TOR GELAR TEKNOLOGI HASIL LITBANG DAN INOVASI TAHUN 2015 Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa KEMENTERIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN BADAN PENELITIAN, PENGEMBANGAN, DAN INOVASI 2015 0 I. PENDAHULUAN A. Latar Belakang Sumberdaya hutan di Indonesia meliputi wilayah yang luas dengan kandungan nilai yang sangat besar. Sumberdaya hutan di Indonesia sangat potensial memberi manfaat dan kesejahteraan yang besar dan luas bagi kehidupan warganegaranya, baik dalam aspek kehidupan ekonomi, sosial, politik, kebudayaan, dan hubungan diplomatik internasional. Manfaat tersebut dapat diwujudkan jika seluruh pemangku kepentingan atau para pihak terkait (stakeholders) mampu mengelola dan memanfaatkan hutan secara optimal dan menjaga kelestariannya, dengan berpegang pada prinsip hutan sebagai pemberi kehidupan dan kesejahteraan seluas-luasnya kepada seluruh warganya dengan tetap menjaga keberlanjutan sumberdaya hutannya. Dalam hal pengelolaan dan pemanfaatan hutan agar mampu memenuhi prinsip tersebut di atas, diperlukan input ilmu pengetahuan dan teknologi. Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan mempunyai tugas menyelenggarakan penelitian dan pengembangan di bidang kehutanan termasuk penyebarluasan hasil-hasil penelitian dan pengembangan kepada pengguna baik internal maupun eksternal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Pada level strategis, unsur penunjang tersebut diinterpretasikan sebagai pemandu Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, penyedia informasi dan IPTEK sebagai basis solusi permasalahan aktual kehutanan, dan penghasil inovasi teknologi yang dapat mendorong akselerasi pencapaian tujuan pembangunan kehutanan. Untuk menyebarluaskan informasi hasil-hasil penelitan dan pengembangan IPTEK Kehutanan kepada para pihak, diselenggarakan kegiatan Gelar Teknologi (Geltek) Hasil Litbang dan Inovasi. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk diseminasi hasil litbang, agar IPTEK yang dihasilkan dapat diaplikasikan dalam mengelola dan memanfaatkan hutan secara optimal dan menjaga kelestariannya. Geltek Tahun 2015 menampilkan hasil-hasil penelitian yang berkaitan dengan Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa. Hal ini mengingat degradasi hutan dan lahan yang antara lain disebabkan oleh kegiatan penambangan, penebangan dan perambahan liar, konversi hutan menjadi lahan perkebunan dan kebakaran masih terus terjadi. Selain itu sebagai upaya untuk meningkatkan produktivitas 1 hutan alam agar tetap terjaga kelestarian jenis, keseimbangan dan keharmonisan ekosistem hutan pada kesempatan ini ditampilkan pengelolaan jenis dipterocarpa. B. Maksud dan Tujuan Gelar Teknologi adalah suatu bentuk diseminasi untuk menyampaikan hasil litbang kepada pengguna, dengan format interaktif dan lebih menekankan peragaan hasil litbang. Penyelenggaraan Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi Tahun 2015 dimaksudkan untuk menyampaikan hasil-hasil litbang kehutanan tentang Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa kepada para pengguna. Tujuan penyelenggaraan Geltek antara lain: 1. Mendekatkan, mentransformasikan dan meningkatkan pemanfaatan IPTEK kehutanan yang dihasilkan Badan Litbang dan Inovasi kepada para pengguna. 2. Mendorong terwujudnya keberhasilan Rehabilitasi dan Restorasi lahan terdegradasi pasca tambang 3. Mendorong terwujudnya kelestarian jenis dan keseimbangan ekosistem hutan yang harmonis 4. Mendorong terwujudnya produktivitas hutan dari jenis dipterocarpa 5. Mendorong peningkatan interaksi dan kerjasama kemitraan, antara peneliti dan pengguna. Sasaran Kegiatan Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi Tahun 2015 adalah: - terwujudnya penyebarluasan hasil litbang Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa yang layak dan aplikatif kepada para pengguna. C. Luaran Luaran dari Kegiatan Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi adalah: - Penyelenggaraan Gelar Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa. 2 II. PELAKSANAAN KEGIATAN A. Waktu dan Tempat Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi Tahun 2015 diselenggarakan oleh Badan Litbang dan Inovasi sebagai side event Kegiatan Rapat Koordinasi (RAKORNIS) Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada tanggal 9 – 12 Juni 2015 di Hotel Novotel, Balikpapan. Kegiatan Geltek meliputi : a. Selasa, 9 Juni 2015 - Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan launching buku hasil penelitian terkait tema. b. Selasa, 9 Juni 2015 s/d Kamis, 11 Juni 2015 - Pameran Hasil Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan B. Peserta Peserta Geltek maksimal 100 (seratus) orang, meliputi para pengambil kebijakan, peneliti, akademisi, praktisi kehutanan dan lingkungan, Swasta, dan NGO/LSM serta instansi terkait di wilayah Kalimantan. Sasaran pengunjung pameran adalah peserta undangan Geltek dan internal lingkup Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan. C. Materi Gelar Teknologi Hasil Litbang dan Inovasi menampilkan IPTEK Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa. IPTEK tersebut merupakan karya unggulan Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan. D. Persidangan Acara pembukaan diawali dengan Laporan Penyelenggaraan, dilanjutkan dengan arahan dan pembukaan Kepala Badan Litbang Kehutanan dan launching buku IPTEK Kehutanan karya para peneliti Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Sesi berikutnya adalah Gelaran umum dalam bentuk talkshow IPTEK Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa. 3 E. Bentuk Kegiatan Selain gelaran IPTEK Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa dalam bentuk talkshow, diselenggarakan juga launching buku karya para peneliti serta pameran hasil litbang dan inovasi lingkungan hidup dan kehutanan. Kegiatan pameran terselenggara atas kerjasama dan dukungan dari Pusat Sarana Pengendalian Dampak Lingkungan; Pusat Pengelolaan Ekoregion Kalimantan; Balai Besar Penelitian Dipterocarpa Samarinda, dan Balai Penelitian Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam Samboja. Materi pameran meliputi hasil litbang dengan topik terkait Konservasi Sumberdaya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa serta karya-karya unggulan hasil litbang dan inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Selain itu ditampilkan terbitan berkala ilmiah (jurnal ilmiah) lingkup Badan Litbang dan Inovasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan. F. Pembiayaan Biaya penyelenggaraan Geltek Paket IPTEK Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa Tahun 2015 bersumber dari DIPA Sekretariat Badan Litbang dan Inovasi Tahun Anggaran 2015. 4 Lampiran 1. JADWAL ACARA (tentative) Gelar Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam, Restorasi Areal Terdegradasi Pasca Tambang dan Pengelolaan Dipterokarpa Hotel Novotel – Balikpapan Selasa, 9 Juni 2015 WAKTU 07.30 – 08.30 08.30 – 08.40 08.40 – 09.00 09. 00 – 09.20 09. 20 – 12.00 KEGIATAN Coffee break/refreshment Doa Laporan Penyelenggaraan Sambutan dan Arahan Kepala Badan Litbang dan Inovasi Launching Buku IPTEK Kehutanan dan Lingkungan Hidup Panitia Sekretaris Badan Kepala Badan Gelaran IPTEK I Moderator : Ir. Adi Susmianto, M.Sc Menghutankan Lahan Bekas Tambang Timah Prof. Ris. Dr. Pratiwi (Pusat Litbang Konservasi dan Rehabilitasi) Dr. Ishak Yassir (Balai Pebelitian Teknologi Konservasi SDA Samboja) Penerapan Konsep Bersinergi dengan Alam untuk Merehabilitasi Lahan Pascatambang Batubara 12.00 – 13.00 13.00 – 15.40 ISHOMA Gelaran IPTEK II Teknologi Tepat Guna dalam Ranga Diversifikasi Produk Tengkawang untuk Meningkatkan Taraf Hidup Masyarakat Lokal Teknologi Isomik (Isolat Mikroba) untuk Rehabilitasi Lahan Bekas Tambang 15.40 – 16.00 16.00 – 16.30 PERANGKAT SIDANG Pembukaan Registrasi Peserta Penutupan Wrap up dan penutupan Coffee break/refreshment Kepala Badan Moderator: Dr. Ir. Bambang Tri Hartono, M.Sc Dr. Rizky Maharani (Balai Besar Penelitian Dipterocarpa) Retno Prayudyaningsih, S.Si, M.Sc (Balai Penelitian Kehutanan Makassar) Sekretaris Badan 5