soal ujian multiple choice - E

advertisement
SOAL UJIAN MULTIPLE CHOICE
1. Apa yang dimksud dengan aktiva (asset)?
a. Sumberdaya yang dikuasai oleh perusahaan sebagai akibat dari peristiwa
masa lalu dan diharapkan memiliki manfaat di masa datang.
b. Sumber-sumber ekonomi seperti, tanah, gedung, kas, piutang, utang yang
dimiliki perusahaan.
c. Uang yang dimiliki perusahaan untuk membiayai operasional perusahaan.
d. Modal perusahaan yang diserahkan oleh pemilik pada awal bisnis dimulai.
2. Jurnal adalah:
a. Suatu laporan akhir yang dibuat oleh perusahaan untuk dipulikasikan.
3. Sebutkanlah perbedaan antara biaya (cost) dengan beban (expenses)?
4. Dari jawaban berikut, pilihlah jawaban yang benar?
a. Aktiva = Modal – Utang
b. Aktiva = Utang + Modal
c. Aktiva = Utang + Modal
d. Utang = Aktiva + Modal
5. Misalkan PT. Sehat Selalu memiliki data berikut: Kas Rp 150.000.000, utang
dagang Rp 65.000.000, utang bank Rp 25.000.000, Piutang Rp 40.000.000, beban
gaji Rp 10.000.000, beban sewa Rp 5.000.000, dan Pendapatan Rp 14.000.000.
berapakah Modal?
a. Rp 200.000.000.
b. Rp 100.000.000
c. Rp 150.000.000
d. Rp 250.000.000
6. Dari soal nomor 5 di atas, hitunglah berapa laba atau rugi PT Sehat Selalu?
a. Laba Rp 1.000.000.
b. Rugi Rp 1.000.000
c. Laba Rp 5.000.000
d. Rugi Rp 3.000.000
7. Bagi perusahaan, saham merupakan?
a. Modal perusahaan.
b. Utang perusahaan.
c. Kekayaan perusahaan.
d. Investasi perusahaan.
8. Yang manakah dari pernyataan berikut ini yang paling benar?
a. Investasi adalah menyimpan uang di bank.
b. Investasi adalah uang yang digunakan untuk tujuan menciptakan banyak
uang.
c. Investasi adalah tindakan membeli saham di pasar modal.
d. Investasi sama dengan spekulasi.
9. Dibeli 1 unit komputer @ Rp 3.000.000 dengan membayar uang muka Rp
1.000.000. Jika transaksi tersebut dicatat ke dalam jurnal, yang manakah dari
jurnal berikut yang benar:
a. Debit : Kas Rp 3.000.000, Kredit, komputer Rp 3.000.000.
b. Debit: Komputer Rp 3.000.000, dan Kredit Kas Rp 3.000.000.
c. Debit: Komputer Rp 3.000.000, dan Kredit Kas Rp 1.000.000 dan Utang
Rp 2.000.000.
d. Debit: Komputer Rp 3.000.000, dan Kredit: Utang Rp 3.000.000.
10. Rekening/ Akun (account) adalah kelompok rekening dalam akuntansi. Dari
urutan kelompok rekening berikut yang manakah kelompok rekeniing yang
benar?
a. Aktiva, Kewajiban, Pendapatan, Modal, HPP, Beban-beban.
b. Aktiva, Modal, Kewajiban, Pendapatan, HPP, dan Beban-beban.
c. Aktiva, Kewajiban, Modal, Pendapatan, HPP, dan Beban-Beban..
d. Aktiva, Kewajiban, Modal, HPP, Pendapatan, dan Beban-beban.
11. Cadangan Kerugian Piutang diklasifikasikan sebagai:
a. Aktiva Lancar dalam Neraca.
b. Aktiva Tetap dalam Neraca.
c. Utang Lancar dalam Neraca.
d. Modal dalam Neraca.
12. Dalam neraca saldo (trial balanced),
13. Diketahui Modal Awal Rp 50.000.000, Laba bersih Rp 15.000.000, Pendapatan,
Rp 35.000.000, Beban-beban Rp 20.000.000 dan Prive Rp 5.000.000. Maka
Hitunglah Berapa Modal yang disajikan di Neraca?
a. Rp 45.000.000.
b. Rp 55.000.000
c. Rp 60.000.000
d. Rp 50.000.000
14. Berikut adalah transaksi bisnis, kecuali:
a. Pembelian bahan baku dengan kredit.
b. Penjualan saham tunai.
c. Meminjam uang ke bank untuk membangun rumah.
d. Meminjamkan uang kepada karyawan.
15. Berikut adalah jenis laba perusahaan, kecuali:
a. Laba operasional.
b. Laba kotor.
c. Laba setelah pajak.
d. Laba dari penjualan saham.
16.
Download