Lampiran-3 - Universitas Hasanuddin

advertisement
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 1.1. PENGEMBANGAN PIRANTI LUNAK APLIKASI SISTEM INFORASI
AKADEMIK
A. Rasional
Proses pengambilan keputusan dalam suatu organisasi merupakan suatu proses yang
kompleks yang melibatkan beberapa informasi yang menjadi pertimbangan pengambil
keputusan. Informasi yang diperlukan itu harus dapat diperoleh dengan cepat dan
akurat. Ketersediaan informasi yang cepat dan akurat hanya dapat diperoleh bila proses
pengumpulan dan penyimpanan dan pengolahannya dilakukan dalam suatu sistem
informasi yang terpadu.
Selama ini sistem informasi yang digunakan di dalam lingkup Universitas Hasanuddin
sudah memanfaatkan sistem informasi elektronik dan sebagian telah menggunakan
sistem yang berbasis web lokal dan dapat dijalankan di semua fakultas atau unit kerja
di dalam lingkungan Unhas yang telah terhubung dengan jaringan intranet melalui
alamat http://ais.unhas.ac.id., namun demikian cakupan pemrosesan data masih
dilakukan secara parsial, tidak terintegrasi menjadi kesatuan yang terintegrasi. Sistem
informasi yang tidak terintegrasi ini menyebabkan proses pengisian data menjadi
kurang efisien disebabkan karena kadang-kadang terjadi pengisian data yang berulang
(redundansi). Demikian pula proses pengolahan data yang membutuhkan waktu yang
lebih lama sebelum disajikan dalam bentuk informasi. Oleh karena itu diperlukan usaha
lanjutan berupa pengintegrasian sistem-sistem informasi parsial dimaksud kedalam
sistem informasi yang teringtegrasi. Pengintegrasian menjadi penting untuk
menghilangkan redundansi data.
B. Tujuan
Tujuan utama dari program ini adalah adalah memasok informasi yang dibutuhkan oleh
pimpinan dan manajemen institusi dalam pengambilan keputusan strategik maupun
operasional.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah diperolehnya perangkat
lunak berbasis open source yang digunakan dalam mengelola administrasi akademik
Universitas dengan modul pengembangan sebagai berikut:
1. Modul Konversi data dari sistem lama ke yang baru, Modul ini dimaksudkan untuk
melakukan konversi sistem lama dengan format dbf ke sistem yang baru dengan
format MySql
2. Modul pembayaran, Modul ini berfungsi untuk menangani pembayaran Mahasiswa
baru dan Mahsiswa lama persemester yang datanya terkoneksi dengan Bank
3. Modul pendaftaran melalui SMS, Fasilitas ini memberikan keleuasaan Mahasiswa
untuk melakukan pendaftaran melalui SMS
4. Modul Manajemen Laborotorium, Modul ini berfungsi untuk mengelola perlatan
dan kegiatan laboratorium
Lampiran 3-1
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
5. Modul Majemen Perpustakaan, Modul ini bertujuan untuk mengelola data
kepustakaan di setiap unit.kerja.
D. Mekanisme
Mekanisme pelaksanaan program melalui tahapan:
 Persiapan, meliputi kegiatan penilaian sistem lama untuk diintegrasikan ke system
baru.
 Perancangan, meliputi perancangan interface program konversi data.
 Pengembangan, mencakup pengkodean program untuk lima modul
 Instalasi, meliputi pemasangan perangkat lunak pada komputer server.
 Integrasi meliputi pelaksanaan menyatukan sub-sistem informasi akademik dengan
sub-sistem lainnya.
 Pelatihan mencakup usaha peningkatan kemampuan sumberdaya manusia untuk
dapat mengelola perangkat lunak dalam pekerjaannya sehari-hari
E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal . Komposisi biaya sebagai berikut :
No.
Uraian
1
2
3
4
Persiapan
Perancangan
Pembuatan
Instalasi
Integrasi, Ujicoba dan Data
5
Entry/Conversion
Jumlah
Unit
Man-hour
5
5
5
5
modul
modul
modul
modul
per-unit
12
48
60
16
1
paket
180
Harga Satuan
Total
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp4.500.000
Rp18.000.000
Rp22.500.000
Rp6.000.000
Rp75.000
Rp13.500.000
TOTAL
Rp64.500.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-2
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 1.2. PENGEMBANGAN PAKET MODUL ADMINISTRASI KEUANGAN
A. Rasional
Undang undang No. 17 Tahun 2003 Tentang Keuangan Negara memberikan wewenang
perencanaan dan penggunaan anggaran yang lebih besar ke unit pengguna anggaran.
Pengelolaan keuangan negara yang dilaksanakan pada perguruan tinggi harus memenuhi
prinsip-prinsip pengelolaan keuangan negara, seperti asas tahunan, asas universalitas, asas
kesatuan, dan asas spesialitas maupun asas-asas baru sebagai pencerminan best practices
(penerapan kaidah-kaidah yang baik) dalam pengelolaan keuangan negara, antara lain :
 akuntabilitas berorientasi pada hasil;
 profesionalitas;
 proporsionalitas;
 keterbukaan;
Departemen Keuangan telah menyediakan perangkat lunak yang sekarang telah digunakan
pada tingkat Universitas (Satuan Kerja), namun keperluan di lingkup universitas
memerlukan pula pengelolaan/manajemen keuangan yang lebih rinci sampai ke tingkat
Fakultas dan Jurusan, sehingga perangkat lunak yang telah disediakan Depkeu menjadi
tidak cukup. Untuk itu diperlukan sistem informasi keuangan yang lebih melibatkan unit
Fakultas dan Jurusan dan terintegrasi dengan sub-sistem lainnya.
B. Tujuan
Tujuan dari program ini adalah untuk menciptakan pengelolaan keuangan yang
akuntabel.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah diperolehnya perangkat
lunak berbasis open source yang digunakan dalam mengelola keuangan Universitas
yang mencakup modul-modul:
1. Manual Sistem informasi keuangan
2. Modul Transaksi Anggaran
3. Modul SPM
4. Modul Transaksi Belanja
5. Modul Transaksi Penerimaan
6. Modul Jurnal
7. Modul Posting
8. Modul-modul Laporan (Neraca, Neraca Percobaan, Realisasi Belanja, dan Realisasi
Pendapatan).
9. Modul Tutup Buku
10. Modul Backup dan Restore.
D. Mekanisme
Mekanisme pelaksanaan program melewati tahapan:
Lampiran 3-3
Universitas Hasanuddin

Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
Persiapan, meliputi kegiatan penilaian sistem dan hal-hal yang berkaitan dengan
strategi pelaksanaan program.
Perancangan, meliputi perancangan database, interface program aplikasi.
Pembuatan, mencakup pengkodean program dan
Instalasi, meliputi pemasangan perangkat lunak pada komputer server.
Integrasi meliputi pelaksanaan menyatukan sub-sistem informasi keuangan dengan
sub-sistem lainnya.
Pelatihan mencakup usaha peningkatan kemampuan sumberdaya manusia untuk
dapat mengelola perangkat lunak dalam pekerjaannya sehari-hari





E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal . Komposisi biaya sebagai berikut :
No.
1
2
3
4
5
Uraian
Persiapan
Perancangan
Pembuatan
Instalasi
Integrasi, Ujicoba dan
Data Entry/Conversion
Jumlah
unit
10
10
10
10
modul
modul
modul
modul
Man-hour
per-unit
12
48
80
24
1
paket
200
Harga Satuan
Total
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp9.000.000
Rp36.000.000
Rp60.000.000
Rp18.000.000
Rp75.000
Rp15.000.000
TOTAL
Rp138.000.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-4
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 1.3. PENGEMBANGAN PAKET MODUL SISTEM INFORMASI AKUNTANSI
BARANG MILIK NEGARA
A. Rasional
Undang-Undang No. 17 Tahun 2003 Tentang Keuangan Negara memberikan wewenang
perencanaan dan penggunaan anggaran yang lebih besar ke unit pengguna anggaran.
Demikian pula halnya dengan pengelolaan Barang Milik Negara (BMN). Pengelolaan
BMN selama ini masih berlangsung secara manual, sehingga amat sukar untuk mengetahui
kondisi BMN dalam waktu yang singkat. Hal ini pula yang menyebabkan sukarnya
dilakukan pemeliharaan, perencanaan dan pelaporan kondisi keuangan secara keseluruhan
untuk mendukung kegiatan Universitas.
Departemen Keuangan telah menyediakan perangkat lunak yang sekarang telah digunakan
pada tingkat Universitas (Satuan Kerja), namun keperluan di lingkup universitas
memerlukan pula pengelolaan/manajemen keuangan yang lebih rinci sampai ke tingkat
Fakultas dan Jurusan, sehingga perangkat lunak yang telah disediakan Depkeu menjadi
tidak cukup. Untuk itu diperlukan sistem informasi akuntansi barang milik negara yang
lebih melibatkan unit Fakultas dan Jurusan dan terintegrasi dengan sub-sistem lainnya.
B. Tujuan
Tujuan dari program ini adalah untuk menciptakan pengelolaan barang milik negara.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah diperolehnya perangkat
lunak berbasis open source yang digunakan dalam mengelola barang milik negara
(asset) Universitas yang mencakup modul-modul:
1. Modul Inventaris barang
2. Modul Inventaris Tanah
3. Modul Mutasi Perubahan
4. Modul Inventaris lainnya
5. Modul transaksi Barang Milik Negara
6. Modul transaksi BMN UAKBP
7. Modul transaksi barang pihak ke tiga
8. Modul Laporan Kondisi Barang
9. Modul Laporan Rincian Saldo Awal
10. Laporan BMN di Neraca
11. Modul Proses Tutup Tahun
12. Modul Backup dan restore
D. Mekanisme
Mekanisme pelaksanaan program melewati tahapan:
 Persiapan, meliputi kegiatan penilaian sistem dan hal-hal yang berkaitan dengan
strategi pelaksanaan program.
 Perancangan, meliputi perancangan database, interface program aplikasi.
Lampiran 3-5
Universitas Hasanuddin



Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
Pembuatan, mencakup pengkodean program dan
Instalasi, meliputi pemasangan perangkat lunak pada komputer server.
Integrasi meliputi pelaksanaan menyatukan sub-sistem informasi Barang Milik
Negara dengan sub-sistem lainnya.
Pelatihan mencakup usaha peningkatan kemampuan sumberdaya manusia untuk
dapat mengelola perangkat lunak dalam pekerjaannya sehari-hari.

E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal . Komposisi biaya sebagai berikut :
No
1
2
3
4
5
Uraian
Persiapan
Perancangan
Pembuatan
Instalasi
Integrasi, Ujicoba dan
Data Entry/Conversion
Jumlah
unit
Man-hour
12
12
12
12
modul
modul
modul
modul
per-unit
10
48
70
10
1
paket
180
Harga Satuan
Total
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp9.000.000
Rp43.200.000
Rp63.000.000
Rp9.000.000
Rp75.000
Rp13.500.000
TOTAL
Rp137.700.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-6
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 2.1. PENGEMBANGAN PIRANTI LUNAK APLIKASI SISTEM MANAJEMEN
PEMBELAJARAN (Learning Management System, LMS)
A. Rasional
Sarana online learning telah ada dan berfungsi dengan baik di UNHAS dengan
memanfaatkan berbagai piranti lunak freeware yang tersedia secara bebas untuk menyusun
Sistem Manajemen Pembelajaran-(Learning Management System, LMS)-nya. Tetapi paketpaket piranti lunak yang tersedia secara bebas ini tidak seluruhnya sesuai dengan
kebutuhan di UNHAS, sehingga perlu di-evaluasi, di-modifikasi dan dikembangkan lebih
lanjut sehingga layak dan sesuai di-implementasi-kan dalam sistem akademik di UNHAS
B. Tujuan
Tujuan utama dari program ini adalah membangun suatu sistem manajemen pembelajaran
berbasis e-learning yang terap guna dalam sistem akademik yang berlaku di UNHAS, dan
juga kemudian dapat dimanfaatkan oleh perguruan-perguruan tinggi lainnya.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah berhasil dibangunnya perangkat
lunak open-source yang digunakan yang mencakup modul-modul:
1. Modul Konfigurasi
2. Modul Administrasi Pengguna
3. Modul Back-up
4. Modul Restore
5. Modul Administrasi Perkuliahan
6 Modul Penilaian dan Ecaluasi
D. Mekanisme
Mekanisme pelaksanaan program melewati tahapan:
 Evaluasi. Piranti lunak Sistem Manajemen Pembelajaran yang saat ini digunakan
di UNHAS dievaluasi kelayakan penggunaannya modul per modul. Bagian modul
yang sesuai dengan sistem pembelajaran di UNHAS dan layak digunakan terus
dipertahankan, sedangkan yang kurang sesuai dibuang.
 Modifikasi. Modul-modul yang masih dianggap layak digunakan dimodifikasi
dengan rekayasa piranti lunak agar sesuai dengan sistem pembelajaran yang
berlaku di UNHAS, kemudian di-integrasi-kan menjadi satu paket piranti lunak
yang siap install.
 Instalasi. Paket piranti lunak yang sudah di-modifikasi kemudian di-install di
server-server yang ada di setiap Fakultas (ada 12 Fakultas plus 1 Program Pasca
Sarjana) untuk dimanfaatkan oleh staf pengajar dari unit yang bersangkutan.
 Penyusunan Dokumentasi dan Manual Pengguna. Untuk memudahkan
pengguna memanfaatkan paket piranti lunak ini, disusunlah dokumentasi dan
manual yang selengkap-lengkapnya.
Lampiran 3-7
Universitas Hasanuddin

Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
Pelatihan. Pelatihan dilaksanakan pada Fakultas-Fakultas dan Program Pasca
Sarjana untuk dosen-dosen sehingga mereka mampu membangun materi kuliah
yang berbasis e-learning dengan menggunakan piranti lunak ini. Kemudian dosendosen ini diharapkan melatih mahasiswa mereka untuk memanfaatkan materi
kuliah yang sudah disusun dengan menggunakan piranti lunak LMS ini.
E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal Rp100.250.000 Komposisi biaya sebagai berikut :
No.
Uraian
1 Evaluasi
2 Modifikasi
4 Instalasi
Jumlah
6
6
13
Unit
modul
modul
paket
Man-hour
per-unit
15
20
130
Harga Satuan
Rp75.000
Rp75.000
Rp50.000
TOTAL
Total
Rp6.750.000
Rp9.000.000
Rp84.500.000
Rp100.250.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-8
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 3.1. HIBAH PAKET PEMBELAJARAN (COURSE CONTENT) BERBASIS WEB
A. Rasional
Web-server UNHAS (http://www.unhas.ac.id/) yang menyediakan fasilitas e-learning
sudah dapat di-akses dari semua fakultas dan unit kerja di dalam lingkungan Unhas.
Untuk yang di luar jaringan intranet dapat mengaksesnya melalui Internet dengan
alamat http://www.unhas.ac.id/e-learning/. Program ini digunakan untuk mendukung
pembelajaran berbasis web. Namun demikian jumlah course content yang tersedia dan
dapat diakses oleh mahasiswa tidak banyak. Melalui program ini, dosen program studi
diberi kesempatan untuk membuat course content yang berbasis web untuk
ditempatkan di website Unhas. Course content
yang akan dikembangkan
diprioritaskan pada mata kuliah yang relevan atau menunjang keahlian/profesi lulusan
program studi tersebut.
B. Tujuan
Program hibah paket pembelajaran bertujuan untuk mendorong dosen mengembangkan
paket pembelajaran yang telah dimiliki namun belum berbasis web menjadi paket
pembelajaran yang berbasis web untuk kemudian ditempatkankan di dalam sistem
informasi akademik Unhas.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah :
1. Diperolehnya paket pembelajaran yang inovatif yang dapat meningkatkan
pemahaman mahasiswa terhadap suatu subject matter yang diberikan
2. Penyebarluasan suatu subject matter ke mahasiswa-mahasiswa baik di lingkungan
Unhas, maupun di luar Unhas melalui jaringan internet.
3. Meningkatkan kualitas lulusan mahasiswa dengan masa studi lebih tepat waktu
D. Mekanisme
4. Setiap program studi di lingkungan Unhas berhak untuk mengajukan proposal.
Khusus untuk Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi dan Kesehatan Masyarakat,
masing-masing dapat mengajukan proposal untuk maksimum 3 hibah. Dengan
demkian jumlah hibah yang perebutkan adalah 64 paket pembelajaran.
5. Mata kuliah yang diajukan untuk mendapatkan hibah telah disetujui oleh Ketua
Program Studi
6. Mata kuliah yang diajukan adalah mata kuliah wajib untuk program studi tersebut
dan diutamakan untuk matakuliah yang juga digunakan oleh program studi yang
lain.
7. Proposal diajukan oleh perorangan atau tim dengan anggota maksimal 5 orang di
luar ketua
8. Metode seleksi yang digunakan adalah seleksi murni. Dengan demikian harus
melewati nilai minimum (passing grade) dengan tingkat kompetisi minimal 3 (tiga)
pengusul untuk satu pemenang. Jika suatu program studi tidak mengajukan
proposal atau jumlah proposal yang diajukan kurang dari tiga atau tidak ada
Lampiran 3-9
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
satupun proposal yang diseleksi melewati passing grade, maka jatah program studi
tersebut akan diberikan ke mata kuliah yang ada di program studi lain, berdasarkan
urutan nilai tertinggi dari proposal-proposal yang masuk yang tidak mendapatkan
hibah.
E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal Rp15.000.000 per hibah. Perkiraan komposisi biaya sebagai berikut :
No
Komponen Biaya
1 Honorarium
Bahan habis pakai, internet,
2 software, konversi ke format web,
travel, alat dan perlengkapan
3 Penyusunan laporan
Persentase
55 %
35 %
10 %
Dengan demikian jumlah keseluruhan hibah adalah : 64 mata kuliah dengan perincian
sebagai berikut:
No
Uraian
1 Paket Pembelajaran Berbasis Web
Jumlah
Unit
64
Penerima
Hibah
Harga Satuan
Total
Rp15.000.000
Rp960.000.000
TOTAL
Rp960.000.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-10
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 3.2. HIBAH PAKET MODUL PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA
A. Rasional
Perkembangan teknologi, khususnya teknologi komunikasi dan informasi telah
mengubah cara kita mempresentasikan modul pembelajaran. Keberadaan modul seperti
ini di samping akan memberikan peluang belajar yang lebih besar kepada mahasiswa
Unhas, juga dapat mendukung pengembangan program berbasis web. Sarana untuk
pembelajaran berbasis web telah ada di Unhas, namun demikian jumlah course content
yang tersedia dan dapat diakses oleh mahasiswa tidak banyak. Melalui hibah ini, dosen
Unhas diberi kesempatan untuk membuat modul pembelajaran yang berbasis
multimedia untuk nantinya dapat ditempatkan di website Unhas atau disebarluaskan
melalui CD. Modul yang akan dikembangkan diprioritaskan pada pengajaran yang
relevan atau menunjang keahlian/profesi lulusan program studi.
B. Tujuan
Tujuan dari program hibah ini adalah untuk mendorong dosen mengembangkan modul
pembelajaran yang akan dapat digunakan baik untuk pelatihan, peningkatan
ketrampilan, penjelasan suatu proses/prosedur atau online help yang berbasis
multimedia.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari program ini antara lain adalah :
9. Diperolehnya modul pembelajaran yang inovatif yang dapat meningkatkan
pemahaman mahasiswa terhadap suatu subject matter yang diberikan
10. Penyebarluasan suatu subject matter ke mahasiswa-mahasiswa baik di lingkungan
Unhas, maupun di luar Unhas melalui sarana elektronik (CD, jaringan internet).
D. Mekanisme
11. Setiap dosen fakultas dapat mengajukan proposal.
12. Subject matter yang diajukan untuk mendapatkan hibah telah disetujui oleh Dekan
Fakultas dimana dosen berada.
13. Proposal diajukan oleh perorangan atau tim dengan anggota maksimal 3 orang di
luar ketua
14. Metode seleksi yang digunakan adalah seleksi murni. Dengan demikian harus
melewati nilai minimum (passing grade) dengan tingkat kompetisi minimal 3 (tiga)
pengusul untuk satu pemenang. Jumlah hibah yang diperebutkan maksimum 12
modul.
15. Setiap proposal dinilai secara independen oleh tiga orang reviewer
16. Komposisi reviewer adalah satu dari fakultas pengusul dan dua dari luar fakultas.
17. Pemenang hibah tidak sedang menjalankan hibah lain yang dibiayai oleh proyek
ini.
Lampiran 3-11
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal Rp5.000.000 per hibah. Perkiraan komposisi biaya sebagai berikut :
No
Komponen Biaya
1 Honorarium
Bahan habis pakai, software, travel,
2
alat dan perlengkapan
3 Penyusunan laporan
Persentase
60 %
30 %
10 %
Dengan demikian jumlah keseluruhan hibah adalah : 12 modul dengan biaya sebagai
berikut:
No.
1
Uraian
Paket Pembelajaran Berbasis
Multi Media
Jumlah
Unit
12
Penerima
Hibah
Harga Satuan
Total
Rp5.000.000
Rp60.000.000
TOTAL
Rp60.000.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-12
Universitas Hasanuddin
Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
KERANGKA ACUAN
P 4.1. PENGEMBANGAN PIRANTI LUNAK APLIKASI
“SELF-DEVELOPING PROXY LIBRARY” (PROXY-LIB)
A. Rasional
Setiap pengguna Internet pasti memiliki koleksi pribadi berupa macam-macam electronicfiles hasil kreasinya sendiri atau yang diperolehnya dari Internet (dikirim melalui e-mail
attachments, di-down-load, dan lain-lain). Dokumen-dokumen ini tersimpan dalam
berbagai media, misalnya dalam hardisk di PC dan laptop-nya, flash-disk, CD-ROM atau
pada suatu situs web di Internet. Jika dokumen-dokumen tersebut (pernah) bermanfaat bagi
si pengguna, tentu akan bermanfaat pula bagi pengguna lainnya. Oleh karena itu alangkah
baiknya jika dapat dibangun suatu tempat penyimpanan electronic files bersama yang
isinya tersusun secara sistematik seperti laiknya suatu perpustakaan digital (e-library),
yang juga dapat di-akses dengan mudah oleh pengguna lainnya (karena berada di
proximity, atau “in the neighborhood”). Tempat penyimpanan bersama ini dapat disebut
Perpustakaan Proxy Yang Berkembang Sendiri atau Self-Developing Proxy Library.
Untuk keperluan ini perlu dikembangkan suatu paket piranti lunak aplikasi yang disebut
prohram “PROXY-LIB”.
B. Tujuan
Tujuan utama dari kegiatan pengembangan Paket Program Aplikasi PROXY-LIB ini
adalah untuk memfasilitasi pengelolaan dan pengembangan kegiatan pengajaran, penelitian
dan pengabdian pada masyarakat (Tri Dharma Perguruan Tinggi) di perguruan tinggi
peserta program INHERENT dengan perpustakaan digital (e-library) yang ”dekat” dengan
pengguna (sehingga mudah dan cepat di-akses) serta memiliki koleksi yang memenuhi
kebutuhan pengguna. Paket program aplikasi ini dirancang-bangun sedemikian rupa
sehingga para penggunanya dapat membangun (secara terus menerus dan
berkesinambungan) koleksi electronic files yang ekstensif dan relevan dengan
pengembangan sistem pendidikan tinggi di negeri ini pada khususnya dan pada skala
global pada umumnya. Implementasi paket program aplikasi ini juga akan menghasilkan
penghematan pemakaian bandwidth untuk men-down-load dari Internet (downlink) dengan
menyediakan semacam cache dokumen elektronik yang banyak dicari dan digunakan oleh
pengguna di lingkungan jaringan intranet INHERENT.
C. Luaran (Output)
Hasil yang diharapkan dari kegiatan pengembangan program aplikasi ini antara lain adalah
tersedianya piranti lunak berbasis open source sebagai sarana penunjang berupa e-library
yang terintegrasi dari 3 (tiga) modul, yaitu:
13. Modul Administrasi Keanggotaan, disebut Modul AK
14. Modul Database utnuk Sistem Penempatan Dokumen, disebut Modul SPD
15. Modul Search Engine, disebut Modul SE
D. Mekanisme
Mekanisme pelaksanaan program melewati tahapan:
Lampiran 3-13
Universitas Hasanuddin






Program Hibah Kompetensi TIK - Dikti
Persiapan, meliputi penelitian dan pelacakan (out-sourcing) komponen-komponen
yang diperlukan untuk membangun modul-modul terkait.
Perancangan, meliputi perancangan database (baik database keanggotaan
perpustakaan mau pun database koleksi) serta perancangan keterkaitan antar
modul.
Pembuatan, mencakup pengkodean program dan modifikasi.
Instalasi, meliputi pemasangan perangkat lunak pada komputer server.
Integrasi meliputi penyatuan ketiga modul menjadi sebuah paket piranti aplikasi
yang terpadu.
Ujicoba pada jaringan intranet lokal UNHAS dan implementasi pada jaringan
INHERENT.
E. Skema pembiayaan
Jumlah biaya yang diajukan disesuaikan dengan ruang lingkup kegiatan, dengan biaya
maksimal Rp29.250.000. Komposisi biaya sebagai berikut :
No.
Uraian
1
2
3
4
Persiapan
Perancangan
Pembuatan
Instalasi dan Integrasi
Ujicoba pada jaringan intranet lokal
5
UNHAS
Implementasi pada jaringan
6
INHERENT
Jumlah
unit
3
3
3
1
modul
modul
modul
paket
1
1
Man-hour
per-unit
12
48
60
10
Harga
Satuan
Total
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp75.000
Rp2.700.000
Rp10.800.000
Rp13.500.000
Rp750.000
paket
10 Rp75.000
Rp750.000
paket
10 Rp75.000
Rp750.000
TOTAL
Rp29.250.000
F. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan maksimum empat bulan terhitung dari penandatangan kontrak.
Lampiran 3-14
Download