 1. Keluarga Inti, ayah, ibu dan anak-anak baik yang sudah dipermandikan maupun yang belum dipermandikan selama anak-anak tersebut belum berkeluarga. 2. Keluarga tambahan, mereka yang tinggal serumah dengan keluarga Katolik dan beragama Katolik. 3. Mereka yang telah dibabtis secara Katolik, tinggal sendiri atau di keluarga non Katolik. 4. Seseorang yang telah memperoleh babtisan Katolik datang berkunjung ke wilayah reksa pastoral paroki dan tinggal lebih dari 1 tahun, maka orang tersebut dapat dicatat sebagai anggota keluarga Katolik tempat dimana dia tinggal. Alur pengisian KK Katolik. 1. Permintaan blanko Kartu Keluarga Katolik hanya dapat diambil umat di lingkungan masing-masing. 2. Sekretaris atau Ketua Lingkungan dapat mengambil blanko KK Katolik di sekretariat paroki. 3. Blanko Kartu Keluarga Katolik diberikan sejumlah Kepala Keluarga (KK) yang tinggal di Lingkungan tersebut. 4. Setiap penyerahan blanko KKK dan KKK dicatat oleh sekretariat sebagai bukti pengeluaran dokumen. 5. KKK dibagikan kepada umat Katolik di lingkungan masing-masing. 6. Setiap Keluarga Katolik wajib mengisi KKK dengan mengikuti ketentuanketentuan yang berlaku. 7. KKK rangkap tiga dengan warna kuning, merah dan hijau. 8. Setelah diisi dengan benar dan lengkap KKK diserahkan kepada Ketua Lingkungan atau Sekretaris Lingkungan atau warga yang diberi tugas oleh Ketua Lingkungan dengan dilampiri fotokopi Surat Nikah Katolik. Program Kerja 2014 9. Sekretaris Lingkungan melakukan validasi pengisian data serta keabsahan Surat Nikah gereja Katolik. 10. Ketua Lingkungan atau Sekretaris Lingkungan wajib menandatangani KKK, sebelum diserahkan ke sekretariat paroki. 11. Penyerahan KKK diatur pada setiap minggu pertama dalam bulan. 12. KKK ditandatangani oleh Romo Paroki. 13. KKK yang sudah ditandatangani Romo dapat diambil setiap minggu ketiga dalam bulan. 14. KKK yang berwarna kuning difilekan di Sekretariat Paroki, warna merah difilekan di Sekretariat Lingkungan dan warna hijau di disimpan yang bersangkutan. 15. Bila terjadi mutasi atau perpindahan umat, Ketua Lingkungan menukar KKK asli dengan Surat Keterangan Pindah dilampirkan fotokopi KKK asli. Pedoman Mengisi Kartu Keluarga 1. Wilayah, Lingkungan, no KK, tgl KK : diisi oleh pengurus lingkungan. Siapkan fotokopi Surat Nikah Gereja dan akta nikah catan sipil. 2. Data Pernikahan Keluarga (Bila Status KK menikah) 3. Tgl. Menikah : isi tgl saat menikah