Praktikum 4 Pemrograman Komputer (TM) IF 2132

advertisement
Praktikum 4
Pemrograman Komputer (TM)
IF 2132
Topik :
Pengulangan, Pengulangan yang dikendalikan oleh pemakai
Tujuan :
Praktikan memahami sintaks pemrograman dalam bahasa C untuk operasi logikal case, beserta operasi
pengulangan dasar yaitu looping dengan pencacah.
Petunjuk praktikum :
1. Untuk setiap file yang anda buat, buatlah header seperti berikut :
/* Nama/NIM
:
/* Tanggal
:
/* Topik
:
/* Deskripsi
:
/* Nilai(diisi oleh asisten) :
*/
*/
*/
*/
*/
2. Peraturan penamaan file untuk praktikum hari ini adalah sebagai berikut :
P04-<NIM>-<YYMMDD>-<Nomor Soal>.c
YY = 2 Digit Tahun, MM = 2 Digit Bulan, DD = 2 Digit Tanggal
Contoh :
P04-13510024-120907-1.c
3. Seluruh file praktikum hari ini dikompres menjadi satu file dengan format penamaan sebagai
berikut :
P04-<NIM>-<YYMMDD>.zip
YY = 2 Digit Tahun, MM = 2 Digit Bulan, DD = 2 Digit Tanggal
Contoh :
P04-13510024-120907.zip
4. Ikuti petunjuk asisten ketika meng-upload pekerjaan anda.
5. Hanya file yang dapat dicompile yang akan dinilai! File yang tidak lulus compile akan
mendapatkan nilai 0.
6. Tugas ini bersivat INDIVIDUAL dan CLOSED BOOK (Selama di ruang praktikum). Segala bentuk
kecurangan apapun tidak akan ditoleransi dan akan mendapatkan nilai 0.
Selamat Bekerja!!!
Praktikum 4 Pemrograman Komputer (IF 2132)
1
Soal :
1. Seorang guru bernama Pak Budi sedang kebingungan karena tidak memiliki program untuk
memproses data nilai ujian muridnya yang sangat banyak. Bantulah Pak Budi untuk memproses
data-data nilai ujian muridnya. Informasi mengenai ujian Pak Budi adalah sebagai berikut :
a. Ujian Pak Budi terdiri dari 4 soal, dengan setiap soal diasumsikan memiliki bobot yang
sama.
b. Nilai maksimal dari setiap soal adalah 100, sedangkan nilai minimal dari setiap soal
adalah 0.
c. Seorang murid dikatakan lulus jika rata-rata nilai dari keempat soal tersebut minimal 60.
Adapun program yang diinginkan Pak Budi memiliki kriteria-kriteria berikut :
a. Menampilkan nilai rata-rata setiap siswa setiap kali selesai menginput data seorang
siswa
b. Setiap kali selesai menginput data seorang siswa, program meminta respon pengguna
untuk menentukan apakah proses menginput data dilanjutkan atau tidak
c. Menampilkan nilai rata-rata dari setiap soal
d. Menampilkan jumlah siswa yang lulus
e. Menampilkan nilai rata-rata siswa yang tertinggi
Buatlah sebuah program yang memenuhi seluruh kebutuhan ini!
Contoh berjalannya program :
===PROGRAM PAK BUDI===
INPUT DATA MURID 1
Nilai Soal 1 : 80
Nilai Soal 2 : 40
Nilai Soal 3 : 45
Nilai Soal 4 : 70
Rata-rata nilai : 58.750000
Lulus / Tidak Lulus : TIDAK
Lanjutkan Input? (0 = TIDAK, 1 = YA) : 1
INPUT DATA MURID 2
Nilai Soal 1 : 90
Nilai Soal 2 : 100
Nilai Soal 3 : 70
Nilai Soal 4 : 65
Rata-rata nilai : 81.250000
Lulus / Tidak Lulus : LULUS
Lanjutkan Input? (0 = TIDAK, 1 = YA) : 1
Praktikum 4 Pemrograman Komputer (IF 2132)
2
INPUT DATA MURID 3
Nilai Soal 1 : 60
Nilai Soal 2 : 60
Nilai Soal 3 : 50
Nilai Soal 4 : 70
Rata-rata nilai : 60.000000
Lulus / Tidak Lulus : LULUS
Lanjutkan Input? (0 = TIDAK, 1 = YA) : 0
===HASIL UJIAN===
Average Soal 1 : 76.666667
Average Soal 2 : 66.666667
Average Soal 3 : 55.000000
Average Soal 4 : 68.333333
Jumlah siswa lulus : 2
Nilai rata-rata tertinggi : 81.250000
2. Deret Fibonacci adalah sebuah deret yang terkenal dalam pelajaran Matematika. Pada deret
Fibonacci, angka ke n dalam sebuah deret ditentukan oleh jumlah angka ke (n-1) dan (n-2),
terkecuali untuk 2 bilangan pertama dalam deret tersebut. Berikut adalah deret Fibonacci yang
paling umum dikenali :
0, 1, 1, 2, 3, 5, 8, 13, 21, 34, …
Buatlah sebuah program dengan ketentuan sebagai berikut :
a. Program meminta input suatu bilangan untuk menandakan berapa jumlah bilangan
Fibonacci yang akan ditampilkan
b. Program meminta input suatu bilangan yang berfungsi sebagai posisi awal (n awal) deret
Fibonacci.
c. Program menampilkan output sesuai dengan input yang telah diberikan.
Dalam pembuatan soal ini, asumsikan bahwa :
 Deret Fibonacci dimulai dari angka 0, 1, dst.
 Angka 0 yang pertama berada pada posisi ke - 1
Praktikum 4 Pemrograman Komputer (IF 2132)
3
Contoh berjalannya program :
Contoh 1.
===INPUT===
Jumlah bilangan : 3
Mulai dari posisi : 1
===OUTPUT===
0,1,1
Contoh 2.
===INPUT===
Jumlah bilangan : 4
Mulai dari posisi : 4
===OUTPUT===
2,3,5,8
Contoh 3.
===INPUT===
Jumlah bilangan : 3
Mulai dari posisi : 5
===OUTPUT===
3,5,8
Praktikum 4 Pemrograman Komputer (IF 2132)
4
Download