56_MyyLDInjit2Smut

advertisement
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah
: SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR
Mata Pelajaran
: Seni Musik
Kelas/ Semester
: III/ II
Pertemuan
: 5 dan 6
Waktu
: 80 menit (2x pertemuan)
Standar Kompetensi : 1. Mengapresiasi karya seni musik.
Kompetensi Dasar
: 1.1. Menimbulkan sikap apresiatif terhadap berbagai musik/lagu wajib dan daerah
Nusantara.
Indikator
I.
: Mendeskripsikan lagu wajib dan lagu daerah di Nusantara.
Tujuan pembelajaran
1. Setelah melalui tanya jawab siswa dapat menyebutkan 5 judul lagu daerah dengan benar.
2. Setelah melalui tanya jawab siswa dapat menyebutkan daerah asal lagu Injit-injit Semut
dengan benar.
3. Setelah memperhatikan demonstrasi guru siswa dapat menyanyikan lagu wajib
Injit-injit Semut dengan intonasi yang benar.
II. Materi Ajar
Syair lagu: Injit-injit Semut: LD: Sumatra Timur
INJIT-INJIT SEMUT
Jalan jalan ke Tanah Deli
Sungguh indah tempat tamasya
Kawan jangan bersedih
Mari nyanyi bersama sama
Kalau pergi ke Surabaya
Naik prahu dayung sendiri
Kalau hatimu sedih
Ya rugi diri sendiri
Naik prahu ke Pulau Sribu
Sungguh malang nasibku
Punya teman diambil orang
Ramai sungguh Bandar Jakarta
Tempat orang mengikat janji
Walau teman tak punya hati
Senang dapat bernyanyi
Reff :
Injit injit semut
Siapa sakit naik diatas
Injit injit semut walau sakit
Jangan dilepas
III. Metode Pembelajaran
- Tanya jawab, Ceramah, Demonstrasi
IV. Langkah-langkah Pembelajaran
PERTEMUAN I:
A. Kegiatan Awal:
- Pembukaan
- Apersepsi dan apresiasi (tanya jawab tentang bermacam-macam judul lagu daerah).
B. Kegiatan Inti:
- Guru mendemonstrasikan lagu Injit-injit Semut, siswa memperhatikan.
- Siswa menirukan guru menyanyikan lagu Injit-injit Semut, siswa memperhatikan.
- Siswa menyanyikan lagu Injit-injit Semut tanpa di barengi guru, guru mengamati
dan membantu mengingatkan bagian lagu yang anak merasa kesulitan.
- Siswa maju satu persatu atau kelompok menyanyikan lagu Injit-injit Semut.
C. Kegiatan Akhir:
- Penilaian dari guru terhadap siswa atas proses pembelajaran yang sudah berlangsung
(mengevaluasi).
- Guru memberikan penugasan kepada siswa agar lagu Injit-injit Semut dilatih dan di hafalkan di
rumah.
- Penutup.
PERTEMUAN II:
A. Kegiatan Awal:
- Pembukaan
- Apersepsi (tanya jawab tentang bermacam-macam tugas menghafal lagu Injit-injit Semut).
B. Kegiatan Inti:
- Siswa dan guru menyanyikan lagu Injit-injit Semut bersama-sama.
- Siswa maju perkelompok menyanyikan lagu Injit-injit Semut guru memantau.
- Guru menawarkan dan mempersilakan anak yang sudah bisa dan berani menyanyi sendiri
di depan kelas.
C. Kegiatan akhir:
- Penilaian dari guru terhadap siswa atas proses pembelajaran yang sudah berlangsung
(mengevaluasi).
- Guru memberikan penugasan kepada seluruh siswa apalagi yang belum hafal dan masih ada
kesalahan dalam menyanyi lagu Injit-injit Semut agar dilatih dan di hafalkan lagi.
- Penutup.
V. Alat/ Bahan dan Sumber Belajar
A. Alat:
- Gitar atau keyboard
B. Sumber Ajar:
- Buku Indonesia Yang Kucinta
- Buku Lagu-lagu Daerah di Nusantara
VI. Penilaian
Penulisan Non tes : Siswa maju/di tempat, satu persatu/ kelompok menyanyikan lagu Injit-injit
Semut.
Mengetahui
Sleman, … Juli 2012
Kepala Sekolah
Guru Seni Musik
ACHMAD SOLIKIN, M.A.
HARTOYO, S.PD
NBM: 739 170
NBM: 883 782
Download