SMP kelas 7 - BIOLOGI BAB 4. KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP DALAM PELESTARIAN EKOSISTEMLatihan Soal 4.3 1. Tempat perlindungan Orang utan yang dilindungi oleh pemerintah banyak terdapat didaerah A. Tanjung Puting, Kalimantan Barat B. Way Kambas, Lampung C. Tanjung Puting, Kalimantan Tengah D. Ujung Kulon, Jawa Barat E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : PEMBAHASAN : No. Nama Spesies Pongo pigaeus 1 (orang utan) Deskripsi Penyebaran Memiliki rambut yang lebih panjang dari jenis kera yang lain. Rambut warna merah. makanannya buahbuahan. Dataran rendah dan hutan hujan tropis Sumatra serta dataran rendah Kalimantan. Tanjung Puting, Kalimantan Tengah. - Rhinoceros sundaicus (badak bercula satu) 2 - Dicerorhinus sumatrensis Herbivora. Memiliki indera penciuman yang tajam Badak yang hanya ditemukan di Sumatra. - Ujung Kulon, Banten. - Sumatra (badak bercula dua) Panthera trigis sumatrensis 3 (harimau Sumatra) 4 Babyrousa babyrussa (babirusa) 5 Tarsius spectrum Pada malam hari, dapat mengetahui adanya mangsa dalam jarak 1020 m. Sumatra Memiliki gigi taring bawah yang enonjol keluar. Hewan ini melakukan aktivitas makan sepanjang hari. Sulawesi dan Pulau Buru Makanannya serangga dan cicak. Melakukan aktivitas makan sebagian besar pada malam hari. Hutan hujan tropis di Indonesia Kunci Jawaban : C. Tanjung Puting, Kalimantan Tengah Pembahasan Video : 2. Kelompok hewan yang tergolong mendekati kepunahan adalah... A. Monyet, kura-kura, sapi perah B. Ikan mas, penyu, buaya C. Anoa, harimau sumatra, komodo D. Anoa, kalkun, ikan pemanah E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : PEMBAHASAN : Anoa adalah hewan khas Sulawesi Tenggara yang kenampakannya seperti rusa. Berdasarkan persebarannya anoa merupakan hewan peralihan. Populasi anoa dari tahun ke tahun tidak terjadi peningkatan melainkan penurunan. Di sebagian wilayah Sulawesi anoa mulai jarang terlihat, hanya ada beberapa ekor saja. Harimau sumatra berbeda dengan jenis yang lain. Harimau sumatra memiliki ukuran yang lebih kecil dari harimau india. Karena habitatnya berada dalam hutan, tubuh kecilnya dapat mempermudah untuk bertahan hidup menangkap mangsa. Populasi harimau sumatra saat ini hanya tersisa sedikit akibat perburuan dan hutan yang mengecil. Komodo merupakan sisa hewan purba yang masih hidup di Indonesia, dan merupakan hewan asli Indonesia. Hewan ini tergolong karnivora walaupun lebih senang memangsa hewan yang sudah mati. Berat komodo bisa mencapai rata-rata 60 kg dengan panjang 2-3 meter. Hewan ini hanya dapat di temui di pulau komodo yang terletak di daerah Nusa Tenggara. Kunci Jawaban : C. Anoa, harimau sumatra, komodo Pembahasan Video : 3. Bunga Rafflesia arnoldi dan Titan arum banyak dilindungi didaerah A. Taman Nasional Kerinci Seblat B. Kebun Raya Bogor C. Kebun Binatang Ragunan D. Cagar alam Pananjung. E. Kunci Jawaban : B Pembahasan Teks : PEMBAHASAN : Bunga Rafflesia arnoldi dapat ditemukan di pulau Kalimantan dan Sumatra. Sedangkan bunga Titan arum (bunga Bangkai) adalah bunga endemik pulau Sumatra. Kedua bunga ini dilestarikan dan dilindungi di Kebun Raya Bogor. Kunci Jawaban : B. Kebun Raya Bogor Pembahasan Video : 4. Salah satu fauna endemik Indonesia adalah... A. Sapi B. Penyu C. Anjing D. Komodo E. Kunci Jawaban : D Pembahasan Teks : PEMBAHASAN : Komodo merupakan satwa langka endemik yang hanya dapat ditemukan di Pulau Komodo. Komodo merupakan sisa hewan purba yang masih hidup di Indonesia, dan merupakan hewan asli Indonesia. Hewan ini tergolong karnivora walaupun lebih senang memangsa hewan yang sudah mati. Berat komodo bisa mencapai rata-rata 60 kg dengan panjang 2-3 meter. Hewan ini hanya dapat di temui di pulau komodo yang terletak di daerah Nusa Tenggara. Kunci Jawaban : D. Komodo Pembahasan Video : 5. Jenis kayu langka yang hanya tumbuh di hutan Sulawesi... A. Kayu gaharu B. Kayu cendana C. Kayu hitam D. Kayu putih E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : PEMBAHASAN : Jenis kayu langka yang hanya ada di hutan-hutan Sulawesi adalah kayu hitam atau biasa disebut kayu eboni. Pohonnya lurus dengan tinggi 40 m. Diameter batang bagian bawah mencapai 1 meter. Pohon ini menghasilkan kayu berkualitas baik. Adapun kayu ini berwarna coklat gelap, kehitaman, atau hitam berbelang-belang kemerahan. Karena jumlah populasi kayu ini menurun maka sejak tahun 1990 kayu eboni sudah dinyatakan sebagai jenis kayu yang terkena larangan tebang dan dilindungi. Kunci Jawaban : C. Kayu hitam Pembahasan Video : 6. Daerah konservasi ini pengawasannya sangat ketat. Diperlukan izin khusus untuk memasuki kawasan tersebut. Tujuan utama-nya adalah melestarikan makhluk hidup dikawasan tersebut seperti aslinya tanpa cam-pur tangan manusia. Tempat yang dimaksud adalah.... A. Hutan lindung B. Taman nasional C. Kebun raya D. Cagar alam E. Kunci Jawaban : D Pembahasan Teks : Cagar alam adalah sebidang tanah, suatu daerah yang disediakan dan ditata untuk melindungi spesies flora dan fauna di dalamnya. Di dalam cagar alam tidak dibolehkan adanya segala jenis eksploitasi Pembahasan Video : 7. Perhatikan gambar dibawah ini! Image not found http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/BIO7-4.3-02.png Satwa diatas merupakan satwa langka yang berasal dari provinsi... A. Sumatera Utara B. Sulawesi Tenggara C. Kalimantan Barat D. Jawa Timur E. Kunci Jawaban : B Pembahasan Teks : Anoa merupakan satwa endemik Sulawesi, sekaligus menjadi maskot Provinsi Sulawesi Tenggara. Terdapat 2 jenis anoa, anoa pegunungan dan anoa daratan. Anoa mirip dengan kerbau, memiliki berat tubuh sekitar 150-300 kg dan tinggi 75 cm. Sejak tahun 1960 anoa masuk dalam kategori satwa yang terancam punah. Pembahasan Video : 8. Perhatikan gambar dibawah ini! Image not found http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/BIO7-4.3-03.png Flora diatas tersebar didaerah tropika dan merupakan salah satu bunga yang memiliki spesies terbanyak di Indonesia. Yang merupakan nama dari flora tersebut adalah... A. Raflesia arnoldi B. Nephentes C. Orchidaceae D. Agathis dammara E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : Suku bunga Anggrek mempunyai nama latin Orchidaceae, yang merupakan salah satu jenis bunga dengan spesies terbanyak di Indonesia. Habitat bunga anggrek tersebar didaerah tropika. Bunga anggrek merupakan salah satu bunga yang terbilang hampir langka walaupun memiliki banyak spesies karena pada proses perkembangbiakannya memerlukan bantuan. Pembahasan Video : 9. Perhatikan gambar dibawah ini! Image not found http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/BIO7-4.3-04.png Gambar diatas merupakan satwa langka. Nama dari satwa diatas adalah... A. Badak Sumatera B. Badak Jawa C. Badak bercula satu D. Anoa E. Kunci Jawaban : A Pembahasan Teks : Badak Sumatera atau badak bercula dua ini terancam hampir punah. Saat ini diperkirakan badak bercula dua atau badak sumatera hanya tinggal 6 populasi di alam liar 4 didaerah sumatera, 1 didaerah Kalimantan, dan 1 di Semenanjung malaysia. Pembahasan Video : 10. Perhatikan gambar dibawah ini! Image not found http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/BIO7-4.3-05.png Gambar diatas merupakan flora langka. Nama dari flora diatas adalah... A. Damar B. Jati C. Cendana D. Randu E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : Cendana wangi merupakan pohon penghasil kayu cendana dan minyak cendana. Kayunya digunakan sebagai rempahrempah, bahan dupa, aromaterapi. Cendana merupakan tumbuhan parasit karena akarnya tidak sanggup menunjang kehidupannya. Sehingga cendana merupakan flora langka di indonesia. Pembahasan Video :