pemetaan kualitas air tanah di desa dauh puri kaja kota

advertisement
BAB III
KERANGKA BERPIKIR DAN KONSEP PENELITIAN
3.1 Kerangka Berpikir
Berdasarkan latar belakang permasalahan, dan kajian dari beberapa
sumber pustaka, maka kerangka berpikir yang disajikan dalam penelitian ini
meliputi pengkajian karakteristik kondisi fisik, geografis tata lahan dan kondisi
tata lingkungan, serta status mutu air di kawasan penelitian. Telah dijelaskan
bahwa tekanan terhadap sumber daya air tanah selain disebabkan oleh tingkat
eksploitasi yang berlebihan, juga merupakan akibat dari adanya degradasi kualitas
lingkungan. Kerangka berpikir dalam penelitian ini disajikan pada Gambar 3.
Urbanisasi
Kepadatan penduduk
Permukiman
Alih fungsi lahan
Kondisi fisik,
geografis tata lahan
Kondisi tata
lingkungan
Status mutu air tanah
Gambar 3. Kerangka Berpikir Penelitian
20
21
3.2 Konsep Penelitian
Desa Dauh Puri Kaja merupakan sebuah bentang ekologis seluas 109 ha,
dengan tingkat kepadatan yang tinggi, sebagai sebuah desa yang berada di pusat
kota Denpasar Povinsi Bali, Desa Dauh Puri Kaja memiliki karakteristik yang
merupakan keterwakilan dari klaster ekologis khas tipikal kota besar modern di
Indonesia.
Peneliti menganalisis kualitas air tanah pada masing-masing klaster
berdasarkan sejumlah parameter penting fisika, kimia dan mikrobiologis, hasil
dari analisis parameter tersebut digunakan untuk menentukan status mutu air
tanah. Selanjutnya data sebaran kualitas mutu air tersebut divisualisasikan dalam
bentuk peta yang dibuat dengan aplikasi software Arview 3.3. Sistem informasi
yang dihasilkan merupakan deskripsi data spatial sebaran kualitas mutu air tanah
yang digunakan oleh masyarakat. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai
referensi dalam mengidentifikasi faktor-faktor resiko perilaku penyebab
penurunan kualitas air selanjutnya data tersebut dapat digunakan untuk
menentukan langkah-langkah strategis dalam pengelolaan lingkungan di kawasan
Desa Dauh Puri Kaja Kota Denpasar. Konsep penelitian ini disajikan dalam bagan
pada Gambar 4.
22
PEMETAAN KUALITAS AIR TANAH
Identifikasi karakteristik
kawasan
Penelusuran data skunder
•
•
•
•
•
Informasi fungsi geografis
kawasan
Kepadatan penduduk
Aktifitas masyarakat
Jumlah pengguna air tanah
Peta digital
Identifikasi tekanan /ancaman
antropogenik kualitas air tanah
Studi literatur
Undang-undang dan peraturan
tentang baku mutu kualitas air
tanah
Latar belakang permasalahan
Kualitas Air tanah
Masalah
Peta sebaran
pencemaran status air
tanah
Klasifikasi kualitas
Air tanah
Parameter
Karakteristikasi kawasan
Hasil Analisis laboratorium
Input data
Kawasan hunian kumuh
Kawasan permukiman terencana
Pengumpulan data
SIG
Kawasan hunian di bantaran sungai
Analisis dan Pembahasan
Kesimpulan dan Saran (Rekomendasi strategis)
Gambar 4. Bagan Konsep Penelitian
Download