BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Setiap perusahaan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Setiap perusahaan harus mampu berproduksi secara efektif dan efisien untuk membangun
kinerja yang efektif demi mencapai tujuan dan keberhasilan, maka berbagai komponen yang
terdapat dalam suatu perusahaan harus berjalan sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai.
Salah satu komponen yang memiliki peranan sangat penting tersebut adalah sumberdaya
manusia, yaitu pemimpin/atasan dan karyawan/bawahan. Kepemimpinan dalam suatu
organisasi merupakan suatu faktor yang menentukan atas berhasil tidaknya suatu organisasi
atau usaha. Sebab kepemimpinan yang sukses menunjukkan bahwa pengelolaan suatu
organisasi berhasil dilaksanakan dengan sukses .
Lingkungan usaha yang semakin kompetitif dan menggelobal menuntut perusahaan
dikelola oleh orang yang professional. Para pemimpin harus mampu mengantisipasi semua
perkembangan yang terjadi agar perusahaan mampu maju dan bersaing ditengah kemajuan.
Tidak sedikit perusahaan besar yang jatuh dann tutup karena tidak dikelola dengan baik.
Kepemimpinan yang tepat membuat perusahaan mampu mencapai sasarannya, bahkan
bertumbuh dan berkembang.
Menurut Hasibuan (2007:170) menyebutkan bahwa kepemimpinan adalah seorang
1
pemimpin mempengaruhi prilaku bawahan, agar mau berkerja sama dan bekerja secara
produktif untuk mencapai tujuan organisasi.Pemimpin harus mampu mempengaruhi
bawahannya untuk berkerja sesuai visi, misi dan tujuan perusahaan. Pemimpin harus
1
2
memiliki wawasan yang luas, sikap bijaksana serta harus mampu menimbulkan rasa hormat
dan kepercayaan dari bawahannya.
Pengembangan
karir
merupakan
hal
terpenting
dalam
mengembangkan
dan
memperhatikan sumber daya manusia. Dengan adanya pengembangan karir dapat sangat
mendukung keefektivitas karyawan,dan juga bagi organisasi dalam mencapai visi, misi dan
juga tujuan dari organisasi tersebut. Menurut siagian (2007:215) semakin baik kesempatan
pegawai untuk mengembangkan karirnya mak semakin besar kepuasan kerja pegawai
sehingga berdampak pada hasil kerja yang baik. Manfaat perencanaan karir bagi pegawai
atau
karyawan
adalah
setiap
karyawan
atau
pegawai
mampu
memahami
dan
mengindentifikasi tujuan karir yang mereka inginkan. Sementara itu, manfaat bagi organisasi
adalah dapat mengkomunikasikan peluang karir pada karyawan dan memperoleh kesesuaian
yang lebih baik antara aspirasi karyawan dengan peluang organisasi.
Salah satu faktor kepuasan kerja pegawai adalah dengan adanya pemimpin yang efektif.
Pemimpin yang efektif merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi cara kerja
dari pegawai dimana nantinya timbul menjadi kepuasan kerja yang akhirnya terlihat pada
hasil kerja yang diberikan oleh pegawai (Astuti, 2009).
Pembahasan tentang kepuasan kerja karyawan tidak bisa di lepaskan dari kenyataan
bahwa kepuasan kerja karyawan dapat dicapai apabila semua harapannya telah dipenuhi
dalam melaksanakan tugas pekerjaannya. Kepuasan kerja merupakan refleksi dari perasaan
dan sikap individu terhadap pekerjaannya, yang merupakan interaksi antara yang
bersangkutan dengan lingkungan kerjanya.
Dengan adanya rasa kepuasan dalam bekerja maka individu akan menampilkan pribadi
yang baik dalam organisasi, kinerja positif yang memuaskan perusahaan dan timbul
kesediaan untuk mengusahakan tingkat produktivitas kerja yang tinggi bagi kepentingan
3
organisasi dan demi memperlancar pencapaian tujuan perusahaan. Adapun beberapa hal yang
dapat diidentifikasikan dari adanya ketidakpuasan itu adalah ketidakhadiran di tempat kerja,
malas, pura-pura sakit, mangkir dari pekerjaan, peristiwa pemogokan, penggunaan waktu
yang tidak efisien dan yang lebih parah lagi berhenti dari pekerjaannya. Untuk mengatasi
permasalahan ini biasanya pemimpin melakukan program disiplin kerja.
Selain itu kepuasan kerja juga mempunyai arti penting untuk aktualisasi diri karyawan.
Karyawan yang tidak mendapatkan kepuasan kerja tidak akan mencapai kematangan
psikologis. Karyawan yang mendapatkan kepuasan kerja yang baik biasanya mempunyai
catatan kehadiran, perputaran kerja dan prestasi kerja yang baik dibandingkan dengan
karyawan yang tidak mendapatkan kepuasan kerja. Kepuasan kerja memiliki arti yang sangat
penting untuk memberikan situasi yang kondusif dilingkungan perusahaan.
Persaingan yang terjadi didunia industry yang kian ketat oleh adanya ketidak stabilan
ekonomi, setiap perusahaan dituntut untuk berkerja lebih efektif dan efisien agar dapat
menang dalam persaingan. Hal ini dapat dipandang perusahaan dalam menghadapi
persaingan ini adalah bertujuan agar perusahaan dapat berubah untuk menjadi lebih baik lagi.
Pihak yang berperan dalam menghadapi hal tersebut bukan hanya pihak pimpinan maupun
manajemen perusahaan, malainkan seluruh sumber daya manusia yang ada didalam
perusahaan tersebut. Sumber daya manusia merupakan asset dan sumber daya yang penting
di perusahaan. Tanpa SDM tidak akan mampu menjalankan kegiatannya dengan baik.
1.2.Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas maka yang menjadi rumusan masalah penelitian ini
adalah:
1. Bagaimana gaya kepemimpinan PT Sadikun Niagamas Raya?
2. Bagaimana pengembangan karir di PT Sadikun Niagamas Raya?
4
3. Bagaimana kepuasan kerja karyawan PT Sadikun Niagamas Raya?
4. Apakah terdapat pengaruh gaya kepemimpinan dan pengembangan karir terhadap
kepuasan kerja PT Sadikun Niagamas Raya?
1.3.Batasan Masalah
Untuk mendapatkan hasil yang optimal dari penulisan ini, maka penulis membatasi
penelitian skripsi ini hanya pada pengaruh dari gaya kepemimpinan dan perencanaan karir
terhadap kepuasan kerja karyawan PT Sadikun Niagamas Raya cabang srengseng Jakarta
Barat
1.4. Tujuan Penelitian dan Manfaat Penelitian
Adapun tujuan yang hendak dicapai dalam penulisan skripsi ini adalah:
1. Untuk mengetahui bagaimana gaya kepemimpinan di PT Sadikun Niagamas Raya.
2. Untuk mengetahui bagaimana pengembangan karir di PT Sadikun Niagamas Raya.
3. Untuk mengetahui bagaimana kepuasan kerja karyawan PT Sadikun Niagamas Raya.
4. Untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan pengembangan karir terhadap
kepuasan kerja karyawan PT Sadikun Niagmas Raya.
Sedangkan manfaat penelitian adalah:
a. Bagi penulis
Penelitiam yang di lakukan dapat bermanfaat untuk mengimplementasikan serta
menjalankan ilmu manajemen sumber daya manusia dari bangku kuliah dengan
kehidupan yang nyata
b. Bagi organisasi
5
Penelitian yang di harpakan sebagai referensi dan bahan masukan berupa sumbangan
pikiran untuk PT Sadikun Niagamas Raya agar lebih meningkatkan kinerja
karyawannya dalam mengimplementasikan secara optimal gaya kepemimpinan dan
perencanaan karir terhadap kepuasan kerja karyawan
c. Bagi pembaca
Diharapkan dapat menambah sumber referensi yang akan di manfaatkan bagi
penelitian selanjutnya khususnya dalam bidang manajemen.
Download