80 VII. KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan 1

advertisement
VII. KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
1. Petani tambak memperoleh pendapatan dari usahatani rumput laut per tahun
adalah sebesar Rp 20.205.820,00 dengan rerata keuntungan per tahun sebesar Rp
13.245.327,00. Pendapatan usahatani rumput laut per hektar per tahun rata-rata
adalah Rp 12.965.282,00 dengan keuntungan rata-rata sebesar Rp 8.576.475,00.
2. Pendapatan dari usahatani rumput laut memberikan kontribusi sebesar 36,61%
pada total pendapatan rumah tangga petani tambak dan merupakan penyumbang
pendapatan terbesar dalam pendapatan total rumah tangga petani tambak.
Kontribusi tersebut tergolong dalam kategori kontribusi tinggi.
3. Keadaan rumah tangga petani rumput laut dilihat dari segi kemiskinan tergolong
rumah tangga tidak miskin diukur menggunakan empat kriteria yaitu menurut
kriteria Sayogyo, garis kemiskinan BPS, kriteria Bank Dunia, dan garis
kemiskinan FAO.
4. Tingkat kesejahteraan rumah tangga petani rumput laut menurut kriteria GSR
tergolong rumah tangga lebih sejahtera.
5. Nilai tambah industri rumah tangga pengolahan rumput laut menjadi agar kertas
adalah Rp 10.425,00/kg dengan rasio nilai tambah 52,13%.
B. Saran
1. Usahatani rumput laut menyumbangkan pendapatan terbesar pada total
pendapatan rumah tangga petani. Perlu adanya peningkatan kualitas budidaya
rumput laut untuk mendukung pertumbuhan rumput laut, dengan demikian
diharapkan kuantitas dan kualitas produksi meningkat. Peningkatan kuantitas
produksi akan meningkatkan penerimaan petani tambak, sementara peningkatan
kualitas akan meningkatkan kandungan gel di dalam rumput laut sehingga harga
jual per kilogram turut meningkat.
2. Nilai tambah pada pengolahan rumput laut menjadi agar kertas cukup besar. Perlu
peningkatan skala industri pengolahan untuk meningkatkan keuntungan dan
penyerapan rumput laut dari daerah setempat.
80
Download