Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi

advertisement
Tahun Kedua
Rencana Aksi Nasional
Adaptasi Perubahan Iklim
(RAN API)
Maret 2015 – Februari 2016
Sekretariat RAN API
Kementerian Perencanaan Pembangunan
2016
1
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Kata Pengantar
Perubahan iklim sebagai fenomena bencana telah banyak berdampak terhadap Indonesia. Indonesia di tahun 2016 ini juga menghadapi berbagai tantangan yang berkaitan dengan perubahan
iklim seperti banjir, abrasi, dan tanah longsor. Indonesia sebagai negara kepulauan dalam hal
ini memiliki isu kerentanan yang nyata. Keseriusan menghadapi permasalahan perubahan iklim
dilakukan Indonesia diantaranya dengan menerbitkan Undang-Undang Perubahan Iklim, upaya
penanganan kebakaran hutan secara komprehensif serta ikut menandatangani Perjanjian Paris.
Keseriusan dalam menangani perubahan iklim juga dilakukan dengan adanya perencanaan
pembangunan adaptasi perubahan iklim nasional melalui Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 yang mendorong Pemerintah Daerah untuk menyusun
perencanaan ketahanan iklim yang dintegrasikan ke dalam dokumen rencana pembangunan
berdasarkan kajian kerentanan. Di tingkat nasional, dokumen Rencana Aksi Nasional Adaptasi
Perubahan Iklim (RAN-API) yang diresmikan oleh Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas pada bulan Februari tahun 2014 dapat digunakan sebagai acuan untuk mendorong terbangunnya sinergitas pelaksanaan program adaptasi
perubahan iklim dan terbentuknya sistem koordinasi yang lebih baik antara pusat dan daerah
maupun lintas sektor dalam upaya meningkatkan kemampuan Indonesia beradaptasi terhadap
dampak perubahan iklim.
Buku Dua Tahun RAN-API ini akan membahas berbagai kemajuan yang sudah dicapai oleh RANAPI di periode Maret 2015 sampai Februari 2016. Pembahasan secara garis besar akan mencakup
berbagai implementasi adaptasi yang sudah dilakukan Sekretariat RAN-API, Kementerian dan
Lembaga. Selain itu, pembahasan garis besar lainnya yaitu mengenai kemajuan implementasi
adaptasi di 15 daerah percontohan, penyusunan indikator ketahanan dan hasil monitoring dan
evaluasi RAN-API.
Akhir kata, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam
penyusunan buku ini, dan semoga buku ini dapat bermanfaat bagi para pelaku di tingkat nasional dan daerah.
Jakarta, Desember 2016
Ir. Medrilzam, M.Prof.Econ, Ph.D
Direktur Lingkungan Hidup
Kementerian PPN/Bappenas
i
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
ii
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Daftar Isi
Kata Pengantar.......................................................................................................................................................
Daftar Isi...................................................................................................................................................................
Daftar Gambar........................................................................................................................................................
Daftar Tabel.............................................................................................................................................................
i
iii
v
vi
1. Pendahuluan.................................................................................................................................................
1.1. Perubahan Iklim....................................................................................................................................
1.2. RPJMN 2014 – 2019..............................................................................................................................
1.3. Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim...................................................................
1.4. Sustainable Development Goal’s..................................................................................................
1
1
2
3
4
2. Implementasi Adaptasi oleh Kementerian dan Lembaga...................................................... 6
2.2. Program dan Kegiatan Sekretariat RAN-API............................................................................... 6
2.1.1. Rapat Koordinasi Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim dengan Mitra
Pembangunan........................................................................................................................ 6
2.1.2. Focus Group Discussion (FGD)/Expert Panel Meeting Strategi dan Penyusunan
Indikator Bidang dan sub-bidang RAN API.................................................................. 6
2.1.3. Fasilitasi Pemerintah Daerah dalam penyusunan dokumen adaptasi
perubahan iklim...................................................................................................................... 7
2.1.4. Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian ESDM dalam Bidang
Ketahanan Ekonomi Sub-Bidang Kemandirian Energi di RAN API....................... 7
2.1.5. Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian Perhubungan dalam
Bidang Ketahanan Sistem Kehidupan Sub-Bidang Infrastruktur di RAN API.... 7
2.1.6. Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian Lingkungan Hidup
dan Kehutanan dalam Bidang Ketahanan Ekosistem Sub-Bidang Ekosistem di
RAN API ......................................................................................................................................8
2.1.8. Pertemuan Trilateral Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim Ke Dalam Dokumen
Perencanaan............................................................................................................................. 8
2.2. Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim oleh Kementerian.......................................................... 8
2.2.1. Kementerian ATR.................................................................................................................... 9
2.2.2. Kementerian PPN/BAPPENAS............................................................................................ 9
2.2.3. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)........................................ 9
2.2.4. Kementerian Kelautan dan Perikanan............................................................................ 10
2.3. Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim oleh Lembaga................................................................ 10
2.3.1. APEKSI........................................................................................................................................ 10
2.3.2. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)................................................... 11
2.3.3. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).......................................... 11
iii
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3. Implementasi Adaptasi di Lokasi Percontohan............................................................................ 12
3.1. Sumatera Utara..................................................................................................................................... 12
3.1.1. Rapat Koordinasi Implementasi dan Hasil Tagging Instruksi Gubernur
Sumatera Utara........................................................................................................................ 12
3.1.2. Inisiasi Adaptasi di Indonesia............................................................................................. 12
3.2. Jawa Barat................................................................................................................................................ 13
3.2.1. Lokakarya Penilaian Risiko dan Aksi Adaptasi untuk Pembangunan Daerah... 13
3.2.2. Round Table Discussion bersama Kepala Daerah Karawang, Purwakarta, Kota
Bandung dan Kabupaten Bandung................................................................................. 13
3.3. Jawa Timur............................................................................................................................................. 13
3.3.1. Focus Group Discussion (FGD) II dalam Penyusunan Konsep Adaptasi
Perubahan Iklim di Provinsi Jawa Timur........................................................................ 13
3.4. Bali .............................................................................................................................................................14
3.4.1. Focus Group Discussion (FGD) Adaptasi Perubahan Iklim dalam Ketahanan
Pangan........................................................................................................................................14
3.5. Nusa Tenggara Barat........................................................................................................................... 14
3.5.1. Penyusunan Kajian Kerentanan dan Risiko Perubahan Iklim................................. 14
3.6. Kota Bandar Lampung........................................................................................................................ 15
3.6.1. Diseminasi Aksi Daerah
Adaptasi Perubahan Iklim................................................... 14
3.7. Penyusunan City Resilience Strategy (CRS)................................................................................ 15
3.7.1. Kota Tangerang Selatan........................................................................................................ 15
3.7.2. Kota Banjarmasin..................................................................................................................... 16
3.7.3. Kota Tangerang........................................................................................................................ 16
3.8. Provinsi dan Lokasi Percontohan Lain.......................................................................................... 17
4. Monitoring dan Evaluasi.......................................................................................................................... 18
4.1. Penyusunan Indikator.......................................................................................................................... 18
4.1.1. Penyusunan Indikator Ketahanan Pangan..................................................................... 18
4.1.2. Penyusunan Indikator Ketahanan Pesisir dan Pulau-pulau Kecil........................... 19
4.2 Hasil Monev RAN API.......................................................................................................................... 20
4.2.1. Ketahanan Ekonomi.............................................................................................................. 21
4.2.2. Ketahanan Sistem Kehidupan............................................................................................ 28
4.2.3. Ketahanan Ekosistem............................................................................................................ 32
4.2.4. Ketahanan Wilayah Khusus................................................................................................. 34
4.2.5. Sistem Pendukung................................................................................................................. 37
5. Tindak Lanjut
..........................................................................................................................................38
iv
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Daftar Gambar
Gambar 1. Jumlah Kejadian Bencana yang berkaitan dengan perubahan iklim di Indonesia
(sumber BNPB) ............................................................................................................................... 2
Gambar 2. Target Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals) ................. 4
Gambar 3. Proses penyusunan Kajian Kerentanan di Kota Mataram..............................................14
Gambar 4. Peserta sedang membuat peta kerentanan Kota Tangerang Selatan ...................... 16
Gambar 5. Sambutan dari Kepala BLHD Kota Banjarmasin................................................................. 16
Gambar 6. Sesi foto bersama peserta Workshop Penyusunan Kajian Kerentanan dan Risiko
Perubahan Iklim Kota Tangerang............................................................................................. 17
v
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Daftar Tabel
Tabel 1. Indikator Ketahanan Pesisir dan Pulau-Pulau kecil................................................................ 19
Tabel 2. Program dan Kegiatan Sub Bidang Ketahanan Pangan....................................................... 21
Tabel 3. Program dan Kegiatan Sub Bidang Kemandirian Energi..................................................... 27
Tabel 4. Program dan Kegiatan Sub Bidang Kesehatan....................................................................... 28
Tabel 5. Program dan Kegiatan Sub Bidang Permukiman.................................................................. 29
Tabel 6. Program dan Kegiatan Sub Bidang Infrastruktur..................................................................29
Tabel 7. Program dan Kegiatan Sub Bidang Ekosistem........................................................................ 32
Tabel 8. Program dan Kegiatan Sub Bidang Perkotaan ........................................................................ 34
Tabel 9. Program dan Kegiatan Sub Bidang Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil................................... 35
Tabel 10. Program dan Kegiatan Sub Bidang Sistem Pendukung...................................................... 37
vi
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
1
Pendahuluan
1.1. Perubahan Iklim
Perubahan Iklim merupakan sebuah fenomena alam yang sudah terbukti secara ilmiah. Artikel
1 UNFCCC mendefinisikan perubahan iklim sebagai “perubahan dalam iklim yang disebabkan
baik secara langsung maupun tidak langsung oleh kegiatan manusia yang mengubah komposisi
atmosfer global dan variabilitas iklim alami yang diamati selama periode waktu tertentu.”
Secara umum ada empat dampak perubahan iklim yaitu curah hujan, cuaca ekstrim, kenaikan
suhu dan perubahan permukaan air laut. Dengan demikian, perubahan iklim dapat menimbulkan
permasalahan serius seperti banjir rob, vektor penyakit dan kekeringan yang bisa berdampak
terhadap masyarakat terutama masyarakat miskin yang tidak mempunyai pengetahuan dan
kapasitas untuk merespon dampak perubahan iklim.
Negara-negara di dunia semakin serius menanggapi permasalahan perubahan iklim.
Penyelenggaraan COP21 (Conference of the Parties 21) dari tanggal 30 November – 12 Desember
2015 di Paris berhasil mempertemukan perwakilan dari 196 negara untuk membahas
permasalahan perubahan iklim IPCC (Panel Antar-Pemerintah untuk Perubahan Iklim).
COP21 juga membahas tentang kontribusi Negara dalam mengurangi emisi karbon yang dikenal
dengan istilah Intended Nationally Determined Contributions (INDC) dimana masing – masing
negara diberikan kesempatan untuk mempresentasikan kontribusi yang akan diberikan dalam
penurunan emisi karbon. Indonesia sendiri mematok target penurunan emisi sebesar 26%
dengan kemampuan sendiri dan 41% dengan bantuan asing sampai pada tahun 2030.
Adapun adaptasi artinya adalah proses penyesuaian terhadap iklim yang aktual atau yang
diprediksikan beserta dampaknya (IPCC, 2014). Adaptasi menjadi penting untuk mengurangi
dampak perubahan iklim terutama pada kelompok rentan. Ditambah lagi dari data BNPB
terlihat bahwa sejak tahun 2008, frekuensi kejadian bencana di Indonesia yang berkaitan
dengan perubahan iklim cenderung meningkat.
1
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Data Bencana
2.000
1.800
1.600
1.400
1.200
1.000
800
600
400
200
0
09
20
10
20
11
20
12
20
13
20
14
20
16
20
16
20
Gambar 1. Jumlah Kejadian Bencana yang berkaitan dengan perubahan iklim
di Indonesia (sumber BNPB)
Dari gambar diatas, dapat disimpulkan bahwa penanganan dampak perubahan iklim di
Indonesia bersifat mendesak. Ancaman perubahan iklim terhadap masyarakat semakin nyata.
Oleh karena itu, perubahan iklim menjadi salah satu agenda pemerintah di dalam perencanaan
pembangunan.
1.2. RPJMN 2014 – 2019
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional adalah perencanaan pembangunan dalam
berbagai bidang dengan jangka waktu tahun 2015 sampai 2019. RPJMN secara struktur adalah
bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJP Nasional) yang merupakan
rencana pembangunan berjangka 20 tahun (2005 – 2025).
RPJMN 2015-2019 membahas lebih lanjut 9 agenda prioritas pembangunan yang dikenal
dengan istilah Nawa Cita. Isu perubahan iklim secara garis besar menjadi bagian dari 9 Agenda
Prioritas yaitu mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis
ekonomi domestik yang didalamnya terdapat pembahasan mengenai pelestarian sumber daya
alam, lingkungan hidup dan pengelolaan bencana.
Berdasarkan RPJMN 2015-2019 Buku I, Bab 6 Agenda Pembangunan Nasional dalam upaya
melestarikan sumber daya alam, lingkungan hidup dan pengelolaan bencana terdapat 2 sasaran
yang ingin dicapai, yaitu:
1. Penurunan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) sebesar 26%
2. Meningkatnya ketahanan masyarakat terhadap perubahan iklim, khususnya di lima belas
daerah rentan
Adapun arah kebijakan dan strategi untuk mencapai sasaran dalam penanganan perubahan iklim
berdasarkan RPJMN 2015-2019 Buku I, Bab 6 Agenda Pembangunan Nasional dapat dirangkum
menjadi sebagai berikut:
1. Mendorong pemerintah daerah menyusun strategi/rencana aksi adaptasi berdasarkan
dokumen RAN-API dan kajian kerentanan daerah
2. Melaksanakan upaya adaptasi berdasarkan dokumen Rencana Aksi Nasional Adaptasi
Perubahan Iklim (RAN-API), terutama di 15 (lima belas) daerah rentan
2
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3. Meningkatkan pengetahuan dan kapasitas masyarakat terkait dengan perubahan iklim
Pembentukan Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN API) juga dapat ditelusuri
urgensi pembentukannya lebih lanjut di dalam dokumen RPJMN 2015-2019 Buku II mengenai
Agenda Pembangunan Bidang. Di dalam Bab 1 tentang Pengarusutamaan dan Pembangunan
Lintas Bidang, disebutkan bahwa “arah kebijakan dan strategi pembangunan lintas untuk bidang
perubahan iklim terdiri dari penurunan emisi gas rumah kaca/mitigasi (GRK) dan peningkatan
ketahanan masyarakat/adaptasi terhadap perubahan iklim”. Dengan demikian, Rencana
Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN API) disusun untuk meningkatkan ketahanan
masyarakat dan melindungi ketahanan ekonomi terutama di bidang pangan dan energi.
Selain itu, urgensi pembentukan RAN API juga dapat dilihat di Bab 10 tentang Bidang
Pengelolaan Sumber Daya Alam Dan Lingkungan Hidup. Di dalam bab 10 juga dibahas lebih
lanjut mengenai penanganan perubahan iklim dan peningkatan kualitas informasi iklim dan
kebencanaan dimana sumber pendanaan untuk penanganan perubahan iklim dan peningkatan
kualitas informasi iklim dan kebencanaan berasal dari pendanaan pemerintah pusat (APBN),
daerah (APBD), dan sumber dana lain baik yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri
yang sifat pendanaannya tidak mengikat.
1.3. Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim adalah dokumen perencanaan yang bertujuan
untuk mempersiapkan rencana pembangunan yang memiliki daya tahan terhadap perubahan
iklim. Dibawah BAPPENAS (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional), RAN-API akan berperan
sebagai acuan pemerintah untuk perencanaan pembangunan yang memperhitungkan aksi
adaptasi perubahan iklim.
Berdasarkan jangka waktunya, RAN-API dapat dibagi menjadi 3 yaitu:
1. Rencana Aksi Adaptasi prioritas sektor dan lintas sektor dalam jangka waktu pendek (2013-2014)
2. Upaya pengarusutamaan rencana aksi adaptasi ke dalam RPJMN (2015-2019)
3. Arah kebijakan adaptasi dalam jangka panjang (2020-2025)
RAN-API dalam pelaksanaannya memiliki beberapa bidang fokus yaitu:
3
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Adapun wilayah implementasi RAN-API terdiri dari 15 lokasi yang meliputi kota, kabupaten
serta tingkat provinsi yang terdiri dari:
1.4. Sustainable Development Goal’s
Sustainable Development Goals atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan adalah target
pembangunan dunia yang terdiri dari berbagai bidang kehidupan masyarakat. SDGs terdiri dari
17 tujuan pembangunan yang dapat dijabarkan lebih lanjut menjadi 169 capaian pembangunan.
Target pembangunan yang erat kaitannya dengan perubahan iklim adalah target no 13 yaitu
Aksi Perubahan Iklim.
Gambar 2. Target Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals)
4
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Adapun capaian pembangunan untuk aksi perubahan iklim yakni sebagai berikut:
•
Memperkuat kapasitas ketahanan dan adaptasi terhadap bahaya terkait iklim dan bencana
alam di semua Negara
•
Integrasi pengukuran perubahan iklim ke dalam kebijakan, strategi dan perencanaan
nasional
•
Meningkatkan edukasi, kesadaran serta kapasitas manusia dan institusi terhadap mitigasi
perubahan iklim, adaptasi, pengurangan dampak dan peringatan dini.
 Mengimplementasikan komitmen yang disetujui oleh kelompok Negara-maju ke dalam
Konvensi Kerangka Kerja PBB tentang Perubahan Iklim dengan tujuan untuk bersamasama memobilisasi $ 100.000.000.000 per tahun pada tahun 2020 dari berbagai sumber
untuk mengatasi kebutuhan Negara berkembang didalam konteks aksi mitigasi dan
transparansi dalam implementasi serta mengoperasikan secara maksimal Green Climate
Fund melalui kapitalisasi secepat mungkin.
 Mempromosikan mekanisme untuk meningkatkan kapasitas agar perencanaan dan
manajemen terkait perubahan iklim dapat berjalan dengan efektif di negara terbelakang
dan negara berkembang pulau kecil, termasuk fokus pada wanita, pemuda, daerah dan
masyarakat terpinggirkan
5
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2
Implementasi Adaptasi oleh
Kementerian dan Lembaga
2.1. Program dan Kegiatan Sekretariat RAN-API
2.1.1.Rapat Koordinasi Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim dengan
Mitra Pembangunan
Pada tanggal 17 Juni 2015, Sekretariat RAN API melaksanakan Rapat Koordinasi Kegiatan
Adaptasi Perubahan Iklim dengan Mitra Pembangunan. Kegiatan ini dilakukan Implementasi
Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN API).
Adapun mitra pembangunan yang diundang dalam kegiatan ini yaitu ADB, AUSAID, GIZ,
JICA, Mercy Corps Indonesia, UNDP, dan USAID.
Dalam pertemuan ini ada 2 paparan yang diberikan yaitu mengenai implementasi RAN API,
dan kemajuan kegiatan adaptasi perubahan iklim mitra pembangunan.
2.1.2.Focus Group Discussion (FGD)/Expert Panel Meeting Strategi dan
Penyusunan Indikator Bidang dan sub-bidang RAN API
Pada tanggal 15 September 2015, Sekretariat RAN API melaksanakan kegiatan “Focus Group
Discussion (FGD)/Expert Panel Meeting Strategi dan Penyusunan Indikator Bidang dan subbidang RAN API“. Adapun tujuan kegiatan ini adalah sebagai lokakarya pembuka dari
rangkaian lokakarya isu prioritas dan indikator RAN API serta menentukan ruang lingkup
masalah adaptasi pada setiap bidang dan sektor.
Beberapa paparan yang dibahas dalam pertemuan ini antara lain:
1. Kapasitas Pemodelan Iklim Untuk Mendukung Pelaksanaan RAN API
2. Strategi Adaptasi Dalam Menghadapi Risiko Perubahan Iklim
3. Adaptasi Berbasis Ekosistem
4. Adaptasi Perubahan Iklim Di Sektor Energi
5. Ketahanan Pangan Dan Perubahan Iklim
6
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2.1.3.Fasilitasi Pemerintah Daerah dalam penyusunan dokumen
adaptasi perubahan iklim
Sekretariat RAN API melaksanakan kegiatan Fasilitasi Pemerintah Daerah dalam penyusunan
dokumen adaptasi perubahan iklim. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk
mengkoordinasikan penyusunan strategi Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
serta sebagai fasilitasi kepada pemerintah propinsi Kepulauan Riau untuk penyusunan
Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim.
Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dari tanggal 7 – 8 Oktober 2015. Beberapa materi yang
disampaikan dalam kegiatan itu meliputi sosialisasi RAN API/Perkembangan Penanganan
Perubahan Iklim di Indonesia, strategi pengarusutamaan adaptasi dalam perencanaan
pembangunan daerah, serta Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim dalam
mendukung pelaksanaan Sustainable Development Goal’s.
2.1.4.Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian ESDM
dalam Bidang Ketahanan Ekonomi Sub-Bidang Kemandirian
Energi di RAN API
Sekretariat RAN API melaksanakan kegiatan “Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan
Kementerian ESDM dalam Bidang Ketahanan Ekonomi Sub-Bidang Kemandirian Energi di
RAN API”. Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan pada tanggal 5 November 2015.
Adapun kegiatan ini membahas beberapa paparan antara lain mengenai perkembangan
implementasi RAN API tahun 2015, mekanisme implementasi RAN API dan indikator bidang
RAN API, kerangka kerja E-monev Bappenas PP 39/2006, inventarisasi program/kegiatan
sektor ESDM dalam sub-bidang kemandirian energi, bidang ketahanan ekonomi RAN API.
2.1.5.
Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian
Perhubungan dalam Bidang Ketahanan Sistem Kehidupan SubBidang Infrastruktur di RAN API
Pada tanggal 12 November 2015, Sekretariat RAN API mengadakan kegiatan Diskusi
Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian Perhubungan dalam Bidang Ketahanan
Sistem Kehidupan Sub-Bidang Infrastruktur di RAN API. Kegiatan ini dilaksanakan dalam
rangka persiapan implementasi Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN API)
pasca tahun 2015.
Beberapa hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain mengenai perkembangan
implementasi RAN API tahun 2015, mekanisme implementasi RAN API dan Indikator Bidang
RAN API, kerangka kerja E-Monev Bappenas PP 39/2006, inventarisasi program/kegiatan
sektor perhubungan dalam sub-bidang infrastruktur, bidang ketahanan sistem kehidupan
RAN API.
7
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2.1.6.
Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian
Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam Bidang Ketahanan
Ekosistem Sub-Bidang Ekosistem di RAN API
Pada tanggal 19 November 2015, Sekretariat RAN API mengadakan kegiatan diskusi Diskusi
Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam
Bidang Ketahanan Ekosistem Sub-Bidang Ekosistem di RAN API. Topik utama yang dibahas
dalam pertemuan ini yaitu mengenai inventarisasi program/kegiatan sektor LHK dalam SubBidang Ekosistem, Bidang Ketahanan Ekosistem RAN API.
Adapun paparan lainnya yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain mengenai
perkembangan implementasi RAN API tahun 2015, mekanisme implementasi RAN API dan
indikator bidang RAN API, kerangka kerja E-monev Bappenas PP 39/2006.
2.1.7.Diskusi Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian/
Lembaga terkait dalam Sistem Pendukung RAN API
Pada tanggal 26 November 2015, Sekretariat RAN API melakukan kegiatan “Diskusi
Inventarisasi Program dan Kegiatan Kementerian/Lembaga terkait dalam Sistem Pendukung
RAN API”. Pembahasan dilakukan bersama Kementerian/Lembaga terkait yaitu BNBP, BMKG,
KLH, BIG, Bappenas, LIPI, BPPT. Topik utama yang dibahas dalam pertemuan tersebut yaitu
mengenai mekanisme implementasi RAN API dan indikator bidang RAN API.
Adapun paparan lainnya yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain mengenai
perkembangan implementasi RAN API tahun 2015, kerangka kerja E-monev Bappenas
PP 39/2006, inventarisasi program/kegiatan kementerian/lembaga terkait dalam sistem
pendukung RAN API.
2.1.8.Pertemuan Trilateral Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim Ke
Dalam Dokumen Perencanaan
Sekretariat RAN API melaksanakan kegiatan Pertemuan Trilateral Integrasi Adaptasi
Perubahan Iklim Ke Dalam Dokumen Perencanaan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal
26 Januari 2016.
Tujuan dari pelaksanaan trilateral meeting ini adalah:
1. Melakukan koordinasi dengan Kemendagri terkait pengarusutamaan adaptasi
perubahan iklim ke daerah, antara lain dapat melalui rancangan Peraturan Menteri
tentang Adaptasi Perubahan Iklim yang sedang disusun oleh Kementerian LHK,
Permendagri mengenai RKPD dan APBD setiap tahuunya untuk integrasi program dan
kegiatan adaptasi, serta Surat Edaran Menteri Dalam Negeri untuk koordinasi dengan
wilayah dan kota.
2. Melakukan koordinasi dengan Pusbindiklatren mengenai pengarusutamaan adaptasi
perubahan iklim ke dalam kurikulum pendidikan dan pelatihan perencanaan.
8
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2.2. Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim oleh Kementerian
2.2.1. Kementerian ATR
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional melaksanakan beberapa
kegiatan adaptasi antara lain:
1. Lokakarya “Kajian Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim ke Dalam Kebijakan Perencanaan
Ruang di Indonesia Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 6 Agustus 2015 ini bertujuan
untuk mendapatkan masukan dan tanggapan dalam penyempurnaan kajian tersebut
terutama masukan dari pemerintah daerah.
2. Penyampaian Hasil Kajian Penyampaian Hasil Kajian Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim
dalam Perencanaan Tata Ruang di Indonesia pada tanggal 2 Oktober 2015. Beberapa
paparan yang dibahas meliputi kegiatan adaptasi perubahan iklim di Indonesia dan
integrasi adaptasi perubahan iklim dalam perencanaan tata ruang.
2.2.2. Kementerian PPN/BAPPENAS
Kementerian PPN/BAPPENAS melaksanakan beberapa kegiatan adaptasi antara lain:
1.“Focus Group Discussion (FGD) Kajian Monitoring Dan Evaluasi Kesiapan Strategi Adaptasi
Perubahan Iklim Pada Sektor Transportasi Di Pantura Pulau Jawa” Kegiatan diskusi yang
dilaksanakan pada tanggal 3 November 2015 bertujuan untuk memperoleh masukan
dan informasi terkait tantangan dan hambatan dalam menghadapi perubahan iklim
khususnya pada sektor transportasi di koridor Pantura Pulau Jawa.
2. Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim ke dalam Dokumen Perencanaan Pembangunan
Daerah. Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 4 Februari 2016 dan membahas
beberapa topik seperti peluang kurikulum sisipan adaptasi perubahan iklim ke dalam
kurikulum Pusbindiklatren, sinkronisasi RPJMN dan RPJMD untuk Isu Adaptasi Perubahan
Iklim, Rancangan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan tentang Adaptasi
Perubahan Iklim di Daerah, Dukungan Regulasi / Instrumen Kementerian Dalam Negeri
dalam Integrasi Adaptasi Perubahan Iklim ke dalam RPJMD, serta kesiapan dan dukungan
data dan informasi proyeksi iklim.
2.2.3. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)
Kementerian LHK melaksanakan beberapa kegiatan adaptasi dalam rangka peringatan Hari
Lingkungan Hidup Tahun 2015 antara lain:
1. Workshop Perencanaan dan Pelaksanaan Adaptasi Perubahan Iklim di Daerah.
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 19 Juni 2015 sebagai hasil pembelajaran pelaksanaan
“Program Strategic Planning and Action to Strengthen Resilience Communities (SPARC) di
Provinsi NTT”.
2. Talk Show Best Practices Adaptasi Perubahan Iklim.
Kegiatan talk show best practices adaptasi perubahan iklim dilaksanakan pada tanggal
19 Juni 2015 bertujuan untuk berbagi informasi mengenai perubahan iklim, kerentanan,
dan kegiatan adaptasi perubahan iklim di tingkat lokal sehingga mendorong berbagai
pihak terkait untuk meningkatkan kapasitas adaptasi masyarakat.
9
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Selain itu, Kementerian LHK juga melaksanakan kegiatan adaptasi yang berkaitan dengan
indikator kerentanan. Beberapa paparan yang dibahas di dalam pertemuan-pertemuan
tersebut yaitu tentang kajian kerentanan, dampak dan adaptasi perubahan iklim, serta
indikator kriteria dan ketersediaan data. Rincian tambahan mengenai kegiatan tersebut
adalah sebagai berikut:
1. Pembahasan Indikator Kerentanan Sektor Kesehatan.
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 5 Agustus 2015 di Kota Bogor untuk menyusun
indikator spesifik sektor kesehatan agar dapat dimasukkan sebagai indikator Sistem
Inventarisasi Data Indeks Kerentanan (SIDIK).
2. Pembahasan Indikator Kerentanan Sektor Pesisir dan Laut.
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 6 Agustus 2015 di Kota Bogor untuk menyusun
indikator spesifik sektor pesisir dan laut agar dapat dimasukkan sebagai indikator Sistem
Inventarisasi Data Indeks Kerentanan (SIDIK).
2.2.4. Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kelautan dan Perikanan melaksanakan beberapa kegiatan adaptasi antara
lain:
1. Workshop Implementasi Knowledge Management System (KMS).
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 11 Agustus 2015 dengan tujuan untuk pengambilan
kebijakan pengembangan kelautan dan perikanan. Beberapa material yang dibahas
seperti: Konsep Umum Knowledge Management System dan Rencana Pengembangan
Knowledge Management System Sosial Ekonomi Kelautan dan Perikanan.
2. Lokakarya Nasional Loss and Damage.
Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama dengan United Nations University (UNU) yang
dilakukan pada tanggal 12 Agustus 2015. Tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk
meningkatkan pemahaman konsep loss and damage di Indonesia.
2.3. Kegiatan Adaptasi Perubahan Iklim oleh Lembaga
2.3.1. APEKSI
Pada tanggal 19 Maret 2015, APEKSI mengadakan kegiatan “RAN API dan Indikator Kinerjanya
khususnya Sub Bidang Perkotaan”. Kegiatan ini memiliki tujuan sebagai berikut:
1. Mendengarkan konsep indikator RAN API khususnya sub bidang perkotaan
2. Mendapatkan gambaran terkait relevansi dari kebijakan-kebijakan perkotaan lainnya
dalam halnya pengimplementasian RAN API sub-bidang perkotaan dan dalam
perumusan indikator spesifik sub-bidang perkotaan
3. Mendiskusikan dan memberikan masukan berdasarkan kondisi daerah tentang indikator
RAN API khususnya sub bidang perkotaan
4. Memfinalisasi rencana kerja Pokja Perubahan Iklim Apeksi tahun 2015
10
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
2.3.2. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)
Pada tanggal 7-11 September 2015, Badan Nasional Penanggulangan Bencana mengadakan
kegiatan ”Pelatihan Adaptasi Perubahan Iklim”. Kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan
kapasitas penanggulangan bencana terkait Adaptasi Perubahan Iklim”.
2.3.3. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)
Pada tanggal 21 September 2015, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
mengadakan kegiatan Workshop “Konsorsium Proyeksi Iklim Regional dan Fasilitas Data
untuk Asia dan Pasifik”. Kegiatan dilakukan untuk mendapatkan masukan dan tanggapan
terhadap kegiatan Regional Climate Projections Consortium and Data Facility (RCCDF).
11
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3
Implementasi Adaptasi
di Lokasi Percontohan
3.1. Sumatera Utara
3.1.1. Rapat Koordinasi Implementasi dan Hasil Tagging Instruksi
Gubernur Sumatera Utara
Pada tanggal 8 Desember 2015, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Rapat
Koordinasi Implementasi dan Hasil Tagging Instruksi Gubernur Sumatera Utara Nomor
188.54/05/INST/2012 di Kota Medan. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan koordinasi
terkait implementasi RAN-API dan Instruksi Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.54/05/
INST/2012 tentang Upaya Adaptasi Iklim Ekstrim sebagai Upaya Pengamanan Produksi Beras
di Sumatera Utara 2012-2020.
Budhi Setiawan selaku Penasihat Teknis RAN API memberikan paparan yang meliputi topik
RAN API, program ketahanan pangan dan indikatornya, penandaan program dan kegiatan
untuk mendukung monitoring RAN API, serta hasil budget tagging terkait Instruksi Gubernur
(INGUB) di Sumatera Utara. Selain itu, Kabid TR/PL Bappedasu memberikan pemaparan
tentang Implementasi Instruksi Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.54/05/INST/2012.
3.1.2. Inisiasi Adaptasi di Indonesia
Pada tanggal 9-10 Februari 2016, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara melaksanakan.
Kegiatan ini didukung oleh Kementerian Lingkungan Jepang. Kiyoshi Takahashi dari Center
for Social and Environmental Systems Research memberikan pemaparan awal tentang adaptasi
di Jepang dan perkembangannya.
Fukushi memberikan pemaparan tentang Inisiatif adaptasi di Indonesia. Secara umum,
kegiatan ini membahas beberapa topik seperti gambaran umum rencana adaptasi nasional
di jepang, langkah - langkah yang dilalui untuk melaksanakan Rencana Aksi Nasional di
Jepang,
12
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3.2. Jawa Barat
3.2.1. Lokakarya Penilaian Risiko dan Aksi Adaptasi untuk Pembangunan
Daerah
Dalam rangka membantu pemerintah daerah menyiapkan dan mengembangkan Rencana
Aksi Daerah untuk Adaptasi Perubahan Iklim (RAD API) serta memformulasikan strategi
integrasi RAD API ke dalam proses perencanaan pemerintah daerah, BAPPENAS dibantu oleh
Center for Climate Risk and Opportunity Management (CCROM) melakukan pendampingan
bagi pemerintah Provinsi dan empat Kabupaten/Kota di Jawa Barat.
Kegiatan dengan sumber pendanaan dari ADB ini dilakukan pada tanggal 29 Juni 2015 dan
membahas beberapa isu penting seperti dampak perubahan iklim bagi pembangunan
daerah, bagaimana memanfaatkan hasil penilaian risiko iklim untuk perencanaan
pembangunan, identifikasi bencana terkait iklim dan pemilihan tim penilai risiko iklim.
3.2.2. Round Table Discussion bersama Kepala Daerah Karawang,
Purwakarta, Kota Bandung dan Kabupaten Bandung
Kegiatan ini dilakukan bersama Kepala Daerah Karawang, Purwakarta, Kota Bandung dan
Kabupaten Bandung. Kegiatan ini dilakukan dari tanggal 15 – 16 Oktober 2015 untuk
membahas Laporan Kemajuan dan Pembahasan Workplant baru dari Kelompok Kerja di
masing – masing wilayah.
3.3. Jawa Timur
3.3.1. Focus Group Discussion (FGD) II dalam Penyusunan Konsep
Adaptasi Perubahan Iklim di Provinsi Jawa Timur
Pemerintah Provinsi Jawa Timur melaksanakan kegiatan “Focus Group Discussion (FGD) II
dalam Penyusunan Konsep Adaptasi Perubahan Iklim di Provinsi Jawa Timur” pada tanggal
30 September 2015. Kegiatan ini dilakukan sebagai aksi tindak lanjut pelaksanaan kegiatan
bantuan teknis Sub Project 1 Integration of Climate Change Mitigation and Adaptation
into National Development Planning Kementerian PPN/Bappenas – JICA dan terpilihnya
Provinsi Jawa Timur sebagai salah satu Daerah Percontohan Rencana Aksi Nasional Adaptasi
Perubahan Iklim (RAN-API).
Adapun kegiatan ini mengundang partisipasi dari beberapa perwakilan dinas terkait
adaptasi perubahan iklim di level provinsi, perwakilan perwakilan dinas di level kabupaten/
kota serta perwakilan universitas.
13
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3.4. Bali
3.4.1 Focus Group Discussion (FGD) Adaptasi Perubahan Iklim dalam
Ketahanan Pangan
Pada tanggal 13 Agustus 2015, Pemerintah Provinsi Bali melalui Badan Perencanaan
Pembangunan Daerah melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Adaptasi
Perubahan Iklim dalam Ketahanan Pangan. Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa perwakilan
dari institusi pemerintah baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dan juga
perwakilan universitas.
Adapun salah satu topik pembahasan dalam kegiatan tersebut adalah mengenai pemantauan
RAN API melalui eMonev Bappenas yang membahas materi – materi seperti konsolidasi
sistem monev pembangunan nasional, struktur data perencanaan, dan website eMonev.
3.5. Nusa Tenggara Barat
3.5.1. Penyusunan Kajian Kerentanan dan Risiko Perubahan Iklim
Pada tanggal 23 - 27 November 2015, Pemerintah Kota Mataram mengadakan Penyusunan
Kajian Kerentanan dan Risiko Perubahan Iklim. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama
dengan ICCTF, APEKSI dan Sekretariat RAN API, yang diikuti oleh 15 orang peserta.
Gambar 3.
Proses
penyusunan
Kajian
Kerentanan di
Kota Mataram
Beberapa materi yang dibahas dalam proses tersebut antara lain mengenai konsep
kajian risiko iklim, pengolahan data proyeksi iklim, matriks kerentanan dan bahaya, serta
pelatihan pembuatan peta kerentanan.
14
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3.6. Kota Bandar Lampung
3.6.1. Diseminasi Aksi Daerah
Adaptasi Perubahan Iklim
Pemerintah Kota Bandar Lampung melalui tim koordinasi ketahanan perubahan iklim kota
Bandar Lampung menyelenggarakan kegiatan “Diseminasi Aksi Daerah
Adaptasi Perubahan
Iklim di Kota Bandar Lampung”. Kegiatan ini diadakan pada hari kamis, 9 April 2015 dengan
peserta kegiatan berjumlah 120 (seratus dua puluh) orang yang terdiri dari berbagai
perwakilan dari pemerintah, lembaga non-pemerintah dan universitas.
Adapun tujuan kegiatan diseminasi aksi daerah adaptasi perubahan iklim Kota Bandar
Lampung ini adalah :
•
Sosialisasi RAN-API sehingga dapat menjadi acuan/pedoman penyusunan strategi
upaya adaptasi daerah dalam RPJMD Kota Bandar Lampung 2016-2020. •
Sosialisasi strategi, aksi dan upaya adaptasi perubahan iklim yang telah dan sedang
dilaksanakan di Kota Bandar Lampung sehingga dapat mendorong keterlibatan para
pihak lainnya dalam meningkatkan skala dan jenis aksi adaptasi. •
Sosialisasi aksi adaptasi unggulan dalam sektor pendidikan sebagai bancmark Kota
Bandar Lampung di antara kota-kota lainnya di Indonesia maupun negara lain, terutama
kota-kota ACCCRN.
Beberapa materi yang disampaikan dalam kegiatan diseminasi meliputi “Rencana Aksi
Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN-API) Serta Kontribusi/Kewajiban Daerah dalam
Mengimplementasikannya”, “Strategi dan Aksi Adaptasi Perubahan Iklim di Kota Bandar
Lampung”, serta “Pembelajaran Materi Pendidikan Ketahanan Perubahan Iklim Sebuah
Upaya Adaptasi melalui Sektor Pendidikan”. 3.7. Penyusunan City Resilience Strategy (CRS)
Dalam rangka pelaksanaan kegiatan perluasan implementasi Rencana Aksi Nasional Adaptasi
Perubahan Iklim (RAN-API) di tiga kota di Indonesia, Sekretariat RAN-API melaksanakan
workshop Penyusunan Kajian Kerentanan dan Risiko Perubahan Iklim di kota Tangerang Selatan,
kota Banjarmasin, dan kota Tangerang.
3.7.1. Kota Tangerang Selatan
Pada tanggal 16 – 20 Desember 2015, Pemerintah kota Tangerang Selatan bekerjasama
dengan ICCTF, APEKSI dan Sekretariat RAN API melaksanakan workshop Penyusunan Kajian
Kerentanan dan Risiko Perubahan Iklim yang diikuti oleh 15 orang peserta. Beberapa materi
yang dibahas dalam workshop tersebut antara lain mengenai konsep kajian risiko iklim,
pengolahan data proyeksi iklim, matriks kerentanan dan bahaya, serta pembuatan peta
kerentanan.
15
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Gambar 4.
Peserta sedang
membuat peta
kerentanan
Kota Tangerang
Selatan
3.7.2. Kota Banjarmasin
Pada tanggal 30 November – 4 Desember 2015, Pemerintah kota Banjarmasin bekerjasama
dengan ICCTF, APEKSI dan Sekretariat RAN API. Penyusunan kajian Kerentanan dan risiko
perubahan iklim ini diikuti oleh 15 orang peserta. Beberapa materi yang dibahas dalam
workshop tersebut antara lain mengenai konsep kajian risiko iklim, pengolahan data proyeksi
iklim, matriks kerentanan dan bahaya, serta pembuatan peta kerentanan.
Gambar 5.
Sambutan
dari Kepala
BLHD Kota
Banjarmasin
3.7.3. Kota Tangerang
Pemerintah Kota Tangerang bekerja sama dengan Kementerian PPN/ Bappenas, ICCTF
dan Mercy Corps Indonesia melakukan kegiatan Workshop Penyusunan Kajian Kerentanan
dan Risiko Perubahan Iklim Kota Tangerang. Kegiatan ini dilakukan di kota Tangerang dari
tanggal 7-11 Desember 2015.
16
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Gambar 6.
Sesi foto
bersama peserta
Workshop
Penyusunan
Kajian
Kerentanan dan
Risiko Perubahan
Iklim Kota
Tangerang
Beberapa materi yang dibahas di pelatihan ini yaitu:
1. Pemaparan umum tentang Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim (RAN API),
2. Konsep kajian risiko iklim (Climate Risk Assessment),
3. Pengumpulan dan pengolahan data proyeksi iklim,
4. Kajian kerentanan
5. Penilai kapasitas kota: program, kebijakan dan kelembagaan
6. Pengantar Kajian risiko dan pembuatan peta kerentanan
3.8. Provinsi dan Lokasi Percontohan Lain
Provinsi dan Kota yang termasuk ke dalam 15 daerah percontohan RAN-API yang tidak
mempunyai kegiatan adaptasi dalam kurun waktu Maret 2015 sampai Februari 2016 yaitu
provinsi Sumatera Selatan, kota Pekalongan, kota Malang, kota Batu, kota Blitar, kota/kabupaten
Tarakan serta kabupaten Malang.
17
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
4
Monitoring dan Evaluasi
4.1. Penyusunan Indikator
4.1.1. Penyusunan Indikator Ketahanan Pangan
Dalam proses penyepakatan dan peresmian indikator ketahanan pangan, Kementerian PPN/
Bappenas mengadakan kegiatan Focus Group Discussion Strategi dan Penyusunan Indikator
Bidang Ketahanan Pangan yang dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2015.
Secara umum workshop ini bertujuan untuk:
1. Memaparkan hasil penapisan (tagging) dari indikator ketahanan pangan Kementan
melalui jajaran Direktur Jenderal (Ditjen) terkait dalam dokumen RAN API dan Sistem
dan Pelaporan Evaluasi Kinerja Pembangunan (SPEKP) Bappenas
2. Penyelarasan rencana aksi/program yang belum tercapai sehingga program dapat
terimplementasi secara opt!ma! serta penyusunan indikator ideal ketahanan pangan
Selain itu, Kementerian Pertanian mengadakan kegiatan Workshop Adaptasi Perubahan Iklim
Kementerian Pertanian Tahun 2016 pada tanggal 19 Februari 2016. Kegiatan ini dilakukan
karena indikator kinerja kegiatan diperlukan untuk mendukung penyusunan Peraturan
Menteri Keuangan (PMK) tentang penerapan penandaan pembiayaan (budget tagging)
kegiatan penanganan dampak perubahan iklim.
Adapun indikator – indikator untuk mengukur ketahanan pangan berdasarkan program –
program Kementerian Pertanian yaitu:
Program Peningkatan Produksi, Produktivitas
dan Mutu Hasil Tanaman Pangan
• Fasilitas PHT (unit)
• Model (paket)
Program Peningkatan Diversifikasi dan
Ketahanan Pangan Masyarakat
• Rekomendasi kebijakan diversifikasi
makanan
• Jumlah (unit) SLPHT
• Stabilitas harga pangan dan ketersediaan
pangan (khususnya pada saat terjadi iklim
ekstrim)
• Jumlah (bulan) kegiatan pendampingan
SLPHT
• Penyuluhan sistem kewaspadaan pangan
terhadap perubahan iklim
• Jumlah (unit) usaha binaan petani
• Jumlah (unit) Program Kemandirian Pangan
Berbasis masyarakat
• Peramalan Serangan OPT
18
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
4.1.2. Penyusunan Indikator Ketahanan Pesisir dan Pulau-pulau Kecil
Pada tanggal 23 September 2015, Lokakarya Lanjutan Penyusunan Indikator RAN-API
Bidang Ketahanan Ekonomi, Ekosistem dan Wilayah Khusus RAN-API 2016 dan Pasca 2016.
Kegiatan lokakarya ini dilakukan untuk mendapatkan prioritas program adaptasi Sektor
Kelautan dan Perikanan dalam bidang Ketahanan Ekonomi, Ekosistem dan Wilayah Khusus
tahun 2016. Selain itu, kegiatan ini bisa menghasilkan masukan dalam penyususunan
program dan kegiastn di Kementerian/Lembaga terkait. Keluaran kegiatan lokakarya ini
yaitu penyepakatan indikator ketahanan Bidang Ekonomi, Ekosistem dan Wilayah Khusus,
serta rekomendasi program dan kegiatan adaptasi pada K/L terkait.
Adapun indikator – indikator untuk mengukur ketahanan pesisir dan pulau-pulau kecil yaitu:
Tabel 1. Indikator Ketahanan Pesisir dan Pulau-Pulau kecil
Indikator Ekonomi
Sub-sistem Profil
Sub-sistem Mekanisme
Sub-sistem Penghidupan
Rata - rata jumlah pasar di
wilayah pesisir
Persentase alokasi dana
kebencanaan terhadap total
dana pemerintah
Persentase penduduk
pesisir uang memiliki
sumber penghasilan
alternatif
Supply chain untuk produk
kelautan dan perikanan dari
bahan baku-proses-pasardistribusi ke konsumen
Persentase bisnis berskala
kecil
Persentase bisnis berskala
kecil (nelayan/petani
individual dan kelompok/
SMEs) yang memperoleh
dukungan berupa pinjaman,
hibah atau subsidi (finansial
ataupun barang)
Persentase nelayan/petani/
operasional perikanan yang
memiliki asuransi
Persentase Produk Domestik
Bruto sektor kelautan dan
perikanan terhadap total
Produk Domestik Bruto
Ketersediaan panduan
bagi sektor swasta untuk
menyusun rencana bisnis
untuk kondisi pasca-bencana
Rata-rata pendapatan pekerja
di sektor yang bergantung
kepada kelautan dan
perikanan
Alokasi dana APBN untuk
kegiatan terkait API-PRB
Tingkat daya saing nelayan
atau SMEs di lingkup lokal,
nasional dan internasional
19
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Indikator Ekosistem
Sub-sistem Spesies dan Stok
Sub-sistem Lingkungan
Sub-sistem Bentang Alam
Jumlah spesies pada satu
lingkup wilayah pesisir
tertentu
Informasi terkait fungsi spesies
dalam satu ekosistem
Kualitas air (air permukaan
dan air tanah), kualitas
tanah, kualitas udara
Persentase area untuk
permukiman dan kawasan
hijau
Perubahan tingkat
‘kesehatan’, kondisi fisik
serta batasan dari jasa
ekosistem
Jaring-jaring makanan dengan Ketersediaan dan diseminasi
interaksi kuat dan lemah
peta sebaran potensi
teridentifikasi
sumber daya pesisir dan
lautan
Sistem manajemen
berkelanjutan/
berbasis ekosistem
diimplementasikan
Peta distribusi spasial spesies
tertentu
Jasa ekosistem
kelautan dan perikanan
yang sifatnya critical
teridentifikasi
Informasi mengenai biological
and structural legacies yang
dapat mengkatalisasi proses
pemulihan ekosistem
Dokumentasi pola migrasi
spesies pada saat terjadi
perubahan temperatur
ataupun atribut iklim lainnya
Jasa ekosistem
kelautan dan perikanan
teridentifikasi
Proporsi ikan predator pada
lingkup ekosistem tertentu
dan biomassa dari detritivora
Pengaruh dari dampak
perubahan iklim
terhadap pelayanan jasa
lingkungan teridentifikasi
Informasi mengenai ambang
batas ekologis dari spesies
kunci terhadap perubahan
iklim
Pengaruh dari tata guna
lahan dan kebijakan
lainnya terhadap jasa
lingkungan teridentifikasi
Penelitian mengenai spesies
dengan potensi evolusi
sebagai respon terhadap
perubahan iklim
Pengaruh dari dampak
perubahan iklim terhadap
kondisi fisik bentang alam
kelautan dan perikanan
teridentifikasi
4.2. Hasil Monev RAN API
Sub-bab ini akan membahas lebih lanjut hasil monitoring evaluasi RAN API dengan menggunakan
data yang tersedia. Monitoring evaluasi RAN APi akan dijelaskan berdasarkan 5 bidang ketahanan
RAN API dengan penjelasan singkat Kementerian/Lembaga yang terlibat dalam membangun
ketahanan tersebut.
20
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
21
Kementerian
Pertanian
Kementerian/
Lembaga
10.65
20.36
Pengembangan Metode Pengujian
Mutu Benih dan Penerapan Sistem Mutu
Laboratorium Pengujian Benih
Pengembangan Peramalan Serangan
Organisme Pengganggu Tumbuhan
2,126.55
208.37
Penguatan Perlindungan Tanaman Pangan
Dari Gangguan OPT dan DPI
Pengolahanan dan pemasaran
hasil Tanaman Pangan
554.27
Pengelolaan Sistem Penyediaan Benih
Tanaman Pangan
1,269.86
3,580.76
Pengelolaan Produksi Tanaman Aneka
Kacang dan Umbi
Program Peningkatan
Produksi, Produktivitas dan
Mutu Hasil Tanaman Pangan
41.53
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Pengelolaan Produksi Tanaman Serealia
Penyelenggaraan Hubungan Masyarakat
Pengelolaan Informasi Publik, Hubungan
Antar Lembaga, serta Keprotokolan di
Bidang pertanian
Kegiatan
Program Dukungan
Manajemen dan Pelaksanaan
Tugas Teknis Lainnya
Kementerian Pertanian
Program
Tabel 2. Program dan Kegiatan Sub Bidang Ketahanan Pangan
Untuk sub-bidang ketahanan pangan terdapat 5 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
Hasil monev RAN API untuk bidang ketahanan RAN API adalah sebagai berikut:
4.2.1. Ketahanan Ekonomi
8.72
4.61
525.13
56.33
38.31
762.43
356.26
12.62
Realisasi
(Milyar Rupiah)
22
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Kementerian/
Lembaga
Kegiatan
116.59
Peningkatan Produksi Buah dan Florikultura
86.52
132.62
Dukungan Perlindungan Perkebunan
Dukungan Pengujian dan Pengawasan Mutu
Benih serta Penyiapan Teknologi Proteksi
Tanaman Perkebunan
141,36
Dukungan Penanganan Pasca Panen dan
Pembinaan Usaha
N/A
N/A
N/A
N/A
N/A
558.33
175.97
N/A
6.03
32.36
6.58
20.33
142.57
Realisasi
(Milyar Rupiah)
664.11
Peningkatan Produksi dan Produktivitas
Tanaman Tahunan
Program Peningkatan Produksi Peningkatan Produksi dan Produktivitas
dan Produktivitas Tanaman
Tanaman Rempah dan Penyegar
Perkebunan Berkelanjutan
Peningkatan Produksi dan Produktivitas
Tanaman Semusim
52.00
18.87
Pengembangan Sistem Perlindungan
Tanaman Hortikultura Ramah Lingkungan
Pengolahan dan Pemasaran hasil
Hortikultura
65.48
744.58
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Pengembangan Sistem Perbenihan
Hortikultura
Program Peningkatan Produksi Peningkatan Produksi dan Produktivitas
dan Produktivitas Hortikultura Produk Sayuran dan Tanaman Obat Ramah
Ramah Lingkungan
Lingkungan
Program
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
23
Kementerian/
Lembaga
Program Penciptaan Teknologi
dan Inovasi Pertanian BioIndustri Berkelanjutan
Program Penyediaan dan
Pengembangan Prasarana dan
Sarana Pertanian
Program Pemenuhan Pangan
Asal Ternak dan Agribisnis
Peternakan Rakyat
Program
53.01
38.99
167.07
734.93
Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi
dan Sumber Daya Genetik Pertanian
Penelitian dan Pengembangan Pasca Panen
Pertanian
Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya
Lahan Pertanian
Pengkajian dan Percepatan Diseminasi
Inovasi Teknologi Pertanian
238.61
Pelayanan Pembiayaan Pertanian dan
Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan
(PUAP)
4,137.36
Pengelolaan Sistem Penyediaan dan
Pengawasan Alat Mesin Pertanian
320.50
4,037.77
Perluasan Areal dan Pengelolaan Lahan
Pertanian
Fasilitas Pupuk dan Pestisida
1,493.98
105.93
Penjaminan Produk Hewan yang ASUH dan
Berdaya Saing
Pengelolaan Air Irigasi Untuk Pertanian
1,203.72
346.18
Peningkatan Kuantitas dan Kualitas Benih
dan Bibit
784.09
Pengendalian dan Penanggulangan Penyakit
Hewan Menular Strategis dan Penyakit
Zoonosis
69.86
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Peningkatan Produksi Pakan Ternak
Peningkatan Produksi Ternak
Kegiatan
329.05
72.44
24.43
28.39
58.05
84.40
1,207.07
1,255.15
950.89
29.17
85.47
125.14
62.95
12.89
Realisasi
(Milyar Rupiah)
24
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Kementerian/
Lembaga
Program Peningkatan
Diversifikasi dan Ketahanan
Pangan Masyarakat
Program Peningkatan
Penyuluhan, Pendidikan dan
Pelatihan Pertanian
Program
103.78
131.86
113.92
155.50
Penelitian dan Pengembangan Tanaman
Hortikultura
Penelitian dan Pengembangan Tanaman
Perkebunan
Penelitian dan Pengembangan Peternakan
Penelitian dan Pengembangan Tanaman
Pangan
764.69
Pemantapan Sistem Penyuluhan Pertanian
206.96
253.03
164.86
Pengembangan Sistem Distribusi dan
Stabilitas Harga Pangan
Pengembangan Ketersediaan dan
Penanganan Rawan Pangan
Pengembangan Penganekaragaman
Konsumsi dan Keamanan Pangan
69.40
225.36
Revitalisasi Pendidikan Pertanian serta
Pengembangan Standardisasi dan Sertifikasi
Profesi SDM Pertanian
Pendidikan Menengah Pertanian
308.88
Pemantapan Sistem Pelatihan Pertanian
30.52
39.76
Penelitian/Analisis Sosial Ekonomi dan
Kebijakan Pertanian
Pengembangan Perpustakaan dan
Penyebaran Teknologi Pertanian
43.45
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Penelitian/Perekayasaan dan Pengembangan
Mekanisasi Pertanian
Kegiatan
76.68
84.23
140.18
19.44
290.11
93.46
151.49
7.31
82.09
55.23
60.82
46.52
14.73
15.18
Realisasi
(Milyar Rupiah)
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
25
Program Penanggulangan
Bencana
Program Penyediaan dan
Pelayanan Informasi Statistik
Badan Pusat
Statistik
Penyediaan dan Pengembangan Statistik
Tanaman Pangan, Hortikultura, dan
Perkebunan
Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik
BPS Provinsi
Rehabilitasi dan Rekonstruksi Bidang Sosial
Ekonomi di Wilayah Pasca Bencana
4.87
2,730.40
36.16
0.27
1,964.04
5.11
112.77
5.84
374.88
132.83
Pengelolaan Pakan Ikan
67.01
84.23
50.72
253.03
Peningkatan Kualitas Pelayanan Karantina
Pertanian dan Pengawasan Keamanan Hayati
140.18
424.32
206.96
Peningkatan Kualitas Penyelenggaraan
Laboratorium Uji Standar dan Uji Terap
Teknik dan Metoda Karantina Pertanian
76.68
Pengelolaan Produksi dan Usaha
Pembudidayaan Ikan
164.86
Peningkatan Sistem Karantina Tumbuhan
dan Keamanan Hayati Nabati
84.23
327.48
253.03
Peningkatan Sistem Karantina Hewan dan
Keamanan Hayati Hewani
140.18
Realisasi
(Milyar Rupiah)
Pengelolaan Sistem Perbenihan Ikan
206.96
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Peningkatan Kepatuhan, Kerja Sama
dan Pengembangan Sistem Informasi
Perkarantinaan
Kegiatan
Program Penelitian dan
Penelitian dan Pengembangan Iptek
Pengembangan Iptek Kelautan Perikanan
dan Perikanan
Program Pengelolaan Sumber
Daya Perikanan Budidaya
Program Peningkatan Kualitas
Pengkarantinaan Pertanian
dan Pengawasan Keamanan
Hayati
Program
Badan Nasional
Penanggulangan
Bencana
Kementerian
Kelautan dan
Perikanan
Kementerian/
Lembaga
26
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Total
Lembaga Ilmu
Pengetahuan
Indonesia
Kementerian/
Lembaga
16
64
31,872.48
0.23
Unggulan LIPI; Mitigasi
Bencana dan Perubahan Iklim
Teknologi Mikroba Fungsional untuk
Adaptasi Dampak Perubahan Iklim
7.95
1.71
14.76
Publikasi/Laporan statistik peternakan,
perikanan, dan kehutanan
Publikasi/Laporan statistik peternakan,
perikanan, dan kehutanan yang terbit tepat
waktu
60.03
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Publikasi/Laporan statistik Tanaman Pangan,
Hortikultura, dan perkebunan
Kegiatan
Program Penelitian,
Penelitian Biologi
Penguasaan, dan Pemanfaatan
Iptek
Program
10,031.97
0.13
N/A
0.20
0.44
10.81
Realisasi
(Milyar Rupiah)
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
27
5
Publikasi/Laporan statistik Industri, pertambangan
dan penggalian, energi fan konstruksi
1,962.37
32.58
6.60
32.61
Pembinaan, Pengawasan dan Pengusahaan Panas
Bumi
Penyediaan dan Pengembangan Statistik Industri,
Pertambangan dan Penggalian, Energi, dan
Konstruksi
1,437.28
453.31
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Pembinaan, Pengawasan dan Pengusahaan Aneka
Energi Baru Terbarukan
Pembinaan, Pengawasan dan Pengusahaan
Bioenergi
Kegiatan
270.92
2.76
0.68
12.73
185.49
69.25
Realisasi
(Milyar Rupiah)
33.83
10.30
Jumlah Realisasi (Trilyun Rupiah)
69
Jumlah Kegiatan
Jumlah Anggaran (Trilyun Rupiah)
17
6
Jumlah Program
Jumlah Kementerian/Lembaga
Sehingga jika dihitung secara keseluruhan maka perbandingan anggaran dengan realisasi anggaran bidang ketahanan ekonomi adalah
sebagai berikut:
2
Program Penyediaan
dan Pelayanan
Informasi Statistik
Badan Pusat
Statistik
Total
Program Pengelolaan
Energi Baru Terbarukan
Dan Konservasi Energi
Program
Kementerian
Energi dan
Sumber Daya
Mineral
Kementerian/
Lembaga
Tabel 3. Program dan Kegiatan Sub Bidang Kemandirian Energi
Untuk sub-bidang Kemandirian Energi terdapat 2 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
28
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Program
Total
Badan Nasional
Penanggulangan
Bencana
3
Program
Penanggulangan
Bencana
Direktorat Kesehatan
lingkungan
Kementerian Kesehatan Program Pembinaan
Kesehatan Masyarakat
Kementerian/Lembaga
0.30
0.11
0.11
0.18
Advokasi dan Sosialisasi NSPK strategi Adaptasi
Perubahan Iklim Bidang Kesehatan
Pembinaan dan Fasilitasi adaptasi Perubahan Iklim
Monitoring dan evaluasi pelaksanaan adaptasi
perubahan Bidang kesehatan
Aplikasi berbasis internet pemetaan perubahan
iklim dan kesehatan
11
Pengelolaan Pemberian Bantuan Darurat
Kemanusiaan di Daerah Terkena Bencana
Sosialisasi Adaptasi Perubahan Iklim
Jejaring Kemitraan Adaptasi Perubahan Iklim
Efisiensi
0.02
Efisiensi
Efisiensi
0.03
Efisiensi
52.20
Realisasi
(Milyar Rupiah)
413.15
5.30
53.59
1.34
Dana Dekonsentrasi (DEKON) di
Provinsi
0.15
Akreditasi Modul Pemberdayaan Perubahan Iklim
Berbasis Masyarakat
Orientasi kesling TTU Adaptasi Perubahan Iklim
dan Kesehatan
0.13
406.86
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Penyusunan Media Audio Visual Bidang Perubahan
Iklim
Penyehatan Lingkungan
Kegiatan
Tabel 4. Program dan Kegiatan Sub Bidang Kesehatan
Untuk sub-bidang Kesehatan terdapat 2 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
4.2.2. Ketahanan Sistem Kehidupan
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
29
3
Pembinaan dan Pengembangan Air
Minum
Pembinaan dan Pengembangan
Penyehatan Lingkungan Permukiman
Pemberdayaan Masyarakat dalam
Kesiapan Menghadapi Bencana
Kegiatan
Program Pengkajian
dan Penerapan
Teknologi
Program
Penanggulangan
Bencana
Badan Nasional
Penanggulangan
Bencana
Jumlah Program
Badan Pengkajian Dan
Penerapan Teknologi
Kementerian/Lembaga
Perbaikan darurat sarana dan prasarana vital di
daerah terkena bencana
Penilaian Kerusakan dan Kerugian Akibat
Bencana
Pengkajian dan Penerapan Teknologi Reduksi
Risiko Bencana
Pengkajian dan Penerapan Teknologi Lingkungan
Jumlah Kegiatan
Tabel 6. Program dan Kegiatan Sub Bidang Infrastruktur
Untuk sub-bidang Infrastruktur terdapat 5 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
2
Program Pembinaan
Dan Pengembangan
Infrastruktur
Permukiman
Kementerian Pekerjaan Umum
Dan Perumahan Rakyat
Total
Program
Penanggulangan
Bencana
Program
Badan Nasional
Penanggulangan Bencana
Kementerian/Lembaga
Tabel 5. Program dan Kegiatan Sub Bidang Permukiman
Untuk sub-bidang Permukiman terdapat 2 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
5.30
13.30
2.87
3.90
Anggaran
(Milyar Rupiah)
2.07
2.65
1.18
1.67
Realisasi
(Milyar Rupiah)
3,50
N/A
4,884.72
9,111.61
N/A
3.50
Realisasi
(Milyar Rupiah)
4,137.93
88.96
Anggaran
(Milyar Rupiah)
30
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Kegiatan di
Bidang Pelabuhan dan Pengerukan
NULL
NULL
NULL
6,754.55
7,077.99
NULL
NULL
6,950.03
3,316.77
Pembangunan Sarana dan Prasarana Transportasi
ASDP dan Pengelolaan Prasarana Lalulintas SDP
Program Pengelolaan Pengelolaan dan Penyelenggaraan Kegiatan di
dan Penyelenggaraan Bidang Kenavigasian
Transportasi Laut
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Kegiatan di
Bidang Penjagaan Laut dan Pantai
7,077.99
Pembangunan dan Pengelolaan Prasarana dan
Fasilitas Lalu Lintas Angkutan Jalan
NULL
NULL
6,754.55
2,855.75
Operasi dan Pemeliharaan Sarana Prasarana SDA
NULL
NULL
3,316.77
Penyediaan dan Pengelolaan Air Baku
NULL
NULL
NULL
14.86
Realisasi
(Milyar Rupiah)
6,950.03
7,077.99
Pengelolaan Waduk, Embung, Situ Serta
Bangunan Penampung Air Lainnya
Program Pengelolaan Pembinaan dan Pengembangan Sistem
dan Penyelenggaraan Transportasi Perkotaan
Transportasi Darat
Manajemen dan Peningkatan Keselamatan
Transportasi Darat
6,754.55
Konservasi, Pengendalian Banjir, Lahar Gunung
Berapi dan Pengaman Pantai
Kementerian
Perhubungan
6,950.03
63.70
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Pengembangan dan Rehabilitasi Jaringan Irigasi,
Air Tanah, Rawa dan Tambak
Program Pengelolaan
Sumber Daya Air
Kementerian Pekerjaan
Umum Dan Perumahan
Rakyat
Pemetaan Tata Ruang dan Atlas
Jumlah Kegiatan
Program
Penyelenggaraan
Informasi Geospasial
Jumlah Program
Badan Informasi
Geospasial
Kementerian/Lembaga
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
31
Jumlah Kegiatan
8
Program Pengelolaan
dan Penyelenggaraan
Transportasi
Perkeretaapian
22
Pembangunan dan Pengelolaan Bidang
Keselamatan Perkeretaapian
Dukungan Manajemen dan Dukungan Teknis
Lainnya Ditjen Perkeretaapian
Pembangunan dan Pengelolaan Prasarana dan
Fasilitas Pendukung Kereta Api
Pembangunan, Rehabilitasi dan Pemeliharaan
Prasarana Navigasi Penerbangan
Program Pengelolaan
dan Penyelenggaraan Pembangunan, Rehabilitasi dan Pemeliharaan
Prasarana Bandar Udara
Transportasi Udara
Jumlah Program
55,254.36
91.44
179.48
3,531.43
49.45
68.99
1,358.72
8.19
213.96
12,603.08
2,023.65
Realisasi
(Milyar Rupiah)
6,004.35
Anggaran
(Milyar Rupiah)
64.78
3.59
Jumlah Realisasi (Trilyun Rupiah)
36
Jumlah Kegiatan
Jumlah Anggaran (Trilyun Rupiah)
11
6
Jumlah Program
Jumlah Kementerian/Lembaga
Sehingga jika dihitung secara keseluruhan maka perbandingan anggaran dengan realisasi anggaran bidang ketahanan sistem kehidupan
adalah sebagai berikut:
Total
Kementerian/Lembaga
32
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Program Pengkajian
dan Penerapan
Teknologi
Program
Penyelenggaraan
Informasi Geospasial
Program Penyediaan
dan Pelayanan
Informasi Statistik
Program
Penanggulangan
Bencana
Program Bina
Pembangunan
Daerah
Badan Informasi
Geospasial
Badan Pusat Statistik
Badan Nasional
Penanggulangan
Bencana
Kementerian Dalam
Negeri
Program
Badan Pengkajian Dan
Penerapan Teknologi
Kementerian/Lembaga
35.31
Pembinaan Penyelenggaraan dan Pembangunan
Urusan Pemerintahan Daerah I Sub Kegiatan
fasilitasi penanganan lahan kritis dan sumber
daya air berbasis masyarakat (PLKSDA-BM)
Tanggap Darurat di Daerah Terkena Bencana
40.81
76.00
570.77
Pencegahan dan Pengurangan Risiko Bencana
Pembinaan Penyelenggaraan dan Pembangunan
Urusan Pemerintahan Daerah I
51.18
2.19
10.84
12.19
345.21
3.10
3.42
0.89
0.07
18.31
14.20
63.20
0.10
12.00
65.10
2.98
6.91
1.81
Realisasi
(Milyar Rupiah)
88.30
3.35
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Kesiapsiagaan dalam Menghadapi Bencana
Jumlah Publikasi/laporan statistik ketahanan
sosial
Publikasi/Laporan statistik ketahanan Sosial
Penyediaan dan Pengembangan Statistik
Ketahanan Sosial
Pemetaan dan Integrasi Tematik
Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai
Pembangunan Jaring Kontrol Geodesi dan
Geodinamika
Pengkajian dan Penerapan Teknologi
Pengolahan Air dan Limbah
Kegiatan
Tabel 7. Program dan Kegiatan Sub Bidang Ekosistem
Untuk bidang Ketahanan Ekosistem terdapat 6 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
4.2.3. Ketahanan Ekosistem
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
33
Total
Lembaga Ilmu
Pengetahuan Indonesia
Kementerian/Lembaga
7
Unggulan LIPI;
Mitigasi Bencana dan
Perubahan Iklim
Program Penelitian,
Penguasaan, dan
Pemanfaatan Iptek
Program
0.52
0.95
0.60
Hasil Penelitian dan Pengembangan Bidang
Hayati Kebun Raya Cibodas Dataran Tinggi Basah
Hasil Penelitian dan Pengembangan Bidang
Hayati Kebun Raya Purwodadi Dataran Rendah
Kering
Terwujudnya Fungsi Kebun Raya Eka Karya Bali
sebagai Tempat Konservasi Ex-Situ
0.45
Model Konservasi Lahan Gambut Untuk
Pengurangan Risiko Kekeringan dan Kebakaran
1,066.19
0.30
Konsep Pemberdayaan Ekosistem Laut dalam
Mitigasi Bencana Perubahan Iklim
19
0.30
36.16
Adaptasi dan Mitigasi Perubahan Iklim pada
Perairan Darat: Studi Kasus Ekosistem Peraitan
Situ dan Danau
Penelitian Geoteknologi
4.10
1.09
Hasil Penelitian dan Pengembangan Bidang
Hayati Kebun Raya Bogor Dataran Rendah Basah
Kawasan Ekonomi Hijau (Biovillage) Di CSC
4.20
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Pengembangan Konservasi Tumbuhan
Indonesia-Kebun Raya Baru
Kegiatan
426.90
0.41
0.27
0.18
15.29
N/A
N/A
N/A
N/A
N/A
N/A
Realisasi
(Milyar Rupiah)
34
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Program Pengkajian
dan Penerapan
Teknologi
Badan Pengkajian dan Penerapan
Teknologi
Total
Kementerian Agraria Dan Tata
Ruang/Bpn
3
Program
Perencanaan
Tata Ruang dan
Pemanfaatan Ruang
Kementerian Pekerjaan Umum Dan Program
Perumahan Rakyat
Pengembangan
Perumahan
Program
Kementerian/Lembaga
43.15
Penataan Kawasan
7
5,589.88
147.62
61,00
Pemanfaatan Ruang
Pembinaan Perencanaan Tata Ruang dan
Pemanfaatan Ruang Daerah
61.34
3,866.62
Penyediaan Rumah Susun
Perencanaan Tata Ruang
1,368.43
41.72
Realisasi
(Milyar Rupiah)
Penyediaan Rumah Khusus dan
Pembinaan Rumah Negara
Pengkajian dan Penerapan Teknologi
Modifikasi Cuaca
Kegiatan
Tabel 8. Program dan Kegiatan Sub Bidang Perkotaan
Untuk sub-bidang Perkotaan terdapat 3 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
4.2.4. Ketahanan Wilayah Khusus
9.65
NULL
NULL
NULL
NULL
N/A
N/A
9.65
Anggaran
(Milyar Rupiah)
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
35
Lembaga Ilmu Pengetahuan
Indonesia
55.43
Perencanaan Ruang Laut
0.35
0.35
Kajian dampak dan adaptasi terhadap
perubahan iklim global: studi kasus
perairan Bintan.
Potensi stok & serapan karbon ekosistem
pesisir
Kompetensi Puslit
Oseanografi
0.05
Pemberdayaan Ekosistem Laut dalam
Mitigasi Perubahan Iklim (estimasi
karbon)
336.88
422.57
Pendayagunaan Pesisir
Penelitian dan Pengembangan Iptek
Sumber Daya Laut dan Pesisir
291.85
Pendayagunaan Pulau-Pulau Kecil
Unggulan LIPI 04
Mitigasi Bencana
dan Perubahan
Iklim
Program
Penelitian dan
Pengembangan
Iptek Kelautan dan
Perikanan
143.69
274.52
19.00
Anggaran
(Milyar Rupiah)
PENATAAN DAN PEMANFAATAN JASA
KELAUTAN
Program
Perlindungan Dan Pemanfaatan Kawasan
Pengelolaan Ruang Konservasi Dan Keanekaragaman Hayati
Laut
Laut
Kementerian Kelautan Dan
Perikanan
Rehabilitasi dan Rekonstruksi Bidang
Prasarana Fisik di Wilayah Pasca Bencana
Kegiatan
Program
Penanggulangan
Bencana
Program
Tabel 9. Program dan Kegiatan Sub Bidang Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil
Badan Nasional Penanggulangan
Bencana
Kementerian/ Lembaga
Untuk sub-bidang Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil terdapat 3 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
0.33
0.30
0. 36
19.40
7.72
63.84
9.97
11,87
17.45
4.60
Realisasi
(Milyar Rupiah)
36
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
6
Unggulan LIPI 04
Mitigasi Bencana
dan Perubahan
Iklim
Program
12
Rancang Bangun Pengelolaan
Sumberdaya Airtanah untuk
Pengurangan Risiko Kekeringan Akibat
Peningkatan Cuaca Ekstrim (Perubahan
Iklim) di Pulau-Pulau Kecil
Retrospektif perubahan iklim via
geokimia karang
Kegiatan
1,545.80
0.30
0.35
Anggaran
(Milyar Rupiah)
136.22
0.13
0.25
Realisasi
(Milyar Rupiah)
145,87
Jumlah Realisasi (Milyar Rupiah)
19
Jumlah Kegiatan
7,135.68
8
Jumlah Program
Jumlah Anggaran (MIlyar Rupiah)
6
Jumlah Kementerian/Lembaga
Sehingga jika dihitung secara keseluruhan maka perbandingan anggaran dengan realisasi anggaran bidang ketahanan wilayah khusus
adalah sebagai berikut:
Total
Kementerian/ Lembaga
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
37
Jumlah Program
Total
Kementerian Dalam Negeri
4
Program Bina
Pembangunan
Daerah
Lembaga Ilmu Pengetahuan Unggulan LIPI;
Indonesia
Mitigasi Bencana
dan Perubahan
Iklim
Badan Informasi Geospasial Program
Penyelenggaraan
Informasi
Geospasial
Badan Nasional
Program
Penanggulangan Bencana Penanggulangan
Bencana
Kementerian/Lembaga
Pengelolaan dan Penyebarluasan Informasi
Geospasial
Penanganan Pengungsi Akibat Bencana
Penyiapan peralatan dikawasan rawan bencana
Pengembangan aplikasi teknologi informasi,
komunikasi dan kehumasan
Penyiapan Logistik di kawasan Rawan Bencana
Evaluasi dan Proyeksi Dampak Perubahan Iklim
terhadap Risiko Banjir (Flood Risk) dengan
Presisi Tinggi untuk Penyusunan Konsep Mitigasi
Bencana Banjir
Pengembangan dan Implementasi Sistem
Pemantauan, Prediksi dan Teknologi Kontrol
Bahaya Gerakan Tanah Akibat Hujan Ekstrim
Pengembangan Konsep Masyarakat Tangguh
Bencana di Indonesia untuk Mereduksi Risiko
Bahaya Alam dan Dampak Perubahan Iklim Global
Pembinaan Penyelenggaraan dan Pembangunan
Urusan Pemerintahan Daerah I Sub Kegiatan
Penanganan lahan kritis dan sumber daya air
berbasis masyarakat (PLKSDA-BM)
10
Pemetaan Rupabumi dan Toponim
Jumlah Kegiatan
0.18
0.27
0.35
0.30
794.96
83.12
1.35
17,30
0.10
78.33
0.25
5.50
2.13
16.10
5.52
Realisasi
(Milyar Rupiah)
35.59
4.57
8.38
284.06
116.58
Anggaran
(Milyar Rupiah)
198.31
102.90
Tabel 10. Program dan Kegiatan Sub Bidang Sistem Pendukung
Untuk bidang Sistem Pendukung terdapat 3 Kementerian/Lembaga yang berkontribusi, yaitu:
4.2.5. Sistem Pendukung
5
Tindak Lanjut
Dua tahun setelah diterbitkan, RAN API masih memiliki beberapa tantangan yang perlu ditindak
lanjuti. Masalah utama adalah koordinasi antar K/L dan koordinasi dengan daerah, saat ini
terdapat cukup banyak institusi yang memiliki inisiatif untuk melakukan kegiatan adaptasi
namun masih kurang terkoordinasi. Selain itu ada tantangan dalam pengarustamaan API dalam
rencana pembangunan sektoral dan lintas sektoral. Belum adanya indikator kinerja dan target
yang terukur dalam RAN API serta terbatasnya ketersediaan data dan informasi iklim yang akurat.
Di samping tantangan yang disebutkan, RAN API sebagai referensi perencanaan juga masih
belum menjelaskan mengenai konvergensi adaptasi perubahan iklim dan pengurangan risiko
bencana; bagaimana strategi pemberdayaan masyarakat menuju resiliensi iklim; dan sinergi
dengan RAN-GRK yang kini tengah ditinjau ulang. Berikut agenda kegiatan RAN API dalam satu
tahun kedepan:
1. Melakukan koordinasi pada tingkat pusat, mitra pembangunan, dan daerah.
• Pada tingkat pusat, koordinasi dilakukan dengan Kementerian/Lembaga terkait dalam
penyusunan RAN API, dalam penyusunan RAN API ini akan dilakukan group meeting
(triwulan) dan pleno meeting dengan K/L.
• Pada tingkat mitra pembangunan, koordinasi dilakukan dengan donor dan network
yang mendukung kegiatan RAN API.
• Pada tingkat daerah koordinasi dilakukan dengan pemerintah daerah. Kegiatan yang
akan dilakukan dengan pemerintah daerah antara lain sosialisasi terpusat; sinkronisasi
Rencana Aksi Daerah (RAD) API dan dokumen perencanaan K/L; dan verifikasi daerah
pilot.
2. Monitoring dan evaluasi RAN API
• Pengembangan sistem monev dengan melakukan kegiatan analisis terhadap kriteria
dampak, governance, dan expert meeting.
• Adaptasi proses monev, proses ini dilakukan dengan kegiatan monev di daerah
pilot (melakukan monev terhadap program dan kegiatan pemerintah daerah dalam
mendukung RAN API), selanjutnya akan dilakukan kegiatan pertemuan terpusat antara
K/L dan daerah pilot untuk membahas hasil monev program dan kegiatan pemenrintah
daerah yang mendukung RAN API.
• Studi Baseline di daerah pilot.
38
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
3. Inklusi Monev RAN API pada skema Monev Pembangunan Nasional (koordinasi di
tingkat pusat). Pada tingkat nasional, terutama Kementerian/Lembaga, didorong untuk
memperhatikan dokumen RAN API yang tidak terpisahkan dari dokumen RPJMN 2015-2019
sebagai acuan dalam perencanaan program dan kegiatan. Peningkatan koordinasi dan
pemahaman RAN API perlu didorong pada perencanaan tahunan K/L, dalam hal ini – sistem
perencanaan pembangunan nasional – Bappenas memiliki peran untuk mengkoordinasikan
perencanaan program/kegiatan/output K/L setiap tahunnya dengan acuan RPJMN dan RKP
setiap tahunnya, beriringan dengan penentuan besaran anggaran bersama Kementerian
Keuangan.
4. Lokakarya Indikator Kinerja Sektor RAN API. Ada dua indikator yang belum dilakukan
penyusunan yaitu penyusunan indikator potensial perkotaan dan pesisir dan pulau-pulau
kecil. Kegiatan penyusunan indikator potensial bertujuan untuk memberikan rekomendasi
indikator kinerja kunci (key performance indikator) yang digunakan untuk mendukung
proses pemantauan dan evaluasi pencapaian sasaran RAN API terhadap tantangan yang
ditimbulkan oleh perubahan iklim, dan mengeksplorasi rencana aksi dan isu-isu prioritas
yang terkait dengan isu perubahan iklim pada sub bidang perkotaan serta sub bidang pesisir
dan pulau-pulau kecil.
5. Knowledge Management. Ada beberapa kegiatan pada knowledge management yaitu
penyusunan modul pelatihan diklat non gelar yang bekerja sama dengan Pusat Pembinaan,
Pendidikan dan Pelatihan Perencana (Pusbindiklatren) Kementerian PPN/Bappenas. Saat
ini Pusdiklatren BAPPENAS sedang menyusun kurikulum pendidikan dan pelatihan ‘Green
Economic’ untuk perencana daerah yang didalamnya terdapat modul tentang adaptasi
perubahan iklim, hal tersebut dapat menjadi titik masuk untuk mengarus-utamakan
adaptasi perubahan iklim ke dalam perencanaan dan pembangunan daerah. Pusbindiklatren
BAPPENAS bersama dengan Direktorat Lingkungan Hidup Bappenas akan menyusun modul
sisipan tersebut yang mengacu pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan
tentang Aksi Adaptasi.
6. Dokumentasi Kegiatan RAN API. Selama ini kegiatan RAN API tidak terdokumentasi dengan
baik. Banyak kegiatan-kegiatan RAN API yang tidak disertai dengan bukti dokumentasi yang
lengkap. Harapannya, tahun depan setiap kegiatan RAN API dapat memiliki dokumentasi
yang baik dan lengkap sehingga memudahkan proses tindak lanjut paska kegiatan-kegiatan
tersebut.
7. Pengembangan website. Selama ini Sekretariat RAN API belum memiliki website resmi untuk
mendukung kegiatan RAN API. Harapannya di tahun depan sudah ada website resmi RAN
API yang bisa digunakan untuk mempublikasikan berbagai hal terkait RAN API secara online
seperti kegiatan RAN API dan bidang RAN API. Selain itu, diharapkan website RAN API bisa
mempublikasikan data monev terkait kegiatan RAN API.
39
Tahun Kedua Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim
Download