Berita Pers KSEI Memberikan Bantuan Pembangunan Sarana dan Prasarana Untuk Sekolah Dasar Jakarta, 19 September 2015 - Sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap kelestarian lingkungan dan sumberdaya manusia, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) hari ini mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan tema “KSEI Peduli: Lingkungan Sehat Prestasi Meningkat”. CSR ini diwujudkan melalui pemberian bantuan pembangunan sarana dan prasarana berupa pembangunan tanggul, lapangan olah raga dan sanitasi di lingkungan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Taman Ilmu Tanah Baru, Depok. Pembangunan tanggul ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kembali banjir akibat luapan kali Krukut yang masuk ke dalam sekolah sehingga dapat merusak perlengkapan dan peralatan sekolah serta terganggunya kegiatan belajar mengajar bagi siswa, serta adanya sarana lapangan yang lebih baik dapat memberikan kenyamanan bagi kegiatan siswa. Secara simbolis pemberian bantuan diresmikan oleh Margeret M. Tang selaku Direktur Utama KSEI dan disaksikan oleh Wakil Walikota Depok - Bapak KH DR Idris Abdul Shomad MA, dan Perwakilan Dinas Pendidikan kota Depok. Dalam sambutannya Margeret mengatakan, “Kami merasa senang dapat membantu dan berupaya memajukan dunia pendidikan melalui bantuan sarana dan prasarana ini, sehingga siswa dapat merasa lebih nyaman dalam melakukan aktivitas di sekolah dan diharapkan kedepannya dapat meningkatkan prestasi siswa dan siswi SDIT Taman Ilmu dengan lebih baik lagi,” ungkapnya. Lebih lanjut Margeret mengatakan “Kesinambungan program CSR ini juga sekaligus merupakan semangat KSEI dalam menerapkan prinsip Good Corporate Governance (GCG) dimana KSEI turut bertanggung jawab untuk untuk mendorong dunia usaha lebih etis dalam menjalankan aktivitasnya sehingga masyarakat serta lingkungan juga dapat merasakan manfaatnya”. Wakil Walikota Depok, Idris Abdul Shomad dalam sambutannya mengatakan,”Kami menyambut gembira atas insiatif yang dilakukan KSEI melalui program CSR ini dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan KSEI kepada SDIT Taman Ilmu, semoga hal ini dapat menjadikan contoh tauladan bagi siswa dan siswi kami”. KSEI menyadari bahwa melalui program CSR yang senantiasa dilakukan setiap tahunnya, KSEI turut serta berperan aktif dalam pembangunan suatu negara untuk mewujudkan kesejahteraan sosial dan peningkatan kualitas hidup masyarakat serta melestarikan lingkungan hidup. Nilai penting dari program CSR ini adalah bagaimana KSEI sebagai salah satu lembaga di pasar modal dapat menjaga keseimbangan antara kegiatan bisnis dengan kepedulian terhadap kesejahteraan sosial. Kegiatan sosial yang dilakukan merupakan salah satu bentuk tanggung jawab KSEI agar tidak hanya dikenal sebagai lembaga Kustodian yang kredibel, namun juga peduli dengan lingkungan dan pendidikan masyarakat Indonesia. Kontribusi edukasi kepada masyarakat diupayakan KSEI melalui berbagai peningkatan kualitas pendidikan. Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak yang cukup baik bagi pengembangan ekonomi, dan khususnya untuk pengembangan pasar modal. ---***--Informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi: Unit Komunikasi Perusahaan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia Media Contact: Novian Harry Wibowo Phone. (021) 5299 1033 Fax. (021) 5299 1199