ANALISIS CLUSTER PADA WEB USAGE MINING MENGGUNAKAN SUBTRACTIVE CLUSTERING (Studi Kasus: Data Web Log Server pada Situs di www.colorsphere.net ) TUGAS AKHIR Diajukan sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Strata-1 Pada Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri s Oleh Nama : Ranty Nur Fitria No. Mahasiswa : 09 522 082 PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA YOGYAKARTA 2014 ii PERNYATAAN KEASLIAN Demi Allah, saya akui karya ini adalah hasil kerja saya sendiri kecuali nukilan dan ringkasan yang setiap satunya telah saya jelaskan sumbernya. Jika dikemudian hari ternyata terbukti pengakuan saya ini tidak benar dan melanggar peraturan yang sah dalam karya tulis dan hak intelektual maka saya bersedia ijazah yang telah saya terima untuk ditarik kembali oleh Universitas Islam Indonesia. Yogyakarta, April 2014 Ranty Nur Fitria 09522082 iii iv v vi HALAMAN PERSEMBAHAN Tugas Akhir ini dipersembahkan untuk: Alm. Ibu tercinta yang senantiasa tanpa lelah memberikan doa dan kasih sayang Bapak yang selalu memberikan dukungan dan semangat Mas Ajie dan Mba Putri serta Arel, keponakan tersayang. Sahabat, teman-teman terdekat, Gelobi vii MOTTO Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. (QS. Al Insyirah 5-6) viii KATA PENGANTAR Assalamu’alaikum Wr. Wb. Alhamdulillah, puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah ‘Azza wa Jalla atas limpahan rahmat, taufik serta hidayahnya. Sholawat dan salam tercurah kepada Nabi Muhammad SAW sebaik-baik ciptaan-Nya yang telah membawa kita ke jalan yang dirihai-Nya. Dengan rahmat dan Hidayah Allah SWT, akhirnya tugas akhir yang berjudul “Analisis Cluster pada Web Usage Mining Menggunakan Subtractive Clustering” dapat terselesaikan dengan baik. Tugas akhir ini disusun sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa Jurusan Teknik Industri untuk menyelesaikan studi Strata-1 pada Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia. Dalam penyusunan laporan Tugas Akhir ini penulis mendapatkan banyak bantuan dari berbagai pihak, untuk itu penulis ingin menyampaikan ucapan terimakasih kepada: a. Dekan Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia b. Ketua Program Studi Teknik Industri dan seluruh staf, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia. c. Bapak Muhammad Ridwan Andi Purnomo, ST., M.Sc., Ph.D selaku dosen pembimbing yang telah memberikan bantuan, petunjuk, saran serta waktunya dalam pembuatan Tugas Akhir ini. d. Orang tua dan kakak tercinta yang selalu memberikan doa, motivasi dan dukungannya. e. Sahabat terdekat, Cim, Riya, Iga, Tika, Burhan, Mala, Vina dan Rezka. f. Teman-teman seperjuangan angkatan 2009 serta semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu, yang telah membantu dalam penyelesaian tugas akhir ini. Semoga Allah ‘Azza wa Jalla melimpahkan rahmat dan hidayahnya kepada semua pihak yang telah membantu terselesaikannya penulisan laporan Tugas Akhir ini. Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan Tugas Akhir ini masih banyak ix terdapat kekeliruan dan kekurangan. Untuk itu penulis menyampaikan permohonan maaf sebelumnya serta sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun guna penyempurnaan di masa mendatang. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi penulis dan semua pembaca. Wassalamu’alaikum Wr.Wb Yogyakarta, April 2014 Ranty Nur Fitria