PENGARUH METODE DISKUSI TERHADAP HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS XI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 BINTAN TAHUN PELAJARAN 2012-2013 ARTIKEL E-JOURNAL Oleh NORMIN BADARIAH 090388201377 JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TANJUNGPINANG 2013 Pengaruh Metode Diskusi Terhadap Hasil Belajar Bahasa Indonesia SiswaKelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan Tahun Pelajaran 2012-2013 oleh Normin Badariah. Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Dosen Pembimbing 1: Dra. Hj. Isnaini Leo Shanty, M.Pd., Dosen Pembimbing 2: Siti Habiba, Lc., M.Ag., [email protected]. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode diskusi terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan tahun pelajaran 2012-2013. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif, yaitu metode untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi melakukan perhitungan untuk menguji hipotesis yang telah diajukan. Penggunaan metode diskusi mampu meningkatkan hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan mencapai 13,63 %. Kata Kunci: MetodeDiskusi, HasilBelajarBahasa Indonesia Abstract This research intent to know purpose influence methodics discussion to usufruct student indonesian studying brazes XI Country Senior High School 2 Bintan school years 2012 2013. Method that is utilized is quantitative descriptive method, which is method for menganalisis data by describes or figure data already collected as it were mark sense without intentionally make prevailing conclusion for common or generalizing does count to test hypothesis already being proposed. Purpose methodics discussion can increase indonesian studying result student brazes XI Country Senior High School 2 Bintan reaches 13,63 %. Key word: Discussion method, Indonesians Learned result 1. Pendahuluan Dalam dunia pendidikan pada khususnya kegiatan belajar mengajar, strategi sangat diperlukan. Belajar mengajar adalah suatu kegiatan yang bernilai edukatif yang di dalamnya terdapat interaksi antara pengajar atau guru dengan peserta didik atau siswa. Intreaksi tersebut merupakan kegiatan yang terjalin baik antara guru dan siswa agar siswa tidak merasa bosan dengan materi yang disampaikan oleh guru. Dengan adanya metode diskusi, diharapkan mempunyai pengaruh terhadap hasil belajar siswa. Perlu diadakan pengkajian ilmiah untuk mengetahui pengaruh yang ditimbulkan dengan menggunakan metode diskusi terhadap hasil belajar siswa tersebut. Hal ini dilakukan untuk mengukur tingkat keberhasilan siswa dengan menggunakan metode tersebut. 2. MetodePenelitian Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, yaitu metode untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi melakukan perhitungan untuk menguji hipotesis yang telah diajukan. 3. Hasil Penelitian dan Pembahasan • Deskriptif Post-Test Kelas yang Tidak Menggunakan Metode Diskusi dan Kelas yang Menggunakan Metode Diskusi Untuk kelas yang tidak menggunakan metode diskusi (XI IPA1) menggunakan sampel berjumlah N1 = 21 dengan nilai rata-rata (mean) sebesar 74,29; nilai minimun sebesar 60; dan nilai maximum sebesar 95. Sedangkan untuk kelas eksperimen (XI IPS3) menggunakan sampel berjumlah N2 = 29 dengan nilai rata-rata (mean) sebesar 85,52; nilai minimum sebesar 60; dan nilai maximum sebesar 100. • Uji Normalitas Post-test Kelas yang Tidak Menggunakan Metode Diskusi dan Kelas yang Menggunakan Metode Diskusi Berdasarkan tabel Tests of Normality, maka nilai (sig) untuk kelas yang tidak menggunakan metode diskusi (sig) = 0,40 > α = 0,025, maka H0 diterima yang artinya data kelas yang tidak menggunakan metode diskusi berdistribusi normal begitu juga dengan nilai (sig) untuk kelas yang menggunakan metode diskusi (sig) = 0,33 > α = 0,025, maka H0 diterima yang artinya data kelas yang menggunakan metode diskusi berdistribusi normal. • Uji Homogenitas Post-test kelas yang Tidak Menggunakan Metode Diskusi dan Kelas yang Menggunakan Metode Diskusi Dari tabel Test of Homogeneity of Variances, nilai (sig) sebesar 0,556. Pada penelitian ini nilai α = 0,01. Dari hasil perbandingan antara nilai (sig) dan α, diperoleh: sig = 0,556 > α = 0,01, sehingga keputusannya H0 diterima, yaitu tidak ada perbedaan nilai varian dari kedua kelas. • Pengujian Hipotesis Post-test Kelas yang Tidak Menggunakan Metode Diskusi dan Kelas yang Menggunakan Metode Diskusi Nilai Fhitung dalam penelitian ini dapat dilihat dari tabel ANOVA = 17,429. Ini berarti nilai Fhitung = 17,429 > Ftabel = 4,043. ini membuktikan bahwa Penggunaan metode diskusi yang berbeda berpengaruh terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan yang artinya ada perbedaan nilai rata-rata antara kelas yang tidak menggunakan metode diskusi (XI IPA1) dengan kelas yang menggunakan metode diskusi (XI IPS3). 4. Simpulan dan Rekomendasi 1. Metode diskusi sudah digunakan di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan dalam proses belajar mengajar di kelas. 2. Berdasarkan sakala huruf yang dikemukakan oleh Arikunto, Hasil belajar bahasa Indonesia siswa Kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan tergolong baik sekali dengan nilai rata-rata post-test kelas yang menggunakan metode diskusi (XI IPS3) sebesar 85,52. 3. Metode diskusi berpengaruh untuk meningkatkan hasil belajar bahasa Indonesia siswa. Dengan demikian, karena hasil belajar yang diperoleh dengan perlakuan menggunakan metode diskusi baik sekali, maka perlakuan menggunakan metode diskusi memberikan pengaruh yang baik terhadap hasil belajar siswa. Jadi, sebaiknya Guru bahasa Indonesia Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Bintan sebaiknya menggunakan metode diskusi untuk meningkatkan hasil belajar bahasa Indonesia siswa. Siswa hendaknya dapat menggunakan metode diskusi yang diberikan oleh guru secara maksimal. DaftarPustaka Arikunto, Suharsimi. 2007. Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta . 2012. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara B. Uno, Hamzah. 2007. Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar yang Kreatif dan Efektif. Jakarta: PT Bumi Aksara Djamarah, Syaiful Bahri dan Zain, Aswan. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Asdi Mahasatya . 2005. Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: PT Rineka Cipta Djojosuroto, Kinayati dan Sumaryati. 2010. Prinsip-prinsip Dasar PenelitianBahasa dan Sastra. Bandung: Penerbit Nuansa Fathoni Reza Irfanto 2011. Pengaruh Penerapan Metode Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X SMK Perindustrian Yogyakarta Tahun Pelajaran 2010/2011. Prgoram Studi Pendidikan Teknik Otomotif Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta Ghozali, Imam. 2006. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang: Universitas Diponegoro Hamalik, Oemar. 2011. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: PT Bumi Aksara Hamzah. 2007. Profesi Kependidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara Hardini, Isrianai dan Puspitasari, Dewi. 2012. Strategi Pembelajaran Terpadu. Yogyakarta: Familia (Group Relasi Inti Media) Hasibuan, J.J. 2009. Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Kouncoro, Mudrajad. 2003. Metode Riset untuk Bisnis dan Ekonomi. Jakarta: Erlangga Maslikhah.2008. Pengaruh Metode Diskusi dan Presentasi terhadap Prestasi Belajar Kimia Siswa Kelas X Semester Dua Madrasah Aliah Negeri Yogyakarta III Tahun Ajaran 2006-2007. Skripsi, Universitas Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta Mulyatiningsih, Endang. 2012. Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. Bandung: Alfabeta Nuryana Purwaning. 2012. Pengaruh Strategi Inkuiri Terhadap Hasil belajar Ditinjau dari Keterampilan Observasi Siswa Kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri Kebakkramat. Jurnal skripsi, Universitas Sebelas Maret Surakarta Sanjaya, Wina. 2009. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Prenada Media Group Siregar, Syofian. 2013. Statistik Parametrik untuk Penelitian Kuantitatif. Jakarta: Bumi Aksara Sudijono, Anas. 2006. Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada Sudjana, Nana. 2011. Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta Sutanto, 2013. Buku Pintar Bikin Proposal Tepat Sasaran. Yogyakarta: Mitra Buku Trihendradi, 2009. Step By Step SPSS Analisis Data Satatistik. Offset Yogyakarta: CV Andi Zahral Hayati. 2013. Pengaruh Metode Diskusi Kelompok Tutor Sebaya Terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Biologi di SMA Srijaya Negara Palembang. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya