Ujian Tengah Semester Ganjil 2016/2017 Matakuliah : Bahasa

advertisement
Ujian Tengah Semester Ganjil 2016/2017
Matakuliah
Hari, tanggal
Waktu
Prodi
Dosen
: Bahasa Indonesia
: Senin, 21 November 2016
: Pukul, 10.30 – 11.40 WIB
: DKV dan Ilmu Pemerintahan
: Sri Handayani, S. Pd., M. Pd.
Soal-soal
1. Jelaskan yang dimaksud :
a. Bahasa Indonesia sebagai bahasa Nasional ?
b. Bahasa Indonesia sebagai bahasa Negara ?
c. Bahasa Indonesia sebagai bahasa Ibu ?
2. Susunlah kalimat berikut sesuai kaidah EYD yang berlaku. Garis bawahi hasil penyuntingan
Saudara (huruf kapital, huruf miring, tanda baca, dsb.)
entrepreneurship as a way of life itulah tajuk dari materi yang dipresentasikan oleh Ben casnocha
penulis buku my start up Life dan pengusaha muda asal California USA pada international
entrepreneurial talk show jumat (20/8) di aula tirtodiningrat, fakultas ekonomi dan bisnis (feb)
Unair Ben hadir di Unair atas undangan dari pusat pembinaan karier dan kewirausahaan (ppkk)
Unair yang bekerjasama dengan Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat di Surabaya.
(warta unair, No. 59, tahun VI, agustus 2010).
3. Sikap bangga terhadap bahasa Indonesia merupakan salah satu perwujudan fungsi bahasa
Indonesia sebagai bahasa nasional. Perasaan tidak suka orang lain merendahkan bahasa, budaya,
dan bangsa juga termasuk wujud kebanggaan sebagai bangsa Indonesia. Buatlah karangan satu
paragraf dari pernyataan tersebut! Susunlah menjadi paragraf yang baik dengan ciri kesatuan,
kepaduan, kelengkapan, dan letak ide pokoknya!
4. . Bagaimana sikap anda, apabila di dalam kampus ada dua orang temen anda sedang bicara
dalama bahasa daerah, sedangkan anda diantara mereka tidak mengerti apa yang mereka
bicarakan, jelaskan ?
5. Ubahlah kalimat-kalimat yang terdapat dalam paragraf berikut menjadi kalimat efektif
sehingga menjadi paragraf yang baik!
a. Indonesia dewasa ini telah mengalami berbagai masalah. Yang mana, akibat dari masalah yang
ada masyarakat yang sering menanggung bebannya. Pembuktian hal ini adalah kesenjangan
sosial maupun kemiskinan yang terjadi begitu marajalela. Oleh karena itu, keadilan dan
kemakmuran sangat dituntut dalam membentuk citra negara yang berkualitas.
b. Penggunaan bahasa Indonesia di kalangan akademisi sangatlah kurang. Hal ini disebabkan
penggunaan bahasa-bahasa asing lebih diprioritaskan. Mereka menyatakan bahwa bahasa
Indonesia merupakan sesuatu yang udik. Kenyataannya, bahasa Indonesia telah mendapat hati di
berbagai dunia internasional sebagai bahasa kedua.
Download