Kenapa Wanita Harus Berlatih Beban?

advertisement
Kenapa Wanita Harus Berlatih Beban?
Biasanya wanita di usia 20-30th, setelah melahirkan, mendapatkan masalah berat badan. Dan
kondisi ini sudah menjadi pengetahuan umum bahwa kembali ke berat badan ideal setelah
melahirkan cukup sulit. Ketika hal tersebut dibiarkan berlarut-larut, maka akan terjadi mitos
bahwa “kalau sudah punya anak, gendut itu wajar”.
Mitos ini dibawa terus dan ketika si cewek udah beranjak ke usia lanjut, mereka akan
membenarkan hal tersebut dengan mengatakan, “kalau udah tua, gendut itu wajar”
Sekarang mari kita coba ikuti ilustrasi yang saya buat seperti ini. Pembakaran lemak itu terjadi
di dalam otot, sehingga semakin terlatih otot Anda, semakin cepat pembakaran lemakterjadi.
Ketika cewek habis melahirkan anak di usia 20-30th, sistem hormon mereka masih bagus untuk
merespon hasil latihan beban.
Hormon yang masih bagus tersebut memberikan hasil terbaik untuk Fat Loss di usia muda.
Tetapi apa jadinya kalau Anda menunda gendut, atau sudah berusia 40th ke atas dan baru
sadar kalau ternyata olahraga itu penting?
Prinsipnya simple, entah itu buat cowok ataupun cewek, mau bentuk tubuh ideal atau bakar
lemak, yang namanya OTOT harus DILATIH! Usia memang bukan halangan untuk
berolahragatetapi berbeda usia membutuhkan perjualan yang extra keras.
Baru sadar dan baru berolahraga di usia lanjut tidak akan memberikan hasil sebaik jika
dilakukan lebih awal karena hormon Anda di usia lanjut sudah berbeda dengan usia muda. Itu
kenapa Anda harus berlatih beban di usia dini sehingga mendeposit otot ketika hormon Anda
masih mendukung.
Dengan adanya deposit otot terlatih di tubuh kita, maka seiring usia menjadi semakin tua, tubuh
tidak akan mudah gemuk. Itu kenapa program Diet saya mengharuskan Anda untuk latihan
1/2
Kenapa Wanita Harus Berlatih Beban?
beban. Jangan takut latihan beban akan membuat tubuh feminin anda terlihat seperti
binaragawan.
Berikut ini manfaat yang bisa didapatkan dengan latihan beban:
1. Kepadatan Tulang
Selain melatih otot, latihan beban ternyata juga baik untuk tulang. Dengan latihan beban, maka
Anda sudah menguatkan tulang sehingga menghindari diri dari patah tulang dan osteoporosis.
2. Kepercayaan Diri
Peneliti melihat peningkatan kenyamanan dan kepercayaan terhadap diri wanita yang
melakukan latihan beban. Hal ini tidak mengherankan karena mereka yang melakukan latihan
beban memiliki tubuh yang lebih indah.
3. Metabolisme
Tiap tahun massa otot akan berkurang setelah umur memasuki kepala tiga sehingga tingkat
metabolisme pun menurun. Hasilnya, kalori yang terbakar lebih sulit daripada saat Anda
berumur 20-an. Latihan beban dapat membantu meningkatkan metabolisme Anda sehingga
pembakaran kalori semakin cepat. Anda pun terhindar dari ancaman kelebihan berat badan.
4. Kekuatan Tubuh
Latihan beban akan membantu kegiatan sehari-hari. Kantong belanjaan yang biasa terasa
sangat berat, lama kelamaan akan terasa lebih ringan.
5. Fungsi Otak
Latihan beban juga dapat meningkatkan fungsi otak. Sebuah studi mengatakan bahwa wanita
yang melakukan latihan beban satu higga dua jam dalam satu minggu, kemampuan kognitifnya
meningkat daripada mereka yang tidak.
Sumber : Berbagai sumber/net
2/2
Download