PERBANDINGAN TINGKAT KEPUASAN MENONTON BERITA LIPUTAN 6 PETANG SCTV DAN SEPUTAR INDONESIA RCTI (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Konsentrasi Jurnalistik Angkatan 2005 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Malang) Oleh: DIYAH LARASATI ( 03220071 ) Communication Science Dibuat: 2009­04­27 , dengan 3 file(s). Keywords: Kepuasan Menonton, Berita ABSTRAK Penelitian ini didasari atas fenomena banyaknya media massa yang bermunculan dalam beberapa tahun terakhir. Media massa sendiri memiliki peran sebagai mediasi (penengah/ penghubung) antara relitas sosial yang objektif dengan pengalaman pribadi. Masing­masing media memiliki konstruksi yang berbeda dalam menyajikan berita, tergantung makna dan tujuannya. Nilai berita ditentukan oleh sejauh mana ia dicari dan dibutuhkan khalayak. Banyaknya media massa yang bermunculan membuat masyarakat dihadapkan pada banyaknya program acara berita dengan berbagai format tayangan berita, sehingga masyarakat harus pintar­pintar memilih tayangan mana yang sesuai dengan kebutuhannya. Alasan peneliti memilih Liputan 6 SCTV karena acara ini merupakan salah satu program berita yang mencoba menawarkan sesuatu yang berbeda dalam tayangannya. Liputan 6 Petang memberikan tayangan yang berbeda dengan acara sejenis yang terletak pada penyampaian narasi yang mudah dimengerti dan gambar dari tempat kejadian secara langsung. Sehingga Liputan 6 dapat langsung menampilkan realiatas dari suatu peristiwa secara jelas. RCTI yang merupakan pelopor munculnya televisi swasta di Indonesia juga memiliki program berita yang sangat diminati oleh masyarakat yaitu Seputar Indonesia. Program acara ini selalu menayangkan peristiwa yang terjadi, secara aktual baik di bidang politik, ekonomi, sosial budaya, pendidikan maupun berita ringan. Materi berita dikemas sedemikian rupa dengan bahasa dan kalimat yang mudah dipahami Selain itu, SCTV dan RCTI yang memang bukan stasiun berita, tetap dapat memberikan kebutuhan informasi kepada masyarakat secara maksimal. Pendekatan uses and gratifications merupakan tradisi yang berpengaruh dalam penelitian media. Beberapa asumsi dasar dari teori ini adalah audiens adalah aktif, dan penggunaan media berorientasi pada tujuan, inisiatif yang menghubungkan antara kebutuhan kepuasan dan pilihan media spesifik terletak di tangan audiens, media bersaing dengan sumber­sumber lain dalam upaya memuaskan kebutuhan audiens. Penggunaan teori uses and gratifications pada penelitian ini adalah untuk melihat apakah ada perbedaan tingkat kepuasan menonton berita liputan 6 petang sctv dan seputar indonesia rcti, dimana seorang pengguna media media memainkan peran aktif untuk memilih dan menggunakan media yang dapat memuaskan keinginannnya. Melalui penelitian yang dilakukan, didapatkan bahwa Liputan 6 Petang memiliki keterpuasan yang lebih tinggi daripada Seputar Indonesia, hal ini dapat diketahui, dimana dari 32 tabel yang terlampir, 30 tabel memperlihatkan bahwa responden lebih dominan memilih pernyataan sangat setuju terhadap penilaian terhadap Liputan 6 Petang. Sedangkan 2 tabel yang lainya (3.11), (3.27) memperlihatkan bahwa Liputan 6 Petang dan Seputar Indonesia memperoleh poin yang sama untuk pernyataan sangat setuju. Melalui uji statistic dengan menggunakan uji t­test, dari hasil perhitungan melalui hitungan manual, didapat nilai t hitung (2,23) > t tabel (1,99), maka H0 ditolak. Ini berarti “terdapat perbedaan tingkat kepuasan menonton berita Liputan 6 SCTV dan Seputar Indonesia RCTI” ABSTRACT This study was based on mass media’s phenomenon happened in this recent years. Mass media roles as a mediator between objective social reality and personal experiences. Each media has its own construction that differentiates them to others in presenting news, depends on its purpose. News value is determined by its capability to meet people’s needs. The great number of mass media today makes peoples face a number of news programs with different formats. Thus people have to choose which news can meet their need selectively. Liputan 6 petang SCTV is chosen because its difference among other news program. Liputan 6 petang SCTV gives a brief and understandable naration and also illustrations from the location where something happen directly. Therefore, Liputan 6 SCTV can present the reality from an event clearly. While RCTI, the pioneer of private television station in Indonesia, also has it’s excellent news program called Seputar Indonesia. This program always presents recent events in all aspect (politic, economic, social, culture, education, etc.). In presenting an event, Seputar Indonesia uses simple sentences so people can get the message (news) easily. Uses and gratification approach had been used in media research. Its original concept is based on the research to explain the big considerations from certain media’s content. The basic question from this approach is why do people use media, and what do they use media for. Uses and gratification theory emphasizes in human personal approach in media observation. This means human has the autonomy and authority to treat media. Uses and gratification theory used in this study to observe the presence of people’s different satisfaction level in news watching between Liputan 6 Petang SCTV and Seputar Indonesia RCTI, where people (as media user) has their active role in choosing and using media that can meets their needs. The research results indicate that Liputan 6 Petang has higher satisfaction level than Seputar Indonesia. 28 of 32 tables (enclosed) show that respondent choose “very agree” statement in evaluating Liputan 6 Petang. Statistic test using t­test with manual calculation showed that t­ value (2,23) > t table (1,96), and H0 refused. This means that “there is people’s different satisfaction level in news watching between Liputan 6 Petang SCTV and Seputar Indonesia RCTI”.