Jurnal Ira Ahvalina - Jurnal Administrasi Bisnis

advertisement
eJournal Administrasi Bisnis, 2016, 4 (2): 452-466
ISSN 2355-5408 , ejournal.adbisnis.fisip-unmul.ac.id
© Copyright 2016
ANALISIS BIAYA, VOLUME DAN LABA
Pada Hotel Grand Sawit di Samarinda
Ira Ahvalina 1
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat operasional dan
manfaat Break Event Point sebagai alat perencanaan laba pada Hotel Grand
Sawit Samarinda. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah
penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan, sedangkan alat analisis data
yang digunakan adalah Analisis Break Event Point dan Margin Of Safety.
Analisis Break Event Point sendiri adalah suatu alat atau teknik yang
digunakan oleh manajemen untuk mengetahui tingkat volume penjualan
sebelum perusahaan mengalami untung dan mengalami rugi sehingga hal
tersebut dapat digunakan oleh manajer untuk menentukan perencanaan
penjualan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan mengenai
penerapan analisis break event point, mendeskripsikan gambaran perencanaan
penjualan dan mendeskripsikan penjualan minimal yang harus dipertahankan.
Kata Kunci : Break Event Point
Pendahuluan
Bisnis perhotelan di Indonesia semakin tumuh dan berkembang.
Banyak daerah yang menjadi tujuan pariwisata atau tujuan bisnis, sehingga
membutuhkan pembangunan hotel-hotel yang semakin bertambah. Situasi yang
sama juga tampak di kota-kota besar. Hotel dan bisnis pelayanan jasa atau
sejenisnya, semakin tumbuh pesat dan terus menjadi pusat perhatian
masyarakat. Kota samarinda merupakan ibukota dari provinsi Kalimantan
Timur dengan luas wilayah sekitar 718km2. Kontribusi terbesar terhadap
perekonomian Kota Samarinda adalah dari sektor pertambangan dan sektor
industri pengolahan, diikuti oleh sektor perdagangan, perhotelan dan restoran.
Melirik dari bidang perhotelan, jumlah hotel yang ada di Samarinda
terbilang memiliki pertumbuhan yang sangat pesat dari tahun ke tahun. Salah
satunya Grand Sawit Hotel Samarinda.
Pertumbuhan ekonomi yang meningkat membuat semakin banyaknya
perusahaan pertambangan batubara dan perkebunan kelapa sawit di Samarinda.
Pertumbuhan ekonomi yang meningkat membuat semakin banyaknya
perusahaan pertambangan batubara dan perkebunan kelapa sawit di Samarinda.
1
Mahasiswa Program S1 Administrasi Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik,
Universitas Mulawarman. Email: [email protected]
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
Perusahaan–perusahaan ini berorientasi untuk ekspor, sehingga
menimbulkan kondisi dimana banyak pelaku bisnis yang datang dari luar kota
Samarinda. Pangsa pasar inilah yang dituju karena subjek ini membutuhkan
tempat menginap selama tinggal di Kota Samarinda.
Analisi biaya, volume dan laba merupakan analisis yang dapat
membantu manajer untuk memahami hubungan antara biaya, volume dan laba.
Alat analisis ini sangat berguna dalam proses pembuatan keputusan bisnis,
khususnya untuk memprediksi laba jangka pendek. Salah satu elemen analisis
biaya, volume dan laba yang penting adalah analisis titik impas, yaitu suatu
teknik analisis untuk mengetahui penjualan minimum yang harus dicapai agar
suatu usaha tidak mederita rugi, tetapi juga belum memperoleh laba atau
dengan kata lain laba sama dengan nol.
Kerangka Dasar Teori
Pengertian Akuntansi
Dalam buku Akuntansi Manajemen menyatakan pengertian akuntansi
yang diberikan oleh American Institute of Certified Public Account (AICPA)
melalui Halim dan Supomo (2000:2), bahwa pengertian akuntansi adalah suatu
kegiatan jasa yang menyajikan informasi terutama yang bersifat keuangan,
mengenai suatu kesatuan ekonomi yang digunakan untuk pengambilan
keputusan-keputusan ekonomi dalam alternatife-alternatife dari suatu keadaan.
Akuntansi Manajemen
Menurut beberapa ahli dijelaskan bahwa, akuntansi manajemen adalah
suatu system informasi yang tidak terlepas dari akuntansi, dimana merupakan
tugas dari pihak manajemen dalam merencanakan dan mengambil keputusan.
Fungsi manajemen tersebut yang utama meliputi perencanaan,
pengkoordinasian, dan pengendalian dimana perencanaan adalah suatu proses
penentuan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan oleh suatu organisasi,
termasuk diantaranya adalah penetapan tujuan organisasi. Pengkoordinasian
adalah proses yang mengintegrasikan kegiatan masing-masing bagian di dalam
organisasi agar terjalin kerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Pengendalian adalah proses yang menjamin bahwa organisasi melaksanakan
strateginya sesuai dengan tujuan yang diharapkan.
Ciri-ciri Akuntansi Manajemen
Menurut Halim dan Supomo (2000:20) menyatakan bahwa ciri-ciri yang
membedakan akuntansi manajemen dengan akuntansi keuangan yaitu, tidak
mempunyai struktur tunggal atau formula tunggal, tidak diatur oleh prinsip
akuntansi, lebih bebas penyajiannya, termasuk informal non keuangan, lebih
ditekankan masa yang akan dating, memperhatikan bagian-bagian yang sama
pentingnya dengan keseluruhan dan bukan penilaian akhir.
Tujuan Akuntansi Manajemen
Menurut Hansen dan Mowen (1999:4) tujuan akuntansi manajemen
adalah untuk menyediakan informasi yang digunakan dalam perhitungan biaya
453
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
jasa produk dan tujuan lain yang diinginkan manajemen, untuk menyediakan
informasi yang digunakan dalam perencanaan, pengendalian dan
pengevaluasian, untuk menyediakan informasi yang berguna daam
pengambilan keputusan.
Akuntansi Biaya
Akuntansi biaya adalah salah satu alat yang digunakan sebagai dasar
pimpinan perusahaan dalam perencanaan, pengendalian serta analisis biaya.
Pengertian Biaya
Menurut pendapat Mulyadi (1999:8), pengertian biaya dalam arti luas
adalah : ”Pengorbanan sumber ekonomis, yang diukur dalam satuan uang, yang
telah terjadi atau kemungkinan akan terjadi untuk mencapai tujuan tertentu.”
Penggolongan Biaya
Menurut Mulyadi (1999:14), pengelompokkan biaya didasarkan pada
hubungan biaya dengan objek pengeluaran, fungsi pokok dalam perusahaan,
hubungan biaya dengan sesuatu yang dibiayai, perilaku biaya dalam
hubungannya dengan perubahan volume kegiatan dan jangka waktu
manfaatnya.
Pemisahan dan Karakteristik Biaya:
Dalam hubungannya dengan analisis biaya, volume dan laba, maka
dalam hal ini lebih menekankan tentang pemisahan biaya atas dasar
huungannya dengan perubahan volume kegiatan atau produksi sesuai dengan
alat analisis yang akan dibahas yaitu, biaya tetap merupakan biaya-biaya yang
dalam kapasitas tertentu totalnya tetap meskipun terjadi perubahan volume
kegiatan, baiaya variabel adalah biaya yang totalnya berubah secara sebanding
dengan perubahan volume kegiatan dan biaya semi variabel adalah biaya yang
totalnya beruah dengan adanya perubahan volume kegiatan atau total semi
variabel berubah secara tidak sebanding dengan perubahan volume
kegiatannyakerena biaya semi variabel mengandung unsur biaya tetap dan
biaya variabel.
Analisis Biaya, Volume dan Laba
Analisis biaya, volume dan laba adalah analisis pola-pola perilaku biaya
yang mendasari hubungan-hubungan antara biaya, volume dan laba.
Analisis Break Event Point (Titik Impas)
Analisis Break Event Point adalah salah satu cara untuk mengetahui
berapa volume penjualan minimum agar perusahaan tidak menderita rugi tetapi
juga belum memperoleh laba. Apabaila digunakan ”Contribusi Margin” maka
Break Event Point perusahaan tersebut tercapai pada volume penjualan dimana
kontribusi marginnya tetap sama dengan biaya tetap.
Pengertian Rasio Marjin Kontribusi Dan Marjin Pengaman Penjualan
Menurut Simamora (1999:161) : ”marjin kontribusi adalah perbandingan
harga jual per unit. Istilah marjin kontribusi yang merupakan perbedaan antara
jumlah penjualan dan jumlah variabel.
454
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
Hotel
Pengertian Hotel menurut Prastowo (2005:11) adalah : ”Hotel merupakan
sebuah bangunan yang terdiri dari beberapa ruangan yang digunakan oleh tamu
untuk beberapa saat serta menyediakan jasa serta fasilitas yang dibutuhkan oleh
tamunya.”
Hipotesis
Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan sebelumnya,
maka hipotesis yang ditentukan adalah ”Diduga bahwa Analisis Break Event
Point dapat digunakan sebagai alat pada perencanaan laba tahun 2015 pada
Hotel Grand Sawit Samarinda.”
Metode Penelitian
Definisi Operasional
Analisis biaya, volume dan laba adalah suatu analisis yang mempelajari
hubungan antara biaya, volume, kegiatan yang digunakan untuk merencanakan,
menganalisa, dan memutuskan kebijaksanaan jangka pendek maupun jangka
panjang secara cermat agar laba maksimum tersebut bisa dicapai. Analisis
biaya, volume dan laba ini menitikberatkan analisanya pada seberapa jauh
perubahan-perubahan pada biaya, volume dan harga jual yang berakibat pada
perubahan laba perusahaan.
Jangkauan Penelitian
Penelitian ini membatasi pada hasil penjualan jasa kamar hotel melalui
perhitungan titik impas serta menganalisis hubungan antara biaya, volume dan
laba terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi laba seperti perubahan harga
jual, perubahan volume penjualan, perubahan biaya variabel dan perubahan
biaya tetap pada Hotel Grand Sawit Samarinda.
Alat Analisis dan Pengujian Hipotesis
Alat Analisis
Alat analisis yang digunakan dalam menentukan Break Event Point yang
merupakan dasar kebijakan operasional perusahaan menggunakan peersamaan
sebagai berikut :
Adapun alat analisis yang digunakan sesuai dengan refrensi Munawir
(2002:198) yang menyatakan bahwa setelah Break Event Point ditentukan, juga
perlu ditentukan batas keamanan penjualan yakni Margin Of Safety. Margin Of
Safety merupakan batas penurunan penjualan yang bisa ditolerir agar
perusahaan tidak menderita kerugian. Rumus untuk menghitung Margin Of
Safety
adalah:
455
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Pengujian Hipotesis
Pengujian hipotesis delakukan dengan cara membuktikan perhitungan
Break Event Point dapat digunakan sebagai alat untuk menentukan target laba
pada Hotel Grand Sawit Samarinda tahun 2015, jika perhitungan Break Event
Point tidak dapat digunakan sebagai alat untuk menentukan target laba pada
Hotel Grand Sawit Samarinda, maka hipotesis ditolak.
Hasil Penelitian dan Pembahasan
Analisis dan Pembahasan
Data-data pendapatan dan biaya operasional pada Hotel Grand Sawit
tahun 2014 dan 2013 dapat digunakan sebagai dasar untuk menganalisis dan
menghitung target volume penjualan Break Event Point tahun 2015.
Memanfaatkan rumus Break Event Point, hasil yang didapat akan selalu
menunjukkan laba sama dengan nol sehingga dapat digunakan sebagai suatu
titik kegiatan yang menggambarkan posisi perusahaan perusahaan tidak
mendapatkan laba dan tidak menderita kerugian. Dengan rumus Break Event
Point ini, tingkat laba yang dikehendaki dapat ditambahkan sehingga secara
matematika rumus Break Event Point dapat digunakan untuk mencari jumlah
penjualan yang harus dicapai agar dapat menghasilkan suatu laba yang
dikehendaki.
Komposisi Rasio pada rekening Pendapatan Hotel Grand Sawit
Fungsi dari komposisi rasio ini untuk menunjukkan besarnya kontribusi
atau prosentase masing-masing rekening pendapatan terhadap total pendapatan
yang diperoleh Hotel Grand Sawit.
Komposisi rasio pendapatan tahun 2014 yang ada pada Hotel Grand
Sawit adalah sebagai berikut:
Tabel : Komposisi Pendapatan Hotel Grand Sawit Samarinda Tahun 2014
Keterangan
Tahun 2014 (Rp)
Rasio
1. Pendapatan Kamar
a. Room
5.353.298.083
77,85%
b. Extra Bed
4.200.000
0,06%
Jumlah Pendapatan Kamar (A)
5.357.498.083
77,91%
2. Pendapatan Restoran
a. Restaurant
263.948.762
3,84%
b. Room Service
176.921.260
2,57%
c. Banquet
1.077.970.528
15,68%
Jumlah Pendapatan Restaurant (B)
1.518.840.550
22,09%
Total Pendapatan (C=A-B)
6.876.338.633
100,%
Sumber data: Hotel Grand Sawit (Diolah)
Berdasarkan data pada tabel diatas yang menggambarkan komposisi
pendapatan yang ada pada Hotel Grand Sawit tahun, diketahui total
pendapatan tahun 2014 adalah sebesar Rp 6.876.338.633. Sebagai angka
pembanding, jumlah pendapatan kamar selama tahun 2014 diperoleh sebesar
456
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
dengan Rp 5.357.498.083 atau sebesar 77,91%. Sedangkan pendapatan
Restoran sebesar dengan Rp 1.518.840.550 atau sebesar 22,09%
Fungsi komposisi rasio pendapatan ini akan dipertahan sebagai dasar
perhitungan target pendapatan tahun 2015 bagi Hotel Grand Sawit Samarinda.
Pengelompokkan Biaya Variabel
Setelah dilakukan proses pemisahan biaya semi variabel pada Hotel
Grand Sawit, yang sebagian dibebankan menjadi biaya tetap dan sebagian
menjadi biaya variabel, maka hasil pemisahan tersebut yang menjadi kelompok
biaya variabel adalah sebagai berikut:
Tabel : Pengelompokkan Biaya Variabel Tahun 2014 dan 2013
Keterangan
Tahun 2014 (Rp)
Tahun 2013 (Rp)
Biaya Pengobatan
40.663.744
32.496.000
Biaya Bensin
41.014.445
20.543.485
Biaya Stationery
35.846.678
29.658.757
Biaya Foto Copy
12.606.131
12.408.742
Biaya Percetakan
37.209.500
30.556.500
Biaya Materai
12.930.000
11.050.000
Biaya Majalah / Koran
47.763.897
38.674.784
Biaya Jasa Pos
15.389.700
13.110.000
Biaya Jasa Lainnya
48.474.861
37.885.674
Biaya Makan Minum
161.573.289
140.802.150
Biaya Dapur
970.463.862
805.216.849
Biaya Inventaris Kantor
40.150.000
21.472.000
Biaya Gaji
1.078.582.432
987.187.003
Biaya Iklan
54.750.000
46.770.000
Biaya Pemeliharaan Gedung
48.118.050
45.216.780
Biaya Pemeliharaan Kendaraan
5.931.579
4.358.548
Biaya Iuran Keamanan &
27.840.000
24.210.000
Kebersihan
Biaya Pemeliharaan Peralatan
18.126.457
15.874.100
Biaya Listrik
233.329.153
195.593.570
Biaya Pdam (Air )
183.495.262
114.863.774
Biaya Telpon
39.693.545
34.816.570
Total Biaya Variabel
3.153.952.585
2.662.765.287
Sumber data: Hotel Grand Sawit (Diolah)
Berdasarkan data pada tabel diatas yang menggambarkan
pengelompokan biaya variabel Hotel Grand Sawit tahun 2014 dan tahun 2013,
diketahui total biaya variabel pada tahun 2014 sebesar Rp 3.153.952.585,
sedangkan total biaya variabel pada tahun 2013 adalah sebesar Rp
2.662.765.287.
457
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Pengelompokkan Biaya Tetap
Setelah dilakukan proses pemisahanan pada biaya semi variabel pada
Hotel Grand Sawit yang sebagian dibebankan menjadi biaya tetap dan sebagian
menjadi biaya variabel, hasil pemisahan tersebut yang menjadi kelompok biaya
tetap adalah sebagai berikut:
Tabel : Pengelompokkan Biaya Tetap Tahun 2014 dan 2013
Keterangan
Tahun 2014
Tahun 2013(Rp)
(Rp)
Penyusutan Bangunan
212.500.000
212.500.000
Penyusutan Peralatan Kantor
29.523.995
29.523.995
Penyusutan Peralatan Pendingin
16.127.494
16.127.494
Penyusutan Peralatan Masak
15.519.130
15.519.130
Penyusutan Peralatan Loundry
11.308.120
11.308.120
Penyusutan Peralatan Komunikasi
33.089.438
33.089.438
Penyusutan Lain – Lain
71.443.012
71.443.012
Biaya Sewa Parkir Gedung
45.000.000
45.000.000
Biaya Perizinan
47.173.000
34.895.000
Biaya Asuransi Lain-Lain
81.942.000
50.037.000
Biaya Kabel Vision – Internet
12.434.000
11.167.000
Biaya Pakaian / Seragam
65.606.000
50.724.980
Biaya Gaji
1.617.873.649
1.480.780.505
Biaya Iklan
127.750.000
109.130.000
Biaya Pemeliharaan Gedung
112.275.450
105.505.820
Biaya Pemeliharaan Kendaraan
13.840.351
10.169.946
Biaya Iuran Keamanan & Kebersihan
64.960.000
56.490.000
Biaya Pemeliharaan Peralatan
42.295.065
37.039.567
Biaya Listrik
56.100.000
56.100.000
Biaya Pdam (Air )
1.885.800
1.885.800
Biaya Telpon
11.940.000
11.940.000
Sumber data: Hotel Grand Sawit (Diolah)
Berdasarkan data pada tabel diatas yang menggambarkan
pengelompokan biaya tetap yang ada pada Hotel Grand Sawit tahun 2014 dan
tahun 2013, diketahui total biaya tetap pada tahun 2014 adalah sebesar Rp
2.690.586.504, sedangkan total biaya tetap pada tahun 2013 adalah sebesar Rp
2.450.376.807.
Perbandingan Laporan Rugi Laba tahun 2014 dan 2013
Tabel : Perbandingan Laporan Rugi Laba Tahun 2014 dan 2013
Jumlah
Naik /
Rasio
Keterangan
Turun
2014
2013
1Pendapatan
5.357.498.083 4.495.124.900
862.373.183 19,18%
Kamar
458
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
2Pendapatan Food
1.518.840.550 1.458.458.379
60.382.171
4,14%
&
Meeting
Room
Total
Pendapatan
6.876.338.633 5.953.583.279
922.755.354 15,50%
Hotel
Biaya Variabel
3.153.952.585 2.662.765.287
491.187.299 18,45%
Kontribusi
3.722.386.048 3.290.817.993
431.568.056 13,11%
MarjinTetap
Biaya
2.690.586.504 2.450.376.807
240.209.698
9,80%
Laba
1.031.799.544
840.441.186
191.358.358 22,77%
Sumber data: Hotel Grand Sawit (Diolah)
Data pada tabel diatas menunjukkan bahwa Hotel Grand Sawit tahun
2014 memperoleh laba sebesar Rp 1.031.799.544 sedangkan perolehan laba
tahun 2013 adalah sebesar Rp 840.441.186. Apabila diperbandingkan, data
diatas menunjukkan bahwa laba Hotel Gand Sawit pada tahun 2014 mengalami
kenaikan sebesar Rp 191.358.358 atau naik sebesar 22,77% bila dibandingkan
dengan perolehan laba tahun 2013.
Berdasarkan data diatas, maka dapat diliat perhitungan Break Even Point
(BEP) untuk data keuangan tahun 2014. Perhitungan BEP tahun 2014 akan
disajikan pada perhitungan berikut:
Perhitungan BEP tahun 2014
BEP 2014 = Rp 4.970.302.275
Penetapan Target Laba Tahun 2015
Dengan perkiraan kondisi ekonomi tahun 2015 yang semakin berat
dimana secara global ekonomi tidak stabil, dengan asumsi situasi banyak
perusahaan tambang batu bara yang tutup. Perkiraan kondisi ekonimi ini sangat
mempengaruhi tingkat hunian hotel seluruh kota Samarinda, sehingga tetap
dikehendaki agar tahun 2015, kenaikan laba juga tetap atau naik dengan
minimal kenaikan sesuai dengan angka laba tahun 2014 yaitu sebesar 22,77%.
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa laba Hotel Grand Sawit pada
tahun 2014 sebesar Rp.1.031.799.544,- sedangkan laba Hotel Grand Sawit
tahun 2013 adalah sebesar Rp.840.441.186,- bial dibandingkan, pendapatan
laba tahun 2014 dengan laba tahun 2013, telah terjadi kenaikan laba pada Hotel
Grand Sawit sebesar Rp.191.358.358,- ata sebesar 22,77%. Berdasarkan data
ini, dibuat estimasi jumlah laba yang dikehendaki di tahun 2015 :
459
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Tabel : Perhitungan Estimasi Target Laba Tahun 2015
Keterangan
Jumlah (Rp)
Realisasi laba tahun 2014 sebesar
1.031.799.544
Kenaikan laba tahun 2014 bila dibandingkan tahun 2013
191.358.358
Jumlah target laba tahun 2015
1.223.157.902
Sumber data : Hotel Grand Sawit (diolah)
Berdasarkan table diatas, digambarkan perhitungan estimasi laba yang
diharapkan dapat dicapai oleh Hotel Grand Sawit pada tahun 2015 adalah
sebesar Rp.1.223.157.902,Perhitungan BEP untuk Target Penjualan Tahun 2015
Penetapan target penjualan tahun2915 akan dihitung dengan
menggunakan Analisa Break Event Point, yaitu dengan rumus Break Event
Point tahun2014 ditambah dengan target laba tahin 2015 yang ingin dicapai,
makaperhitungan penjualan Break Event Point tahun 2015 adalah sebagai
berikut:
Perhitungan target BEP tahun 2015
= Rp 7.229.833.637
Berdasarkan rumus perhitungan Break Event Point diatas, diperoleh
jumlah target pendapatan sebesar Rp. 7.229.833.637,- yang harus dapat dicapai
oleh Hotel Grand Sawit pada tahun 2015. Disamping itu, standar rasio biaya
variabel tetap sebesar 45,87% dan total biaya tetap jumlahnya sama dengan
total biaya tetap tahun 2014 yaitu sebesar Rp.
,- apabila kondisi
ini biasa direalisasikan oleh manajemen Hotel Grand Sawit ditahun 2015, maka
target laba
,- akan bisa dicapai.
Tabel : Bukti Perhitungan Laba Rugi Budget tahun 2015
Total Pendapatan Hotel
7.229.833.637
Biaya Variabel (45,86674324%)
3.316.089.231
Kontribusi Marjin
3.913.744.406
Biaya Tetap
2.690.586.504
Laba
1.223.157.902
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Berdasarkan table yang berisi data mengenai bukti perhitungan laba rugi
budget tahun 2015, dapat dibuktikan bahwa apabila manajemen Hotel Grand
Sawit mampu mencapai budget penjualan Rp.7.229.833.637,- maka akan
menghasilan laba sebesar Rp.1.223.157.902,-
460
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
Budget penjualan tersebut apabila diperinci akan menjadi sebagai
berikut:
Tabel : Komposisi Budget Pendapatan Tahun 2015
Keterangan
Jumlah
Rasio
1. Pendapatan Kamar
a. Room
5.628.425.486
77,85%
b. Extra Bed
4.337.900
0,06%
Jumlah Pendapatan Kamar (A)
5.632.763.387
77,91%
2. Pendapatan Restoran
a. Restaurant
277.625.612
3,84%
b. Room Service
185.806.724
2,57%
c. Banquet
1.133.637.914
15,68%
Jumlah Pendapatan Restoran (B)
1.597.070.250
22,09%
Total Pendapatan (C = A + B)
7.229.833.637
100%
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Data pada tabel diatas menggambarkan komposisi budget pendapatan
tahun 2015 yang harus dapat dicapai oleh Hotel Grand Sawit. Jenis pendapatan
dikelompokkan menjadi dua, yaitu pendapatan dari sewa kamar dan pendapatan
dari restoran. Pendapatan sewa kamar yang harus dicapai adalah sebesar Rp
5.632.425.486 dan pendapatan dari Restoran yang harus dicapai adalah sebesar
Rp 1.597.070.250. Total pendapatan yang harus yang harus dicapai oleh Hotel
Grand Sawit adalah sebesar Rp 7.229.833.637.
Tabel : Komposisi Budget Biaya Variabel Tahun 2015
Keterangan
Jumlah
Rasio
Biaya Pengobatan
42.754.163
1,29%
Biaya Bensin
43.122.893
1,30%
Biaya Stationary
37.689.464
1,14%
Biaya Foto Copy
13.254.180
0,40%
Biaya Percetakan
39.122.345
1,18%
Biaya Materai
13.594.698
0,41%
Biaya Majalah / Koran
50.219.317
1,51%
Biaya Jasa Pos
16.180.845
0,49%
Biaya Jasa Lainnya
50.966.830
1,54%
Biaya Makan Minum
169.879.359
5,12%
Biaya Dapur
1.020.352.930
30,77%
Biaya Inventaris Kantor
42.214.009
1,27%
Biaya Gaji
1.134.029.600
34,20%
Biaya Iklan
57.564.558
1,74%
Biaya Pemeliharaan Gedung
50.591.676
1,53%
Biaya Pemeliharaan Kendaraan
6.236.506
0,19%
Biaya Keamanan & Kebersihan
29.271.183
0,88%
Biaya Pemeliharaan Peralatan
19.058.291
0,57%
461
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Biaya Listrik
245.324.009
7,40%
Biaya PDAM (Air )
192.928.285
5,82%
Biaya Telpon
41.734.089
1,26%
Total Biaya Variabel
3.316.089.231
100,00%
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Berdasarkan data pada tabel 4.14 yang menggambarkan komposisi
budget biaya variabel tahun 2015, total biaya variabel adalah sebesar Rp
3.316.089.231. Jumlah ini sama dengan rasio biaya variabel 45,87% dari total
pendapatan Hotel Grand Sawit tahun 2015, dimana perincian biaya variabel
jumlahnya disesuaikan dengan rasio biaya variabel tahun 2014
Tabel : Perbandingan Budget Rugi Laba Tahun 2015 Dan Laporan Laba Rugi
Tahun 2014
Keterangan
Budget 2015
Laba rugi 2014
naik / turun
RASIO
1.Pendapatan Kamar
5.632.763.387
5.357.498.083
275.265.304
5,14%
1.597.070.250
1.518.840.550
78.229.700
5,15%
7.229.833.637
6.876.338.633
353.495.004
5,14%
3.316.089.231
3.913.744.406
3.153.952.585
3.722.386.048
162.136.646
191.358.358
5,14%
5,14%
2.690.586.504
2.690.586.504
-
0,00%
2.Pendapatan Food
& Meeting Room
Total
Pendapatan
Kamar
Biaya Variabel
Kontribusi Marjin
Biaya Tetap
Laba
1.223.157.902 1.031.799.544
191.358.358 18,55%
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Berdasarkan data pada tabel 4.16 yang menggambarkan perbandingan
antara budget tahun 2015 dengan realisasi laba rugi tahun 2014, jumlah target
laba Hotel Grand Sawit Tahun 2015 sebesar Rp 1.223.157.902. Sementara itu,
realisasi laba rugi tahun 2014 adalah sebesar Rp 1.031.799.544, sehingga
terjadi kenaikan laba di tahun 2015 sebesar Rp 191.358.358. Kenaikan laba ini
jumlahnya sama dengan kenaikan laba tahun 2014.
Perhitungan Margin of Safety Penjualan Budget Tahun 2015
Margin Of Safety atau MOS adalah suatu titik aman dimana target
penjualan berada diatas titik Break Event Point, sehingga perusahaan akan
memperoleh keuntungan. Apabila pencapaian target penjualan berada dibawah
titik Break Event Point, maka perusahaan akan mengalami kerugian. Oleh
karena itu, penurunan target penjualan tidak boleh melebihi angka jumlah hasil
perhitungan MOS.
Perhitungan MOS dilakukan dengan cara membandingkan antara jumlah
target penjualan yang harus dicapai tahun 2015 dengan tingkat penjualan Break
Event Point tahun 2015, perhitungannya adalah sebagai berikut :
462
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
Dengan demikian Margin Of Safety dapat dihitung, yaitu :
Tabel : Perhitungan MOS pada Hotel Grand Sawit tahun 2015
Keterangan
Jumlah (Rp)
Rasio
Target penjualan yang diharapkan
7.229.833.637
100%
Tingkat penjualan BEP
4.970.601.338
69%
Jumlah Margin Of Safety
2.259.232.299
31%
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Jumlah Margin Of Safety yang diperoleh adalah sebesar Rp.
2.259.232.299,- atau 31%, artinya perusahaan akan tetap mendapatkan laba
walaupun pencapaian target penjualan tahun 2015 turun dibawah Rp.
2.259.232.299,- karena pendapatan tersebut masih diatas titik Break Event
Point. Tetapi, apabila penurunan tersebut masih diatas titik Break Event Point.
Tetapi, apabila penurunan tersebut diatas angka MOS, maka perusahaan akan
mengalami kerugian karena pencapaian target tersebut berada dibawah titik
Break Event Point.
Maka tugas manajemen hotel adalah harus mempertahankan hasil
penjualan ditahun 2015 sebesar Rp.7.229.833.637,- agar diperoleh laba sebesar
Rp.1.223.157.902 dengan rasio biaya variabel sebesar 54,13%. Biaya tetap
diperkirakan jumlahnya tetap dengan angka sebesar Rp.2.690.505,- namun
apabila kondisi ini tidak dapat dicapai, maka jumlah laba yang akan berubah
bukan lagi sebesar Rp.1.223.157.902,Apabila target penjualan 2015 sebesar Rp.7.229.833.637,- perusahaan
hanya mampu mencapai pendapatan sebesar Rp.4.970.601.338,-atau setara
dengan Break Event Point, maka perusahaan tidak akan mendapat laba dan
tidak menderita rugi, buktinya adalah sebagai berikut :
Tabel : Bukti penurunan MOS 31% sama dengan BEP
Pendapatan
Total Pendapatan Hotel
4.970.601.338
Biaya Variabel (45,87%)
2.280.014.834
Kontribusi Marjn
2.690.586.504
Biaya Laba
2.690.586.504
Laba
0
Sumber Data : Hotel Grand Sawit Samarinda (Diolah)
Dari tabel tersebt membuktikan bahwa apabila Hotel Grand Sawit hanya
mampu memperoleh pendapatan sebesar Rp.4.970.601.338,-, maka perusahaan
akan mengalami kondisi tidak memperoleh lab dan tidak menderita kerugian.
463
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Hal ini disebabkan karena beban biaya variabel yang harus ditanggung
perusahaan sebesar 45,87% dari total pendapatan tersebut atau sebesar
Rp.2.280.014.834,- sehingga akan menghasilkan jumlah kontribusi marjin
sebesar Rp. 2.690.586.504,- jumlah ini hanya mampu digunkan untuk menutup
biaya tetap, sehingga jumlah labanya sama dengan nol.
Pembahasan
Berdasarkan klasifikasi biaya laporan laba rugi tahun 2014 dan laporan
laba rugi tahun 2013 dapat disusun dengan metode laporan kontribusi marjin.
Apabila kedua laporan laba rugi tersebut diperbandingkan, maka akan diketahui
jumlah laba tahun 2014 sebesar Rp.1.031.799.544,- dan jumlah laba tahun 2013
sebesar Rp.840.441.168,- Laba tahun 2014 mengalami kenaikan sebesar
Rp.191.358.358,- dan jumlah kenaikan laba ini lah yang akan dipertahankan
ditahun 2015.
Ada beberapa langkah dalam proses penyususnan Analisa Break Event
Point sebagai alat perencanaan laba pada Hotel Grand Sawit adalah sebagai
berikut :
Pertama, harus diketahui jumlah kenaikan laba pada tahun 2014 bila
dbanding dengan laba tahun 2013, yaitu ditahun 2014 telah terjadi kenaikan
laba sebesar Rp.191.358.358,Kedua, menentukan estimasi jumlah target laba tahun 2015. Estimasi
jumlah target laba tahun 2015 adalah sebesar Rp.1.223.157.902,- Angka ini
diperileh dari penjumlahan realisasi laba tahun 2014 sebesar
Rp.1.031.799.544,- ditambah dengan kenaikan laba tahun 2014 sebesar
Rp.191.358.358,- sehingga total target laba tahun 2015 adalah sebesar
Rp.1.223.157.902,-.
Ketiga, menetukan jumlah target penjualan atau target pendapatan Hotel
Grand Sawit tahun 2015, yaitu berjumlah sebesar Rp.7.229.833.637,- Angka ini
diperoleh dengan menggunakan rumus Break Event Point, yaitu dengan
menambahkan target laba tahun 2015 dengan perhitungan Break Event Point
tahun 2014 sehingga hasil dari perhitungan rumus Break Event Point tersebut
merupakan target penjualan (pendapatan) tahun 2015, yaitu hasilnya sebesar
Rp.7.229.833.637,Keempat, membuktikan hasil perhitungan Break Event Point sebesar
Rp.7.229.833.637,- Hal ini bisa terjadi jika jumlah rasio biaya variabelnya
sebesar 45,87% atau setara dengan jumlah biaya variabel Rp.3.316.089.231,dengan jumlah biaya tetap sebesar Rp.2.690.586.504,Kelima, melakukan perhitungan Break Event Point pada budget laba
rugi tahun 2015. Dari perhitungan Break Event Pointtersebt, diperoleh angka
sebesar Rp.4.979.601.338,- artinya apabila Hotel Grand Sawit hanya mampu
memperileh pendapatan Rp.4.970.601.338,- maka perusahaan tidak akan
mendapat laba dan tidak akan menderita kerugian.
Keenam, menghitung besarnya Margin Of Safety (MOS) dengan tujuan
untuk mengethaui batas toleransi penurunan target penjualan yang diperoleh
464
Analisis Biaya, Volume dan Laba Pada Hotel Grand Sawit Samarinda (Ira)
agar perusahaan tidak menderita rugi. Menghitung MOS dilakukan dengan cara
membandingkan antara jumlah target penjualan tahun 2014 dikurangi dengan
jumlah penjualan Break Event Point pada tahun 2015. Hasilnya perhitungan
MOS adalah sebesar Rp.2.259.232.299,- dan memiliki rasio sebesar 31%.
Ketujuh, membuktikan hasil perhitungan MOS 31%. Artinya, apabila
penurunan pencapaian target hasil penjualan budget tahun 2015 masih dibawah
31%, atau penurunan diawah Rp.2.259.232.299,- maka hasilnya masih berada
di atas titik Break Event Point. Akan tetapi apabila penurunan pencapaian
target penjualan tahun 2015 diatas 31% atau penurunan diatas
Rp.2.259.232.299,- maka perusahaan akan mengalami kerugian.
Hasil perhitungan ini lah yang membuktikan bahwa hipotesis diterima
karena perhitungan Break Event Point dapat digunakan sebagai alat untuk
menentukan target laba pada Hotel Grand Sawit pada tahun 2015, sekaligus
mambuktikan uji hipotesis bahwa “Analisis Break Event Point dapat digunakan
sebagai alat perencanaan laba tahun 2015 pada Hotel Grand Sawit Samarinda”.
Penutup
Hasil perhitungan Analisa Break Event Point dengan pendekatan
analisis biaya, volume dan laba bahwa pada tahun 2014 Hotel Grand Sawit
Samarinda dalam kondisi aman atau diatas Break Event Point
Hasil perhitungan estimasi target laba pada tahun 2015, mengacu pada
perhitungan laba tahun 2014
Jumlah target laba yang harus dicapai oleh Hotel Grand Sawit
Samarinda tahun 2015 akan tercapai apabila tetap mempertahankan kenaikan
laba yang terjadi pada tahun 2014.
Jumlah Margin Of Safety (MOS) adalah sebesar 31% dari target
penjualan tahun 2015.
Untuk dapat merencanakan laba dengan Analisis Break Event Point,
perusahaan hendaknya dapat memisahkan antara biaya semi variabel, biaya
tetap dan biaya variable.
Sebaiknya perusahaan membuat laporan bulanan yang menggambarkan
pencatatan atas penjualan per jenis kamar, sehingga akan mempermudah
pengawasannya.
Disarankan kepada Hotel Grand Sawit agar setiap tahun dibuatkan
laporan budget operasional yang akan menggambarkan berapa hasil penjualan
yang akan dicapai dn berapa jumlah maksimal biaya yang harus dikeluarkan
sehingga dapat diketahui perkiraan jumlah laba yang akan dicapai di akhir
tahun yang akan datang.
Daftar Pustaka
Abas Kartadinata, 2000, Akuntansi dan Analisis Biaya, Edisi Pertama, Cetakan
Ketiga, Rineka Cipta, Jakarta
465
eJournal Administrasi Bisnis, Volume 4, Nomor 2, 2016: 452-466
Abdul Halim dan Bambang Supomo, 2000, Akuntansi Manajemen, Edisi
Perama, BPFE, Yogyakarta
Al Haryono Yusuf, 2001, Dasar-Dasar Akuntansi, Edisi Kelima, Cetakan
Pertama, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta
Dwi Prastowo D. dan Aji Suryo, 2005, Analisis Laporan Keuangan Hotel,
Edisi Pertama, Cetakan Kedua, ANDI, Yogyakarta.
Henry Simamora, 1999, Akuntansi Manajemen, Edisi Pertama, Cetakan
Pertama, Salemba Empat, Jakarta.
Horngren, Charles T., Serikat M. Datar, dan George Foster, 2003, Cost
Accounting : A Managerial Emphasis, Eleventh edition, New Jersey,
Prentice-Hall Inc.
Kusnadi, Lukman Syamsuddin, Kertahadi, 2001, Teori Akuntansi, Universitas
Brawijaya Malang.
Lincoln Arsyad, 2000, Ekonomi Manajerial, Edisi Ketiga, Cetakan Keenam,
BPFE, Yogyakarta.
Mulyadi, 1999, Akuntansi Manajemen Pemasaran (Analisis Perencanaan
Implementasi dan Kontrol), Edisi Revisi, Jilid Kedua, Prenhallindo,
Jakarta.
---------, 2005, Akuntansi Biaya, Edisi kelima, Cetkan ketujuh, Yogyakarta :
Akademi Manajemen Perusahaan YKPN.
Mulyadi, 2009, Akuntansi Biaya, Edisi ke-5 cetakan kesembilan, Penerbit UPPSTIM YKPN, Yogyakarta.
R.A Supriyono, 1992 “Akuntansi Biaya : Pengumpulan Biaya dan Penentuan
Harga Pokok”, BPFE, UGM, Yogyakarta
-----------------, 1999, Akuntansi Manajemen (Proses Pengendalian
Manajemen), Edisi Pertama, Cetakan Pertama, BPFE, Yogyakarta
R. Hansen and Maryenne M. Mowen, 1994 Management Accounting (third
Edition), South-Western College Publishing, Cincinnati, Ohio.
-------------------------------------------,
1999,
Akuntansi
Manajemen,
dialibahasakan oleh Ancella A, Hermawan, Jakarta : Erlangga.
-------------------------------------------, 2000, Management Accounting, 5th
Edition, South-Western College Publishing, Cincinnati, Ohio.
Sadeli, Lili M, 2001, Akuntansi Manajemen (Sistem, Proses dan Pemecahan
Soal), Edisi Pertama, Cetakan Kedua, Bumi Aksara, Jakarta.
Samryn, 2001, Akuntansi Suatu Pengantar, Edisi Keempat, Cetakan Pertama,
PT Rineka Cipta, Jakarta.
Weygand, Kieso, and Kell, 1996, Intermediate Accounting, Sixth Edition, John
W. and Sons Inc, New York.
Sumber Lain :
Dinas Pariwisata Kota Samarinda
Samarindakota.bps.go.id
www. Dilihatya.com
466
Download