Kunjungan Student Exchange Red Cross Kyushu

advertisement
Tanggal : 2015-10-06
Penulis : Humas_Ners
Kategori : Berita
Kunjungan Student Exchange Red Cross Kyushu Japan ke RS Kusta
Sumber Glagah Mojokerto
Berita :
Pada hari Jumat (25/9/2015) peserta student exchange dari Red Cross Kyushu Japan berkesempatan
mengunjungi RS Kusta Sumber Glagah Mojokerto. Ketiga mahasiswa ini, Megumi Hayashi, Akira Imanari,
dan Masaharu Aihara, dengan ditemani oleh dosen Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga, Bu
Praba Diyan, S.Kp, M.Kes melakukan study tour ke bangsal rumah sakit penderita kusta, melihat proses
pembuatan prosthesis (kaki palsu dan tangan palsu) untuk penderita kusta, dan melihat taman
pembuangan limbah di RSK Sumber Glagah.
Selain ditemani oleh dosen pembimbing, study tour ini juga ditemani oleh Kepala Divisi Keperawatan,
Kepala Ruangan Ruang Inap Morbus Hansen (Ruang Melati), Humas Rumah Sakit Sumber Glagah dan
Ners Muda Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Setelah melakukan safari rumah sakit, para
peserta melakukan diskusi dengan dosen pembimbing dan Ners Muda. Diskusi kasus ini bertujuan untuk
mengetahui asuhan keperawatan dan intervensi keperawatan yang dilakukan pada penderita Kusta.
Diskusi Kasus Morbus Hansen atau biasa disebut dengan Kusta menjadi semakin seru karena para peserta
dapat melihat langsung kondisi pasien yang dibina oleh Ners Muda Fakultas Keperawatan Universitas
Airlangga dengan dilakukan bedside teaching yang dibimbing oleh Kepala Ruangan Melati, Teguh Heri K.
Salah satu peserta Student Exchange, Masaharu Aihara mengaku sangat senang mengunjungi Rumah Sakit
Kusta Sumber Glagah. Selama di Jepang, Masaharu mengaku hanya pernah mempelajari jenis penyakit
kusta namun belum pernah menemui penderita Kusta secara langsung. Selain mendapatkan ilmu,
Masaharu mengaku sangat senang bisa mengetahui cara pengobatan yang tepat bagi penderita Kusta dan
cara pengolahan limbah di Rumah Sakit ini. Diharapkan study tour ke Rumah Sakit Sumber Glagah ini
dapat memberikan kesempatan kepada peserta student exchange Fakultas Keperawatan Universitas
Airlangga untuk menggali lebih dalam tentang ilmu keperawatan pada penderita Kusta di Indonesia. (vrev)
Universitas Airlangga :
Page 1
Download