SALINAN KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN TUBAN KEPUTUSAN KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN TUBAN NOMOR : 61 /Kpts/KPU Kab – 014329920/2010 TENTANG PENETAPAN SYARAT DUKUNGAN BAGI PASANGAN CALON PERSEORANGAN DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH KABUPATEN TUBAN TAHUN 2011 KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN TUBAN, Menimbang : a. bahwa sesuai ketentuan Pasal 59 ayat (1) Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 Tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah disebutkan peserta pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah adalah pasangan calon yang diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik atau pasangan calon perseorangan yang didukung oleh sejumlah orang; b. bahwa selanjutnya didalam Pasal 59 ayat (2b) huruf d disebutkan bahwa pasangan calon perseorangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf b dapat mendaftarkan diri sebagai pasangan calon bupati/wakil bupati atau walikota/wakil walikota apabila memenuhi syarat dukungan dengan ketentuan kabupaten/kota dengan jumlah penduduk lebih dari 1.000.000 (satu juta) jiwa harus didukung sekurang-kurangnya 3% (tiga persen); c. Mengingat bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b, perlu menetapkan syarat dukungan minimal bagi pasangan calon perseorangan dalam Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011 dengan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tuban. : 1. Undang-undang Nomor 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 53, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4389); 2. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437) sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 3. Undang-undang Nomor 22 Tahun 2007 tentang Penyelenggara Pemilihan Umum (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4721); -24. Undang-Undang Nomor 2 tahun 2008 tentang Partai Politik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4801); 5. Undang-Undang Nomor 10 tahun 2008 tentang Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 51, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4836); 6. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2009 tentang Majelis Permusyawaratan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 123, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5043) ; 7. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2005 Tentang Pemilihan, Pengesahan Pengangkatan dan Pemberhentian Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 22, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4480) sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2008 tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2005 tentang Pemilihan, Pengesahan Pengangkatan, dan Pemberhentian Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 92, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4865); 8. Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 05 Tahun 2008 tentang Tata Kerja Komisi Pemilihan Umum, Komisi Pemilihan Umum Provinsi dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota sebagaimana terakhir diubah dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 01 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 05 Tahun 2008 tentang Tata Kerja Komisi Pemilihan Umum, Komisi Pemilihan Umum Provinsi dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota sebagaimana diubah dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 21 Tahun 2008 dan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 37 Tahun 2008; 9. Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 31 Tahun 2008 tentang Kode Etik Penyelenggara Pemilihan Umum; 10. Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 09 Tahun 2010 tentang Pedoman Penyusunan Tahapan, Program, dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah; 11. Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 13 Tahun 2010 tentang Pedoman Teknis Tata Cara Pencalonan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. 12. Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tuban Nomor 10 Tahun 2010 tentang Tahapan, Program, dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011. 13. Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tuban Nomor 45 Tahun 2010 tentang Tata Cara Pencalonan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011. Memperhatikan : 1. Keputusan Bupati Tuban tanggal 28 September 2010 Nomor 188.45/152/KPTS/414.012/2010 Tentang Penetapan Jumlah Penduduk Kabupaten Tuban Dalam Penyelenggaraan Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011; -32. Berita Acara Penyerahan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011 tanggal 1 Oktober 2010 Nomor 470/2928/414.054/2010; 3. Keputusan Rapat Pleno Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tuban tanggal 1 Oktober 2010. MEMUTUSKAN : Menetapkan : PENETAPAN SYARAT DUKUNGAN BAGI PASANGAN CALON PERSEORANGAN DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH KABUPATEN TUBAN TAHUN 2011 KESATU : Penetapan syarat dukungan bagi pasangan calon perseorangan dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011; KEDUA : Penetapan syarat dukungan sebagaimana dimaksud pada Diktum Kesatu adalah sebesar 3 % x 1.272.337 orang = 38.170,11 (tiga puluh delapan ribu seratus tujuh puluh koma sebelas) orang, yang dibulatkan ke atas menjadi 38.171 (tiga puluh delapan ribu seratus tujuh puluh satu) orang; KETIGA : Jumlah dukungan sebesar 38.171 (tiga puluh delapan ribu seratus tujuh puluh satu) orang adalah jumlah minimal yang harus dipenuhi sebagai persyaratan bagi pasangan calon perseorangan Kepala Daerah Wakil Kepala Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2011 pada saat mendaftarkan diri sebagai bakal pasangan calon di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tuban; KEEMPAT : Jumlah dukungan sebagaimana dimaksud pada Diktum Ketiga tersebar di lebih dari 50 % (lima puluh persen) jumlah kecamatan di Kabupaten Tuban atau lebih dari 10 (sepuluh) kecamatan dari 20 (dua puluh) kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban; KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan. Ditetapkan di : Tuban pada tanggal : 2 Oktober 2010 KETUA SOEMITO KARMANI, SH. M.Hum